Jurnal Kewirausahaan dan Bisnis
Vol 19, No 10 (2016): December

ANALISIS KELAYAKAN USAHA WARUNG ”BURJO” (STUDI KASUS DI DUSUN KARANG GAYAM, CATUR TUNGGAL, DEPOK SLEMAN, YOGYAKARTA)

Risal Rinofah (Unknown)
Soni Kurniawan (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Mar 2017

Abstract

Tujuan penelitan ini adalah untuk menganalisis aspek kelayakan usahawarung “Burjo” yang berada di wilayah Karang Gayam, Catur Tunggal,Depok Sleman Yogyakarta. Fokus analisis kelayakan adalah aspek finansialyang meliputi payback period, NPV dan IRR. Lokasi penelitian ini dipilihkarena merupakan lingkungan yang sebagian besar penghuninya adalahkalangan mahasiswa yang berasal dari UGM dan UNY serta beberapakampus lainnya. Sampel penelitian merupakan 11 warung “Burjo” yang telahberdiri di daerah tersebut selama lebih dari 3 tahun dan berdasarkanpengamatan pendahuluan, ketiga warung “Burjo” tersebut merupakan yangpaling ramai dikunjungi oleh mahasiswa. Hasil analisis menunjukkanWarung Burjo di Dusun Karang Gayam, Catur Tunggal, Depok SlemanYogyakarta layak menjadi alternatif bagi calon pemodal. Dari aspek finansialmenurut tiga metode yang digunakan menunjukkan kesimpulan yang layakdan dari aspek pemasaran juga memberikan gambaran potensi yang tetapmenarik.

Copyrights © 2016