Jurnal PROTEKSI (Proyeksi Teknik Sipil)
Vol 1, No 2: Edisi Juli 2015

EVALUASI POLA PERGERAKAN ORANG DAN BARANG DENGAN MODA TRANSPORTASI SUNGAI DI KOTA PANGKALAN BUN

Wiratama, Pradityo Harry (Unknown)
Desriantomy, Desriantomy (Unknown)
Robby, Robby (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Jul 2015

Abstract

Pangkalan Bun sebagai ibukota Kabupaten Kotawaringin Barat merupakan salah satu daerah yang berkembang dengan pesat. Aliran sungai Arut yang berada tepat dijantung Kota Pangkalan Bun menjadi salah satu pendukung utama perkembangan daerah. Sarana trasportasi air sangat dikenal baik oleh masyarakat Kota Pangkalan Bun sebagai alternatif selain tranportasi darat yang infrastrukturnya belum memadai. Adapun sarana transportasi air yang digunakan adalah speedboat untuk pengangkutan penumpang dan perahu motor untuk mengangkut barang. Persoalan yang dihadapi dalam perencanaan transportasi sungai di Kota Pangkalan Bun adalah merencanakan fasilitas-fasilitas transportasi sungai yang sesuai dengan kebutuhan pergerakan orang dan barang yang memenuhi standar peraturan pemerintah yang berwenang dan aspirasi penduduk agar berfungsi secara efektif dan efisien. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengevaluasi pola pergerakan orang dan barang yang menggunakan moda transportasi air di perairan sungai Arut. Tujuan evaluasi pola pergerakan orang dan barang dengan moda transportasi air di Kota Pangkalan Bun. Untuk memenuhi tujuan penelitian di atas, disusun rancangan penelitian yang meliputi: 1) Peninjauan lokasi, 2) Pengumpulan data, 3) Analisis data, 4) Prediksi pergerakan orang dan barang, 4) penyempurnaan. Berdasarkan hasil penelitian diprediksikan pada Tahun 2019 pergerakan orang melalui transportasi sungai tidak akan beroperasi lagi, sedangkan pergerakan barang yang keluar dan masuk melalui jalur transportasi sungai walaupun mengalami kenaikan dan penurunan, akan tetap beroperasi dalam jangka waktu lima tahun ke depan. Dibutuhkan perhatian pemerintah terkait dan penataan kearifan local agar transportasi sungai di Kota Pangkalan Bun tetap beroperasi. Kata kunci: Transportasi, Sungai, Speedboat, Moda

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

PRT

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

Jurnal PROTEKSI (Proyeksi Teknik Sipil), ISSN 2460-4305 (online), ISSN 2460-4410 (print), yang diterbitkan dua kali dalam satu Tahun (Bulan Januari dan Bulan ...