Jurnal Simetris
Vol 9, No 2 (2018): JURNAL SIMETRIS VOLUME 9 NO 2 TAHUN 2018

APPROVAL-SYSTEM PROPOSAL SKRIPSI MAHASISWA PADA PROGRAM STUDI S-1 SISTEM INFORMASI DI UNIVERSITAS NUSANTARA PGRI KEDIRI

Ristyawan, Aidina (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Nov 2018

Abstract

Untuk menyetujui judul penelitian yang diajukan mahasiswa oleh dosen pembimbing membutuhkan cara yang cukup rumit guna menghasilkan kualitas penelitan yang baik dan sebaran bidang ilmu yang merata. Salah satu cara yang dapat digunakan untuk membantu persetujuan judul penelitian tersebut adalah dengan menggunakan sistem pembobotan judul penelitian yang diusulkan mahasiswa. Dengan sistem pembobotan judul penelitian tersebut dosen pembimbing dapat terbantu dalam menyetujui judul penelitian yang diajukan oleh mahasiswa bimbingannya, sehingga kualitas penelitian semakin meningkat dan sebaran bidang ilmu penelitian juga lebih merata. Sistem pembobotan judul penelitian ini menggunakan kombinasi logika fuzzy (samar) dan pembuatan keputusan berdasar beberapa atribut (Multi Atribut Decission Making / MADM). Penentuan bobot judul penelitian berdasarkan pada beberapa aspek, yaitu 1) Kriteria, dimana kriteria penentuan bobot bisa diisi atau disesuaikan dengan program studi lain; 2) Bobot, yang mana digunakan segai pembobotan atau prioritas masing – masing kriteria;  3) Jenis kriteria yang terbagi menjadi menjadi dua (kriteria keuntungan dan kriteria biaya); dan  4) Batas bobot minimum lolos. Hasil dari pembobotan judul penelitian ini berupa angka bobot antara 0 sampai dengan 1, yang dapat diketahui lolos tidaknya judul penelitian yang diajukan sesuai dengan batas bobot minimum lolos.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

simet

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Simetris terbit dua kali dalam satu tahun, yaitu untuk periode April dan periode November. Naskah yang diajukan adalah karya ilmiah orisinal penulis dalam bidang teknik elektro, teknik mesin atau ilmu komputer, yang belum pernah diterbitkan dan tidak sedang diajukan untuk diterbitan di ...