NISBAH: JURNAL PERBANKAN SYARIAH
Vol 1, No 2 (2015): Jurnal Nisbah

PERSEPSI MANAJEMEN BANK UMUM SYARIAH TERHADAP KEMUNGKINAN PENERAPAN PER (PROFIT EQUALIZATION RESERVE) DITINJAU DARI SISI AKUNTANSI BANK SYARIAH

Barokah, Nurlaela Syahril (Unknown)
Kurniasih, Afiati (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2015

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi manajemen bank umum syariah terhadap kemungkinan penerapan PER (Profit Equalization Reserve) ditinjau dari sisi akuntansi bank syariah. Metode yang digunakan adalah model Miles and Huberman, yaitu dengan cara data reduction, data display dan conclusing drawing. Bank syariah dalam melakukan usaha menghimpun dan menyalurkan dana dengan menggunakan akad mudharabah, dituntut agar selalu memperhatikan strategi yang tepat dalam mencegah terjadinya risiko.Pada akad Mudharabah, perolehan keuntungan bersifat tidak tetap atau fluktuatif, oleh karena itu muncul wacana untuk menerapkan PER. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi manajemen Bank Umum Syariah (BUS) Bank Muamalat dan Bank Syariah Mandiri (BSM) cabang Bogor siap untk menerapkan PER jika memang diperlukan dan ada undang-undang yang mengatur serta mengharuskan untuk menggunakan instrumen PER. BMI dan BSM cabang Bogor mengasumsikan pencatatan PER pada sistem akuntansi bank syariah bisa disimpan pada neraca pasiva di pos KSD (Kewajiban Segera Dibayar), laba ditahan, dana investasi terikat, dan PPAP (Penyisihan Penghapusan Aktiva Produktif) atau CKPN (Cadangan Kerugian Penurunan Nilai).Kata Kunci: PER (Profit Equalization Reserve), Akad mudharabah.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

JN

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Other

Description

NISBAH: Jurnal Perbankan Syariah is a journal published by the Sharia Banking Study Program. NISBAH is published to support the development of Islamic Banking which will contain articles on Islamic Banking both empirical, theoretical and practical studies. The editor accepts the manuscript with ...