Jurnal Mentari
Vol 15, No 2 (2012)

PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI KEUANGAN MATERI JURNAL KHUSUS DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN TIPE JIGSAW

Amrusi, Amrusi ( FKIP Universitas Syiah Kuala Darussalam, Band Aceh)



Article Info

Publish Date
06 Jan 2013

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) Rata-rata prestasi belajar Akuntansi Keuangan materi jurnal khusus dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw pada mahasiswa Pendidikan Ekomomi FKIP Unsyiah. 2) Suasana kelas saat berlangsungnya proses pembelajaran. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa jurusan pendidikan ekonomi kelas akuntansi angkatan 2010/2011 yang berjumlah 25 orang. Semua populasi dijadikan sampel. Untuk mengumpulkan data terlebih dahulu mahasiswa diajarkan materi tentang jurnal  khusus,  dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw. Kemudian, diberikan tes dalam bentuk essay untuk melihat hasil belajar. Di samping itu, dilakukan observasi kelas, guna memantau suasana kelas saat berlangsung proses belajar. Data yang telah dikumpulkan diolah dengan menggunakan rata-rata atau (mean) dan persentase untuk mengukur daya serap yang dicapai manusia. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata prestasi belajar mata kuliah Akuntansi Keuangan pada pokok bahasan jurnal khusus dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw adalah 71. Ini menunjukkan pula bahawa sebesar 71% materi kuliah akuntansi keuangan dapat diserap oleh mahasiswa. Berarti rata-rata prestasi belajar mahasiswa dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw yang dicapai oleh mahasiswa sudah baik dan memuaskan. Adapun suasana kelas saat berlangsungnya proses belajar mengajar adalah suasana kelas cukup menyenangkan, santai, dan mahasiswa cukup aktif dan kreatif dalam menyelesaikan materi yang ditugaskan. Penelitian ini menyarankan: 1) hendaknya para staf pengajar khususnya mata kuliah akuntansi keuangan agar dapat menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw. 2) Kepada peneliti lain agar dapat melakukan penelitian yang berkenaan dengan model pembelajaran ini. Kata kunci: prestasi belajar, akuntansi keuangan, materi jurnal khusus, Jigsaw   DAFTAR PUSTAKA As’ari, Abdur Rahman, (2003), Jigsaw Pembelajaran Struktur Aljabar I dengan    Cooperatif Learning Model, Yogyakarta, UGM. Depdiknas, (2004), Model-Model Pembelajaran Matematika. Jakarta: Direktorat JendralPendidkan Tinggi. Djamarah, Syaiful Bahri, (2002), Psikologi Belajar. Jakarta: Cipta. Hamalik, Omar, (2010), Kurikulum dan Pembelajaran. Jakarta: Bumi Aksara. Pajriana, Elisa, (2006), “Penerapan Strategi Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Mata Pelajaran Akuntansi Pada SMA Negeri 8 Banda Aceh.” Skripsi, FKIP Unsyiah, Banda Aceh. Ratumanan, Gerson, Tanwey, (2004), Belajar Dan Pembelajaran. Unesa University Press. Slamento, (2003), Belajar dan Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi. Jakarta: Reneka Cipta. Syah, Muhibdin, (2006), Psikologi Belajar. Jakarta: Raja Grafindo Persada. Tim Urge, (1997), Petunjuk Pelaksanaan Pembelajaran Kooperatif. Program Pasca Sarjana, Surabaya: IKIP. Tu’u, Tulus, (2004), Peran Disiplin Pada Perilaku Dan Prestasi Belajar. Jakarta: Gramedia Indon

Copyrights © 2012