Jurnal Komunika : Jurnal Komunikasi, Media dan Informatika
Vol 7, No 2 (2018): KOMUNIKA

RANCANG BANGUN APLIKASI SISTEM ABSENSI KARYAWAN PADA PT. XYZ

Triuli Novianti (Universitas Muhammadiyah Surabaya)
Gita Suci Lestari (Universitas Muhammadiyah Surabaya)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2018

Abstract

Banyaknya tenaga kerja dengan divisi yang beragam pada sebuah perusahaan swasta di bidang retail membutuhkan sistem istirahat karyawan yang efektif dan efisien. Sistem istirahat karyawan yang masih manual menyebabkan kebocoran waktu dan pelanggaran lainnya. Komputer sebagai alat pengolah data dapat menjadikan  sistem istirahat ini  menjadi sebuah sistem otomatis.  Kedisiplinan karyawan sangat mendukung  keberhasilan suatu perusahaan dalam mencapai tujuannya. Tujuan dari penelitian ini adalah aplikasi absensi karyawan pada PT. XYZ berbasis nomor id karyawan dengan suatu alur kerja sistem istirahat sehingga mengurangi tingkat kesalahan dan kebocoran waktu pada waktu proses pencetakan jam istirahat. Aplikasi absensi karyawan pada PT. XYZini menggunakan nomor ID karyawan dan bersifat lokal pada jaringan intranet. Bahasa pemrograman yang digunakan adalah PHP dan MYSQL dengan menggunakan framework LARAVEL. Dari hasil perancangan dan pembuatan aplikasi sistem absensi  dan istirahat karyawan ini dihasilkan aplikasi absensi karyawan pada PT. XYZ secara cepat dan akurat. Dengan sistem ini, dapat diketahui  kedisplinan karyawan berdasarkan laporan istirahat karyawan. Selain itu, perhitungan gaji karyawan bisa didapatkan secara otomatis  sesuai dengan jam kerja masing-masing karyawan. 

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

komunika

Publisher

Subject

Computer Science & IT Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Jurnal Komunika is a scientific communication media publishing research finding/critical analysis focused on communication, media, and information technology. It is published twice in a year, in June and ...