Jurnal Interaktif: Warta Pengabdian Pendidikan (JIWPP)
Published by Universitas Mataram
Jurnal Interaktif: Warta Pengabdian Pendidikan merupakan wadah untuk mempublikasikan dan menyebarluaskan hasil program pengabdian atau pengabdian kepada masyarakat dalam pengembangan dan penerapan teori, ilmu pengetahuan, konsep pemikiran, model, atau hasil penelitian yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Komunitas. Jurnal Interaktif: Warta Pengabdian Pendidikan diterbitkan oleh Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram. Jurnal Interaktif: Warta Pengabdian Pendidikan menerbitkan dua nomor dalam setiap volume atau dua kali dalam satu tahun pada bulan Juni dan Desember. Jurnal Interaktif: Warta Pengabdian Pendidikan diterbitkan oleh Jurusan Ilmu Pendidikan FKIP Universitas Mataram adalah peer-reviewed journal yang memuat artikel-artikel ilmiah dari berbagai disiplin ilmu yang diadopsi dalam berbagai aktivitas pengabdian kepada masyarakat dan penelitian terapan lainnya. Artikel-artikel yang dipublikasikan di JIWPP mencakup hasil-hasil penelitian ilmiah asli, artikel ulasan ilmiah yang bersifat baru, atau komentar atau kritik terhadap tulisan yang ada dimuat di JIWPP maupun dalam terbitan berkala ilmiah lainnya. JIWPP menerima manuskrip atau naskah artikel dalam bidang riset terapan dan hilirisasi hasil penelitian ilmiah kuantitatif maupun kualitatif berbasis komunitas kedalam format pengabdian masyarakat yang mencakup bidang keilmuan yang relevan mencakup: (1) Sosial; (2) Kependidikan; (3) Sains; (4) keolahragaan; (5) Bahasa; (6) Bisnis dan Ekonomi; (7) Teknik dan Kejuruan; dan (8) Kesenian
Publication Per Year