cover
Contact Name
Dendi Purnama
Contact Email
dendi.purnama@uniku.ac.id
Phone
+6282145530894
Journal Mail Official
jrka.acc@uniku.ac.id
Editorial Address
Jl. Cut Nyak Dhien No.36 A, Cijoho, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat 45513, Indonesia
Location
Kab. kuningan,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Riset Keuangan dan Akuntansi (JRKA)
Published by Universitas Kuningan
ISSN : 24424684     EISSN : 26213265     DOI : https://doi.org/10.25134/jrka
Core Subject : Economy,
JRKA (Jurnal Riset Keuangan dan Akuntansi) diterbitkan oleh Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Kuningan secara berkala dua kali dalam satu tahun yaitu pada bulan Februari dan Agustus. Tujuan jurnal ini adalah untuk mempublikasikan hasil riset Keuangan dan Akuntansi yang relevan bagi pengembangan ilmu, profesi dan praktek Keuangan dan Akuntansi di Indonesia. Penerbitan Jurnal Riset Keuangan dan Akuntansi (JRKA) dimaksudkan sebagai media penuangan karya ilmiah dari hasil penelitian dibidang akuntansi dan keuangan Topik Jurnal Riset Akuntansi dan Keuangan berkaitan dengan topik berikut ini: - Akuntansi Keuangan dan Pasar Modal - Akuntansi Manajemen - Akuntansi Sektor Publik - Akuntansi Syariah - Auditing - Corporate Social Responsibility - Perpajakan - Sistem Informasi Akuntansi
Articles 146 Documents
PENGARUH ROE, CURRENT RATIO, SALES GROWTH DAN FIXED ASSET TO TOTAL ASSET TERHADAP DEBT EQUITY RATIO Yasir Maulana; Marlina Agustia; Dikdik Harjadi
Jurnal Riset Keuangan dan Akuntansi Vol 8, No 1 (2022): JURNAL RISET KEUANGAN DAN AKUNTANSI (JRKA)
Publisher : Program Studi Akuntansi, Universitas Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25134/jrka.v8i1.7118

Abstract

Abstrak Tujuan dari penelitian ini untuk meneliti pengaruh profitabilitas, likuiditas, pertumbuhan penjualan dan struktur aset terhadap struktur modal pada perusahaan properti dan real estat yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2015-2020. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskripsi dan verifikasi. Populasi adalah perusahaan properti dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2015-2020 sebanyak 79 perusahaan. Sampel yang diambil sebanyak 36 perusahaan menggunakan rumus slovin dengan kriteria. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi data panel dan pengujian hipotesis dilakukan menggunakan uji F dan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan return on equity, current assets, sales growth dan fixed assets total assets berpengaruh terhadap debt equity ratio, dan  secara parsial return on equity berpengaruh negatif terhadap debt equity ratio, current assets berpengaruh negatif terhadap debt equity ratio, sales growth berpengaruh terhadap debt equity ratio, dan fixed assets total assets tidak berpengaruh terhadap debt equity ratio.Kata kunci : Return On Equity, Current Assets, Sales Growth Dan Fixed Assets Total   Assets dan Debt Equity Ratio
KAJIAN LITERATUR: FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENGUNGKAPAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY Zahra Safriza; Dieni Maitsa Nuralifah; Kamila Muthia Wahyudini
Jurnal Riset Keuangan dan Akuntansi Vol 8, No 1 (2022): JURNAL RISET KEUANGAN DAN AKUNTANSI (JRKA)
Publisher : Program Studi Akuntansi, Universitas Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25134/jrka.v8i1.7172

Abstract

AbstrakCSR merupakan bentuk kepedulian dan tanggung jawab sosial yang dijalankan oleh suatu perusahaan kepada lingkungannya agar dapat memajukan perekonomian, meningkatkan taraf hidup masyarakat, dan menjaga lingkungan sekitarnya. Dalam pelaksanaan kegiatan perusahaan untuk mencapai laba yang optimal, terkadang perusahaan abai terhadap kondisi lingkungan sekitar. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui faktor apa yang mempengaruhi pengungkapan CSR. Metode dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kajian literatur dengan menggunakan 17 literatur yang berasal dari data sekunder berupa database Google Scholar dan diseleksi kembali menggunakan tiga kriteria. Berdasarkan hasil kajian literatur penelitian, penulis menemukan bahwa leverage, profitabilitas, ukuran perusahaan, umur perusahaan, tipe industri, serta dewan komisaris menjadi faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat pengungkapan CSR perusahaan. Oleh sebab itu pengungkapan  menjadi hal yang sangat penting untuk dilakukan perusahaan agar dapat menjaga keseimbangan serta keberlanjutan perusahaan. Kata Kunci: Pengungkapan Tanggung Jawab Sosial Perusahaan, Teori Legitimasi, Teori Pemangku Kepentingan, Kajian Literatur
ANALISIS PENGARUH INFLASI DAN TINGKAT SUKU BUNGA TERHADAP RETURN ON ASSETS (PROFITABILITAS) Jason Cristoval; Widya Febryari Anita
Jurnal Riset Keuangan dan Akuntansi Vol 8, No 2 (2022): JURNAL RISET KEUANGAN DAN AKUNTANSI (JRKA)
Publisher : Program Studi Akuntansi, Universitas Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25134/jrka.v8i2.7247

Abstract

Abstrak Banyaknya variabel yang dapat mempengaruhi profitabilitas, peneliti melakukan penelitian dengan menghubungkannya dengan inflasi dan suku bunga. Penelitian ini menggunakan teknik purposive sample dengan menggunakan 5 perusahaan untuk memperoleh data profitabilitas, inflasi, dan suku bunga masing-masing dari website BPS dan BI rate. Asumsi tradisional dan analisis regresi linier berganda membentuk metodologi penelitian. Menurut temuan penelitian, ketika Return on Asset diperhitungkan, baik inflasi dan suku bunga memiliki dampak yang dapat diabaikan terhadap profitabilitas.Kata kunci: Inflasi, Tingkat Suku Bunga, Return on Assets
PERLAKUAN AKUNTANSI ATAS CONSIGNMENT SALES PIHAK CONSIGNOR PADA PT. MATAHARI DEPARTMENT STORE TBK PERIODE 2021 Sindi Yuliani; Widya Febryari Anita
Jurnal Riset Keuangan dan Akuntansi Vol 9, No 1 (2023): JURNAL RISET KEUANGAN DAN AKUNTANSI (JRKA)
Publisher : Program Studi Akuntansi, Universitas Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25134/jrka.v9i1.7568

Abstract

Abstrak Untuk mengetahui apakah transaksi penjualan konsinyasi PT Matahari Department Store Tbk sedang dipertanggungjawabkan dengan cara yang sesuai dengan PSAK No. 23, maka dilakukan penelitian ini. Penelitian ini menggunakan pendekatan analisis kuantitatif untuk menjelaskan proses perhitungan penjualan konsinyasi di PT Matahari Department Store Tbk. Fakta menunjukkan bahwa penjualan konsinyasi PT Matahari Department Store Tbk memang mempengaruhi income penjualan konsinyasi toko. Salah satu cara untuk mengevaluasi kemakmuran atau kegagalan manajemen perusahaan adalah dengan melihat income-nya. Kata kunci: perlakuan akuntansi, konsinyasi, consignor, PSAK
ANALISIS PENERAPAN SAK EMKM PADA KELOMPOK UMKM DI KECAMATAN PATIKRAJA BANYUMAS Rr. Farida Istiningrum; Giovanny Bangun Kristianto; Aan kanivia
Jurnal Riset Keuangan dan Akuntansi Vol 9, No 1 (2023): JURNAL RISET KEUANGAN DAN AKUNTANSI (JRKA)
Publisher : Program Studi Akuntansi, Universitas Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25134/jrka.v9i1.7569

Abstract

ABSTRAKUMKM menjadi salah satu usaha yang mengambil peran penting dalam perekonomian daerah, namun masih adanya kendala dalam hal permodalan dengan salah satu penyebabnya adalah minimnya pengetahuan akan penyusunan laporan keuangan. Penelitian ini memiliki tujuan untuk menganalisis faktor yang memiliki pengaruh pada penerapan SAK EMKM pada UMKM di Kecamatan Patikraja. Faktor yang dijadikan variabel adalah pemahaman akan akuntansi, tingkat penghasilan dari UMKM dan latar belakang pendidikan dari pelaku usaha UMKM. Penelitian ini diuji dengan menggunakan regresi linear berganda. Hasil yang diperoleh, secara simultan ketiga variabel memiliki pengaruh signifikan terhadap penggunaan SAK EMKM dalam membuat laporan keuangan. Hasil secara parsial menyatakan pemahaman pelaku UMKM terhadap akuntansi dan latar belakang pendidikan memiliki pengaruh signifikan terhadap penerapan SAK EMKM membentuk laporan keuangan sedangkan tingkat penghasilan dari kegiatan UMKM tidak memiliki pengaruh terhadap penerapan penyusunan laporan keuangan.Kata Kunci: UMKM. SAK EMKM, Laporan Keuangan
PENGARUH KUALITAS AUDIT DAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE TERHADAP OPINI AUDIT GOING CONCERN (Studi Pada Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2017-2020) Raden Wulan Saparinda; Sinta Damayanti
Jurnal Riset Keuangan dan Akuntansi Vol 9, No 1 (2023): JURNAL RISET KEUANGAN DAN AKUNTANSI (JRKA)
Publisher : Program Studi Akuntansi, Universitas Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25134/jrka.v9i1.7588

Abstract

Abstrak Kondisi perekonomian yang kurang kondusif mengakibatkan peningkatan opini wajar dengan pengecualian. Menurut Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2016 ada beberapa perusahaan yang dipertanyakan kelangsungan hidupnya, faktornya perusahaan tersebut memanipulasi data keuangan sehingga banyak beban hutang yang membuat kerugian bertahun-tahun hal tersebut dicurigai sebaagai praktik manipulasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Kualitas Audit, Kepemilikan Institusional, Kepemilikan Manajerial, Dewan Komisaris Independen, terhadap Opini Audit Going Concern. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2017-2020. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menganalisis data sekunder. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling dan menghasilkan sampel sebanyak 18 perusahaan manufaktur selama periode pengamatan 4 tahun. Sehingga data yang dianalisis berjumlah 72. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi logistik. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas audit, kepemilikan institusional, komisaris independen dan kepemilikan manajerial tidak berpengaruh signifikan terhadap opini audit going concern.Kata kunci: Kualitas Audit, Good Corporate Governance, Opini Audit Going Concern.
ANALISIS STRUKTUR MODAL, KEPEMILIKAN MANAJERIAL, PERTUMBUHAN PERUSAHAAN, DAN PROFITABILITAS TERHADAP NILAI PERUSAHAAN Nabilla Nurhaliza; Siti Nur Azizah*
Jurnal Riset Keuangan dan Akuntansi Vol 9, No 1 (2023): JURNAL RISET KEUANGAN DAN AKUNTANSI (JRKA)
Publisher : Program Studi Akuntansi, Universitas Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25134/jrka.v9i1.7593

Abstract

Abstrak Tujuan utama dari suatu perusahaan adalah dengan meningkatkan nilai perusahaannya. Tingginya nilai perusahaan dapat mengindikasikan bahwa tercapainya kesejahteraan bagi para pemegang saham. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh variabel struktur modal, kepemilikan manajerial, pertumbuhan perusahaan dan profitabilitas terhadap nilai perusahaan. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif. Populasi penelitian meliputi perusahaan pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2017-2000. Pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan metode purposive sampling, sehingga diperoleh sampel sebanyak 136 sampel penelitian namun, terdapat 30 sampel yang harus di outlier karena memiliki nilai yang ekstrim. Data yang digunakan pada penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh dari annual report perusahaan pertambangan. Metode analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi linier berganda dengan menggunakan program SPSS versi 20. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa (1) struktur modal berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan, (2) kepemilikan manajerial tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan, (3) pertumbuhan perusahaan berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan (4) profitabilitas berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan.Kata kunci: Struktur Modal, Kepemilikan Manajerial, Pertumbuhan Perusahaan, Profitabilitas, Nilai Perusahaan
PENERAPAN STANDAR AKUNTANSI PEMERINTAHAN DAN PERTANGGUNGJAWABAN KEUANGAN DESA Siti Fatimah Az-Zahra; Nurbaiti Nurbaiti; Laylan Syafina
Jurnal Riset Keuangan dan Akuntansi Vol 9, No 1 (2023): JURNAL RISET KEUANGAN DAN AKUNTANSI (JRKA)
Publisher : Program Studi Akuntansi, Universitas Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25134/jrka.v9i1.7635

Abstract

Abstrak Tujuan dari Penelitian adalah ini untuk mengetahui apakah Desa Bukit Selamat telah memenuhir Standar Akuntansi Pemerintahan pada Pertanggungjawaban Keuangan desa relevan dengan menerapkan PSAP No. 01 dan dalam menyampaikan  mekanisme apa saja yang bentuk Desa Bukit Selamat pada penyajikan Laporan Pertanggungjawaban Keuangan Desa. Metode penelitian yang digunakan merupakan penelitian kualitatif. Sumber data yang diterapkan adalah data primer yang didapat melalui wawancara langsung dengan bu Susan, bu Cut Nurhayati, pak Arko Rahnanda, pak Abu Thalib, dan data sekunder diperoleh dari dokumen yang berkaitan. Lokasi penelitian ini di Desa Bukit Selamat Kecamatan Besitang Kabupaten Langkat. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa Pemerintahan Desa Bukit Selamat belum menerapkan standar akuntansi pemerintahan No.1, sebab masih adanya berbagai laporan keuangan yang tidak dibuat pemerintahan desa Bukit Selamat dan untuk prosedur pembuatan laporan pertanggungjawaban keuangan desa telah relevan dimana dari pembuatan laoran tersebut maka realisasi penyelenggaraan APBD, kebijakan desa, laporan hak kekayaan desa dan laporan rencana kegiatan pemerintahan dan daerah telah diterima desa. Kata Kunci : Penerapan Standar Akuntansi Pemerintahan, Pertanggungjawaban Keuangan Desa Abstrak The purpose of this research is to find out whether Bukit Selamat Village has fulfilled the Government Accounting Standards for the Financial Accountability of its village in accordance with PSAP No. 01 and to convey what mechanisms form the Bukit Selamat Village in presenting the Village Financial Accountability Report. The research method used is a qualitative research. The data sources used are primary data obtained by direct interviews with Mrs. Susan, Mrs. Cut Nurhayati, Mr. Arko Rahnanda, Mr. Abu Talib, and secondary data obtained from related documents. The location of this research is in Bukit Selamat Village, Besitang District, Langkat Regency. The results of this study can be concluded that the Bukit Selamat Village Government has not implemented government accounting standard No. 1, because there are still several financial reports that were not made by the Bukit Selamat village government and for the procedure for making village financial accountability reports it is appropriate where to make an accountability report on the implementation of the APBD. Village regulations, reports on village-owned assets and reports on government and regional government programs that enter the village.Keywords: Application of Government Accounting Standards, Village Financial Accountabilit
PENGARUH CASH FLOW, COMPANY GROWTH DAN PROFITABILITY TERHADAP INVESTMENT OPPORTUNITY SET Teti Rahmawati; Rini Rahmawati
Jurnal Riset Keuangan dan Akuntansi Vol 8, No 2 (2022): JURNAL RISET KEUANGAN DAN AKUNTANSI (JRKA)
Publisher : Program Studi Akuntansi, Universitas Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25134/jrka.v8i2.7744

Abstract

This study aims to determine the effect of cash flow on the investment opportunity set, the effect of company growth on the investment opportunity set, and the effect of profitability on the investment opportunity set. The method used in this research is descriptive and verification methods with quantitative data types. The population in this study is the annual report of companies in the basic and chemical industry sectors, the various industrial sectors, the consumer goods industry sector, the infrastructure industry sector, and the trading sector listed on the Indonesia Stock Exchange in 2016-2019 as many as 183 companies with a sample of 75 companies. The data collection technique used is non-participant observation using a panel data regression test. Cash flow, company growth, and profitability simultaneously have a significant effect on the investment opportunity set. Cash flow has a significant positive effect on the investment opportunity set. Company growth has a significant positive effect on the investment opportunity set. Profitability has a significant positive effect on the investment opportunity set.Keywords: Cash Flow, Company Growth, Profitability, Investment Opportunity Set
TEKNOLOGI INFORMASI DAN PEMANFAATAN SISTEM INFORMASI KEUANGAN TERHADAP EFEKTIVITAS SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PADA KOPERASI Ghonimah Zumroatun Ainiyah; Kartika Dewi Permatasari; Siti Murwati
Jurnal Riset Keuangan dan Akuntansi Vol 8, No 1 (2022): JURNAL RISET KEUANGAN DAN AKUNTANSI (JRKA)
Publisher : Program Studi Akuntansi, Universitas Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25134/jrka.v8i1.5917

Abstract

The motivation behind this study was to decide informasi innovation and the utilization of monetary informasi frameworks on the adequacy of bookkeeping informasi frameworks in cooperatives, particularly in Purwareja Klampok and Mandiraja locale. This sort of exploration is quantitative examination by dispersing polls straightforwardly to supervisors and the money division of cooperatives in the two sub-regions. The number of inhabitants in this examination is the director and the money office upwards of 80 individuals. The example in this study was taken 80 individuals. The information examination procedure utilized various direct relapse. Quantitative examination in this review will utilize legitimacy and dependability tests with Cronbach's Alpha. Old style suspicion test incorporates ordinariness test, multicollinearity test and heteroscedasticity test. The outcomes show that informasi innovation and the utilization of monetary informasi frameworks have a huge and critical impact on bookkeeping informasi frameworks as confirmed by the consequences of the estimation of the SPSS application program, the R worth of the two factors is 0.806 while the coefficient of assurance is 0.650 (65%) implying that the level of the impact of informasi innovation factors and usage of monetary informasi frameworks by 65% and the excess 35% is affected by different factors that are excluded from this review.Keywords: Information Technology and Utilization of Financial Information Systems.