cover
Contact Name
Defliyanto
Contact Email
defliyanto@unib.ac.id
Phone
+6281380737343
Journal Mail Official
kinestetik.fkip@unib.ac.id
Editorial Address
Jalan Raden Fatah, Rt 17 Rw 03, Kota Bengkulu
Location
Kota bengkulu,
Bengkulu
INDONESIA
Kinestetik : Jurnal Ilmiah Pendidikan Jasmani
Published by Universitas Bengkulu
ISSN : 2477331x     EISSN : 26856514     DOI : 10.33369
Kinestetik: Jurnal Ilmiah Pendidikan Jasmani by the Program Study of Physical Education FKIP University of Bengkulu. The journal of physical education, health and recreation was first printed in March 2013, this scientific journal received writings that had never been published elsewhere. and receive writings on the subject of physical education, sports, health and recreation. Kinestetik : Jurnal Ilmiah Pendidikan Jasmani with ISSN 2477-331x (printed) and ISSN 2685-6514 (online) has been re-accredited by Indonesian Ministry of Education and Culture decision Number 30/E/KPT/2019 which is valid for five years since enacted on 11 November 2019.
Arjuna Subject : -
Articles 457 Documents
HUBUNGAN KEKUATAN OTOT LENGAN DAN KOORDINASI MATA TANGAN TERHADAP AKURASI SERVIS ATAS BOLA VOLI PADA PESERTA PUTRI EKSTRAKURIKULER DI SMAN 2 SELUMA Dela Saptiani; sugiyanto sugiyanto; syafrial syafrial
Kinestetik : Jurnal Ilmiah Pendidikan Jasmani Vol 3 No 1 (2019): MARET (ACCREDITED SINTA 5)
Publisher : UNIB Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/jk.v3i1.8810

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kekuatan otot lengan dan koordinasi mata tangan terhadap akurasi servis atas bola voli pada peserta ekstrakurikuler putri di SMAN 2 Seluma. Penelitian ini adalah penelitian korelasional dengan metode survei, Sampel penelitian menggunakan total sampling kemudian pengambilan data penelitian dengan teknik tes. Analisis statistik yang digunakan adalah uji lineritas, uji normalitas, uji hipotesis. Hasil penelitian Kekuatan otot lengan memiliki hubungan positif dengan kemampuan akuarsi servis bola voli dengan thitung = 2,34 > ttabel = 2,093 dan memberikan kontribusi sebesar 23%, Koordinasi mata tangan memiliki hubungan positif dengan kemampuan akuarsi servis bola voli, dan Kekuatan otot lengan dan Koordinasi mata tangan secara bersama-sama memiliki hubungan positif dengan kemampuan akuarsi servis bola voli pada siswi ekstrakurikuler di SMAN 2 Seluma, dengan thitung = 3,38 > ttabel = 2,093 dan memberikan kontribusi sebesar 48%. Dengan demikian maka dapat disimpulkan bahwa kekuatan otot lengan dan koordinasi mata tangan secara bersama-sama memiliki hubungan positif dengan akurasi servis atas bola voli. 
ANALISIS KEMAMPUAN KIDS ATHLETICS PADA SISWA SEKOLAH DASAR DI KOTA BENGKULU Dita Hindriani; sugiyanto sugiyanto; syafrial syafrial
Kinestetik : Jurnal Ilmiah Pendidikan Jasmani Vol 2 No 1 (2018): MARET (ACCREDITED SINTA 5)
Publisher : UNIB Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/jk.v2i1.9183

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan gambaran mengenai kemampuan Kids Athletics Pada Siswa Sekolah Dasar di Kota Bengkulu. Jenis penelitian adalah deskriptif kuantitatif dengan tujuan untuk mengungkapkan atau menyelidiki suatu keadaan yang sebenarnya . Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah siswa sekolah dasar Kota Di Bengkulu. Sampel penelitian adalah empat sekolah dasar yaitu SDN 19, SDN 74, SDN 02, dan SDN 01 sebanyak 129 siswa. Instrumen tes yang digunakan dalam penelitian yaitu kanga’s excape, lompat katak, lempar turbo dan formula 1, pada instrumen ini pelaksanaan tes Kids Athletics dilakukan 2 kesempatan ,hasil baik dar kedua kesempatan diambil sebagai skor terbaik yang diperoleh masin-masing teste.  Teknik pengumpulan data penelitian menggunakan tes dan pengukuran terhadap sampel. Teknik analisis data menggunakan deskriptif persentase. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa kemampuan Kids athletics SDN 19 Kota Bengkulu anak laki-laki berkategori kurang (46,7%), sedangkan anak perempuan  berkategori sedang (36,4%). Pada SDN 74 Kota Bengkulu anak laki-laki berkategori kurang (56,25%), sedangkan anak perempuan berkategori kurang (53,8%). Pada SDN 02 Kota Bengkulu anak laki-laki berkategori sangat kurang (90%), sedangkan anak perempuan berkategori sangat kurang (55%). Pada SDN 01 Kota Bengkulu anak laki-laki berkategori sangat kurang (90,9%), sedangkan anak perempuan berkategori sangat kurang (58,3%). Kemampuan Kids Athletics Seluruh Sekolah Dasar Kota Bengkulu berkategori sangat kurang (44,9%)                                           
KONTRIBUSI DAYA LEDAK OTOT TUNGKAI DAN KELENTUKAN TERHADAP TENDANGAN BELAKANG PADA PESILAT PADEPOKAN PENCAK SILAT BENGKULU Yarmani Yarmani; Zulham Japriansyah
Kinestetik : Jurnal Ilmiah Pendidikan Jasmani Vol 1 No 2 (2017): SEPTEMBER
Publisher : UNIB Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/jk.v1i2.10925

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar kontribusi daya ledak otot tungkai dan kelentukan terhadap kecepatan tendangan belakang pada pesilat padepokan pencak silat Bengkulu. Dalam penelitian ini mengunakan, metode korelasional. tes yang digunakan adalah tes daya ledak otot tungkai kelentukan pinggang, dan kecepatan tendangan. Populasi dalam peneitian berjumlah 25 orang, sedangkan sampel di tetapkan dengan teknik total sampling yaitu seluruh populasi 25 orang, sedangkan analisis data yang digunakan  teknik analisis korelasi sederhana dan korelasi ganda dengan taraf signifikan ?= 0,05. Hasil analisis data menunjukkan bahwa 1) terdapat kontribusi yang berarti antara kontribusi daya ledak otot tungkai terhadap kecepatan tendangan belakang pesilat padepokan pencak silat Bengkulu sebesar 34,45% dengan perolehan rhitung 0,875 > rtab 0,396. 2) terdapat kontribusi yang berarti antara kelentukan terhadap kecepatan tendangan belakang pesilat padepokan pencak silat Bengkulu sebesar 16,81% dengan peolehan rhitung 0,410 > rtab 0,396. 3) terdapat kontribusi yang berarti antara daya ledak otot tungkai dan kelentukan secara bersama-sama terhadap kecepatan tendangan belakang pesilat padepokan pencak silat Bengkulu sebesar 36,24% dengan perolahan rhitung 0,602 > rtab 0,347.
PENGARUH METODE LATIHAN PLYOMETRIC TERHADAP KEMAMPUAN JUMPING SMASH BOLA VOLI SISWA EKSTRAKURIKULER SMPN 1 BERMANI ILIR KABUPATEN KEPAHIANG Edwan edwan; Ari Sutisyana; Bogy Restu Ilahi
Kinestetik : Jurnal Ilmiah Pendidikan Jasmani Vol 1 No 1 (2017): MARET
Publisher : UNIB Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/jk.v1i1.3380

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan pengaruh latihan plyometric terhadap kemampuan jumping smash siswa ekstrakurikuler SMPN 1 Bermani Ilir Kabupaten Kepahiang. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Apakah ada pengaruh metode latihan plyometric terhadap kemampuan jumping smash bola voli Siswa Ekstrakurikuler SMPN 1 Bermani Ilir Kabupaten Kepahiang Penelitian ini dilakukan di SMP N 1 Bermani Ilir Kabupaten Kepahiang pada tahun 2017. Metode penelitian yang digunakan Quasi Eksperimen Design yaitu dengan menggunakan rancangan One-Group Pretest-posttest design, penelitian ini secara objektif atau apa adanya dengan sampel 20 orang atlet dengan cara menjadikan semua populasi menjadi sampel (total sampling). Berdasarkan hasil pengujian statistik dengan hasil t hitung < t tabel (4,14<1,740) artinya terbukti bahwa ada pengaruh yang signifikan latihan plyometric terhadap kemampuan jumping smash bola voli, sedangkan perentase latihan plyometric berpengaruh terhadap jumping smash yaitu sebesar (17,13%).
ANALISIS PERKEMBANGAN EKSTRAKURIKULER FUTSAL DITINGKAT SMP NEGERI KOTA BENGKULU Tri Rahmadianti; Tono Sugihartono; ari Sutisyana
Kinestetik : Jurnal Ilmiah Pendidikan Jasmani Vol 3 No 2 (2019): SEPTEMBER (ACCREDITED SINTA 5)
Publisher : UNIB Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/jk.v3i2.8994

Abstract

 Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perkembangan ekstrakurikuler futsal. Metode yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif. Subjek penelitian adalah 9 SMP Negeri di Kota Bengkulu. Instrumen penelitian ini adalah Observasi, Angket, dan Dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persentase perkembangan futsal ekstrakurikuler di SMP Negeri Bengkulu berkembang 6 sekolah 66,66%, belum berkembang 3 sekolah 33,33%. Setelah mendapatkan persentase data maka dapat dilakukan perbandingan perkembangan ekstrakurikuler futsal di SMP Negeri Kota Bengkulu tingkat bengkulu 6:3. Berdasarkan perolehan data perkembangan ekstrakurikuler futsal di Sekolah Menengah Pertama Negeri Bengkulu harus memperhatikan indikator yang baik seperti peran siswa, pelatih yang kompeten, manajemen yang baik, fasilitas, metode pelatihan. Jadi hasil data yang diperoleh dari sembilan sekolah ada 6 sekolah yang memiliki indikator baik. Sementara 3 sekolah belum terlihat perkembangan indikator yang belum memenuhi proses mendukung pengembangan futsal ekstrakurikuler.  
PENGARUH AKTIVITAS OLAHRAGA TRADISIONAL TERHADAP KECEPATAN LARI 40 METER PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 029 LOA JANAN Nurjamal Nurjamal; Muh Taufiq Hidayat; Muh Ramli Buhari; Muchamad Samsul Huda
Kinestetik : Jurnal Ilmiah Pendidikan Jasmani Vol 4 No 1 (2020): MARET (ACCREDITED SINTA 3)
Publisher : UNIB Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/jk.v4i1.10412

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh aktivitas olahraga tradisional terhadap kecepatan lari 40 meter pada siswa kelas V SD Negeri 029 Loa Janan. Jenis penelitian ini adalah eksperimen lapangan dengan melibatkan dua variable bebas yaitu olahraga tradisional polisi vs maling dan olahraga tradisional bentengan dan variable terikat yaitu lari 40 meter Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa/i  SD Negeri 029 Loa Janan yang berjumlah 13 orang Teknik analisis data yang digunakan adalah statistik deskriptif dan statistic inferensial dengan menggunakan teknik uji t-test. Berdasarkan analisis data diperoleh hasil : (1) Nilai t-hitung > nilai t-tabel, 9.354 > 1.943 atau ada pengaruh aktivitas olahraga tradisional polisi vs maling terhadap kecepatan lari 40 meter terhadap kecepatan lari 40 meter pada siswa kelas V SD Negeri 029 Loa Janan. (2) Nilai t-hitung > nilai t-tabel, 7.348 > 2.015 atau ada pengaruh aktivitas olahraga tradisional bentengan terhadap kecepatan lari 40 meter pada siswa kelas V SD Negeri 029 Loa Janan. (3) Nilai t-tabel > nilai t-hitung,1.796 > 0.070 atau tidak ada perbedaan pengaruh antara aktivitas olahraga tradisional polisi vs maling dan bentengan terhadap kecepatan lari 40 meter pada siswa kelas V SD Negeri 029 Loa Janan,.Dengan demikian aktivitas olahraga tradisional polisi vs maling dan aktivitas olahraga tradisional bentengan saling memiliki pengaruh yang baik terhadap kecepatan lari 40 meter pada siswa kelas V SD negeri 029 Loa Janan.
PERBEDAAN LATIHAN NAIK TURUN TANGGA TUNGGAL (SATU TANGGA) DENGAN NAIK TURUN TANGGA JAMAK (ENAM TANGGA) TERHADAP KEMAMPUAN LARI SPRINT 60 METER SISWA KELAS V SD NEGERI 69 KOTA BENGKULU. Fardede Pujiansyah Ismail; Arwin Arwin; Tono Sugihartono
Kinestetik : Jurnal Ilmiah Pendidikan Jasmani Vol 1 No 1 (2017): MARET
Publisher : UNIB Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/jk.v1i1.3369

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan latihan naik turun tangga tunggal (satu tangga) dengan latihan naik turun tangga jamak (enam tangga) untuk menentukan latihan mana yang baik digunakan untuk meningkatkan kemampuan lari sprint 60 meter siswa kelas V SD 69 Kota Bengkulu. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode penelitian menggunakan Eksprimen kuasi. Sampel pada peneletian ini adalah siswa kelas V SD Negeri 69 Kota Bengkulu yang berjumlah 40 siswa. Hasil penelitian menunjukkan ada perbedaan yang signifikan antara tangga tunggal (satu tangga) dengan latihan naik turun tangga jamak (enam tangga) dengan t-hitung 2,278 dan t-tabel 2,101. Yang menunjukkan bahwa t-hitung lebih besar dari t-hitung maka terdapat perbedaan antara tangga tunggal (satu tangga) dengan latihan naik turun tangga jamak (enam tangga).
Effect of playing methods on the Dribble Ability of the Football Game Alan Alfiansyah Putra Karo Karo; Benny Aprial M; Ika Endah Puspita Sari; Hardodi Sihombing; Liliana Puspa Sari
Kinestetik : Jurnal Ilmiah Pendidikan Jasmani Vol 4 No 2 (2020): SEPTEMBER (ACCREDITED SINTA 3)
Publisher : UNIB Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/jk.v4i2.12566

Abstract

This research was motivated by the low level of dribble skills in the game of football in class VIII students of Budi Agung Private Junior High School, Medan. Based on this, the research objective was to determine the effect of playing methods on the dribbling ability of soccer games. The population and sample studied in this study were 30 students and the sample was taken using total sampling. This research is a field experiment research and the design of this study used a pre test post test group design. From the research results, it can be seen that the significance (0.010) is smaller than 0.05 and the t-test result (2.739) is greater than the t-table (0.3610), so it can be concluded that there is a significant effect of the playing method on the dribble ability of the game. football students of class VIII SMP Private Budi Agung Medan.
MENINGKATKAN KETERAMPILAN LAY UP PERMAINAN BOLA BASKET DENGAN PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAM ACHIEVMENTS DIVISIONS (STAD) SISWA KELAS X MIPA SMA NEGERI 1 BENGKULU TENGAH Inten Pridani; Bayu Insanistyo; Arwin Arwin; Defliyanto Defliyanto
Kinestetik : Jurnal Ilmiah Pendidikan Jasmani Vol 2 No 2 (2018): SEPTEMBER (ACCREDITED SINTA 5)
Publisher : UNIB Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/jk.v2i2.8745

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan keterampilan lay up.dalam permainan bola basket. Metode yang di pakai adalah pembelajaran kooperatif tipe Student Team Achievments Division (STAD). Jenis Penelitian adalah penelitian tindakan kelas. Penelitian di lakukan pada siswa kelas X MIPA SMA Negeri 1 Bengkulu Tengah yang berjumlah 36 siswa. Pada penelitian ini melihat hasil uji pra siklus, siklus 1 dn siklus 2 serta lembar observasi guru dan siswa. Nilai tes uji pra siklus di dapat 33,3% yang mendapat nilai baik artinya masih sangat kurang dalam keterampilan lay up permainan bola basket . Pada siklus 1 di dapat 69,4% terjadi peningkatan keterampilan lay up pada permainan bola basket namun belum mencapai KKM dan dilihat dari observassi guru mendapat nilai 72 % dan observasi siswa 65%. Pada siklus 2 didapat nilai tes sebesar 83,3%, sedangkan lembar observasi guru sebesar 84% dan lembar observasi siswa sebesar 80% semua telah menunjukan ketuntasan nialai atau kkm 75%. Dari nilai tes siklus 2 dapat disimpulan pembelajaran teknik lay up dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Student Team Achievments Division (STAD) dapat meningkatkan ketermpilan lay up permainan  bola basket dan meningkatkan semangat belajar siswa. Peningkatan ini dikarenakan siswa bersemangat dalam proses belajar dan saling membantu didalam kelompok masing.
UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN SERVIS ATAS MELALUI PENERAPAN LATIHAN MENGGUNAKAN DUMBBELL PADA SISWA KELAS X IPS 6 SMA PLUS NEGERI 7 BENGKULU Tri susanto; Tono Sugihartono; Dian Pujianto
Kinestetik : Jurnal Ilmiah Pendidikan Jasmani Vol 3 No 1 (2019): MARET (ACCREDITED SINTA 5)
Publisher : UNIB Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/jk.v3i1.8903

Abstract

                                                                      Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan servis atas dengan penerapan dumbbell pada permainan bola voli siswa  kelas X IPS 6 SMA Plus Negeri 7 Bengkulu. Metode penelitian tindakan kelas dengan rancangan terdiri atas prasiklus. siklus I, dan siklus II, di mana siklus I dan siklus II dilakukan empat tahap pelaksanaan yaitu. 1) perencanaan, 2) aksi atau tindakan, 3) obserpasi, dan 4) refleksi. Subjek penelitian ini adalah adalah siswa kelas X IPS 6 SMA Plus Negeri 7 Bengkulu sebanyak 30 orang, yang terbagi menjadi 6 perempuan dan 24 laki-laki., tempat penelitian dilaksanakan di SMA Plus Negeri 7 Bengkulu. Berdasarkan hasil penelitian meningkatkan kemampuan servis atas menggunakan dumbbell. Pada prasiklus hasil tes servis atas menggunakan dumbbell  memperoleh hasil nilai rata-rata ketuntasan siswa sebesar 16,66%. Pada siklus I hasil nilai rata-rata keterampilan tes kemampuan servis atas pada olahraga bola voli meningkat menjadi 50%, sedangkan hasil nilai rata-rata keterampilan tes kemampuan servis atas aktivitas guru dengan nilai 7. Pada siklua II hasil nilai rata-rata keterampilan tes kemapuan servis atas menggunakan dumbbell memperoleh hasil rata-rata 76,66% sedangakan aktifitas guru siklus ke II menjadi 10. Berdasarkan penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa latihan dumbbell meningkatkan kemampuan servis atas pada Siswa Kelas X Ips 6 SMA Plus Negeri 7 Bengkulu.

Page 4 of 46 | Total Record : 457