cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA
ISSN : 25029584     EISSN : 25029592     DOI : -
Core Subject : Education, Social,
Arjuna Subject : -
Articles 10 Documents
Search results for , issue " Vol 2 No 1 (2017): JP2BS" : 10 Documents clear
PENERAPAN MEDIA PEMBELAJARAN GOOGLE DRIVE DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA Fatria, Fita
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA Vol 2 No 1 (2017): JP2BS
Publisher : LP2M Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (277.031 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan media pembelajaran Google Drive terhadap hasil belajar Bahasa Indonesia. Dengan pemanfaatan perkembangan teknologi dan informasi yang sangat pesat, yaitu sistem  internet dalam bidang pendidikan berbasis e-learning. Banyak strategi ataupun metode pembelajaran yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran menjadi lebih baik. Salah satunya menyediakan media pembelajaran yang mudah dan efisien. Media pembelajaran Google Drive merupakan salah satu media pembelajaran berbasis e-learning yang dapat meningkat proses belajar mengajar menjadi aktif dan inovatif dengan pemanfaatan sistem internet. Berbagai fitur yang disediakan pada Google Drive memiliki banyak kegunaan, akan tetapi dalam penelitian ini difokuskan pada pemanfaatan Google Doc, merupakan aplikasi Google yang berkaitan dengan editing teks mirip dengan MS Word. Diharapkan media pembelajaran ini dapat digunakan secara efektif guna mencapai tujuan pembelajaran berbasis e-learning.
ANALISIS KARAKTER TOKOH PROTAGONIS DAN ANTAGONIS NOVEL“SYARIFAH” KARYA DUL ABDUL RAHMAN DENGAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF SISWA KELAS VII SMP MUHAMMADIYAH 04 Kartolo, Rahmat
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA Vol 2 No 1 (2017): JP2BS
Publisher : LP2M Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tokoh merupakan unsur penting dalarn karya sastra khususnya novel. ‘I’ema atau jalinan cerita (plot) tcrjadi karena adanya tokoh. Kekayaan batin tokoh dapat dirasakan pembaca. Pembaca yang benar-benar dapat memahami jaian pikiran pengarang, lebih banyak memperoleh nilai-nilai psikologis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan siswa menemukan karakter tokoh dalani novel “Syarifah” Karya Dul Abdul Rabman. Metode yang di gunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Populasi dalam penelitian ini 315 siswa, sedangkan sampel penelitiannya sebanyak 75 siswa. Istrurnen penelitian ini adalah berupa tes objektif sehanyak 20 soal yang dibagikan kepada sapel penelitian. Teknik pengumpulan data digunakan dengan membagikan tes kepada siswa kemudian mengumpulkan lembar jawaban tugas siswa dan mengoreksi hasil tes siswa dengan mencari skor rata-rata siswa. Dari hasil penelitian diperoleh bahwa karakter kemampuan siswa menganalisis aspek penokohan penokohan novel “Syarifah” Karya Dul Abdul Rabman” terdiori dari tiga aspek. Adapun aspek penilaian masing-masing kemampuan siswa meliputi “aspek teori, aspek peran antagonis dan aspek peran protagonis.
ANALISIS PROSEDUR PENERJEMAHAN BUKU MOTIVASI KARYA STEPHEN R. COVEY Siregar, Roswani
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA Vol 2 No 1 (2017): JP2BS
Publisher : LP2M Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (482.844 KB)

Abstract

Penerjemahan telah mengambil peran penting dalam komunikasi global dan sebagai sumber pengetahuan diantara masyarakat dengan budaya dan bahasa yang berbeda. Penelitian ini berkaitan dengan analisis terhadap prosedur penerjemahan Jenis penelitian ini adalah deskriptif-kualitatif yang berfokus pada analisis produk terjemahan. Sampel dari penelitian ini adalah 430 pasang data teks (Inggris dan Indonesia). Dari analisis terhadap isi ditemukan sembilan prosedur penerjemahan yang digunakan dengan jumlahmasing-masing:literal (181), calque (5), peminjaman (32), penambahan (105), penghilangan (33), modulasi (27), transposisi (24), ekivalensi (21), dan adaptasi (2). Ketiga teknik yang pertama (literal, pinjaman dan calque) yang berorientasi pada bahasa sumber sedangkan sisanya berorientasi pada bahasa sasaran. Temuan ini mengungkapkan proporsi terjemahan harfiah dan terjemahan komunikatif masing-masing 50,70% dan 49,30%.
PERUBAHAN FUNGSI DAN MAKNA RITUAL TOLAK BALA DIDESA BAGAN SERDANG KECAMATAN PANTAI LABU KABUPATEN DELI SERDANG Sutikno, Sutikno
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA Vol 2 No 1 (2017): JP2BS
Publisher : LP2M Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (294.949 KB)

Abstract

Penelitian ini menggunakan metode kualitatif, dengan pendekatan kajian budaya yang bersifat kritis, interdisipliner, multidimensional. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perubahan fungsi dan makna ritual tolak bala ini bukan hanya menjadikan ritual ini yang sebelumnya bukan barang komoditi menjadi barang komoditi tetapi perubahan fungsi dan makna ritual tolak bala berkaitan pula dengan proses produksi, distribusi dan konsumsi. Faktor penyebab perubahan fungsi dan makna ritual tolak bala pada etnik Melayu Pantai Labu di di Desa Bagan Kecamatan Pantai Labu Kabupaten Deli Serdang Provinsi Sumatera Utara yaitu sifat masyarakat yang terbuka, dan kreativitas masyarakat, media massa, dan ekonomi. Dampak dan makna perubahan ritual tolak bala yaitu berdampak terhadap kehidupan sosial budaya masyarakat yang cenderung merugikan ritual tolak bala yang dikomersialisasikan dan kaburnya identitas budaya. Disamping itu strategi pewarisan ritual ritual tolak bala pada etnik Melayu Pantai Labu ini dilakukan dalam tiga bentuk yaitu (1) pemberdayaan (2) dokumentasi dan (3) pengembangan.
PERGESERAN BENTUK DALAM TERJEMAHAN ARTIKEL DI MAJALAH KANGGURU INDONESIA Alfitriana Purba, Dewi Nurmala,
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA Vol 2 No 1 (2017): JP2BS
Publisher : LP2M Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (386.92 KB)

Abstract

Terjemahan adalah proses pengalihan pesan dari bahasa sumber ke bahasa sasaran. Ada beberapa strategi yang digunakan agar hasilnya akurat. Salah satunya adalah dengan pergeseran (shift) dalam terjemahan. Menurut Catford pergeseran dapat terjadi dalam bentuk dan makna. Pergeseran bentuk terjadi pada pergeseran tataran dan pergeseran kategori. Pergeseran kategori terjadi pada pergeseran struktur, kelas kata, unit, dan intra sistem. Pergeseran terjemahan dapat terjadi pada hasil terjemahan. Salah satunya adalah pada artikel yang terdapat dalam majalah Kangguru Indonesia. Artikel tersebut berbentuk bilingual. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode qualitatif yang menggunakan data yang berbentuk kata, frase dan kalimat. Teknik analisa data pada penelitian ini adalah dengan mengidentifikasi data yang valid dan menemukan pergerseran bentuk yang terjadi dalam terjemahan tersebut. Dari data yang diteliti terdapat 41 data yang berupa kata dan frase. Data tersebut diterjemahkan dari bahasa sumber (Inggris) ke dalam bahasa sasaran (Indonesia). Data tersebut terdiri dari tiga judul artikel yaitu Street Vendors (Pedagang Kaki Lima) yang terdiri dari 15 data, Traditional Martket (Pasar Tradisional) 17 data, dan Rubber Time (Jam Karet) 9 data. Dalam artikel Street Vendors terjadi 13 pergeseran yaitu 9 pergeseran struktur (structural shifts) dan 4 pergeseran unit (unit shifts) dimana terdapat 3 kalimat yang mengalami 2 pergeseran dalam 1 kalimat, serta 5 kalimat yang tidak terjadi pergeseran. Kemudian dalam artikel Traditional Market (Pasar Tradisional) terjadi 13 pergeseran yaitu 9 pergeseran struktur (structural shifts), 2 pergeseran unit (unit shifts), 1 pergeseran kelas (class shifts), 1 pergeseran intra sistem (intra system shifts) dimana terdapat 1 kalimat yang mengalami 2 pergeseran serta terdapat 6 kalimat yang tidak terjadi pergeseran.Selain itu pada artikel Rubber Time (Jam Karet) terjadi 8 pergeseran dimana 5 terjadi pergeseran struktur (structural shifts), 2  pergeseran unit (unit shifts) dan 1 pergeseran intra sistem (intra system shifts) serta 2 kalimat yang tidak terjadi pergeseran.
UPAYA MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS SINOPSIS NOVEL “AYAH MENGAPA AKU BERBEDA” KARYA AGNES DAVONAR DENGAN MODEL PEMBELAJARAN STAD OLEH SISWA KELAS XII SMK BM MUHAMMADIYAH 04 MEDAN TAHUN PEMBELAJARAN 2016 – 2017 Hasibuan, Abdullah
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA Vol 2 No 1 (2017): JP2BS
Publisher : LP2M Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (397.652 KB)

Abstract

Penulisan sinopsis novel merupakan salah satu sub materi ajar dimuat dalam silabus bahasa indonesia untuk kelas XII SMK BM Muhammadiyah 04 Medan. Proses pembelajaran ini serta hasil penulisan sinopsis selama ini sudah efektif. Teknik yang digunakan untuk meningkatkan keterampilan menulis sinopsis adalah dengan model pembelajaran Stad. Pertama dilakukan adalah pemahaman tentang isi novel tersebut, kemudian siswa disuruh untuk menulis sinopsis. Jika penelitian nanti menunjukkan hasil yang baik antara keterampilan menulis sinopsis novel dengan model pembelajaran stad maka upaya tersebut perlu dipertahankan.Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh data objektif tentang Upaya Meningkatkan Keterampilan Menulis Sinopsis Novel “Ayah Mengapa Aku Berbeda”karya Agnes Davonar Dengan Model Pembelajaran Stad Oleh Siswa Kelas XII SMK BM Muhammadiyah 04 Medan Tahun Ajaran 2016-2017. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas XII SMK BM Muhammadiyah 04 Medan yang terdiri dari empat kelas berjumlah 140 siswa. Sampel penelitian ini adalah sebanyak 35 siswa. Metode penelitian ini adalahPenelitian Tindakan Kelas (PTK) merupakan penelitian yang berbasis kelas, maka masalah-masalah yang diteliti dalam Penelitian Tindakan Kelas (PTK) adalah masalah-masalah yang muncul di kelas. Penelitian Tindakan Kelas (PTK) juga mengupayakan perbaikan kondisi pembelajaran dan menyelesaikan bermacam-macam permasalahan yang muncul di dalamkelas.Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif kualitatif.
IMPLEMENTASI STRATEGI KOLABORATIF DALAM PENGAJARAN KOSAKATA BAHASA INGGRIS PERBANKAN BAGI MAHASISWA SASTRA INGGRIS UMN-AW MEDAN Ayu Melati Ningsih, Vera Kristiana,
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA Vol 2 No 1 (2017): JP2BS
Publisher : LP2M Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (331.91 KB)

Abstract

Penelitian ini mengkaji implementasi strategi pembelajaran kolaboratif untuk mengajar kosakata perbankan dalam bahasa inggris bagi mahasiswa sastra Inggris UMN-AW. Bagaimana mengajarkan kosakata dengan cara yang tepat merupakan masalah yang sangat pelik di kalangan para pendidik. Sebagian besar mereka menggunakan metode menghafal dimana murid harus menghafal 5 hingga 10 kosakata setiap minggu. Akan tetapi, banyak yang belum berhasil melalui metode tersebut. Pengajaran kosakata membutuhkan strategi pembelajaran yang tepat agar murid mampu menyerap kosakata tersebut dengan baik. Strategi pembelajaran berfungsi untuk memberikan situasi pembelajaran yang tersusun rapi untuk menciptakan suatu aktivitas kepada murid guna mencapai tujuan pembelajaran. Salah satu strategi pembelajaran yang tepat ialah strategi kolaboratif karena dianggap pembelajaran kolaboratif dapat menyediakan peluang untuk menuju pada kesuksesan praktek-praktek pembelajaran. Strategi pembelajaran kolaboratif melibatkan partisipasi aktif para mahasiswa dan meminimisasi perbedaan-perbedaan antar individu. Strategi tersebut menekankan pada kegiatan kelompok. Kegiatan kelompok ini sangat berguna untuk membangun hubungan yang baik antar mahasiswa.
KEMAMPUAN MENYUNTING KARANGAN EKSPOSISI BERDASARKAN EJAAN, PILIHAN KATA, DAN KETERPADUAN PARAGRAF SISWA KELAS VII SMP MUHAMMADIAYAH 06 MEDAN TAHUN AJARAN 2016-2017 wan, Nirma
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA Vol 2 No 1 (2017): JP2BS
Publisher : LP2M Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (331.826 KB)

Abstract

Ejaan yang disempurnakan adalah aturan utama dalam menggunakan bahasa secara tepat, maka EYD harus benar-benar dapat dipergunakan sesuai dengan ketentuan dan sistem yang telah ditetapkan, sebab dalam penggunaan EYD dalam wacana bisa menimbulkan makna yang berbeda jika tidak sesuai dengan aturan-aturan yang telah ditetapkan dan dapat menimbulkan makna ganda.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan mengambil populasi yang sekaligus menjadi sampelnya. Sampelnya adalah siswa kelas VII SMP Muhammadiyah 06 Medan yang berjumlah 20 siswa. Untuk pengambilan data diberikan tes yaitu dengan jumlah soal 20, masing-masing soal memiliki 1 jawaban. Teknik analisis data yang digunakan adalah dengan menghitung nilai rata-rata siswa. Berdasarkan hasil dari penelitian analisis kesalahan EYD dalam wacana siswa kelas VII SMP Muhammadiyah 06 Medan tahun ajaran 2016-2017 menunjukkan bahwa siswa kelas VII SMP Muhammadiyah 06 Medan  memiliki kemampuan “sangat baik”. Hasil ini dapat dilihat dari nilai rata-rata yang diperoleh siswa yaitu 81, sesuai dengan kategori penilaian untuk kualitatif memiliki kualifikasi “sangat baik”. Berdasarkan nilai pada rentang 80-100.
MORPHOLOGICAL ANALYSIS OF ADJECTIVE REDUPLICATIONS IN TOBA BATAK LANGUAGE Ambarita, Esron
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA Vol 2 No 1 (2017): JP2BS
Publisher : LP2M Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (252.587 KB)

Abstract

Penelitian ini mengkaji pengulangan kata sifat dalam bahasa Batak Toba. Ada tiga masalah dalam penelitian ini: (1) jenis reduplikasi adjektiva dalam bahasa Batak Toba, (2) proses pembentukan reduplikasi adjektiva ditinjau dari  perspektif infleksional dan derivasional, dan (3) mengungkap makna reduplikasi adjektiva tersebut. Pendekatan struktural diterapkan untuk menjawab ketiga permasalahan di atas. Data dijaring dari sumber lisan dan tertulis. Hasil analisa menunjukkan bahwa secara mendasar ada dua jenis reduplikasi adjektiva dalam bahasa Batak Toba, yaitu: (1) reduplikasi adjektiva penuh dan (2) reduplikasi adjektive sebagian. Reduplikasi adjektiva sebagian dikelompokkan lagi menjadi empat, yaitu: (2.1) menggunakan prefiks mar- dan um-, (2.2) menggunakan infiks -um-, (2.3) menggunakan sufiks -an dan -hian, dan (2.4) menggunakan konfiks marsi-i, ha-assa, ma-hu, pa-hu,sa-na, dan um-hian. Makna reduplikasi adjektiva dikelompokkan menjadi delapan bagian: (1) merujuk pada makna dasar adjektiva, (2) dalam kondisi seperti makna dasar adjektiva, (3) memiliki sifat seperi makna dasar adjektiva, (4) menunjukkan tingkat perbandingan, (5) menunjukkan perbedaan, (6)  menunjukkan bahwa sesuatu atau seseorang memiliki sifat seperti makna dasar adjektiva, (7) menunjukkan bahwa sesuatu atau seseorang terlalu … seperti makna dasar adjektiva, dan (8) menyatakan tingkat perbandingan tentang sesuatu atau seseorang.
OPTIMALISASI PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA MELALUI METODE CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) Br Ginting, Lisa Septia Dewi
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA Vol 2 No 1 (2017): JP2BS
Publisher : LP2M Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (287.988 KB)

Abstract

Optimalisasi merupakan proses, cara atau perbuatan mengoptimalkan. Mengoptimalkan berarti menjadikan paling baik, paling tinggi atau paling mengguntungkan. Menjadikan lebih baik lagi proses pembelajaran Bahasa Indonesia dapat dilakukan dengan menggunakan metode pembelajaran CTL pada saat di kelas, hingga hasil dari proses pembelajaran itu siswa menjadi lebih baik lagi. Metode memiliki arti cara kerja yang bersistem untuk memudahkan pelaksanaan suatu kegiatan guna mencapai tujuan. Metode mengandung unsur prosedur yang disusun secara teratur dan logis serta dituangkan dalam suatu rencana kegiatan untuk mencapai tujuan. Metode Contextual  Teaching And Learning  (CTL) merupakan konsep pembelajaran yang menekankan pada keterkaitan antara  materi pembelajaran dengan dunia kehidupan siswa secara nyata, sehingga siswa mampu menghubungkan dan menerapkan kompetensi hasil belajar dalam kehidupan sehari-hari. Siswa akan merasakan pentingnya belajar dan akan memperoleh makna yang mendalam terhadap apa yang dipelajarinya.

Page 1 of 1 | Total Record : 10