cover
Contact Name
Ridho Pamungkas
Contact Email
-
Phone
+6285735137544
Journal Mail Official
research@unipma.ac.id
Editorial Address
Jl. Auri No.14-16 Kota Madiun
Location
Kota madiun,
Jawa timur
INDONESIA
RESEARCH : Computer, Information System & Technology Management
ISSN : 26157233     EISSN : 26157357     DOI : http://doi.org/10.25273/research
RESEARCH is a scientific journal that publishes articles in the field of Computer, Information systems & Technology Management. Various topics can be published in this journal is about : 1. Technology Information & Information System. 2. Computing, Internet of Think & Networking. 3. Multimedia Bussines & Learning. 4. Technology Management.
Articles 66 Documents
Pengembangan Integrasi Sistem Unit Pelaksana Penimbangan, Pengujian Kendaraan Bermotor Dan Terminal Pada Tunggal Data Kendaraan Ichsan Wasiso; Kusrini Kusrini; Mei Parwanto Kurniawan
RESEARCH : Journal of Computer, Information System & Technology Management Vol 4, No 1 (2021)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25273/research.v4i1.7003

Abstract

Pembangunan sistem informasi di UPPKB (Unit Pelaksana Penimbangan Kendaraan Bermotor), Terminal Bus, dan PKB (Pengujian Kendaraan Bermotor) dari berbagai penyedia ini telah menghasilkan permasalahan tersendiri. Belum adanya hubungan antara sistem informasi pada data kendaraan yang sangat mungkin dilakukan mengakibatkan terjadinya double entri data kendaraan sehingga mengurangi kemudahan dan kecepatan pengguna dalam melakukan operasional sistem informasi tersebut. Salah satu solusi yang dapat dilakukan untuk mengatasi permasalahan tersebut dengan menggunakan teknologi web service yang terintegrasi. Arsitektur yang digunakan dalam teknologi web service menggunakan metode REST yang mampu menjembatani integrasi data pada masing-masing sistem informasi dari berbagai penyedia yang ada tanpa harus membangun dari awal sebuah sistem baru. Pertukaran data dilakukan dengan menggunakan JSON. Petugas dapat memanfaatkan teknologi tersebut untuk memperoleh data kendaraan secara cepat dan mudah dari sumber data yang telah ditentukan oleh pemerintah. Sebuah server dibutuhkan sebagai tempat pertukaran data kendaraan dari berbagai sistem yang ada. Dengan demikian masing-masing sistem yang sudah ada hanya berhubungan dengan satu server tersebut untuk mendapatkan integrasi data dari berbagai sistem antar daerah. Dengan integrasi sistem ini maka double entri data kendaraan dari beberapa unit dapat dipangkas. Selain menghemat hardisk penyimpanan, integrasi sistem ini dapat mempermudah dan mempercepat proses entri data kendaraan. Pencarian informasi kendaraan menjadi lebih cepat dan lebih mudah
Klasifikasi Jenis Pisang Berdasarkan Fitur Warna, Tekstur, Bentuk Citra Menggunakan SVM dan KNN Yusuf Eka Yana; Nur Nafi'iyah
RESEARCH : Journal of Computer, Information System & Technology Management Vol 4, No 1 (2021)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25273/research.v4i1.6687

Abstract

Di Indonesia mempunyai beragam jenis tanaman, buah yang dapat ditanam di berbagai daerah Indonesia. Contohnya buah Pisang mempunyai beragam jenis Pisang, dan beberapa masyarakat kurang memahami jenis-jenis Pisang yang ada di Indonesia. Dengan kondisi itu maka kami akan melakukan suatu penelitian terkait mengklasifikasikan jenis Pisang berbasis komputer. Tujuan penelitian ini, yaitu mengidentifikasi atau mengklasifikasi jenis Pisang berdasarkan fitur citra (warna, tekstur, bentuk) dengan algoritma SVM dan KNN. Data yang digunakan adalah citra Pisang total 399, yang diklasifikasi menjadi 7 jenis, Pisang ambon, Pisang kepok, Pisang susu, Pisang raja, Pisang mas, Pisang raja nangka, Pisang cavendish. Dari citra Pisang diambil fitur warna nilai rata-rata RGB, standar deviasi RGB, skewness RGB, entropy RGB. Fitur tekstur nilai rata-rata citra grayscale, standar deviasi grayscale, dan gray level co-occurance matrix (kontras, energi, korelasi, homogeneity). Serta fitur bentuk dari citra biner nilai area, perimeter, metric, major axis, minor axis, eccentricity. Hasil ujicoba menunjukkan algoritma SVM nilai akurasi mengklasifikasi jenis Pisang secara berturut-turut dari fitur warna, tekstur, bentuk adalah 41,67%, 33,3%, 8,3%. Dan hasil klasifikasi jenis Pisang dengan algoritma KNN, nilai K terbaik adalah 2 pada fitur warna 55,95%, fitur tekstur 58,33%, dan fitur bentuk 45,24%.
Application of Weighted Product (WP) Method in Decision Support of Unmer Madiun Rector Election Pradityo Utomo; Arief Budiman
RESEARCH : Journal of Computer, Information System & Technology Management Vol 3, No 2 (2020)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25273/research.v3i2.6700

Abstract

Universitas Merdeka Madiun (UNMER Madiun) is a private campus in Madiun, East Java, led by a Chancellor. The Chancellor served for four years. Prospective Chancellors choose through Senate consideration. The selection parameters include Curriculum Vitae, Vision and Mission, and Feasibility Test. In giving attention, debates often occur in Senate meetings. Based on this, this study created a system based on information technology that can help in making decisions. Decision Support System made using the Weighted Product method. Because in terms of computing time is faster than other SPK methods, so it is faster in making decisions. The criteria used to determine decisions using the assessment parameters used in the 2019 Chancellor election. The flow of this research starts from the stage of data collection, library research, making a decision support system, and testing the system. At the stage of data collection, it was done by collecting secondary data such as the parameter parameters in the selection of the Chancellor, which then is used for the criteria data. Furthermore, in making decision support systems using prototyping system development methods. After the system is created, the system tested. For the results of this study have been successfully applied Weighted Product method to support the decision of the Chancellor selection. Furthermore, the system that has tested using the BlackBox method evaluates the success of the system. Based on the results of system testing, the success rate of SPK that has made 100% successful results.
Perancangan Struktur Tata Kelola Data di Pemerintah Daerah Menggunakan Framework Data Management Body Of Knowledge Nugroho Setio Wibowo; Ema Utami; Hanif Al Fatta
RESEARCH : Journal of Computer, Information System & Technology Management Vol 4, No 1 (2021)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25273/research.v4i1.7049

Abstract

Sesuai Peraturan Presiden no 39 tahun 2019 tentang Satu Data, untuk memperoleh Data yang akurat, mutakhir, terpadu,, mudah diakses, dan dibagipakaikan, diperlukan perbaikan tata kelola Data yang dihasilkan oleh pemerintah. Studi kasus penelitian ini di Pemerintah Kabupaten Trenggalek Jawa Timur di 35 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dengan metode kuisioner dan wawancara untuk penggalian permasalahan data. Perumusan pengolahan data menggunakan pedoman Data Management Body Of Knowledge (DMBOK. Data Management Body Of Knowledge (DMBOK)  merupakan salah satu  framework tata kelola data yang memberikan pendekatan model tata  kelola data secara fungsional, lengkap dan menyeluruh dalam membangun tata kelola data di organisasi. Penelitian ini merumuskan struktur tatakelola data, peran tata kelola data dalam struktur organisasi pemerintahan Kabupaten Trenggalek, peran aktivitas tata kelola data dan pemetaan solusi 18 masalah data di Pemerintah Kabupaten Trenggalek berdasarkan pedoman DMBOK. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa tata kelola data dengan pedoman DMBOK dapat digunakan sebagai solusi  untuk masalah data yang terjadi. Struktur tata kelola data yang telah dirancang diharapkan dapat membantu Kabupaten Trenggalek dalam mengimplementasikan tata kelola data di pemerintah daerah secara efektif
Usability Testing Menggunakan Model PACMAD Pada Aplikasi Mobile Tabanan Dalam Genggaman Putu Moni Lestari; I Made Ardwi Pradnyana; Gede Aditra Pradnyana
RESEARCH : Journal of Computer, Information System & Technology Management Vol 4, No 1 (2021)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25273/research.v4i1.7070

Abstract

Aplikasi Tabanan Dalam Genggaman adalah aplikasi mobile milik Pemerintah Kabupaten Tabanan. Aplikasi ini memuat beragam data dan informasi tentang Kabupaten Tabanan. Sebagai aplikasi yang bersifat public penting untuk melakukan uji guna mengetahui tingkat usability sehingga dapat memaksimalkan kebergunaan aplikasi. Pengujian usability testing menggunakan model PACMAD (People At The Center Of Mobile Application Depelovment) dengan 7 atribut pengukuran serta melibatkan 12 responden pada rentang usia 15-41 tahun. Dari hasil pengujian usability testing yang dilakukan dengan teknik performance measurement, RTA, Kuesioner SUS dan NASA-TLX diketahui bahwa aplikasi tabanan dalam gengaman dapat dikategorikan telah memenuhi tingkat usability yang baik untuk sebuah aplikasi mobile. Hal ini berdasarkan pada terpenuhinya 7 atribut usability pada model PACMAD yaitu efficiency sebesar 0,0380050295 goals/second, effectiveness 97%, learnability 92%,  memorability 98%, error 0,090278, satisfaction 59,375 dan cognitive load 43,4444. Sebagai upaya meningkatkan usability pada aplikasi Tabanan Dalam Genggaman maka  dirancangan rekomendasi perbaikan dalam bentuk wireframe/mockup yang didasarkan pada teori 8 golden rules dari Benn Sneidermann dan 10 prinsip user interface aplikasi mobile dari Jonathan Stark. Hasil analisis data performance measurement dan data hasil RTA dijadikan sebagai acuan dan pertimbangan untuk memutuskan bagian, halaman dan fitur dalam aplikasi Tabnanan Dalam Genggaman yang akan diberikan rekomendasi perbaikan. 
Development Of Student Attendance Record In Akademi Komunitas Negeri Putra Sang Fajar Blitar Using Codeigniter Framework M Mujiono; Adimas Ketut Nalendra; Rafika Akhsani; Anang Widigdyo
RESEARCH : Journal of Computer, Information System & Technology Management Vol 3, No 2 (2020)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25273/research.v3i2.6272

Abstract

Attendance record and calculation absent is a key success for the the teaching and learning process in college. The process of recording attendance using manual signatures makes it difficult to record absent data. This data is important to see the level of student discipline in taking lectures and is an early detection to monitor student discipline by giving a warning letter. For this reason, it is necessary to make an application for student attendance recording that can calculation absent and warning letters. This application is based on the web and using PHP programming language, Codeigniter framework and MySQL for database. Testing this application using blackbox testing and user questionnaires. The results of the black box testing prove that the functionality provided by the application is functioning properly according to planning. Testing with a questionnaire was carried out by distributing to all lecturers and academic staff are 15 respondents, the results of the questionnaire which were divided got a score of 90% of the respondents who chose that this application helped the presence process and the recording of the number of student absences
Kriteria Otentikasi Dokumen Elektronik dengan Weighted Product Alvhinia Meinda Amitaba; Ema Utami; Hanif Al Fatta
RESEARCH : Journal of Computer, Information System & Technology Management Vol 4, No 1 (2021)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25273/research.v4i1.7156

Abstract

Dalam dunia nyata, untuk menjamin keaslian serta legalitas suatu dokumen digunakan tanda tangan. Tanda tangan ini merupakan suatu tanda yang bersifat unik milik seseorang dan digunakan untuk memberi pengesahan bahwa orang tersebut setuju dan mengakui isi dari dokumen yang ditandatangani. Untuk dokumen-dokumen elektronik pun dibutuhkan hal semacam ini. Oleh karena itu, diciptakan suatu sistem otentikasi yang disebut tanda tangan digital. Tanda tangan digital merupakan teknik yang sangat tepat digunakan untuk menjamin keaslian suatu dokumen serta menghindari adanya penyangkalan bahwa seseorang telah menandatangani suatu dokumen. Teknik ini jauh lebih canggih dan lebih efisien daripada tanda tangan yang dilakukan secara manual. Keamanan dan kerahasiaan data merupakan hal penting untuk mencegah penyalahgunaan data. Sebuah data dapat diamankan dengan cara melakukan penyandian terhadap isi data yang telah terverifikasi oleh Penyelenggara Sertifikasi Elektronik. Sistem verifikasi tanda tangan disediakan berdasarkan informasi sertifikasi tanda tangan yang dimiliki oleh seorang penandatangan untuk memverifikasi integritas dokumen elektronik. Pada penelitian ini dilakukan penentuan kriteria pada dokumen elektronik yang terbukti otentikasinya berdasarkan verifikasi dokumen elektronik yang telah dilakukan menggunakan kriteria yang telah ditentukan yaitu, confidentiality, integrity, authentication, non repudiation, lama verifikasi, validity sertifikat, termasuk keberhasilan verifikasi dokumen elektronik dengan metode Weighted Product. Dataset didapatkan dari olah data manual dengan beberapa macam skenario dokumen elektronik
Decision Support System for Direct Target Cash Recipients Using the AHP and K-Means Method Teguh Sri Pamungkas; Agus Susilo Nugroho; Ichsan Wasiso; Tri Anggoro; Kusrini Kusrini
RESEARCH : Journal of Computer, Information System & Technology Management Vol 3, No 2 (2020)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25273/research.v3i2.7084

Abstract

In the Covid-19 pandemic situation, the government organized a Direct Cash Assistance as known as BLT for the people who were affected by Covid-19. The nominal amount of BLT received by the public is Rp. 600,000 per month. But in fact, the amount of BLT quota is not proportional to the list of BLT recipients submitted by regional officials, in this case, RT (Rukun Tetangga). So, to find out who is really suitable or appropriate, a decision-making system is needed so that the deposit of the BLT from the government can be right on target in accordance with the criteria set by the government. Stages of the study began with clustering of weights. After that, it is entered into the system to do a decision support process with AHP (Analytical Hierarchy Process). The target of this research is the application that can be used to assist the government in distributing BLT to be right on target. Based on the functional testing of the system, the functions in the system have been succeeded according to plan. This system has successfully applied the K-Means and AHP methods for decision making, to receive direct cash assistance from the government. This system has a 100% accuracy rate. Where the most important criteria in this system are income with a weight of 0.394142515, ownership of a house with a weight of 0.231035138, number of dependents with a weight of 0.190359096, age with a weight of 0.081077616, employment with a weight of 0.058111736, and weight with a weight of 0, 045273898
Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Augmented Reality Pada Lembar Kerja Siswa Kelas 3 Madrasah Ibtidaiyah Rafika Akhsani; M Mujiono
RESEARCH : Journal of Computer, Information System & Technology Management Vol 4, No 1 (2021)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25273/research.v4i1.7383

Abstract

Media pembelajaran diperlukan bagi keberhasilan proses pembelajaran, khususnya bagi siswa yang masih duduk di Sekolah Dasar. Kerjasama antara guru dan orang tua merupakan kunci dari keberhasilan pembelajaran, khususnya pada musim pandemi Covid-19 yang mewajibkan siswa belajar dirumah. Berakibat pola pembelajaran yang biasanya tatap muka menjadi pembelajaran yang difasilitasi teknologi, salah satunya adalah dengan menggunakan smartphone. Salah satu teknologi yang dapat menjadi pendukung pembelajaran adalah dengan menggunakan teknologi Augmented Reality yang akan di integtasikan dengan smarthphone. Media yang akan dibuat memanfaatkan materi pada Lembar kerja siswa kelas tiga sekolah dasar yang dikemas dalam marker yang didesain dengan ukuran 4 x 4 cm kemudian dimasukkan ke dalam image target di Unity 3D dan diberi nama AReP. Pengujian AReP menggunakan tiga cara yaitu oklusi, akurasi dan usabilitas. Dalam pengujian oklusi yang menggunakan kamera realme 5i menghasilkan kesimpulan AreP dapat mendeteksi marker sampai 70%, tetapi pada marker yang tertutup lebih dari 80% animasi tidak muncul. Pengujian akurasi digunakan untuk melihat akurasi pendeteksian kamera augmented reality berdasarkan pada sudut dan jarak tertentu, yang menghasilkan jarak kesimpulan bahwa AReP bekerja dengan baik dengan maksimal jarak 30cm dan ketika jarak lebih dari 40cm maka animasi tidak muncul. Pengujian usabilitas digunakan untuk mengetahui umpan balik dari pengguna media pembelajaran, hasil dari uji usabilitas menunjukkan bahwa 93% responden menyetujui bahwa AReP dapat membantu anak dalam pembelajaran
Usability Analysis of The Mobile-Based Cizgi Rent A Car Application Using The WEBUSE Method Jamilah Karaman
RESEARCH : Journal of Computer, Information System & Technology Management Vol 3, No 2 (2020)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25273/research.v3i2.7614

Abstract

The development of information and communication technology offers convenience for its users.  The use of information and communication technology also has a positive impact on the business world.  For example, the use of advances in information and communication technology in the transportation sector.  Cizqi Rent A Car is a Turkish company that launched a mobile application for online car rental service providers which is expected to make it easier for tourists or local residents who want to rent a car to travel in Turkey.  By conducting usability analysis with the WEBUSE method, this study aims to determine the usability level of the Cizgi Rent A Car application.  From the results of data analysis it is known that this application is quite famous because it has been downloaded by more than 10,000 downloaders from several countries including Indonesia.  This application is used by Indonesians who make work visits and travel to Turkey.  The usability level in the Content, Organization & Readability variables and the Navigation and Links variables can be said to be Good.  The usability level for the User Interface Design variable can be said to be quite bad.  The usability level for the Performance and Effectiveness variables can be said to be moderate.