cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
Journal Analytica Islamica
ISSN : 14114380     EISSN : 25415263     DOI : -
Core Subject : Religion, Education,
Journal Analytica Islamica: Journal of Islamic Sciences is a journal that includes the study of Islamic Thought, Islamic law, the Quran, the Hadis, Islamic Education, Islamic Economics and Islamic Communication.
Arjuna Subject : -
Articles 283 Documents
IMPLEMENTASI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM ANAK REMAJA DALAM KELUARGA DI LINGKUNGAN VIII KELURAHAN BANDAR SELAMAT KECAMATAN MEDAN TEMBUNG Rizkinda Nasution, Tika
Journal Analytica Islamica Vol 7, No 1 (2018): ANALYTICA ISLAMICA
Publisher : Program Pascasarjana UIN Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran pendidikan agama Islam dalam keluarga danmasyarakat. Bagaimana faktor-faktor penyebab remaja melakukan tindakan kenakalan remaja dan implementasiyang tepat untuk dilakukan di lingkungan VIII Bandar Selamat yang diharapkan dapat memberikan informasidan pengetahuan tentang kenakalan remaja sehingga dapat mengurangi masalah sosial penyebab kenakalanremaja. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus, yaitu penelitianyang berusaha mendeskripsikan kejadian di lapangan sebagaimana adanya. Hasil penelitian menyimpulkanbahwa penerapan pendidikan agama di dalam keluarga pada remaja dapat membentuk mereka padaperilaku yang sebenarnya.Pendidikan yang harus diberikan kepada remaja adalah pendidikan ketauhidan,keyakinan atau keimanan kepada Allah SWT yang dalam istilah lain disebut juga dengan akidah. Pendidikanakidah ini adalah pendidikan yang mendasar dan harus mendapatkan perhatian lebih dari para pendidik.Kemudian diikuti oleh pendidikan yang berkenaan dengan masalah ibadah, akhlak, dan syariah, selanjutnyaadalah pendidikan yang berkaitan dengan pengembangan potensi dan keintelektualan para remaja itu sendiri.Kata kunci: pendidikan, agama, remaja, keluarga, masyarakat.
FILOSOFI DAKWAH DALAM PERSPEKTIF ALQURAN Sahrul Sahrul
Journal Analytica Islamica Analytica Islamica | Vol. 2 | No. 1 | 2013
Publisher : Program Pascasarjana UIN Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (374.954 KB)

Abstract

AlQuran sebagai wahyu Allah kaya tentang kajian filosofi dakwah, sekalipun kajian tentang itu masih minim dan terbatas. Filosofi dakwah maksudnya nilai-nilai kebenaran yang dikandung oleh AlQuran tidaklah dibatasi oleh ruang dan waktu, bersifat rasional, objektif, universal, amar makruf dan nahi munkar bukanlah amar munkar dan nahi makruf serta bersifat egalitarian. Nilai-nilai kebenaran ini ternyata seluruhnya bersifat mutlak berbeda dengan kebenaran yang diperoleh melalui akal yakni bersifat ralatif atau nisbi.  
PERKEMBANGAN METODE PEMAHAMAN HADIS DI INDONESIA Ramli Abdul Wahid
Journal Analytica Islamica Analytica Islamica | Vol. 3 | No. 2 | 2014
Publisher : Program Pascasarjana UIN Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (189.284 KB)

Abstract

Perkembangan pengkajian hadis secara umum dan perkembangan metode pemahamannya secara khusus di Indonesia sejak lahirnya PPs tahun 1980-an menunjukkan kemajuan yang significan. Tetapi perkembangan ini tidak selamanya menggembirakan. Selanjutnya dalam perkembangan metiode pemahaman hadis, setidaknya terbagi dua, yaitu pemahaman tekstual dan kontekstual. Pemahaman  tekstual telah berlangsung di Indonesia sejak awal masuk Islam sampai sekarang. Akan tetapi sejak tahun 80-an  mulai muncul pemahaman kontekstual. Pema-haman kontekstual ini juga berkembang kepada pendekatan-pendekatan modern seperti pendekatan bahasa, pendekatan historis, sosiologis, sosio-historis, antropologis, dan psikologis. Selain itu, muncul pula teori semantik dan hermeneutik. Namun pada prinsipnya konsep-konsep dan pendekatan-pendekatan ini terakomodir dalam dua pemahaman besar yaitu tekstual dan kontekstual. Pemahaman tekstual melandaskan metodenya kepada kaidah-kaidah yang termuat dida lam ulum al-hadis, usul fikih, dan tata bahsa Arab. Pemahaman tekstual ini sudah mapan dan dapat diterima oleh para ulama. Sementara pemahaman kontekstual berpijak pada metode dan pendekatan modern yang berbeda dengan pendekatan tekstual sehingga hasil pemahamannya berbeda pula dengan hasil pemahaman tekstual dan tidak jarang bertentangan. Karena itu penerapan pemahaman kontekstual perlu kepada kehati-hatian.  
PENERAPAN MASLAHAH MURSALAH DALAM EKONOMI ISLAM Ahmad Qorib; Isnaini Harahap
Journal Analytica Islamica Analytica Islamica | Vol. 5 | No. 1 | 2016
Publisher : Program Pascasarjana UIN Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (702.705 KB)

Abstract

The use of maslahah mursalah as the source for the establishment of Islamic economic practices that previously did not exist is a necessity. This is because maslahah is at the core of all these economic developments. All forms and practices of Islamic financial innovation meant to realize maslahah. The establishment of Islamic banking, the rise of Islamic credit card to facilitate a variety of transactions, their renewal in mudaraba transactions ie collateral obligations, revenue sharing method, and others show how maslahah mursalah has role in the economic development of sharia.
IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KHUSUS PADA SEKOLAH BERBASISI ISLAM DI SUMATERA UTARA Suhendri Suhendri
Journal Analytica Islamica Vol 6, No 2 (2017): ANALYTICA ISLAMICA
Publisher : Program Pascasarjana UIN Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (136.844 KB)

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi pendidikan khusus pada sekolah berbasisIslam di Sumatera Utara yang berkaitan tentang: a) model-model pelaksanaan pendidikan khusus, b)karakteristik guru pendidikan khusus, dan c) faktor pendukung dan penghambat pendidikan khusus padasekolah berbasis Islam di Sumatera Utara.Temuan penelitian ini menginformasikan bahwa: (1) Model pelaksanaanpendidikan khusus pada sekolah berbasis Islam di Sumatera Utara dapat disimpulkan bahwa model pendidikankhusus yang dilaksanakan untuk melayani peserta didik berkebutuhan khusus adalah model pendidikan segregasidengan mengintegrasikan antarjenis kebutuhan khusus peserta didik (tunanetra, tunarungu, tunagrahita, tunadaksadan autis) dan mengintegrasikan antar jenjang pendidikan dalam bentuk Sekolah Luar Biasa (SLB) satu atap,yakni satu lembaga penyelenggara mengelola jenjang Sekolah Dasar Luar Biasa (SDLB), Sekolah MenengahPertama Luar Biasa (SMPLB) dan Sekolah Menengah Atas Luar Biasa (SMALB) dengan seorang KepalaSekolah; (2) Karakteristik guru pendidikan khusus pada sekolah berbasis Islam di Sumatera Utara adalahbahwa guru pendidikan khusus di sekolah berbasis Islam memiliki tiga karakteristik, (3) Faktor pendukung danpenghambat pelaksanaan pendidikan khusus pada sekolah berbasis Islam di Sumatera Utara dikelompokkanmenjadi 2 (dua) faktor, yaitu: faktor internal dan eksternal sekolah.Kata Kunci: Implementasi, Pendidikan Khusus dan Sekolah Berbasis Islam
AL-IDRAJ DALAM HADIS: BEBERAPA PANDANGAN ULAMA Irwan Irwan
Journal Analytica Islamica Analytica Islamica | Vol. 1 | No. 2 | 2012
Publisher : Program Pascasarjana UIN Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (260.368 KB)

Abstract

Bila sebuah hadis dengan sanadnya yang bersambung, tidak syaz, yaitu tidak menyalahi dengan hadis yang lebih rajih, rawinya dabit dan adil, akan tetapi pada matannya ada tambahan yang bukan ucapan Nabi Saw yang dimaksudkan untuk menerangkan kata-kata dalam matan, maka hadis seperti ini tetaplah kedudukannya sebagai hadis sahih, karena persyaratannya telah terpenuhi. Adapun yang diharamkan itu adalah yang dilakukan dengan sengaja dan bukan untuk menjelaskan kata-kata yang asing. Terlebih al-idraj itu sama sekali tidak berhubungan dengan matan dan membuat rancu maksud hadis.
MENGEMBANGKAN TEOLOGI KERUKUNAN UNTUK MENCEGAH RADIKALISME Dahlia Lubis
Journal Analytica Islamica Analytica Islamica | Vol. 3 | No. 1 | 2014
Publisher : Program Pascasarjana UIN Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (340.342 KB)

Abstract

Dapatlah dikatakan bahwa kerukunan dalam Islam, jika ditelaah secara holistik, maka nilai-nilai kerukunan itu dapat dikelompokkan pada 3 (tiga) aspek, yaitu kesadaran adanya Allah, persaudaraan, dan sikap hidup yang mencerminkan kerukunan. Kesadaran adanya Allah menunjukkan pada ketauhidan yang harus menjadi dasar dalam pengembangan kerukunan hidup umat beragama; aspek persaudaraan menunjukkan bahwa Islam sangat mengedepankan kemanusiaan yang bernilai universal; sedangkan sikap hidup rukun merupakan nilai praktis dan penjabaran dari dua aspek sebelumnya. Hal inilah yang memberikan salah satu daya cegah yang efektif akan lahirnya radikalisme di Indonesia.
PSIKOLOGI DALAM PERSPEKTIF SAINS ISLAM: Kajian Historis Pemikiran Islam Al-Rasyidin Al-Rasyidin
Journal Analytica Islamica Analytica Islamica | Vol. 4 | No. 2 | 2015
Publisher : Program Pascasarjana UIN Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (470.588 KB)

Abstract

Artikel ini bekenaan dengan ‘pelacakan’ terhadap akar-akar sains Psikologi dalam historika pemikiran Islam. Melalui survei historis dengan pendekatan kepustakaan, penulis artikel ini mengargumenkan bahwa disiplin kelimuan Filsafat Islam, Ilmu Akhlaq, dan Tasauf merupakan trilogi ilmu pembentuk sains Psikologi Islam. Karenanya, lewat analisis pemikiran, penulis artikel ini merekomendasikan agar dalam pengkajian teori-teori tentang Psikologi Islam ke depan dilakukan dengan filosofi keilmuan integratif dan pendekatan multi disipliner. Kemudian, dalam aplikasi teori-teori yang dihasilkan di lapangan psikologi, idealnya dilakukan dengan pendekatan transdiscipliner, yaitu suatu pendekatan yang tidak hanya mengacu pada pertautan antara disiplin-disipin ilmu, tetapi lebih pada intensitas penggabungannya sehingga menghasilkan sains baru atau setidaknya semacam ‘sains hibrida’.
PENGARUH MARGIN MURABAHAH, BUNGA KPR BANK KONVENSIONAL DAN UJRAH TERHADAP TINGKAT PERTUMBUHAN PEMBIAYAAN KONGSI KEPEMILIKAN RUMAH SYARIAH (KPRS) DI BANK MUAMALAT CABANG MEDAN Dina Zulfa Opera
Journal Analytica Islamica Analytica Islamica | Vol. 5 | No. 2 | 2016
Publisher : Program Pascasarjana UIN Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (457.088 KB)

Abstract

This research was purposed to find out the effect ofmurabahah margin, financing of mortgage interest of conventional bank, and ujrah toward level of financing of sharia mortgage interest in Medan branch of bank muamalat. The research usedquantitative approach,withmultiple linear regression techniques supportedby classic assumption testand statistic test, assisted by Eviews version 6.0.Based onresults conducted at alpha 5%, the researchherconcluded that, simultaneouslymurabahah margin, financing of mortgage interest of conventional bank, and ujrah toward level of financing of sharia mortgage interest in Medan branch of bank muamalat, which is the value ofF-calculate14,18644bigger thanF-table13,6. Whilepartiallymurabahah margin responded highlythelevel of financing of sharia mortgage interest in Medan branch of bank muamalat, amounted to 38,84%, while ujrah responded positively andsignificant, amounted to 20,52%, and financing of mortgage interest of conventional bankresponded negatively and significant, amounted to -20,81%.
KEPRIBADIAN MANUSIA MENURUT IBN BAJJAH Masganti Sitorus; Muhammad Idris
Journal Analytica Islamica Analytica Islamica | Vol. 1 | No. 1 | 2012
Publisher : Program Pascasarjana UIN Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (385.011 KB)

Abstract

Jiwa memiliki berbagai daya. Munculnya pengetahuan berawal dari daya indera yang menangkap gambar benda-benda, kemudian mengirimnya ke daya khayal untuk mempersepsi semua makna universal yang disebut dengan penalaran rasional. Penalaran rasional jalan manusia mencapai kesempurnaan dan mewujudkan kebahagiaannya yaitu kesatuan akalnya dengan Akal Aktif. Di samping itu iluminasi Ilahi atas akal manusia juga membantu manusia mewujudkan kebahagiaan sejati baginya.Masyarakat umum bisa melumpuhkan daya kemampuan berpikir perseorangan dan menghalanginya untuk mencapai kesempurnaan, namun dengan kekuatan dirinya, manusia bisa sampai kepada martabat yang tinggi dengan bantuan akal dan pentujuk dari para Nabi. Untuk pribadi yang mulai, manusia dapat melakukan  tiga hal secara berkesinambungan: membuat lidahnya selalu mengingat Tuhan dan memuliakannya, membuat organ-organ tubuhnya bertindak sesuai dengan wawasan hati, dan menghindari segala yang membuat hati lalai mengingat Tuhan atau berpaling dari-Nya.

Page 1 of 29 | Total Record : 283