cover
Contact Name
Anas Alhifni
Contact Email
jurnal.nisbah@unida.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
anas.alhifni@unida.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota bogor,
Jawa barat
INDONESIA
NISBAH: JURNAL PERBANKAN SYARIAH
ISSN : 24424455     EISSN : 25286633     DOI : -
Core Subject : Economy, Education,
NISBAH: Jurnal Perbankan Syariah is a journal published by the Sharia Banking Study Program. NISBAH is published to support the development of Islamic Banking which will contain articles on Islamic Banking both empirical, theoretical and practical studies. The editor accepts the manuscript with provisions according to the guidelines for the author. The Journal is published twice a year on June and December
Arjuna Subject : -
Articles 156 Documents
PENGARUH REPUTASI, CITRA MEREK, KUALITAS PELAYANAN, DAN LOKASI TERHADAP KEPUTUSAN NASABAH MENGAMBIL PRODUK PEMBIAYAAN MURABAHAH PADA BANK MUAMALAT KC KEDIRI : THE EFFECT OF REPUTATION, BRAND IMAGE, QUALITY OF SERVICE, AND LOCATION ON CUSTOMER'S DECISION TO TAKE MURABAHAH FINANCING PRODUCTS AT MUAMALAT BANK KC KEDIRI Kevin Junjung Miharta; Khusnudin
NISBAH: Jurnal Perbanka Syariah Vol. 8 No. 1 (2022): NISBAH: Jurnal Perbankan Syariah
Publisher : Sharia Banking Study Program, Faculty of Islamic Economics, Djuanda University, Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/jn.v8i1.6000

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh dari reputasi, citra merek, kualitas pelayanan dan lokasi terhadap keputusan nasabah mengambil produk pembiayaan murabahah pada Bank Muamalat KC Kediri. Lima tahun (2016 - 2021) terakhir total asset dan total pembiayaan mengalami penurunan, terlebih lagi Indonesia yang terkenal mayoritas masyarakat memeluk agama islam tetapi hanya sebagian kecil yang menjadi nasabah yang menggunakan pembiayaan murabahah. Responden pada penelitian ini berjumlah 93 responden yang diambil dari sebagian populasi nasabah Bank Muamalat KC Kediri. Penelitian ini termasuk dalam penelitian kuantitatif, adapun data yang digunakan yaitu data primer dan teknik pengumpulan data tersebut menggunakan kuisioner dengan memanfaatkan google form sebagai media pengumpulan data. Analisis yang digunakan pada penelitian ini menggunakan uji Regresi linier berganda. Hasil dari penelitian bahwa secara parsial variabel reputasi (X1) dan Kualitas Pelayanan (X3) memiliki pengaruh sedangkan citra merek (X2) dan lokasi (X4) memiliki pengaruh keputusan nasabah, sedangkan secara simultan reputasi (X1), Citra Merek (X2), kualitas pelayanan (X3) dan lokasi (X4) memiliki pengaruh signifikan terhadap keputusan nasabah (Y).
PENGARUH KUALITAS LAYANAN DAN KEPUASAN PENGGUNA INTERNET BANKING TERHADAP LOYALITAS NASABAH BANK SYARIAH INDONESIA (BSI KALIREJO): THE EFFECT OF SERVICE QUALITY AND INTERNET BANKING USER SATISFACTION ON CUSTOMER LOYALTY OF BANK SYARIAH INDONESIA (BSI KALIREJO) Sri Ismulyaty; Nurmaini; May Roni
NISBAH: Jurnal Perbanka Syariah Vol. 8 No. 1 (2022): NISBAH: Jurnal Perbankan Syariah
Publisher : Sharia Banking Study Program, Faculty of Islamic Economics, Djuanda University, Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/jn.v8i1.6117

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas layanan dan kepuasan nasabah terhadap loyalitas nasabah pengguna internet  banking pada Bank Syariah Indonesia Cabang Kalirejo. Sampel sebanyak 85 responden pengguna internet banking. Dalam membuktikan dan menganalisis hal tersebut, maka digunakan uji validitas dan reliabilitas, uji asumsi klasik, uji regresi linear berganda, serta uji t (persial), uji F (simultan) dan uji R2 (koefisien determinasi). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas layanan berpengaruh signifikan secara persial terhadap loyalitas nasabah pengguna internet banking pada Bank Syariah Indonesia Cabang Kalirejo, yang dibuktikan dengan nilai thitung > ttabel (4,231 > 1,989) maka Ha1 diterima dan Ho1 ditolak. Begitu juga kepuasan nasabah berpengaruh signifikan  secara persial terhadap loyalitas nasabah pengguna internet banking pada Bank Syariah Indonesia Cabang Kalirejo, yang dibuktikan dengan nilai thitung > ttabel (2,410 > 1,989) maka Ha2 diterima dan Ho2 ditolak. Penelitian ini juga membuktikan bahwa kualitas layanan dan kepuasan nasabah secara simultan berpengaruh terhadap loyalitas nasabah pengguna internet banking pada Bank Syariah Indonesia Cabang Kalirejo, dimana Fhitung > Ftabel (14,584 > 3,11). Kesimpulan dari penelitian adalah pertama Terdapat hubungan yang signifikan antara kualitas layanan terhadap loyalitas nasabah pengguna internet banking pada Bank Syariah Indonesia Cabang Kalirejo, kedua Terdapat hubungan yang signifikan antara kepuasan nasabah terhadap loyalitas nasabah pengguna internet banking pada Bank Syariah Indonesia Cabang Kalirejo, ketiga Terdapat hubungan yang signifikan antara kualitas layanan dan kepuasan nasabah terhadap loyalitas nasabah pengguna internet banking pada Bank Syariah Indonesia Cabang Kalirejo.
PENGARUH PENERAPAN NILAI-NILAI SYARIAH, KUALITAS PELAYANAN DAN KEUNGGULAN PRODUK TERHADAP KEPUASAN NASABAH BANK SYARIAH: THE INFLUENCE OF THE IMPLEMENTATION OF SHARIA VALUES, SERVICE QUALITY AND PRODUCT EXCELLENCE ON CUSTOMER SATISFACTION OF SHARIA BANK Siti Nurlaila; Adi Rahmannur Ibnu; Miftahul Khoir
NISBAH: Jurnal Perbanka Syariah Vol. 8 No. 2 (2022): NISBAH: Jurnal Perbankan Syariah
Publisher : Sharia Banking Study Program, Faculty of Islamic Economics, Djuanda University, Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/jn.v8i2.5108

Abstract

Persaingan antar bank di Indonesia semakin ketat, ditunjukan dengan munculnya banyak bank pemerintah/negeri ataupun swasta dengan berbagai cara untuk memenuhi kebutuhan nasabah. Hal ini menyebabkan para pesaing bisnis berusaha terus meningkatkan beberapa faktor yang mempengaruhi kepuasan nasabah. Tujuan penelitian ini untuk meliat pengaruh nilai-nilai syariah, kualitas pelayanan dan keunggulan produk terhadap kepuasan nasabah Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Teknik sampel yang digunakan yaitu metode purposive sampling, yaitu teknik pengambilan sampel dengan menentukan kriteria-kriteria tertentu. Adapun teknik analisis datanya yaitu menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa nilai-nilai syariah, kualitas pelayanan dan keunggulan produk berpengaruh signifikan terhadap kepuasan nasabah Bank Syariah Indonesia, dan terdapat pengaruh secara simultan nilai-nilai syariah, kualitas pelayanan, dan keunggulan produk berpengaruh terhadap kepuasan nasabah.
FAKTOR MEMPENGARUHI NIAT MENGGUNAKAN QRIS PADA SHARIA MOBILE BANKING SAAT PANDEMI COVID-19 (MODIFIKASI MODEL UTAUT 2): FACTORS AFFECTING THE INTENTION OF USING QRIS IN SHARIA MOBILE BANKING DURING COVID-19 PANDEMIC (MODEL MODIFICATION OF UTAUT 2) Defi Insani Saibil; Fajar Sodik; Andi Ainun Mardiah
NISBAH: Jurnal Perbanka Syariah Vol. 8 No. 2 (2022): NISBAH: Jurnal Perbankan Syariah
Publisher : Sharia Banking Study Program, Faculty of Islamic Economics, Djuanda University, Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/jn.v8i2.6353

Abstract

Analisis faktor yang mempengaruhi niat dalam menggunakan QRIS  dimasa pandemi Covid-19 merupakan tujuan dalam penelitian ini. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif yang didukung data kualitatif. Ada dua fokus penelitian ini, pertama menguji faktor yang mempengaruhi dan mendorong niat untuk menggunakan. Kedua, melihat faktor lain yang mempengaruhi niat dalam menggunakan. Penelitian mengadopsi model modifikasi teori UTAUT 2. Pengumpulan data dilakukukan  melalui survei menggunakan penyebaran kuesioner dengan pertanyaan terbuka dan pertanyaan    tertutup. Jumlah responden dalam penelitian ini sebanyak 134 responden. Metode non-probability sampling dengan menerapkan teknik purposive sampling digunakan. Sedangkan teknik SEM-PLS digunakan pada analisis data, aplikasi WarpPLS 6.0 untuk uji hipotesis dan SPSS 26 untuk analisis deskriptif dan exploratory. Penelitian ini menunjukkan hasil bahwa sebanyak delapan  hipotesis yang diajukan semuanya diterima sehingga mengindikasikan bahwa masyarakat memiliki  niat yang baik dan merasa kemudahan menggunakan QRIS  pada masa pandemi. Hasil dari penelitian ini diharapkan bisa  menjadi masukan untuk industri perbankan syariah untuk lebih meningkatkan kualitas pelayanan QRIS mobile  dalam hal transaksi keuangan secara digital.
ANALISIS BIBLIOMETRIK ARAH PENELITIAN BANK ISLAM PADA MASA PANDEMI: A BIBLIOMETRIC ANALYSIS OF ISLAMIC BANK RESEARCH DIRECTIONS DURING THE PANDEMIC Muhamad Subhi Apriantoro; Nur Rochmah Wijayanti
NISBAH: Jurnal Perbanka Syariah Vol. 8 No. 2 (2022): NISBAH: Jurnal Perbankan Syariah
Publisher : Sharia Banking Study Program, Faculty of Islamic Economics, Djuanda University, Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/jn.v8i2.6408

Abstract

Penelitian ini bertjuan untuk mengetahui perkembangan arah riset perbankan Islam pada masa pandemi tahun 2020-2022. Metode yang digunakan adalah bibliometrik dengan melakukan pemetakan bibliometrik pada publikasi jurnal terindek Scopus mencakup jurnal inti dalam publikasi berdasarkan kolaborasi lembaga dalam publikasi internasional di bidang perbankan Islam, produktivitas peneliti bidang perbankan Islam, jumlah publikasi berdasarkan kolaborasi lembaga dalam publikasi internasional bidang perbankan Islam berdasarkan bidang atau subjek dan peta perkembangan publikasi internasional penelitian bidang keuangan Islam berdasarkan kata kunci dan pengarang.
PENGARUH SHARIA COMPLIANCE TERHADAP KEPUASAN NASABAH BSI KC MALANG SOETTA DIMEDIASI OLEH LAYANAN DIGITAL BANKING : THE EFFECT OF SHARIA COMPLIANCE ON CUSTOMER SATISFACTION AT BSI KC MALANG SOETTA MEDIATED BY DIGITAL BANKING SERVICE Tifani Nurmala Widiya; Rini Safitri
NISBAH: Jurnal Perbanka Syariah Vol. 8 No. 2 (2022): NISBAH: Jurnal Perbankan Syariah
Publisher : Sharia Banking Study Program, Faculty of Islamic Economics, Djuanda University, Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/jn.v8i2.6558

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dampak sharia compliance pada kepuasan nasabah melalui mediasi layanan digital banking pada perbankan syariah. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif. Sebanyak 120 kuesioner dikumpulkan dari nasabah bank syariah di BSI KC Malang Soetta untuk diuji hipotesis. Metode analisis yang digunakan adalah pengujian analisis jalur menggunakan uji sobel test untuk mengetahui pengaruh dari variable mediasi. Hasil penelitian ditemukan berdasarkan hasil uji sobel tes pada perhitungan berdasarkan rumus dan diperoleh nilai sebesar 5,492 > 1,96 (sig < α=5%). Dapat disimpulkan bahwa layanan digital banking mampu memediasi pengaruh sharia compliance terhadap kepuasan nasabah BSI KC Malang Soetta.
PENGARUH PENGARUH KONTRIBUSI PEMBIAYAAN MURABAHAH DAN MUDHARABAH PERBANKAN SYARIAH TERHADAP PENGEMBANGAN MICRO BUSINESS PERFORMANCE DI KOTA MEDAN: PENGARUH KONTRIBUSI PEMBIAYAAN MURABAHAH DAN MUDHARABAH PERBANKAN SYARIAH TERHADAP PENGEMBANGAN MICRO BUSINESS PERFORMANCE DI KOTA MEDAN Nurselina Nasution; Tuti Anggraini
NISBAH: Jurnal Perbanka Syariah Vol. 8 No. 2 (2022): NISBAH: Jurnal Perbankan Syariah
Publisher : Sharia Banking Study Program, Faculty of Islamic Economics, Djuanda University, Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/jn.v8i2.6969

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkaji dampak pembiayaan murabahah dan mudharabah terhadap perkembangan kinerja usaha mikro di kota Medan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat ditentukan dengan menggunakan analisis regresi linier sederhana. Populasi penelitian ini terdiri dari 30 nasabah pembiayaan murabahah dan 19 nasabah pembiayaan mudharabah. Sehingga sampel penelitian terdiri dari seluruh populasi nasabah pembiayaan murabahah dan mudharabah. Teknik pengumpulan data menggunakan angket dan dokumentasi untuk memperoleh data jumlah nasabah dan tentang perkembangan micro business performance. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembiayaan murabahah dan mudharabah berpengaruh positif signifikan terhadap perkembangan micro business performance di Kota Medan
PENGARUH PENGARUH PENGETAHUAN GENERASI Z, PERSEPSI, DAN FASILITAS TERHADAP PREFERENSI PADA BANK SYARIAH DENGAN SIKAP SEBAGAI VARIABEL INTERVENING: PENGARUH PENGETAHUAN GENERASI Z, PERSEPSI, DAN FASILITAS TERHADAP PREFERENSI PADA BANK SYARIAH DENGAN SIKAP SEBAGAI VARIABEL INTERVENING Abdul Jalal; Ahmad Perdana Indra
NISBAH: Jurnal Perbanka Syariah Vol. 8 No. 2 (2022): NISBAH: Jurnal Perbankan Syariah
Publisher : Sharia Banking Study Program, Faculty of Islamic Economics, Djuanda University, Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/jn.v8i2.7077

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa pengaruh pengetahuan generasi z, persepsi, dan fasilitas perbankan syariah terhadap preferensi pada bank syariah dengan sikap sebagai variabel intervening. Jenis penelitian ini adalah jenis kuantitatif. Sumber data dari penelitian ini merupakan data primer yang berasal dari sampel yaitu generasi z yang ada di Universitas Islam Negeri (UIN) Sumatera Utara yang beralamat di Jl. William Iskandar Ps. V, Medan Estate, Kec. Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara. Teknik Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik non probability sampling terhadap 99 orang responden. Penelitian menggunakan metode analisis jalur. Hasil dari penelitian ini menjukkan bahwa 1) variabel pengetahuan berpengaruh terhadap variabel preferensi. 2) variabel persepsi berpengaruh terhadap preferensi, 3) variabel fasilitas tidak berpengaruh terhadap preferensi, 4) variabel pengetahuan tidak berpengaruh terhadap variabel sikap, 5) variabel persepsi berpengaruh terhadap sikap, 6) variabel fasilitas tidak berpengaruh terhadap variabel sikap, 7) variabel preferensi berpengaruh terhadap sikap, 8) variabel pengetahuan tidak berpengaruh terhadap sikap melalui preferensi, 9) variabel persepsi berpengaruh terhadap variabel sikap melalui variabel preferensi, 10) variabel fasilitas tidak berpengaruh terhadap sikap melalui variabel preferensi
PENGARUH JENIS PRODUK PEMBIAYAAN DAN DANA PIHAK KETIGA TERHADAP PROFITABILITAS PADA BANK UMUM SYARIAH INDONESIA: THE INFLUENCE OF TYPES OF FINANCING PRODUCTS AND THIRD PARTY FUNDS ON PROFITABILITY IN INDONESIAN ISLAMIC BANK Hepy Dwi Aranita; Iwan Fakhruddin; Hadi Pramono; Bima Cinintya Pratama
NISBAH: Jurnal Perbanka Syariah Vol. 8 No. 2 (2022): NISBAH: Jurnal Perbankan Syariah
Publisher : Sharia Banking Study Program, Faculty of Islamic Economics, Djuanda University, Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/jn.v8i2.7348

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh jenis produk pembiayaan (mudharabah, musyarakah, murabahah, ijarah) dan dana pihak ketiga terhadap profitabilitas Bank Umum Syariah selama 2017–2021. Studi ini menggunakan data sekunder. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling dengan sampel yang dikumpulkan tidak seimbang. Teknik analisis yang digunakan adalah data panel model regresi dengan STATA 17 melalui 3 tahap pengujian. Pengujian pertama yaitu preliminary test untuk menentukan model yang digunakan melalui uji Breusch and Pagan Lagrangian, Chow, dan Hausman. Dari hasil preliminary test, penelitian ini menggunakan model random effect untuk menguji hubungan antar variabel. Pengujian kedua diagnostic test yaitu heteroskedastisitas dan autokorelasi. Dilanjutkan dengan pengujian ketiga yaitu uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan pembiayaan musyarakah dan murabahah berpengaruh positif terhadap profitabilitas. Sebaliknya, pembiayaan Ijarah dan dana pihak ketiga memiliki efek negatif pada profitabilitas. Sedangkan pembiayaan mudharabah tidak berpengaruh pada profitabilitas.
STUDI KOMPARASI MINAT MASYARAKAT MENGGADAI EMAS DI BANK SYARIAH INDONESIA DAN PEGADAIAN SYARIAH Rizki Umar Ali; Imam Abdul Aziz; Adi Rahmannur Ibnu
NISBAH: Jurnal Perbankan Syariah Vol. 9 No. 1 (2023): NISBAH: Jurnal Perbankan Syariah
Publisher : Sharia Banking Study Program, Faculty of Islamic Economics, Djuanda University, Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/jn.v9i1.8448

Abstract

Gadai emas merupakan salah satu produk yang cukup bermanfaat bagi masyarakat. Pada saat masyarakat mengalami kesulitan ekonomi dan membutuhkan dana tunai cepat, gadai emas bisa menjadi solusi. Bisnis gadai emas di BSI dan Pegadaian Syariah mengalami perkembangan yang berbeda, dimana pertumbuhan gadai emas di Pegadaian Syariah lebih tinggi. Penelitian ini bertujuan unuk mengetahui perbandingan atau perbedaan minat masyarakat terhadap gadai emas di BSI dan Pegadaian Syariah. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif komparatif dengan pendekatan kuantitatif. Penelitian komparatif adalah suatu penelitian yang bersifat membandingkan. Berdasarkan hasil analisis dari penelitian komparasi minta masyarakat terhadap layanan jasa gadai emas di Bank Syariah Indonesia dan Pegadaian Syariah dapat disimpulkan terdapat perbedaan minat masyarakat dalam menggadai emas di Bank Syariah Indonesia dan Pegadaian Syariah. Hal ini ditunjukkan oleh nilai probabilitas sebesar 0,000 (< 0,05). Dari hasil skor rata-rata pada penelitian ini menunjukkan bahwa minat masyarakat dalam menggadai emas di Pegadaian Syariah lebih tinggi daripada minat menggadai emas di Bank Syariah Indonesia. Service menjadi alasan masyarakat lebih berminat terhadap gadai emas di Pegadaian Syariah. Persyaratan yang ringan dan proses pencairan lebih mudah dan cepat menjadi faktor masyarakat lebih berminat terhadap layanan jasa gadai emas di Pegadaian Syariah.