cover
Contact Name
Risky Kusuma Hartono, SKM, MKM
Contact Email
Risky_kusuma@yahoo.com
Phone
+6285646814814
Journal Mail Official
jikes@stikim.ac.id
Editorial Address
Jl. Harapan No.50, RT.2/RW.7, Lenteng Agung, Kec. Jagakarsa, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12610
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Kesehatan
ISSN : 14122804     EISSN : 23548207     DOI : https://doi.org/10.33221/jikes
Core Subject : Health,
Jurnal Ilmiah Kesehatan mempersembahkan naskah original terkait perkembangan terkini isu kesehatan. Jurnal mendiskusikan tulisan-tulisan ilmiah terkait ilmu kesehatan masyarakat. Bidang keilmuwan jurnal mencakup medis, klinis, kesehatan masyarakat (manajemen dan kebijakan kesehatan, promosi kesehatan, kesehatan reproduksi, epidemiologi, maupun kesehatan lingkungan dan kesehatan kerja), Penelitian manajemen kebidanan atau yang terkait dengan kebijakan maupun upaya preventif dan promotif, Penelitian manajemen keperawatan atau yang terkait dengan keperawatan lingkungan dengan upaya promosi kesehatan. Naskah ilmiah dalam jurnal ilmiah kesehatan berisikan hasil riset, studi kasus, atau kondisi konseptual, Jurnal ini diterbitka oleh Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Indonesia Maju (STIKIM) dengan frekuensi terbit 4 bulanan yaitu 3 kali dalam satu tahun yaitu pada bulan Maret, Agustus dan Desember setiap tahunnya. Pengiriman artikel, serta proses peninjauan, tidak dikenakan biaya (GRATIS), tetapi biaya publikasi (HANYA jika dipublikasikan). Jurnal ini juga telah menjadi anggota CrossRef, serta pengecekan plagiat dengan similarity check turnitin Karena itu, semua artikel yang diterbitkan oleh jurnal ini akan memiliki nomor DOI yang unik.
Articles 112 Documents
Evaluasi Ekonomi dengan Peningkatan Upaya Promotif Preventif dalam Efektivitas Pembiayaan Penyakit Kardiovaskuler Indro Saputra; Teddy Herdiana; Tri Meta Juniarti
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 17 No 3 (2018): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Desember Volume 17 Nomor 3 Tahun 2018
Publisher : STIKIM Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (213.541 KB) | DOI: 10.33221/jikes.v17i3.144

Abstract

Latar Belakang: Tujuan dari penulisan ini adalah untuk mengkaji dan menganalisis evaluasi ekonomi terutama dalam segi efektivitas biaya untuk penyakit kardiovaskuler : jantung. Metode : Metode penelitian ini menggunakan teknik Preferred Reporting Items For Systematic Review And Meta Analysis (PRISMA). Ini dilakukan dengan menelusuri penelitian kuantitatif dan kualitatif melalui berbagai jurnal terkait dengan Cost Efectiveness Analysis (CEA) penyakit Jantung dan disaring dengan menggunakan diagram alur prisma. Hasil : Setelah mengumpulkan 93 literatur dari berbagai basis data jurnal online, ditemukan bahwa penyakit jantung memerlukan perhatian khusus dari berbagai pihak terutama dalam pencegahan penyakit jantung itu sendiri, salah satu cara yang dapat dilakukan untuk mengurangi atau menekan pembiayaan akan penangan penyakit jantung ini adalah dengan cara bagaimana agar penyakit jantung ini dapat dideteksi secara dini sehingga tidak dapat menimbulkan kondisi yang lebih berat lagi. Adapun tindakan pencegahan ini harus dilakukan oleh semua pihak termasuk oleh para pemangku kepentingan (pemerintah, tenaga kesehatan, dan pasien) sehingga setiap pihak dapat berperan dalam menangani penyakit jantung ini. Adapun tindakan pencegahan ini dapat dilakukan dengan memberikan cara deteksi dini, mengembangkan inovasi teknologi canggih dan beragam metode pendidikan kesehatan. Kesimpulan: Pencegahan dan penanganan yang tepat terhadap penyakit Jantung dapat membantu mengurangi faktor resiko akan terjadinya kondisi komplikasi yang lebih berat lagi sehingga penekanan dalam pembiayaannya pun dapat ditangani lebih efektif. Saran: untuk para pemangku kepentingan dan tenaga kesehatan perlu dilakukan promosi kesehatan dan tindakan promotive preventif untuk menurunkan prevalensi Penyakit jantung sehingga pembiayaan yang timbul akibat dari penyakit jantung tersebut bisa diminimalisir.
Alternatif Kebijakan Operasional Customer Relationship Management di Instalasi Rawat Jalan Rumah Sakit Cici Demiyanti; Catur Septiawan G
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 17 No 3 (2018): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Desember Volume 17 Nomor 3 Tahun 2018
Publisher : STIKIM Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (248.005 KB) | DOI: 10.33221/jikes.v17i3.145

Abstract

Customer Relationship Management (CRM) dapat mengembangkan strategi bisnis yang berpusat pada pelanggan, yang memiliki tujuan yaitu menggunakan hubungan dengan pelanggan untuk meningkatkan keuntungan perusahaan, menggunakan informasi untuk memberikan pelayanan yang memuaskan, dan mendukung proses penjualan berulang kepada pelanggan. Tujuan penelitian ini untuk menyusun alternatif kebijakan operasional CRM di Instalasi Rawat Jalan Rumah Sakit Umum Pusat Fatmawati Jakarta Selatan tahun 2017. Jenis penelitian ini kualitatif dengan pendekatan fenomenologi serta metode pengumpulan data menggunakan observasi, studi dokumentasi, dan indepth interview (wawancara mendalam) yang dilakukan kepada sumber informasi (informan) yang berhubungan dengan CRM. Rumah sakit perlu alternatif kebijakan operasional untuk memperbaiki pelaksanaan CRM yaitu; sosialisasi penggunaan CRM kepada petugas intenal; Membuat petunjuk teknis dalam penggunaan CRM dengan menggunakan sistem dinamisasi CRM dan membuat pelatihan internal dalam pengoperasian CRM. Alternatif yang sebaiknya digunakan adalah strategi membuat petunjuk teknis dalam penggunaan CRM dengan menggunakan sistem dinamisasi CRM karena strategi ini memiliki total Total Attractiveness Score (TAS) sebesar 8.54. Diharapkan pihak rumah sakit untuk mendukung alternatif kebijakan operasional ini, baik dari materil maupun moril untuk terciptanya pelaksanaan CRM yang efektif dan efisien.
Hubungan Efektivitas Pelayanan Perawat dengan Kepuasan Pasien Diabetes Melitus di Rumah Sakit Umum Lasinrang Kabupaten Pinrang Susaldi Susaldi; Muhammad Askin; Akuilina Semana
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 17 No 3 (2018): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Desember Volume 17 Nomor 3 Tahun 2018
Publisher : STIKIM Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (194.274 KB) | DOI: 10.33221/jikes.v17i3.148

Abstract

Pendahuluan: Pelayanan kesehatan oleh rumah sakit di Indonesia dalam era globalisasi ini akan menjadi persaingan antara rumah sakit pemerintah maupun swasta. Mutu pelayanan keperawatan sangat mempengaruhi kualitas pelayanan kesehatan, bahkan menjadi salah satu faktor penentu citra institusi pelayanan kesehatan di mata masyarakat. Keperawatan merupakan kelompok profesi dengan jumlah terbanyak, paling depan dan terdekat dengan penderitaan orang lain, kesakitan, kesengsaraan yang dialami masyarakat. Perawat merupakan anggota dari kelompok profesi yang tidak lepas dari pelayanan masyarakat, setiap hari, secara menetap dan terus menerus. Tujuan: Mempelajari perbedaan tingkat pelayanan pasien dengan tingkat kepuasan pasien itu sendiri merupakan tujuan utama dari penelitian ini. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui adanya hubungan efektivitas pelayanan perawat dengan kepuasan pasien Diabetes Melitus di Poliklinik Interna Rumah Sakit Umum Lasinrang Kabupaten Pinrang. Metode: Penelitian ini menggunakan desain deskriptif. Sampel pada penelitian ini adalah pasien yang menjalani rawat jalan di Rumah Sakit Umum Lasinrang Kabupaten Pinrang dan memenuhi kriteria inklusi penelitian yaitu sebanyak 30 responden. Analisis data dilakukan secara deskriptif dan disajikan dalam bentuk distribusi frekuensi dan persentase, untuk kemudian ditarik kesimpulan. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan tingkat kepuasan pasien berdasarkan dimensi tangibles sebagian besar pasien puas (80%), berdasarkan dimensi reliability sebagian besar pasien menyatakan puas (66,67%), berdasarkan dimensi responsiveness sebagian besar pasien puas (73,33%), berdasarkan dimensi assurance sebagian besar pasien puas (80%), berdasarkan dimensi emphaty sebagian besar pasien menyatakan puas (73,33%). Kesimpulan: Dari hasil tersebut didapatkan bahwa hubungan antara tingkat pelayanan dengan tingkat kepuasan pasien sangat erat. Maka dari itu peneliti menganjurkan agar lebih meningkatkan mutu pelayanan keperawatan melalui penerapan proses keperawatan dengan baik dan benar, sebab pelayanan yang prima dalam praktek keperawatan akan dapat memuaskan pasien.
Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Kepuasan Pasien Rawat Jalan Rumah Sakit Ikbal Munawir
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 17 No 3 (2018): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Desember Volume 17 Nomor 3 Tahun 2018
Publisher : STIKIM Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (271.3 KB) | DOI: 10.33221/jikes.v17i3.155

Abstract

Konsekuensi dari ketidakpuasan pasien adalah menurunnya kunjungan. Berdasarkan data dari Rumah Sakit Ummi Bogor, telah terjadi penurunan kunjungan pasien pada akhir tahun 2017. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara tingkat pendidikan, jenis kelamin, usia, budaya, technical, interpersonal dan tangible terhadap kepuasan pasien rawat jalan di Rumah Sakit Ummi Bogor Tahun 2018. Metode penelitian menggunakan deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan data primer dan sekunder. Subyek penelitian sebanyak 88 responden pasien rawat jalan di Rumah Sakit Ummi dengan teknik pengambilan sampel menggunakan proportional sampling. Analisis ini menggunakan univariat, bivariat dan multivariat. Hasil analisis univariat bahwa pasien rawat jalan yang puas dengan pelayanan kesehatan 69 orang (78,4%) dan yang kurang puasa 19 orang (21,6%). Hasil analisis bivariat menunjukan dari dari 7 ada 2 variabel yang memiliki hubungan bermakna dengan kepuasan pasien rawat jalan, yaitu: variabel technical (p-value=0,002) dengan nilai OR=7,636 dan variabel interpersonal (p-value=0,000) dengan nilai OR=8113. Hasil analisis multivariat varibel interpersonal merupakan variabel paling dominan berhubungan dengan kepuasan pasien (p-value=0,000) dengan nilai OR=8,113. Sebaiknya manajemen pelayanan rumah sakit, selalu meningkatkan mutu pelayanan baik dari segi technical maupun interpersonal untuk meningkatkan kepuasan pasien.
Pengaruh Aromaterapi Lemon terhadap Emesis Gravidarum di Praktik Mandiri Bidan Wanti Mardiwati Wisdyana Sari Dewi; Erni Yulia Safitri
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 17 No 3 (2018): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Desember Volume 17 Nomor 3 Tahun 2018
Publisher : STIKIM Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (236.968 KB) | DOI: 10.33221/jikes.v17i3.173

Abstract

Emesis Gravidarum terjadi pada 60-80% primigravida dan 40-60% multigravida. Aromaterapi lemon merupakan salah satu cara nonfarmakologis untuk mengurangi emesis gravidarum. 50% ibu hamil trimester pertama di PMB Wanti Mardiwati Amd.Keb.,S.Kp Kota Cimahi mengalami emesis gravidarum. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui adanya pengaruh pemberian aromaterapi lemon terhadap emesis gravidarum. Rancangan penelitian yang digunakan adalah quasi eksperimen.dengan the one group pretest post test. Sample diambil secara total sampling dari ibu hamil yang memenuhi kriteria inklusi yaitu sejumlah lima orang selama dua minggu. Data dianalisis secara secara univariat dan bivariat dengan uji statistik Paired Sample Test. Hasil penelitian bahwa terdapat pengaruh pemberian aromaterapi lemon terhadap emesis gravidarum (p Value=0,005). Disarankan bagi Bidan untuk memberikan aromaterapi lemon sebagai terapi nonfarmakologis untuk mengatasi emesis gravidarum.
Hubungan Antara Status Sosial Ekonomi dan Pengetahuan Ibu dengan Kejadian Gizi Kurang Pada Balita di Wilayah Kerja Puskesmas Kelurahan Jatibening Feva Tridiyawati; Anisa Ayu Riska Handoko
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 18 No 1 (2019): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Maret Volume 18 Nomor 1 Tahun 2019
Publisher : STIKIM Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (162.591 KB) | DOI: 10.33221/jikes.v18i1.189

Abstract

ABSTRAK Tujuan Penelitian: Untuk mengetahui hubungan antara Status sosial ekonomi dan pengetahuan ibu dengan kejadian gizi kurang pada balita di Wilayah Kerja Puskesmas Kelurahan Jatibening tahun 2018. Metode Penelitian:Sampel dalam penelitian ini adalah seluruh balita yang mengalami gizi kurang di Wilayah Kerja puskesmas Kelurahan Jatibening yang sejumlah 35 orang. Jadi metode yang digunakan dalam pengambilan sampel adalah total sampling. Hasil Penelitian:Dari variabel yang ditelitidan di dugaberhubungandengankejadiangizikurang, seluruhvariabelterbuktimempunyaihubungandenganmelihathasil chi-square, semuahasil p value < 0,05. Kesimpulan dan Saran :Kader/penguruscakupan Wilayah KerjaPuskesmasKelurahanJatibeningsupayamemperhatikan status gizipadabalitadikarenakanmasihbanyaknya status gizikurangpadabalita, memberikankonselingpadaibu-ibu tentang gizi pada balita dan memberikan makanan tambahan pada balita yang memiliki status gizi kurang. Kata kunci : gizi kurang, balita
Pengaruh Kepatuhan Perawat dalam Pendokumentasian Asuhan Keperawatan Malihah Ramadhani Rum
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 18 No 1 (2019): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Maret Volume 18 Nomor 1 Tahun 2019
Publisher : STIKIM Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (230.9 KB) | DOI: 10.33221/jikes.v18i1.191

Abstract

Abstrak Pendokumentasian asuhan keperawatan wajib lengkap dan sesuai standar karena merupakan penghubung untuk mengetahui perkembangan kesehatan pasien, oleh karena itu melengkapi dokumentasi asuhan keperawatan adalah kewajiban seorang perawat. Tujuan penelitian ini adalah Untuk menganalisis faktor- faktor yang mempengaruhi kepatuhan perawat dalam pendokumentasian asuhan keperawatan di RSUD Labuang Baji Makassar. Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasional analitik dengan pendekatan cross sectional yang bertujuan untuk menganalisis faktor yang mempengaruhi kepatuhan perawat dalam pendokumentasian asuhan keperawatan di ruang rawat inap RSUD Labuang Baji Makassar. Hasil penelitian menyimpulkan ada pengaruh pengetahuan terhadap kepatuhan perawat, tidak ada pengaruh sikap terhadap kepatuhan perawat dalam pelaksanaan pendokumentasian asuhan keperawatan (nilai p > 0,05), ada pengaruh kemampuan terhadap kepatuhan perawat, ada pengaruh motivasi terhadap kepatuhan perawat, ada pengaruh supervisi terhadap kepatuhan perawat, ada pengaruh imbalan terhadap kepatuhan perawat, Tidak ada pengaruh evaluasi terhadap kepatuhan perawat (nilai p > 0,05) dan Faktor yang paling besar pengaruhnya terhadap kepatuhan perawat dalam pelaksanaan pendokumentasian di ruang rawat inap RSUD Labuang Baji Makassar adalah variabel Imbalan.
Analisis Proses Penerimaan Tenaga Keperawatan dalam Meningkatkan Mutu Pelayanan Keperawatan heny suryanti
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 18 No 1 (2019): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Maret Volume 18 Nomor 1 Tahun 2019
Publisher : STIKIM Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (187.068 KB) | DOI: 10.33221/jikes.v18i1.192

Abstract

Abstrak Tujuan pembangunan kesehatan Indonesia sehat 2015 adalah meningkatkan kesadaran, kemauan dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang agar terwujud derajat kesehatan masyarakat yang optimal melalui terciptanya masyarakat, bangsa, dan negara Indonesia ditandai oleh penduduknya hidup dalam lingkungan dengan perilaku yang sehat, memiliki kemampuan untuk menjangkau pelayanan, fasilitas kesehatan yang bermutu secara adil dan merata di seluruh wilayah Republik Indonesia dapat mewujudkan bangsa yang mandiri maju dan sejahterah. Rancangan penelitian menggunakan deskriptif kualitatif. Informan Penelitian 1 orang Direksi, 1 orang SDM, 1 orang Tim seleksi penerimaan, 1 orang bagian Keperawatan, 1 orang Komite Keperawatan, 5 orang perawat berpengalaman minimal 5 tahun bekerja, 3 orang pasien rawatan pasien. Instrumen Penelitian berupa wawancara (indepth interview). Teknik analisa data berupa analisis kualitatif. Teknik validitas dengan metode triangulasi. Hasil penelitian menunjukkan Kebijakan RSU X berkaitan dengan proses penerimaan perawat sesuai Surat Keputusan Direktur Utama Rumah Sakit X tentang Pedoman Kerja (SDM) dan SOP SDM RSU X tentang Seleksi dan Rekrutmen Tenaga Kesehatan. Metode proses penerimaan tenaga perawat di RSU X menunggu lamaran masuk terutama berasal dari Akademi Keperawatan milik Yayasan X. Pelamar dari luar Akademi Keperawatan Yayasan RSU X tetap diterima, tetapi prioritas utama penerimaan tenaga keperawatan dari Akademi Keperawatan RSU X, karena banyak memakai sumber dari Akademi Keperawatan Yayasan X maka perawat baru diharapkan segera beradaptasi di lingkungan kerja. Penjenjangan karir di RSU X yaitu Perawat Klinik I- IV walaupun belum maksimal dan proses mapping dari kompetensi, masa kerja, dan pendidikan. Untuk menjaga kualitas dan kemampuan perawat, RS memberikan beasiswa pendidikan bagi perawat, mengadakan pelatihan atau mengirim tenaga perawat yang mampu mengikuti pelatihan diluar RSU X. Setiap perawat mempunyai penilaian terhadap kinerja keperawatan (raport) dan SDM (formulir). Proses penerimaan mempunyai kekuatan berupa kebijakan dan SOP yang jelas, tetapi RSU X belum memiliki panitia khusus pelaksanan tenaga keperawatan sehingga proses penerimaan tenaga keperawatan tanggung jawab bidang SDM dibantu bagian keperawatan. Hal ini menjadi kelemahan RSU X karena proses penyeleksian belum objektif untuk menghindarkan bias.
Efektivitas Penerapan Iso 9001:2008 di Unit Sarana dan Prasarana RSUD X Tahun 2014 salfia darmi
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 18 No 1 (2019): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Maret Volume 18 Nomor 1 Tahun 2019
Publisher : STIKIM Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (265.861 KB) | DOI: 10.33221/jikes.v18i1.194

Abstract

ABSTRAK ISO 9001:2008 adalah salah satu standar dalam menentukan baik buruknya suatu pelayanan kesehatan. Studi pendahuluan penelitian bulan Juli-Agustus 2014 terdapat beberapa masalah dalam pelaksanaan ISO 9001:2008 di Unit Sarana dan Prsarana RSUD X, diantaranya masih adanya kekosongan jabatan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui keefektifitasan pelaksanaan ISO 9001:2008 di Unit Sarana dan Prasarana RSUD X. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif. Teknik tang digunakan dalam pengambilan data yaitu dengan melakukan wawancara mendalam, observasi dan dokumentasi menggunakan catatan observasional dan dokumen yang didapatkan dari pihak unit sarana dan prasarana. Hasil penelitian ini mendapatkan temuan pelaksanaan ISO 9001:2008 di Unit Sarana dan Prasarana RSUD X tidak efektif dilaksanakan karena di ruangan administrasi UPRS masih ada peralatan yang belum dilengkapi seperti 1 unit lemari suku cadang, tidak adanya surat tugas pelatihan yang dilakukan oleh petugas dan sertifikat, tidak adanya pendokumentasian yang lengkap, masih adanya jabatan yang belum terisi, masih adanya saran – saran yang diberikan tim audit untuk unit sarana dan prasarana. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa belum efektifnya pelaksanaan ISO 9001:2008 di RSUD X tahun 2014. Disarankan pada unit sarana dan prasarana untuk memperbaiki semua unsur baik , kelengkapan sarana pencegahan, mengisi jabatan yang kosong agar ISO 9001:2008 dapat terlaksana secara efektif.
Hubungan Karakteristik Keluarga, Ekonomi, dan Faktor Lain dengan Stunting, Wasting dan Underweight pada Anak Usia 6-23 bulan di Indonesia Lulu'ul Badriyah
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 18 No 1 (2019): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Maret Volume 18 Nomor 1 Tahun 2019
Publisher : STIKIM Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (268.039 KB) | DOI: 10.33221/jikes.v18i1.201

Abstract

Malnutrisi pada anak menghambat pembangunan manusia dan mengakibatkan dampak serius baik jangka pendek maupun jangka panjang. Stunting, wasting dan underweight merupakan ekspresi dari malnutrisi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor yang berhubungan dengan stunting, wasting, dan underweight di Indonesia. Desain studi penelitian ini adalah cross sectional dengan menggunakan data survey nasional Riskesdas 2013. Populasi penelitian adalah seluruh rumah tangga yang mewakili 33 provinsi dan mempunyai anak usia 6-23 bulan. Jumlah sampel sebanyak 7.668 anak. Analisis data dilakukan menggunakan uji regresi logistik. Hasil penelitian didapatkan anak usia 6-23 bulan di Indonesia yang mengalami stunting sebesar 34,7%, wasting 14,3%, dan underweight 15,4%. Hasil analisis multivariate menunjukkan bahwa jenis kelamin, BBLR, ASI eksklusif, dan status ekonomi berhubungan signifikan dengan stunting. Jenis kelamin, BBLR, dan jumlah ART berhubungan signifikan dengan wasting. Jenis kelamin, BBLR, jumlah ART, dan status ekonomi berhubungan signifikan dengan underweight. Saran penelitian adalah perlunya pendekatan multisektor untuk mengentaskan masalah gizi pada anak, terutama harus memperhatikan kesehatan dan kebutuhan gizi ibu selama kehamilan untuk mencegah BBLR.

Page 1 of 12 | Total Record : 112


Filter by Year

2017 2023


Filter By Issues
All Issue Vol 22 No 02 (2023): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Desember Volume 22 Nomor 02 Tahun 2023 Vol 22 No 1 (2023): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Maret Volume 22 Nomor 01 Tahun 2023 Vol 21 No 03 (2022): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Desember Volume 21 Nomor 03 Tahun 2022 Vol 21 No 2 (2022): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Agustus Volume 21 Nomor 02 Tahun 2022 Vol 21 No 1 (2022): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Maret Volume 21 Nomor 01 Tahun 2022 Vol 20 No 3 (2021): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Desember Volume 20 Nomor 03 Tahun 2021 Vol 20 No 2 (2021): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Agustus Volume 20 Nomor 02 Tahun 2021 Vol 20 No 1 (2021): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Maret Volume 20 Nomor 01 Tahun 2021 Vol 19 No 03 (2020): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Desember Volume 19 Nomor 03 Tahun 2020 Vol 19 No 02 (2020): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Agustus Volume 19 Nomor 02 Tahun 2020 Vol 19 No 01 (2020): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Maret Volume 19 Nomor 01 Tahun 2020 Vol 18 No 3 (2019): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Desember Volume 18 Nomor 3 Tahun 2019 Vol 18 No 2 (2019): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Agustus Volume 18 Nomor 2 Tahun 2019 Vol 18 No 1 (2019): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Maret Volume 18 Nomor 1 Tahun 2019 Vol 17 No 02 (2018): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Agustus Volume 17 Nomor 2 Tahun 2018 Vol 17 No 01 (2018): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Maret Volume 17 Nomor 1 Tahun 2018 Vol 17 No 3 (2018): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Desember Volume 17 Nomor 3 Tahun 2018 Vol 16 No 03 (2017): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Desember Volume 16 Nomor 3 Tahun 2017 Vol 16 No 02 (2017): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Agustus Volume 16 Nomor 2 Tahun 2017 Vol 16 No 01 (2017): Jurnal Ilmiah Kesehatan terbitan Maret Volume 16 Nomor 1 Tahun 2017 More Issue