cover
Contact Name
Fitrianingsih
Contact Email
infokom@gunadarma.ac.id
Phone
+6221-78881112 ext. 516
Journal Mail Official
infokom@gunadarma.ac.id
Editorial Address
Jalan Margonda Raya 100
Location
Kota depok,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Informatika Komputer
Published by Universitas Gunadarma
ISSN : 08538638     EISSN : 20898045     DOI : http://dx.doi.org/10.35760/ik
Core Subject : Science,
This journal is published periodically three times a year, April, August, and December. It publishes a broad range of research articles on Information Technology and Communication, whether in Indonesian Language or English.
Articles 232 Documents
DESAIN KONTROL VENDING MESIN BERBASIS FPGA DENGAN FINITE STATE MACHINE Syahri, Alfie
Jurnal Ilmiah Informatika Komputer Vol 21, No 1 (2016)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Vending machine merupakan sebuah alat yang digunakan untuk menjual sesuatu secara otomatis, Seperti yang banyak ditemukan sekarang ini adalah vemding mesin yang menjual makanan ringan minuman ringan, minuman ringan dan tiket kereta api. Desain sistem kontrol vending mesin berbasis FPGA merupakan sebuah alternatif cara pembuatan vending mesin yang sebelumnya banyak dibuat dengan menggunakan mikrokontroler sebagai pengendali nya ,akan tetapi terkesan tidak fleksibel jika ada penambahan atau pengubahan struktur modul, oleh karena itu dengan menggunakan pendekatan Finite State Machine (FSM) yang menggambarkan perilaku suatu sistem  kedalam state atau keadaan, akan desain dibuat sistem kontrol vending mesin dengan menggunakan model FSM ini. State atau keadaan pada model ini akan berpindah ke state lain  jika ada suatu input yang berasal dari dalam ataupun dari luar sistem. State – state yang digambarkan pada finite state mesin tersebut dapat membantu dalam perancangan sistem kontrol vending mesin dan mempermudah proses pembuatan modulnya. Kata Kunci : Vending mesin, FPGA, Finite State Machine 
A FAILURE MODE AND EFFECT ANALYSIS ON WATER RECIPROCATING PUMP FOR DRILLING INDUSTRY Satria, Adam
Jurnal Ilmiah Informatika Komputer Vol 22, No 2 (2017)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pumps  have been designed for a variety of purposes that operate to move liquid on high elevation and high pressure. One of them is a positive-displacement reciprocating duplex power pump. In drilling industry, it is used to circulate clean water to the supply tank, and to mix mud while simultaneously drilling. A Failure Mode and Effect Analysis (FMEA) was carried out on these pumps to analyze potential failures. In this study, the data of pump’s failures, occurrences, and detection methods were collected from PT Airtara Bekasi and interpreted on a criteria rank system to determine its Risk Priority Number (RPN). Discussions on recommended actions to decrease failure risks were conducted in brainstorming meetings. Of the whole RPN results, the highest score which was scored 224 was found in a Silicon-Controlled Rectifier. To reduce RPN score of this pump, several steps were applied, namely: installed bridge diode to reduce ripple wave on converted DC waveform, installed fuse current to prevent damage from shorting, improved the quality of drive current, and implemented proper installation circuit diagram. The FMEA was then repeated to determine the new score of revised RPN. It decreased significantly from 224 to 54 or it had about 76% reduction. Keywords: Failure Mode and Effect Analysis, FMEA, Positive-Displacement Pump, Power Pump, Reciprocating Pump
PENGENALAN OBJEK PADA CITRA BERDASARKAN SIMILARITAS KARAKTERISTIK KURVA SEDERHANA Indarti, Dina
Jurnal Ilmiah Informatika Komputer Vol 20, No 2 (2015)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengenalan objek pada citra banyak dimanfaatkan pada berbagai bidang. Permasalahan dalam pengenalan objek pada citra yaitu bagaimana mengenali antara citra yang satu dengan citra lainnya yang memiliki objek yang sama. Karakteristik objek-objek pada citra dapat diwakili oleh karakteristik hasil deteksi tepi dari objek tersebut. Pada penelitian ini digunakan hasil deteksi tepi objek berupa kurva sederhana. Pengenalan objek pada citra menggunakan karakteristik hasil deteksi tepi berupa kurva sederhana terdiri dari dua tahap. Pertama, tahap pembentukan basis data citra yang terdiri dari proses deteksi tepi citra, penelusuran kurva, pengenalan jenis kurva, dan penyimpanan karakteristik kurva ke basis data. Kedua, tahap pengenalan objek pada citra yang terdiri dari proses deteksi tepi citra query, penelusuran kurva, pengenalan jenis kurva, dan pengenalan objek pada citra. Pengenalan objek pada citra terdiri dari dua tahap yaitu coarse level similarity dan fine level similarity. Pada coarse level similarity, karakteristik yang dibandingkan yaitu jenis dan panjang kurva. Pada fine level similarity, karakteristik yang dibandingkan yaitu koordinat kurva. Berdasarkan hasil pengujian dan analisis, metode pengenalan objek pada citra yang dikembangkan pada penelitian ini dapat melakukan pengenalan objek antara dua citra menggunakan similaritas karakteristik kurva sederhana. Kata Kunci : Kurva Sederhana, Pengenalan Objek, Similaritas Kurva.
APLIKASI SISTEM INFORMASI PERUSAHAAN OTOBUS PARIWISATA DI DKI JAKARTA MENGGUNAKAN TEKNOLOGI ANDROID MBAAS Hidayat, Ahmad; Sintawati, Andini
Jurnal Ilmiah Informatika Komputer Vol 24, No 1 (2019)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/ik.2019.v24i1.1990

Abstract

Kebutuhan masyarakat untuk mencari informasi dan pemesanan kendaraan wisata yang mudah, cepat dan dapat diakses dimana saja masihlah sulit. Jika pemesanan kendaraan wisata yang diinginkan harus melalui orang ketiga atau calo dinilai sangat merugikan untuk masyarakat ataupun untuk pihak PO bus karena harga yang ditawarkan oleh calo biasanya lebih mahal dari harga asli yang ditawarkan PO bus. Tujuan dari penelitian ini adalah membuat suatu aplikasi yang dapat membantu masyarakat untuk mencari informasi dan pemesanan jenis kendaraan pariwisata kepada pihak PO bus pariwisata yang ingin digunakan berdasarkan kebutuhan langsung dari smartphone yang mereka miliki. Aplikasi   ini  dibuat  dengan  menggunakan  perangkat lunak Framework Jquery Mobile, Android Project, SDK Apiomat, Notepad++, browser Mozilla Firefox, dan Adobe PhoneGap. Metode  yang  digunakan  adalah pendekatan  Software  Development  Life  Cycle (SDLC), yang  terdiri  dari  fase perencanaan, analisa, perancangan, implementasi dan uji coba. Berdasarkan uji coba, aplikasi ini dapat diakses secara langsung melalui smartphone android dengan teknologi mobile backend as a service (MBaaS) yang terkoneksi internet, dan informasi yang diberikan aplikasi ini adalah mengenai kumpulan nama PO bus, alamat pusat, alamat cabang, fasilitas kendaraan, harga, peta lokasi, kontak telepon dan email yang dimiliki PO bus sesuai informasi yang dibutuhkan masyarakat khususnya yang tinggal di DKI Jakarta.
AN OPTIMAL EDGE DETECTOR FOR AUTOMATIC SHAPE EXTRACTION IN CBIR APPLICATIONS Madenda, Sarifuddin
Jurnal Ilmiah Informatika Komputer Vol 11, No 3 (2006)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Detecting edges in digital images is a trickly operation in image processing since images may contain areas with different degrees of noise, blurring and sharpeness. This operation represents an important step of the whole process of similarity shape analysis and retrieval. There is a variety of edge detectors and each detector has different performances depending on image properties. Several edge detectors are very effective for sharp images but sensitive to noise while some detectors are well adapted to both sharp and noisy images (depending on the filter parameters) but are sensitive to blurring. This article presents two smoothing and detection filters which are well adapted to the detection of blurred or/and noisy edges. Their development is based on a model of blurred contours. These filters can be implemented in a third-order recursive form and offer advantages in the analysis of different edge types (sharp, noisy and blurred). Experimental analysis shows that the results obtained by these filters give a definitely better quality of the edge detection with respect to the existing filters. They also provide a better detection and good edge localization.Keywords : edge detector, automatic shape extraction, CBIR application
ALAT PENDETEKSI PELANGGARAN GARIS HENTI KENDARAAN PADA PERSIMPANGAN LALU LINTAS SATU ARAH MENGGUNAKAN SENSOR LASER BERBASIS ARDUINO MEGA 2560 Kurniawan, Rudi; Kristianti, Veronica Ernita; Situmeang, Alona
Jurnal Ilmiah Informatika Komputer Vol 24, No 3 (2019)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/ik.2019.v24i3.2359

Abstract

Perancangan alat pendeteksi pelanggaran garis henti kendaraan pada persimpangan lalu lintas satu arah menggunakan sensor laser berbasis Arduino Mega 2560. Software yang digunakan untuk memberi perintah Arduino Mega 2560 terhadap seluruh kerja alat adalah Arduino IDE. Sensor laser digunakan sebagai pendeteksi kendaraan yang melewati garis henti kendaraan dan dihubungkan ke input Arduino Mega 2560 untuk mengontrol 2 kondisi lampu lalu lintas, disetiap kondisi lampu lalu lintas terdapat beberapa output yang terdiri dari LCD 16 x 2 yang berfungsi menampilkan “Pelanggaran”, buzzer sebagai bunyi peringatan pelanggaran, dan sepasang solenoid valve yang berfungsi menyemprotkan air ke arah jalan saat kendaraan melewati garis henti kendaraan di area lampu lalu lintas. Pengujian alat dilakukan terhadap kinerja komponen dan reaksi terhadap kondisi yang telah diberikan, antara lain tegangan input Arduino Mega 2560, tegangan pada sensor laser, lampu lalu lintas LCD, buzzer dan solenoid valve, mengukur waktu aktif buzzer dan solenoid valve saat terjadi pelanggaran lalu lintas, serta menguji delay respon sensor laser ketika mendeteksi kendaraan yang melewati garis henti kendaraan, serta menguji tegangan pada komponen output yang terdiri dari sensor laser, buzzer, dan solenoid valve ketika terjadi pelanggaran dengan kondisi lampu merah menyala di kedua area lampu lalu lintas.
THE SIMULATION OF PROTOCOL 802.11 INFLUENCE ON NETWORK ACCESS METHOD FOR WIRELESS DATA COMMUNICATIONS Suhartini, Suhartini
Jurnal Ilmiah Informatika Komputer Vol 14, No 1 (2009)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This research aims to analyze the influence of traffic in relation to data transmission which arrived from severalnodes by applying 802.11 protocol with CSMA/CA method. The simulation was performed using MATLAB with 5nodes and 16 data packets with simulation time of 600 ms. The result of this experiment shows that theutilization of CSMA/CA as protocol provides better results than CSMA. Thenumber of transmitted packets improve twice as much as when using CSMA method.Keyword(s): Protocol 802.11, CSMA/CA, RTS, CTS, ACK.Subject Description : C.2. Computer-Communication Networks | C.2.0 General | Data communications
APLIKASI SISTEM PAKAR DIAGNOSIS TINGKAT DEPRESI PADA REMAJA BERBASIS ANDROID Nurabsharina, Amanda Putri; Kosasih, Rifki
Jurnal Ilmiah Informatika Komputer Vol 25, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/ik.2020.v25i1.2418

Abstract

Depresi merupakan gangguan mental yang serius yang ditandai dengan perasaan sedih dan cemas. Gangguan ini biasanya akan menghilang dalam beberapa hari tetapi dapat juga berkelanjutan yang dapat mempengaruhi aktivitas sehari-hari. Penanganan yang lambat pada penderita depresi dapat berakibat terganggunya kondisi tubuh baik fisik maupun mental, bahkan buruknya kematian. Untuk mengidentifikasi depresi biasanya dilakukan dengan cara konsultasi dengan psikolog atau pakar. Dalam penelitian ini dibuat sistem pakar yang dapat mengidentifikasi tingkat depresi seperti gangguan mood, depresi ringan, depresi sedang dan depresi berat. Aplikasi ini dibuat dengan menggunakan bahasa pemrograman Java, SQLite dan XML. Dari hasil penelitian dengan 15 responden diperoleh bahwa tingkat akurasi aplikasi sistem pakar ini sebesar 93%.
Analisis Pengaruh Kata Kunci Kompetitif Pada Search Engine Optimization (SEO) Terhadap Pemasaran Online Untuk Produk Notebook Abdurrahman, Abdurrahman
Jurnal Ilmiah Informatika Komputer Vol 19, No 3 (2014)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/ik.2014.v19i3.1095

Abstract

Di zaman informasi ini ledakan World Wide Web sebagai sumber informasi yangpenting yang dibutuhkan oleh banyak orang. Semakin banyak penguna yangbergantung pada internet untuk infomasi mesin pencari yang sangat mudah dalampencarian informasi.Metode penulisan dan penelitian serta data-data yangdibutuhkan untuk penulisan tesis ini diuraikan pada bab tiga sebagai langkah awaldari tahap perancangan dan pengembangan sistem. Selanjutnya pada bab empatditerangkan mengenai hasil penelitian dari sistem berupa dua website yangmengunakan 2 jenis kata kunci kompetitif. Dalam melakukan penelitian sistem,penulis menggunakan tools SEO, Traffic Overview dan Page View sebagai alatanalisis.Hasil akhir dengan adanya penelitian ini disimpulkan bahwa ada pengaruhkata kunci kompetitif terhadap tingkat visibility dan popularitas pada pemasaranberbasis website di Indonesia. Diharapkan kepada para pelaku bisnis yangmengunakan website sebagai basis dari pemasarannya agar mampu meningkatkantingkat visibility dan popularitas website miliknya pada situs mesin pencarian denganlebih mengoptimalkan lagi pembangunan dan pengembangan pada website.Kata Kunci : Kata kunci Kompetitif, Mesin Pencari, Search Engine Optimization,Traffic dan Page View Website
IMPLEMENTASI DIGITAL WATERMARKING PADA CITRA MENGGUNAKAN METODE LEAST SIGNIFICANT BIT Febriani, Shella Rasita; Irawati, Dyah Cita
Jurnal Ilmiah Informatika Komputer Vol 21, No 3 (2016)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Berkembangnya teknologi internet yang dapat menyajikan dan mempersatukan berbagai jenis data digital, menjadikan internet sebagai sistem jaringan terluas di dunia yang menghubungkan hampir seluruh komputer, sehingga membuat semua komputer di dunia ini semakin mudah untuk bertukar data. Kemudahan mengakses data digital ini membuat seseorang yang tidak berhak atau tidak bertanggung jawab dapat menyalahgunakan hak cipta orang lain. Oleh karena itu, dibutuhkan sebuah aplikasi untuk melindungi hak cipta. Watermarking adalah metode untuk  menyisipkan  suatu  informasi  pada suatu  data  digital dengan  tujuan  untuk  perlindungan  kepemilikan  dari  data  tersebut. Teknik watermarking memanfaatkan kekurangan pada indera manusia, yaitu mata dan telinga. Pada penelitian ini, dilakukan penyisipan watermark pada file gambar atau foto dengan menggunakan metodeLeast Significant Bit(LSB). Penelitian ini terdiri dari beberapa tahap, yaitu perencanaan aplikasi, perancangan aplikasi, pembuatan aplikasi, dan pengujian aplikasi. Pada tahap pengujian dilakukan uji coba beberapa gambar dan hasilnya tidak terlihat adanya perbedaan antara image asli dan watermarked image. Kata kunci: Least Significant Bit, Watermarking,Watermarked Image

Page 3 of 24 | Total Record : 232