cover
Contact Name
Fajar Dwi Mukti, M.Pd
Contact Email
fajardwimukti@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
jurnalpgmistpi@gmail.com
Editorial Address
Jl. Jembatan Merah No 116 K, Prayan Condong Catur, Depok, Sleman, Yogyakarta.
Location
Kab. sleman,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
Abdau: Jurnal Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah
ISSN : 26223902     EISSN : 26850451     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Abdau ini adalah jurnal pendidikan dasar Islam yang diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Pendidikan Islam (STPI) Bina Insan Mulia Yogyakarta. Jurnal ini sebagai sarana mempublikasikan hasil penelitian dan pemikiran pendidikan dasar Islam/madrasah ibtidaiyah oleh para pakar pendidikan, dosen, guru, dan mahasiswa. Selain itu, jurnal ini dirancang sebagai salah satu alternatif untuk mengembangkan ide/gagasan yang progresif guna kemajuan pendidikan dasar Islam/madrasah ibtidaiyah di Indonesia.
Arjuna Subject : -
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 3, No 2 (2020): Desember" : 5 Documents clear
IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN HABIT FORMING DALAM PEMBENTUKAN KEPRIBADIAN HOLISTIC MELALUI PEMBELAJARAN AQIDAH AKHLAK DI SEKOLAH ADIWIYATA MI AL-FALAH KUNCUNG BANYUARANG NGORO JOMBANG Eni Nur Anisah; Evita Widiyati
Abdau: Jurnal Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah Vol 3, No 2 (2020): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Pendidikan Islam (STPI) Bina Insan Mulia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36768/abdau.v3i2.143

Abstract

Sekolah menjadi suatu bentuk dari lembaga pendidikan yang melaksanakan proses pembelajaran untuk membimbing, mendidik. Membiasakan, dan berkembang menjadi suatu kemahiran pelajar untuk menggapai sasaran pendidikan diantaranya yaitu menjadi manusia yang berbudi pekerti luhur. Di MI Al-Falah Kuncung terdapat suatu pembiasaan terutama dalam melaksanakan pembiasaan sehari-hari. Fokus penggalian pada skripsi ini ialah antara lain? 1) Bagaimana pembelajaran Aqidah Akhlak pada turut kelas IV di sekolah adiwiyata MI Al– Falah Kuncung Banyuarang Ngoro Jombang?, 2) Bagaimana implementasi model pembelajaran Habit Forming di sekolah adiwiyata MI Al–Falah Kuncung Banyuarang Ngoro Jombang?, dan 3) Bagaimana kepribadian holistic pada siswa kelas IV di sekolah adiwiyata MI Al–Falah Kuncung Banyuarang Ngoro Jombang?Hasil penggalian yang diperoleh penelitiialah antara lain:1) Pembelajaran Aqidah Akhlak melalui menerapkan suatu pembiasaan yang sesuai dengan kepribadian yang ingin dibangun pada pembelajaran Aqidah Akhlak yaitu dengan melalui pembukaan mengucapkan salam, menyapa siswa pada inti membaca, menyimak, dan berdiskusi. Setelah itu penutup mengadakan refleksi serta menyimpulkan bersama, 2) Penerapan model pembelajaran Habit Forming dimulai dari (runtutan model Habit Forming) langkah-langkah Habit Forming adaptasi pada peserta didik yang dilaksanakan dengan berkepanjangan dan diperlukan sesosok orang untuk membentuk contoh atau teladan, dan 3) Kepribadian Holistic yang nampak pada siswa kelas IV yaitu mereka mampu menerapkan perilaku yang berakhlak, dan juga memposisikan tingkah laku sebagai seorang siswa, namun mereka belum mampu mengendalikan tingkah lakunya sendiri, hal ini tampak dari sikap beberapa siswa saat pembelajaran Aqidah Akhlak berlangsung mereka tidak berkonsentrasi dan cenderung tidak memperhatikan guru.
PENGARUH STRATEGI PEMBELAJARAN TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS IV DI SDN 09 KABA WETAN Ahmad Abdul Rochim; Siti Bandiah
Abdau: Jurnal Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah Vol 3, No 2 (2020): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Pendidikan Islam (STPI) Bina Insan Mulia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36768/abdau.v3i2.80

Abstract

Ketepatan dalam memilih strategi pembelajaran yaitu bagian yang sangat penting dalam upaya meningkatkan pencapaian hasil belajar siswa. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh strategi pembelajaran terhadap hasil belajar Matematika. Penelitian ini menggunakan penelitian rancangan faktorial 2x2. Melalui desain ini akan dibandingkan pengaruh antara strategi pembelajaran Interaktif dan pembelajaran berbasis masalah terhadap hasil belajar Matematika siswa. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV SDN 09 Kaba Wetan yang berjumlah 76 siswa, terdiri atas 2 kelas. Untuk menentukan kelas sampel maka digunakan teknik pengambilan sampel secara acak kelas (cluster random sampling). Kelas sampel yang digunakan sebanyak 2 kelas berjumlah 76 siswa, kelas IV-A sebagai kelas Interaktif dan kelas IV-B sebagai kelas berbasis masalah. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik statistik deskriptif dan inferensial. Dan melakukan uji persyaratan analisis yakni uji normalitas dengan menggunakan Uji Lilifors, sedangkan persyaratan homogenitas menggunakan Uji F dan Uji Barlett. Setelah melakukan pengujian persyaratan analisis, selanjutnya dilakuka pengujian Analilsis varians dua jalur. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada pengaruh interaksi antara strategi pembelajaran terhadap hasil belajar Matematika siswa. Sehingga pemilihan dalam strategi pembelajaran yang sesuai dipengaruhi oleh kemampuan guru dalam memahami karakteristik siswanya. Dalam startegi pembelajaran yang diterapkan guru dapat mengoptimalkan hasil belajar Matematika siswa dengan memilih strategi kelas yaitu pembelajaran Interaktif dan kelas pembelajaran berbasis masalah.
IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PEMBELAJARAN BAHASA JAWA SEBAGAI MUATAN LOKAL KELAS IV DI MI PLUS AL-KAUTSAR YOGYAKARTA Nurul Ana Sulaikha; Sedya Santosa
Abdau: Jurnal Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah Vol 3, No 2 (2020): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Pendidikan Islam (STPI) Bina Insan Mulia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36768/abdau.v3i2.72

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pembelajaran bahasa Jawa dilihat dari: 1) arah dan fungsi pembelajaran bahasa Jawa sebagai sebagai muatan lokal kelas IV di MI Plus Al-Kautsar Yogyakarta, dan 2) Implementasi pembelajaran bahasa Jawa sebagai muatan lokal kelas IV di MI Plus Al-Kautsar Yogyakarta. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan metode analisis diskripsi. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan teknik wawancara, observasi, dan pengumpulan dokumen. Kodifikasi, Penyajian, dan Penarikan Kesimpulan atau Verifikasi. Ada beberapa tehnik yang digunakan dalam pengecekan keabsahan temuan, dalam penelitian ini peneliti menggunakan tehnik triangulasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Arah atau tujuan dan fungsi pembelajaran bahasa Jawa kelas IV di MI Plus Al-kautsar secara garis besar sesuai dengan yang ada dalam Pergub DIY Nomor 64 Tahun 2013. 2) Implementasi pembelajaran bahasa Jawa kelas IV di MI Plus Al-kautsar untuk kurikulumnya sudah mengikuti kurikulum 2013. Dalam pembelajaran bahasa Jawa yang waktu pertemuannya hanya dua jam dalam seminggu dimanfaatkan dengan semaksimal mungkin oleh ibu Muthi selaku guru bahasa Jawa. Dalam proses pembelajaran, beliau tidak hanya menyampaikan materi saja, akan tetapi beliau juga memberikan motivasi kepada peserta didik, mengajak mereka untuk bercerita tentang pengalaman mereka yang sesuai dengan tema yang sedang di bahas, jadi tidak hanya guru yang aktif dalam pembelajaran tetapi peserta didik juga ikut aktif. Penyampaian motivasi dilakukan pada awal sebelum pembelajaran dimulai dan di akhir pembelajaran, sedangkan untuk evaluasi atau penilaian hasil belajar itu sendiri beliau hanya menggunakan teknik penilaian secara tertulis.
KORELASI ANALISIS WACANA KRITIS DENGAN KARANGAN BEBAS SISWA KELAS IV MIN 2 SLEMAN YOGYAKARTA Rizki Maulinisa; Aninditya Sri Nugraheni
Abdau: Jurnal Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah Vol 3, No 2 (2020): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Pendidikan Islam (STPI) Bina Insan Mulia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36768/abdau.v3i2.73

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat korelasi antara Analisis Wacana Kritis dengan Karangan Bebas Siswa Kelas IV MIN 2 Sleman Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Peneliti melakukan penyebaran angket pada seluruh siswa kelas 4 sebab papulasi dikelas tersebut tidak mencapai 100 siswa, sehingga peneliti memilih seluruh siswa menjadi sampel dalam penelitian ini. Oleh sebab itu, populasi dalam penelitian ini juga menjadi sampel penelitian untuk mengumpulkan data kuantitatif. Hasil analisis korelasi sederhana didapat korelasi antara Analisis Wacana Kritis dengan Keterampilan Menulis Karangan Bebas adalah 0,295. Hal ini menunjukkan bahwa terjadi hubungan yang cukup kuat antara Analisis Wacana Kritis dengan Keterampilan Menulis Karangan. Sedangkan arah hubungan adalah positif karena nilai r positif, berarti semakin tinggi Analisis Wacana Kritis maka semakin meningkatkan Keterampilan Menulis Karangan peserta didik.
PERAN PENDIDIKAN DASAR ISLAM DALAM MENCEGAH RADIKALISME Noven Kusainun
Abdau: Jurnal Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah Vol 3, No 2 (2020): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Pendidikan Islam (STPI) Bina Insan Mulia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36768/abdau.v3i2.98

Abstract

Salah satu ciri yang menunjukkan bahwa Islam merupakan rahmatan lil’alamin adalah Islam sangat menghargai perbedaan. Masalah sekaligus ancaman yang dihadapi Indonesia dalam konteks keberagaman adalah munculnya paham radikalisme. Tidak sedikit bahwa sasaran dari gerakan radikalisme adalah pelajar di tingkat pendidikan dasar. Pengaruh yang diberikan misalnya melalui konten-konten di media sosial, gerakan keagamaan yang radikal, serta memprovokasi pelajar agar turut serta menyebarkan paham radikalisme. Siswa-siswi yang berada di tingkat pendidikan dasar adalah individu dalam masa tumbuh kembang yang mudah sekali dipengaruhi oleh lingkungan. Tujuan dari penelitian ini adalah menguraikan tentang peran pendidikan dasar Islam dalam mencegah radikalisme. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi pustaka (library research). Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa peran pendidikan dasar Islam dalam mencegah radikalisme adalah dengan menerapkan pendidikan multikultural. Pendidikan multikultural dapat dipahami sebagai konsep maupun konteks dalam penyelenggaraan pendidikan. Tujuannya adalah agar setiap pembelajaran yang dilaksanakan di madrasah bernuansa multikultural, baik itu dalam pembelajaran agama, kegiatan keagamaan, maupun dalam pembelajaran lainnya.

Page 1 of 1 | Total Record : 5