cover
Contact Name
arief yanto
Contact Email
arief.yanto@unimus.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jurnalilmukeperawatanjiwa@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kab. semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Ilmu Keperawatan Jiwa
ISSN : -     EISSN : 26212978     DOI : -
Core Subject : Health, Science,
Jurnal Ilmu Keperawatan Jiwa [e-ISSN 2621-2978] is a means of developing and publishing scientific works for researchers, lecturers and practitioners of mental nursing published by the Persatuan Perawat Nasional Indonesia Jawa Tengah. Jurnal Ilmu Keperawatan Jiwa is an electronic journal with an open access journal system published twice a year, namely in May and November. Jurnal Ilmu Keperawatan Jiwa publishes articles within the scope of mental nursing broadly but is limited, especially in the field of mental nursing in healthy, risk and disturbance groups. Articles must be the result of research, case studies, results of literature studies, scientific concepts, knowledge and technology that are innovative and renewed within the scope of mental nursing science both on a national and international scale.
Arjuna Subject : -
Articles 259 Documents
Efektifitas Pendampingan: Konseling Kesehatan terhadap Pengendalian Kadar Gula Darah pada Klien dengan Diabetes Melitus Lufthiani Anwar; Evi Karota
Jurnal Ilmu Keperawatan Jiwa Vol. 2 No. 3 (2019): November 2019
Publisher : Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Jawa Tengah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (97.806 KB) | DOI: 10.32584/jikj.v2i3.390

Abstract

Program Pendampingan: Konseling Kesehatan adalah salah satu upaya pencegahan yang diberikan pada klien Diabetes Melitus dalam mengendalikan kadar gula darah agar kesehatannya lebih baik. Pendampingan ini dilakukan dengan menyusun program untuk pencegahan berupa pemberian edukasi, demonstrasi perawatan kaki, pemantauan kadar gula darah Klien. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas pendampingan: konseling kesehatan terhadap pengendalian kadar gula darah  klien pada diabetes mellitus. Metode penelitian ini menggunakan Quasi Eksperimen dengan pretest-posttest control group design di Kecamatan Medan Sunggal. Sampel penelitian sebanyak 60 responden  klien lansia yang berusia diatas 50 tahun terdiri dari 30 responden kelompok intervensi dan kelompok kontrol, dengan tehnikpurposive sampling. Kuesioner terdiri dari kuesioner pengetahuan tentang DM dan kadar gula darah, uji validitas instrument dilakukan menggunakan CVI dengan nilai 1 dan uji reliabilitas dengan KR20 dengan nilai r11= 0.762. Analisa data di uji dengan menggunakan uji Wilcoxon, hasil menunjukkan  perbedaan yang signifikan sebelum dan sesudah dilakukan pendampingan: konseling kesehatan terhadap pengendalian kadar gula darah dengan nilai p=0,000 pada kelompok intervensi dan nilai p=0,011 pada kelompok kontrol. Hal ini menunjukkan terdapat pengaruh pendampingan: konseling kesehatan terhadap pengendalian kadar gula darah pada klien diabetes mellitus Kata kunci: pendampingan, konseling kesehatan, pengendalian, diabetes mellitus MENTORING EFFECTIVENESS: HEALTH COUNSELING FOR BLOOD LEVEL CONTROL FOR CLIENTS WITH DIABETES MELLITUS ABSTRACTMentoring Program: Health Counseling is one of the prevention efforts given to Diabetes Mellitus clients in controlling blood sugar levels to keep their health better. This mentoringdo by a preventive program, such asclass education, foot care demonstration, controll of blood sugar levels. The purpose of this study was determined the mentoring effectiveness: health counseling on controll blood sugar levels clients with diabetes mellitus. This research method uses Quasi Experiment with pretest-posttest control group design in Medan Sunggal District. The research sample of 60 elderly client respondents aged over 50 years consisted of 30 respondents in the intervention group and the control group, with a purposive sampling technique. The questionnaire about DM and clood sugar levels, the instrument validity test was carried out using CVI with a value of 1 and a reliability test with KR 20 with a value of r11= 0,762. Data analisys was tested using the Wilcoxon test, the results showed significant differences before and after mentoring: health counseling on controll blood sugar levels with p = 0,000 in the intervention group and p = 0.011 in the controll group. This shows that there is a mentoring effect: health counseling on controlling blood sugar levels in diabetes mellitus clients. Keywords: mentoring, health counseling, control, diabetes mellitus 
PERBEDAAN TINGKAT ANSIETAS ANAK USIA SEKOLAH DI DESA DAN DI KOTA SAAT MENGALAMI MENARCHE Eka Yuliyanti; Livana PH; Novi Indrayati
Jurnal Ilmu Keperawatan Jiwa Vol. 2 No. 2 (2019): August 2019
Publisher : Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Jawa Tengah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (71.545 KB) | DOI: 10.32584/jikj.v2i2.329

Abstract

Menarche yaitu menstruasi yang terjadi pertama kali sebagai tanda kematangan alat reproduksi wanita. Kejadian menarche yang cenderung lebih awal, ketika  anak belum mencapai kedewasaan pikiran ditambah dengan faktor kurangnya pengetahuan memunculkan bermacam respon psikologis pada anak perempuan yaitu ansietas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan tingkat ansietas anak usia sekolah di desa dan di kota saat mengalami menarche. Desain penelitian  ini menggunakan pendekatan cross-sectional, dengan jumlah sampel 60 siswi yang sudah mengalami menarche, 30 siswi di desa dan 30 siswi di kota. Teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling. Analisis data menggunakan uji statistik Mann-Whitney. Hasil penelitian diperoleh tingkat ansietas anak usia sekolah di desa mayoritas mengalami ansietas sedang sebanyak  17 anak (56,7%), sedangkan tingkat ansietas anak usia sekolah di kota mayoritas mengalami ansietas ringan sebanyak 23 anak (76,7). Hasil analisis menggunakan uji Man-Whitney diperoleh nilai p value adalah 0,004 (p < 0,05) yang menunjukkan bahwa ada perbedaan tingkat ansietas anak usia sekolah di desa dan di kota saat mengalami menarche.Kata kunci: menarche, tingkat ansietas, anak usia sekolah di desa dan di kota THE DIFFERENCE DIFFERENCES IN ANXIETY LEVELS OF SCHOOL-AGE CHILDREN IN THE VILLAGE AND IN THE CITY WHEN EXPERIENCING MENARCHE ABSTRACTMenarche is menstruation which occurs first as a sign of maturity in a woman's reproductive organs. Menarche events that tend to be earlier, when children have not reached maturity of mind coupled with a factor of lack of knowledge raises a variety of psychological responses to girls, namely anxiety. This study aims to determine differences in anxiety levels of school-age children in the village and in the city when experiencing menarche. The design of this study used a cross-sectional approach, with a sample of 60 female students who had experienced menarche, 30 female students in the village and 30 female students in the city. The sampling technique uses total sampling. Data analysis using Mann-Whitney statistical test. The results of the study showed that the prevalence of school-age children in the village had a majority of moderate anxiety by 17 children (56.7%), while the anxiety level of school-age children in the city had a majority of 23 children (76.7) with mild anxiety. The results of the analysis using the Man-Whitney test, the p value is 0.004 (p <0.05) which indicates that there are differences in the anxiety level of school-age children in the village and in the city when experiencing menarche. Keywords:  menarche, anxiety level, school-age children in the village and in the city
Animal-Assisted Therapy sebagai Pengobatan Pasien Autism Spectrum Disorder pada Anak Jessica Sindy Sirait; Shinta Melia Desiana
Jurnal Ilmu Keperawatan Jiwa Vol. 2 No. 3 (2019): November 2019
Publisher : Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Jawa Tengah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (93.325 KB) | DOI: 10.32584/jikj.v2i3.430

Abstract

Autism spectrum disorder (ASD) adalah developmental disability dimana seseorang mempunyai gangguan pada interaksi sosial, komunikasi, dan perilaku secara signifikan. Salah satu pengembangan yang dilakukan untuk pengobatan ASD adalah animal-assisted therapy (AAT). AAT adalah intervensi yang diarahkan pada tujuan dimana hewan yang memenuhi kriteria spesifik menjadi bagian integral dari proses pengobatan. AAT paling sering dilakukan untuk ASD adalah anjing, kuda, dan lumba-lumba. Metode yang digunakan pada penulisan ini adalah studi literature review menggunakan sumber pustaka 16 artikel/jurnal dari tahun 2011-2019. Proses pencarian sumber pustaka melalui Google Scholar, PubMed Central, dan Springer Link. Tema yang mendukung artikel ini yaituanimal-assisted therapy untuk pengobatan autism spectrum disorder. Hasil yang didapatkan menunjukkan bahwa AAT dapat mengembangkan kemampuan sosialiasi, bahasa, perilaku, serta motorik pada pasien ASD. Ulasan ini memberikan pengetahuan terkait terapi alternatif dengan hewan yang dapat dilakukan untuk pasien dengan autisme. Kata kunci: animal-assisted therapy,gangguan spektrum autisme ANIMAL-ASSISTED THERAPY AS A TREATMENT FOR AUTISM SPECTRUM DISORDER PATIENTS IN CHILDREN ABSTRACTAutism spectrum disorder (ASD) is a developmental disability that can cause significant social, communication and behavioral disorder. One of the development carried out for ASD intervention is animal-assisted therapy (AAT). AAT is a goal-directed intervention in which ananimal that meets specific criteria is an integral part of the treatmentprocess.The method used in writingliterature review studies uses article library sources, where the search proses uses Google Scholar, PubMed Central, and Springer Link. The themes in the articles collected were related to the animal-assisted therapy for autism spectrum disorder treatment. The results that collected has shown that AAT can improve social skills, language skills, behaviour, and motor skills in ASD patient. This review provides knowledge related to alternative therapy with animal that can be done to patient with autism. Keywords: animal-assisted therapy, autism spectrum disorder
DIMENSI KONSEP DIRI PADA PENDERITA HIV/AIDS Susana Nurtanti; Nita Yunianti Ratnasari
Jurnal Ilmu Keperawatan Jiwa Vol. 2 No. 2 (2019): August 2019
Publisher : Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Jawa Tengah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (143.22 KB) | DOI: 10.32584/jikj.v2i2.323

Abstract

Permasalahan HIV dan AIDS menjadi tantangan kesehatan hampir di seluruh dunia, termasuk di Indonesia. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat dimensi  konsep diri dari aspek usia, jenis kelamin, pendidikan dan pekerjaan pada ODHA di Klinik VCT RSUD dr. Soediran Mangun Sumarso Wonogiri. Desain penelitian ini adalah penelitian kuantitatif deskriptif dengan pendekatan cross-sectional. Instrumen dalam penelitian ini menggunakan kuesioner tentang konsep diri. Hasil analisis karakteristik responden berdasarkan usia menggambarkan jumlah tertinggi responden adalah usia 41 sampai dengan lebih dari 50 tahun, berjenis kelamin perempuan, berpendidikan sekolah dasar dan bekerja sebagai karyawan/buruh. Sebagian besar responden berdasarkan usia mempunyai dimensi konsep diri yang tinggi yaitu pada usia lansia akhir, berjenis kelamin perempuan. Pada bagian dimensi kritik diri sebagian besar yang memiliki kritik diri tinggi adalah laki laki. Berdasarkan tingkat pendidikan menunjukkan bahwa dimensi konsep diri responden dengan pendidikan SD lebih tinggi pada dimensi diri moral etik, diri pribadi, diri sosial dan kritik diri. Responden dengan pendidikan SMU mempunyai dimensi konsep diri yang tinggi pada dimensi diri fisik dan diri keluarga. Berdasarkan pekerjaan menunjukkan sebagian besar petani mempunyai tingkat dimensi konsep diri yang tinggi dibandingkan swasta/karyawan. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar tingkat dimensi respon konsep diri pada responden adalah tinggi  dari aspek usia, jenis kelamin, tingkat pendidikan dan pekerjaan. Kata kunci: Dimensi konsep diri, ODHA DIMENSIONS OF SELF-CONCEPT IN HIV / AIDS ABSTRACTThe problems with HIV and AIDS pose health challenges in almost all the world, including in Indonesia. The objective of this study was to determine the level of dimensions of self-concept in PLWHA at the VCT Clinic at the RSUD dr. Soediran Mangun Sumarso Wonogiri Regency Indonesia. The design of this study is descriptive quantitative research with a cross-sectional approach. The instrument in this study used a questionnaire about self-concept. The results of the analysis characteristics of respondents based on age illustrate the highest number of respondents aged 41 to more than 50 years, female sex, elementary school education and working as an employee / laborer. Most respondents based on age have a high self-concept dimension, namely at the age of the elderly, female. In the dimension of self criticism, most of those who have high self-criticism are men. Based on the level of education shows that the self-concept dimensions of respondents with elementary education are higher in the self dimension of moral ethics, personal self, social self and self criticism. Respondents with high school education have high self-concept dimensions in the dimensions of physical self and family self. Based on work shows that most farmers have a high level of self-concept dimensions compared to the private sector / employee.The conclusion of the study show that most of the dimensions of the self-concept response to respondents are high in terms of age, gender, education level and occupation. Keywords: Self-concept dimensions, PLWHA
Terapi Autogenik terhadap Kondisi Psikologis Pasien CKD yang Menjalani Hemodialisa Rosdiana Saputri; Desi Ariyana Rahayu
Jurnal Ilmu Keperawatan Jiwa Vol. 2 No. 3 (2019): November 2019
Publisher : Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Jawa Tengah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (532.033 KB) | DOI: 10.32584/jikj.v2i3.395

Abstract

Pasien CKD yang menjalani hemodialisis akan mempengaruhi fisiologis, psikologis dan sosial. Pola hidup berubah selama menjalani hemodialisis dalam keluarga, selain itu kehidupan normal yang terganggu mengakibatkan perasaan kehilangan pada pasien CKD. Hal ini mengakibatkan problem psikologis pada pasien CKD dan berdampak timbulnya depresi, cemas dan stres. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Efektivitas Terapi Autogenik Terhadap Kondisi Psikologi Pasien CKD Yang Menjalani Hemodialisis. Rancangan penelitian ini adalah studi kuantitatif dengan desain quasi eksperimen, pendekatan yang digunakan adalah pre test and post test non-equivalent control group. Responden penelitian ini pasien CKD yang menjalani hemodialisis di klinik ginjal dan hipertensi lestari Semarang, jumlah sampel 104 responden terbagi menjadi 2 kelompok yaitu 52 responden kelompok intervensi terapi autogenik dan 52 responden kelompok kontrol. Uji statistik menggunakan Wilcoxon. Hasil uji statistik pada kelompok intervensi terdapat efektivitas terapi autogenik terhadap penurunan tingkat depresi, ansietas dan stres dengan masing-masing p value=0,000.Terdapat efektivitas terapi autogenik terhadap kondisi psikologis pasien CKD yang menjalani hemodialisis Kata kunci: CKD, hemodialisis, terapi autogenik AUTOGENIC THERAPY TO PSYCHOLOGICAL ASPECTS OF CKD PATIENTS UNDERGOING HEMODIALYSIS ABSTRACTChronic Kidney Disease (CKD) patients undergoing hemodialysis will affect physiologically, psychologically and socially life of patients. Lifestyle changes during hemodialysis in the family and disturbs normal life results in feelings of loss in CKD patients. This causes psychological problems such as depression, anxiety and stress. This study aimedto analyze the effectiveness of autogenic therapy on patients’ psychological condition undergoing hemodialysis. The design of this study was a quantitative study with quasi-experimental design. Pre-test and post-test non-equivalent control group were applied. Samples of this study were patients  undergoing hemodialysis.  There were 104 respondents divided into 2 groups, control and intervention group. Each group consisted of 52 respondents. The data were analyzed using Wilcoxon test. Statistic test resulted on intervention group described that therewas effectiveness of autogenic therapyon decreasing the level of depression, anxiety, and stress with each p value=0,000. There was  effectiveness of autogenic therapy on the psychological condition of CKD patients undergoing hemodialysis. Keywords: CKD, hemodialysis, autogenic therapy 
HUBUNGAN PERAN KEPALA RUANGAN DENGAN SELF-EFFICACY PERAWAT DALAM PENCEGAHAN PASIEN JATUH I Gusti Ngurah Bagus Yogi Saputra; Ni Putu Emy Darma Yanti; Ni Kadek Ayu Suarningsih
Jurnal Ilmu Keperawatan Jiwa Vol. 2 No. 2 (2019): August 2019
Publisher : Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Jawa Tengah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (98.337 KB) | DOI: 10.32584/jikj.v2i2.325

Abstract

Peran kepemimpinan kepala ruangan memiliki fungsi penting yang dapat berpengaruh pada self-efficacy perawat, self-efficacy merupakan kemampuan perawat dalam pelaksanaan tugas khususnya patient safety sehingga dapat menghasilkan layanan keperawatan yang berkualitas. Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi hubungan peran kepala ruangan dengan self-efficacy perawat dalam pencegahan pasien jatuh. Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah analitik korelatif cross-sectional dengan jumlah sampel sebanyak 81 orang dari 101 populasi perawat pelaksana yang dipilih menggunakan teknik simple random sampling. Kuesioner yang digunakan yaitu kuesioner Peran Kepala Ruangan dan Scales For Assessing Self-Efficacy Of Nurse For Preventing Falls. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa terdapat hubungan yang signifikan dengan arah korelasi positif dan kekuatan hubungan sedang antara peran kepala ruangan dengan self-efficacy perawat pelaksana (p-value<0,001, r=0,554). Hubungan korelasi positif artinya jika peran kepala ruangan baik maka, nilai self-efficacy perawat pelaksana dalam melakukan pencegahan pasien jatuh juga akan baik, begitu sebaliknya. Penelitian ini dilakukan untuk kepala ruangan agar dapat memotivasi perawat pelaksana guna meningkatkan self-efficacy perawat dalam mencegah pasien jatuh sehingga dapat meningkatkan kualitas mutu pelayanan keperawatan. Kata kunci: Peran kepala ruangan, pencegahan pasien jatuh, self-efficacy perawat THE RELATIONSHIP OF THE HEAD OF NURSE’ ROLES WITH NURSE’ SELF-EFFICACY IN PREVENTING PATIENTS FROM FALLS ABSTRACTThe head nurse’ leadership roles had an important function that could influence the nurses' self-efficacy; self-efficacy is the ability of nurses in carrying out specific task, especially patient safety in purposed producing good nursing actions. Thisa study aims to identify the relationship of the head of nurse’ roles with nurse’ self-efficacy in preventing patients from falls. This study aused a cross-sectionaloi correlative analytic designs with total sample consists of 81 people from 101 associate nurse population selected by simple random sampling technique. The questionnaire used was the role of head of nurses’ questionnaire and Scales for Assessing Self-Efficacy of Nurses for Preventing Falls. The results of this study indicated that there is a significanty relationshipo with positive correlation direction and moderate relationship strength between the role of the head nurse and the nurses' self-efficacy. (p-value = 0.001, r = 0.554). The positive relationship correlation means that if the role of the head of the nurse is good, then the value of the associate nurse's self-efficacy in preventing patients from falls will also be good, and vice versa. This research conducted for the head of the nurses in order to motivate associate nurses to improve nurses' self-efficacy in preventing patients from falls in purposed they could improve the quality of nursing services. Keywords: Associate nurse's self-efficacy, head of nurse roles, patients fall prevention
Pengaruh Coping Strategies terhadap Kesehatan Mental dan Kualitas Hidup Penderita HIV/AIDS positif Ester Krisdayanti; Januar Ishak Hutasoit
Jurnal Ilmu Keperawatan Jiwa Vol. 2 No. 3 (2019): November 2019
Publisher : Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Jawa Tengah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (75.858 KB) | DOI: 10.32584/jikj.v2i3.440

Abstract

Human Immunodeficiency Virus (HIV)/ Acquired Immunodeficiency Syndrome (AIDS) merupakan kumpulan gejala akibat virus yang menyerang sel leukosit di dalam tubuh sehingga menyebabkan penurunan sistem imun di dalam tubuh yang  menyebabkan tubuh menjadi rentan terhadap berbagai infeksi. Selain permasalahan menurunnya kesehatan fisik sebagai stressor pertama, penderita HIV positif dihadapkan pada permasalahan terjadinya gangguan kesehatan mental dan penurunan kualitas hidup serta stigma di masyarakat yang cenderung menyebabkan penderita melakukan koping strategi. Literature review ini bertujuan untuk menjelaskan gambaran efek pengaruh coping strategies intervention terhadap kesehatan mental dan kualitas hidup pada penderita HIV/AIDS positif yang sudah dilakukan oleh peneliti sebelumnya. Metode yang digunakan dalam artikel ini adalah penelusuran artikel melalui database NCBI dan Google Scholar. Tahun penerbitan sumber pustaka adalah dari tahun 2001 sampai 2019 dengan 20 sumber pustaka.Tema dalam artikel yang dikumpulkan yaitu terkait gambaran coping strategies intervention pada penderita HIV/AIDS positif. Hasil dari sintesa artikel yang telah ditemukan yaitu coping strategies ini sangat mempengaruhi kesehatan mental dan meningkatkan kualitas hidup penderita HIV/AIDS positif. Kata kunci : coping strategies, Human Immunodeficiency Virus (HIV), Acquired Immunodeficiency Syndrome (AIDS) THE EFFECT OF COPING STRATEGIES ON MENTAL HEALTH AND QUALITY OF LIFE IN POSITIVE HIV / AIDS PATIENTS ABSTRACT Human Immunodeficiency Virus (HIV) / Acquired Immunodeficiency Syndrome (AIDS) is a collectings of sympomts by virus that attacks leukocyte cells in the body, causing a decrease in the immune system in the body which makes the body vulnerable to various infections. In addition to the problem of declining physical health as the first stressor, HIV positive sufferers are faced with problems of mental health disorders and decreased quality of life and stigma in the community which tends to cause sufferers to do coping strategies. This literature review aims to explain the effect of coping strategies intervention on mental health and quality of life in HIV / AIDS positive sufferers that have been done by previous researchers. The method used in this article is article search through the NCBI database and Google Scholar. The year of publication of library sources is from 2001 to 2019 with 20 sources of literature. The theme in the article collected is related to the description of coping strategies intervention in HIV / AIDS positive sufferers. The results of the synthesis of the article that has been found that these coping strategies greatly affect mental health and improve the quality of life of people with HIV / AIDS positive. Keywords: coping strategies, Human Immunodeficiency Virus (HIV), Acquired Immunodeficiency Syndrome (AIDS)
HUBUNGAN ANTARA BODY IMAGE DAN JENIS KELAMIN TERHADAP POLA MAKAN PADA REMAJA Zumrotul Choiriyah; Devi Anis Ramonda; Yunita Galih Yudanari
Jurnal Ilmu Keperawatan Jiwa Vol. 2 No. 2 (2019): August 2019
Publisher : Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Jawa Tengah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (74.844 KB) | DOI: 10.32584/jikj.v2i2.336

Abstract

Pola makan remaja saat ini sudah mulai bergeser pada pola makan yang tidak seimbang sehingga meningkatkan kejadian obesitas pada remaja.  Salah satu faktor yang mempengauhi pola makan pada remaja yaitu body image, dan jenis kelamin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahuihubungan antara body image dan jenis kelamin terhadap pola makan pada remaja di SMA Negeri 1 Ungaran. Jenis penelitian ini adalah Diskriptive Korelasional dengan menggunakan pendekatan Cross Sectional. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah Proportinate Random Sampling dengan total populasi 1212 siswa dan  jumlah sampel 92 siswa. Analisi data menggunakan Uji Chi Square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa body image pada siswa SMA N 1 Ungaran dalam kategori positif60 responden (65,2 %). Hasil penelitian didapatkan 56 orang berjenis kelamin perempuan (60,9%). Pola makan siswa dalam kategori kurang baik 61 responden (66,3%). Hasil uji chi squaretentang hubungan body image terhadap pola makan didapatkan p value sebesar 0,047< α (0,05). Hasil uji chi squaretentang hubungan jenis kelamin terhadap pola makan didapatkan p value sebesar 0,048 < α (0,05). Terdapat hubungan yang bermakna antara body image dan jenis kelamin terhadap pola makan pada remaja di SMA N 1 Ungaran. Diharapkan sekolah dapat memberikan konseling kepada siswanya mengenai pentingnya pola makan yang baik dan benar. Kata Kunci: Body image, jenis kelamin, pola makan, remaja THE CORRELATION BETWEEN BODY IMAGE AND GENDER TO FOOD PATTERN IN ADOLESCENCE  ABSTRACTThe current food pattern of adolescents has begun to shift to an unbalanced food pattern that increases the incidence of obesity in adolescents. One of the factors that influence diet in adolescence is body image, and gender. The purpose of this study was to determine the correlation between body image and gender to food pattern in adolescence at SMAN 1 Ungaran. This type of reaserch was descriptive correlational with cross-sectional approach. The sampling technique used proportionate random sampling with a total pupulation 1212 students and sample size of 92 students. Data analysis used Chi Square Test. The results of the study show that the body image at SMAN 1 Ungaran in the positive category as many as 61 respondents (65,2%). The results show that 56 people are female (60.9%). The food pattern of students in the poor category as many as 61 respondents (66,3%). The result of the chi square test about the correlation of body image to food pattern obtain p value of 0.047 < α (0.05). The result of the chi square test about the correlation of gender to food pattern obtain p value 0.048 < α (0.05). There is a significant correlation between body image and gender to food pattern in adolescence at SMAN 1 Ungaran. It is expected that schools can provide counseling for their students regarding the importance of good and right of food pattern. Keywords: Body image, gender, food pattern, adolescence
Faktor Predisposisi dan Prestipitasi Pasien Resiko Perilaku Kekerasan Kandar Kandar; Dwi Indah Iswanti
Jurnal Ilmu Keperawatan Jiwa Vol. 2 No. 3 (2019): November 2019
Publisher : Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Jawa Tengah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (96.91 KB) | DOI: 10.32584/jikj.v2i3.226

Abstract

Permasalahan utama yang sering terjadi pada pasien skizofrenia adalah perilaku kekerasan. Kondisi ini harus segera ditangani karena perilaku kekerasan yang terjadi dapat membahayakan diri pasien, orang lain dan lingkungan.Penelitian kualitatif dengan pendekatan kualitatif deskriptif yang bersifat memahami gambaran faktor predisposisi dan presipitasi pada partisipan pasien resiko perilaku kekerasan. Ada 3 Faktor predisposisi pada Pasien dengan Risiko Perilaku Kekerasan di RSJD Dr. Amino Gondohutomo Provinsi Jawa Tengah yaitu : Faktor genetik yang menyebabkan pasien mengalami risiko perilaku kekerasan. Faktor psikologis yang menyebabkan pasien mengalami risiko perilaku kekerasan antara lain yaitu: Kepribadian yang tertutup, Kehilangan, Aniayaseksual, Kekerasandalamkeluarga. Faktor sosial budaya yang menyebabkan pasien mengalami risiko perilaku kekerasan yaitu: Pekerjaan, Pernikahan.Ada 3 Faktor Presipitasi pada Pasien dengan Risiko Perilaku Kekerasan di RSJD Dr. Amino Gondohutomo Provinsi Jawa Tengah yaitu ; Faktor genetik; putus obat sebagai pencetus pasien mengalami risiko perilaku kekerasan. Faktor psikologis yaitu konsep diri sebagai pencetus pasien mengalami risiko perilaku kekerasan. Faktor sosial budaya yaitu ketidakharmonisan lingkungan tempat tinggal membuat diri ingin marah dan berbicara dengan kasar. Kata kunci: predisposisi, presipitasi, resiko perilkau kekerasan PREDISPOSITION AND PRESTIPITATION FACTORS OF RISK OF VIOLENT BEHAVIOUR  ABSTRACTThe main problem that often occurs in patient with schizofrenia is violent behaviour. This condition must be overcome immediately because it could endanger patient itself, others abd the environment. A qualitative research with a descriptive qualitative approach which is understand the image of predisposing and precipitation factors in participant of patient with risk of violent behaviour. There are 3 predisposing factors in patient with risk of violent behaviour at The Mental Hospital of Dr Amino Gondohutomo Central Java Province, that is : Genetic factor, psychological factor such as closed personality, lose experience, sexual abuse, domestic violence and Sociocultural factors that is occupation and marriage. Then the 3 precipitatiobn factors in patient with risk ov violent behaviour are : Genetic factor that is drop out of medicine, Psychological factor that is body concept and Sociocultural factor namely environmental disharmony that makes patient become angry and speak rudely.  Keywords: Predisposing, Precipatation, Violent behaviour
KEPATUHAN MINUM OBAT PASIEN SKIZOFRENIA MELALUI TERAPI MINDFULNESS SPRITUAL ISLAM Ardinata Ardinata; Meidiana Dwidiyanti; Sri Padma Sari
Jurnal Ilmu Keperawatan Jiwa Vol. 2 No. 2 (2019): August 2019
Publisher : Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Jawa Tengah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (63.117 KB) | DOI: 10.32584/jikj.v2i2.251

Abstract

Ketidakpatuhan adalah salah satu masalah terbesar dalam kedokteran dan psikiatri. tingkat ketidakpatuhan keseluruhan dari 40% -50% telah dilaporkan sama untuk skizofrenia 41,2% -49,5% Selain itu, diperkirakan hanya sepertiga pasien skizofrenia yang patuh. Terapi untuk skizofrenia tidak hanya dengan obat-obatan tetapi juga dengan jenis terapi lain seperti psikoterapi, psikologi, rehabilitasi dan pendekatan harus dilakukan secara holistik. satu pendekatan holistik adalah psikologi yaitu mindfulness spiritual Islam. Metode penelitian menggunakan pencarian literatur, penulis menggunakan beberapa database termasuk pubmet, NCBI, NJEM, portal Garuda, Sciendirect. Kata kunci yang dimasukkan adalah kata kunci yang relevan dengan materi, yaitu: mindfulness, kepatuhan terhadap narkoba, skizofrenia spiritualitas Islam. Hasil: penelitian menunjukkan bahwa perhatian spiritual Islam membantu pasien mengenali masalah yang menyebabkan masalah mereka. Temuan ini mendukung penggunaan Islamic Spiritual Mindfulness sebagai intervensi untuk meningkatkan tingkat kepatuhan pengobatan pasien dengan kondisi kesehatan mental dan kejiwaan. Kata kunci: Kepatuhan, perhatian, perhatian spiritual Islam, skizofrenia. DRUG COMPLIANCE WITH SKIZOFRENIA PATIENTS THROUGH ISLAMIC SPIRITUAL MINDFULNESS THERAPY ABSTRACTNoncompliance is one of the biggest problems in medicine and psychiatry. overall non-compliance rates from 40% -50% have been reported to be the same for schizophrenia 41.2% -49.5% In addition, it is estimated that only one third of patients with schizophrenia are obedient. Therapy for schizophrenia is not solely with drugs but also with types other therapies such as psychotherapy, psychology, rehabilitation and approaches must be done holistically. one holistic approach is psychology (Islamic spiritual mindfulness). The research method uses literature search, the author uses several databases including pubmet, NCBI, NJEM, Garuda portal, Sciendirect. The keywords included are keywords that are relevant to the material, namely: mindfulness, drug adherence,Islamic spirituality schizophrenia. Results: research shows that Islamic spiritual mindfulness helps patients recognize problems that cause their problems. This finding supports the use of Islamic Spiritual Mindfulness as an intervention to increase the level of treatment compliance of patients with mental and psychiatric health conditions.  Keywords: Adherence, mindfulness, Islamic spiritual mindfulness, schizophrenia

Page 4 of 26 | Total Record : 259