cover
Contact Name
Ika Chastanti
Contact Email
Chastanti.ika@gmail.com
Phone
+628116511986
Journal Mail Official
nukleus@ulb.ac.id
Editorial Address
Jalan Sisingamangaraja No.126 A KM 3.5 Aek Tapa, Bakaran Batu, Rantau Selatan, Kabupaten Labuhan Batu, Sumatera Utara 21418
Location
Kab. labuhanbatu,
Sumatera utara
INDONESIA
Jurnal Pembelajaran dan Biologi Nukleus
ISSN : 24429481     EISSN : 26857332     DOI : https://doi.org/10.36987/jpbn
Jurnal Pendidikan Biologi merupakan jurnal elektronik yang merupakan wadah penerbitan artikel penelitian original yang terkait dengan penelitian pendidikan biologi. Jurnal ini dikelola oleh Program Studi Pendidikan Biologidibawah naungan LPPM Universitas Labuhanbatu. Jurnal ini diterbitkan dua kali dalam setahun pada bulan Maret dan September. Jurnal ini menyajikan hasil penelitian dibidang Pendidikan Biologi dan sains Biologi.
Articles 219 Documents
PENGARUH METODE BRAINSTORMING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA KOMPETENSI DASAR MENDESKRIPSIKAN PENCEMARAN DAN PERUBAHAN LINGKUNGAN DI KELAS X SMA KARYA TANI AJAMU Halimah Sakdiah Boru Gultom
JURNAL PEMBELAJARAN DAN BIOLOGI NUKLEUS Vol 1, No 2 (2015): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Agustus 2015
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Labuhanbatu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36987/jpbn.v1i2.1221

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode Brainstorming terhadap hasil belajar siswa pada pengajaran Pencemaran dan Perubahan Lingkungan di Kelas X SMA Karya Tani Ajamu. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik SMA Karya Tani Ajamu dengan jumlah keseluruhan adalah 3 kelas siswa dengan jumlah siswa sebanyak 104 orang. Sampel penelitian terdiri dari dua kelas yaitu kelas X1 dan Kelas X2. Kelas X1 dengan jumlah siswa sebanyak 36 orang sebagai kelas eksperimen dan X2 dengan jumlah siswa 34 orang sebagai kelas kontrol. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa metode pembelajaran Brainstorming memberi pengaruh yang besar dibandingan dengan metode konvensional terhadap hasil belajar biologi siswa di Kelas X SMA Karya Tani Ajamu terlihat dari perbedaan thitung dengan ttable yang menunjukkan bahwa thitung (5,43) ˃ ttable (1,997). Dengan demikian maka H0 yang menyatakan bahwa tidak ada pengaruh metode Brainstorming terhadap hasil belajar siswa ditolak dan Ha yang menyatakan bahwa terhadap pengaruh metode Brainstorming terhadap hasil belajar siswa diterima yaitu pada taraf signifikan 5%.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN MIND MAPPING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI KINGDOM PLANTAE DI KELAS X SMA NEGERI 2 RANTAU UTARA Maharani Gultom
JURNAL PEMBELAJARAN DAN BIOLOGI NUKLEUS Vol 3, No 2 (2017): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Agustus 2017
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Labuhanbatu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36987/jpbn.v3i2.1128

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh hasil belajar biologi siswa dengan penggunaan model pembelajaran Mind Mapping pada materi pokok Kingdom Plantae di Kelas X IPA SMA Negeri 2 Rantau Utara Tahun Pembelajaran 2016/2017. Populasi dari penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X MIA SMA Negeri 2 Rantau Utara Tahun Pembelajaran 2016/2017. Dengan teknik random sampling terpilih 2 sampel yaitu kelas X MIA3 sebagai kelas eksperimen dan kelas X MIA4 sebagai kelas kontrol. Kelas eksperimen diberi perlakuan dengan penggunaan model pembelajaran Mind Mapping. Sedangkan kelas kontrol diberi perlakuan tanpa penggunaan model pembelajaran Mind Mapping. Hasil belajar pada kelas eksperimen diperoleh nilai tertinggi Postest sebesar 92 dan nilai terendah postest sebesar 52 dengan rata-rata 76,37. Kelas kontrol yang memperoleh nilai tertinggi postest sebesar 72 dan nilai terendah sebesar 38 dengan rata-rata sebesar 60,97. Berdasarkan penjabaran diatas peneliti memberikan saran kepada guru untuk mencari model pembelajaran aktif seperti model pembelajaran Mind Mapping agar siswa lebih tertarik dan aktif dalam pembelajaran. Pengujian hipotesis yaitu dengan diperolehnya nilai thitung = 6,34 > ttabel = 2,95 pada taraf signifikan α = 0,05 %, maka Ha diterima dan Ho ditolak. Dengan demikian Ha yang menyatakan bahwa terdapat pengaruh terhadap hasil belajar siswa pada materi pokok kingdom plantae diterima dan Ho ditolak. Hal ini menunjukkan pembelajaran dengan model Mind Mapping lebih baik dalam mempengaruhi hasilk belajar.
Pengaruh Model Pembelajaran Inquiry Terhadap Hasil Belajar Dan Kecakapan Sosial Siswa Di MTS Negeri 1 Rantauprapat Maharani Gultom; Ika Chastanti
JURNAL PEMBELAJARAN DAN BIOLOGI NUKLEUS Vol 5, No 2 (2019): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus September 2019
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Labuhanbatu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36987/jpbn.v5i2.1358

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil belajar dan kecakapn sosial siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran inquiry dan siswa yang dibelajarkan dengan pembelajaran konvensional. Penelitian ini adalah kuasi eksperimen dengan rancangan Pretest-Posttest Group Design. Variabel penelitian meliputi variabel bebas (model pembelajaran) dan variabel terikat (hasil belajar dan kecakapan sosial siswa). Sampel diambil dengan teknik purposive sampling. Hipotesis dengan uji-t untuk mengetahui hasil belajar dan kecakapan sosial siswa kelas eksperimen dengan model pembelajaran inquiry dan kelas kontrol dengan pembelajaran konvensional. Data yang diperoleh adalah data hasil belajar dari tes yang berkonten biologi dan data kecakapan sosial dari angket. Hasil uji hipotesis menunjukkan adanya pengaruh model pembelajaran inquiry terhadap hasil belajar dan kecakapan sosial siswa. Kesimpulan penelitian ini adalah model pembelajaran inquiry berpengaruh secarasignifikan terhadap hasil belajar biologi siswa dan kecakapan sosial siswa kelas VIII MTs Negeri 1 Rantauprapat
PENGARUH PEMBELAJARAN KONTRUKTIVISME BERBASIS CTL (CONTEKSTUAL TEACHING AND LEARNING) TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI PENCEMARAN LINGKUNGAN DI KELAS X MAS ALWASLIYAH NEGERI LAMA Nurhakima Ritonga
JURNAL PEMBELAJARAN DAN BIOLOGI NUKLEUS Vol 2, No 1 (2016): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Februari 2016
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Labuhanbatu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36987/jpbn.v2i1.1212

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembelajaran kontruktivisme pada kompetensi dasar memahami pencemaran lingkungan di kelas X MAS Alwasliyah Negeri Lama dan mengetahui hasil belajar siswa yang diajarkan dengan pembelajaran kontruktivisme berbasis CTL (Contextual Teaching and Learning). Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X MAS Alwasliyah Negeri Lama. Sampel diambil secara acak, terpilih 2 (dua) kelas yang menjadi sampel yaitu sampel kelas X-1 (eksperimen) dengan jumlah siswa sebanyak 38 orang dan kelas X-3 (control) dengan jumlah siswa sebanyak 34 orang, sehingga total sampel 72 orang. Teknik analisis data dengan uji
HUBUNGAN KEPADATAN KIJING (Glauconome virens) DENGAN FAKTOR FISIK KIMIA PERAIRAN DI EKOSISTEM MANGROVE BELAWAN Rusdi Machrizal
JURNAL PEMBELAJARAN DAN BIOLOGI NUKLEUS Vol 3, No 2 (2017): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Agustus 2017
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Labuhanbatu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36987/jpbn.v3i2.1119

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara faktor fisik kimia perairan dengan kepadatan populasi kijing (Glauconome virens) di ekosistem mangrove Belawan pada Maret-Mei 2017. Pengambilan sampel kerang dilakukan pada 3 stasiun dengan metode transek garis dengan panjang 30 meter dan interval 10 m, setiap transek terdapat 15 plot berukuran 1 x 1 meter dengan pengulangan sebanyak 3 kali. Hasil penelitian menunjukkan kelimpahan kijing sebesar 2,77 (stasiun 1), 1,19 (stasiun 2), dan 2,96 individu/m2(stasiun 3). Hasil pengukuran terkait faktor fisika kimia perairan diperoleh suhu berkisar antara 27,8-28,5oC, salinitas 5-20
PENGARUH PENGGUNAAN KOMIK IPA SAINS TERHADAP HASIL BELAJAR KOGNITIF SISWA SD PADA MATERI RANGKA MANUSIA Roy Parsaulian
JURNAL PEMBELAJARAN DAN BIOLOGI NUKLEUS Vol 3, No 1 (2017): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Februari 2017
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Labuhanbatu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36987/jpbn.v3i1.1203

Abstract

Komik pembelajaran merupakan media yang baik dalam menyampaikan pesan berupa penyampaian materi pembelajaran IPA sains kepada para siswa. Karena visual mereka, menarik, lucu dan perspektif, serta memiliki daya tarik keseluruhan sehingga komik dapat digunakan sebagai sarana untuk membantu atau memudahkan para siswa memahami materi pelajaran IPA sains. Dengan pengajaran strategi inovatif ini para siswa akan menjadi lebih fokus dan memahami dari apa yang telah dia baca jika buku pelajaran dapat disajikan dalam bentuk hobi kegemaran mereka yang salah satunya yang diaplikasikan dalam bentuk komik pembelajaran, dengan kata lain para siswa lebih menyukai strategi pengajaran yang lebih kreatif dengan menggunakan sumber belajar berupa media komik. Oleh karena itu perlu adanya penyertaan buku teks IPA sains yang berupa komik pembelajaran IPA sains kepada siswa sebagai bentuk upaya dalam meningkatkan hasil belajar siswa yang lebih baik di sekolah.
PERBEDAAN HASIL BELAJAR BIOLOGI DENGAN MENGGUNAKAN METODE PEMBELAJARAN EKSPOSITORI DAN DISCOVERY PADA MATERI KLASIFIKASI MAKHLIK HIDUP DI KELAS VII SMP NEGERI 2 MERBAU Rosmidah Hasibuan
JURNAL PEMBELAJARAN DAN BIOLOGI NUKLEUS Vol 1, No 1 (2015): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Februari 2015
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Labuhanbatu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36987/jpbn.v1i1.1235

Abstract

Penilitian ini bertujuan untuk mengetahui : perbedaan hasil belajar biologi siswa antara metode pembelajaran ekspositori dan Discovery pada materi klasifikasi makhluk hidup di kelas VII SMP Negeri 2 Merbau. Penelitian ini merupakan penelitian quasi eksperimen. Populasi penelitian ini adalah siswa SMP Negeri 2 Merbau. Instrumen yang digunakan adalah berbentuk pilihan berganda. Data dalam penilitian ini dianalisis dengan menggunakan analisis statistic deskriptik dan analisis inferensial. Analisis inferensial data dilakukan dengan analisis menggunakan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Hasil belajar biologi siswa yang diajukan dengan pembelajaran
Uji Aktivitas Antibakteri Sediaan Bedak Dingin Ekstrak Etanol Daun Belimbing Wuluh (Averrhoa bilimbi Linn.) Terhadap Propionibacterium acnes || Antibacterial Activity of Cold Powder Preparation of (Ethanol Extract) Starfruit Leaf (Averrhoa bilimbi Linn.) Against Propionibacterium acnes Helen Anjelina Simanjuntak; Kasta Gurning; Verawati Br. Sinaga
JURNAL PEMBELAJARAN DAN BIOLOGI NUKLEUS Vol 6, No 2 (2020): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus September 2020
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Labuhanbatu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36987/jpbn.v6i2.1677

Abstract

Jerawat adalah penyakit kulit yang terjadi akibat adanya peradangan menahun yang dipicu oleh bakteri Propionibacterium acnes. Daun belimbing wuluh (Averrhoa bilimbi Linn.) merupakan tanaman obat tradisional yang memiliki aktivitas sebagai antibakteri. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui aktivitas antibakteri dari sediaan bedak dingin ekstrak etanol daun belimbing wuluh (A. bilimbi Linn.) terhadap Propionibacterium acnes. Metode penelitian dilakukan dengan eksperimental, dan pengujian aktivitas antibakteri dilakukan dengan menggunakan metode difusi agar. Formulasi bedak dingin F1 (5%), F2 (10%), F3 (15%), F4 (20%), kontrol positif dengan klindamisin, kontrol negatif dengan akuades. Hasil menunjukkan bahwa formulasi sediaan F3 (15%) dan F4 (20%) lebih efektif dalam menghambat pertumbuhan bakteri Propionibacterium acnes dengan diameter zona hambat 13,66 mm dan 15,16 mm dengan kategori kuatAcne is a skin disease that occurs due to chronic trade that is triggered by the bacterium Propionibacterium acnes. Starfruit leaf (Averrhoa bilimbi Linn.) as a traditional medicinal plant that has antibacterial activity. The purpose of this study was to determine the antibacterial activity from ethanol extract in the preparations cold powder of starfruit leaf (A. bilimbi Linn.) against Propionibacterium acnes. The research method was carried out experimentally, and testing for antibacterial activity was carried out using agar diffusion methods. Cold powder formulation such as F1 (5%), F2 (10%), F3 (15%), F4 (20%), positive control with clindamycin, negative control with distilled water. The results showed that the F3 (15%) and F4 (20%) formulations were more effective in inhibiting the growth of Propionibacterium acnes bacteria with inhibition zone diameters of 13.66 mm and 15.16 mm in the strong category.
PERBEDAAN HASIL BELAJAR SISWA YANG DIAJAR DENGAN PENERAPAN METODE EKSPOSITORI BERBASIS PETA PIKIRAN DAN PETA KONSEP PADA MATERI KEANEKARAGAMAN MAKHLUK HIDUP DALAM KELESTARIAN EKOSISTEM DI KELAS VII SMP NEGERI 3 BILAH HULU Siti Suharni
JURNAL PEMBELAJARAN DAN BIOLOGI NUKLEUS Vol 1, No 2 (2015): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Agustus 2015
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Labuhanbatu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36987/jpbn.v1i2.1226

Abstract

Tujuan penelitian ini dalah untuk mengetahui apakah ada perbedaan hasil belajar siswa yang diajarkan dengan penerapan metode ekspositori berbasis peta pikiran dan peta konsep pada kompetensi dalam ekosistem di Kelas VII SMP Negeri 3 Bilah Hulu. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII yang terdiri dari 3 kelas berjumlah 135 orang. Sampel dalam penelitian ini yaitu kelas VII-1 dan VII-3, yang diambil secara acak kelas VII-1 sebagai kelas eksperimen 1 dan Kelas VII-3 sebagai kelas eksperimen 2. Setelah dilakukan pembelajaran, kedua kelas diberikan post-test yang bertujuan untuk mengukur hasil belajar siswa setelah diberikan perlakuan. Nilai rata-rata kelas yang menggunakan pendekatan pembelajaran dengan peta pikiran (Eksperimen 2) yaitu 64,75. Dengan menggunakan uji hipotesis dengan uji t dapat disimpulkan bahwa ada perbedaan hasil belajar siswa yang diajar dengan penerapan metode ekspositori berbasis peta pikiran dan peta konsep atau lebih tinggi hasil belajar siswa yang diajar dengan penerapan metode peta pikiran daripada peta konsep pada kompetensi dasar mengidentifikasi keanekaragaman makhluk hidup dalam kelestarian ekosistem di Kelas VII SMP Negeri 3 Bilah Hulu.
Perbedaan Metode Inside Out Side Circle dan Kooperatif Tipe Jigsaw Pada Sistem Pencernaan Makanan Pada Manusia di Kelas XI SMA Swasta Kusuma Bangsa Londut Maharani Gultom
JURNAL PEMBELAJARAN DAN BIOLOGI NUKLEUS Vol 5, No 1 (2019): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Maret 2019
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Labuhanbatu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36987/jpbn.v5i1.1161

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan yang nyata antara hasil belajar siswa yang diberi pembelajaran dengan metode kooperatif jigsaw dengan pembelajaran dengan metode Inside Outside pada Kompetensi Dasar sistem pencernaan makanan pada manusia di kelas XI SMA Swasta Kusuma Bangsa Londut Pada Tahun Pelajaran 2018/019. Penelitian ini adalah penelitian eksperimen yang dilakukan terhadap siswa kelas XI SMA Swasta Kusuma Bangsa Londut Pada Tahun Pelajaran 2018/2019 sebagai populasinya. Sampel diambil dua belas yaitu kelas dengan pembelajaran menggunakan metode kooperatif jigsaw sebagai kelas eksperimen dan kelas dengan pembelajaran Inside Outside sebagai kelas kontrol. Keberhasilan pembelajaran dengan metode kooperatif jigsaw dan konvensional dalam meningkatkan penguasaan materi sistem pencernaan makanan pada manusia diketahui dari kemampuan siswa mengerjakan tes hasil belajar sebanyak 20 soal berbentuk objektif dengan 4 opsi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran dengan metode kooperatif jigsaw dapat meningkatkan hasil belajar. Mean dan standar deviasi untuk kelas eksperimen adalah 13.350 dan 2,887 sedangkan untuk kelas kontrol 11,275 dan 2,641. Analisis statistik mnunjukkan rata-rata hasil belajar siswa dengan pembelajaran kooperatif jigsaw lebih tinggi dari pada pembelajaran cara Indiside Outside. (thitung 3,354>ttabel 1,68). Dengan melihat keberhasilan pembelaran dengan metode kooperatif jigsaw pada pokok bahasan sistem pencernaan makanan pada manusia, maka perlu dipikirkan untuk aplikasi penggunaan metode ini dalam pembelajaran bahasan yang lain. Karena dengan penggunaan metoda kooperatif jigsaw ini siswa-siswa menjadi lebih aktif dan dapat belajar untuk berpikir kritis dalam proses belajar.

Page 4 of 22 | Total Record : 219


Filter by Year

2015 2023


Filter By Issues
All Issue Vol 9, No 2 (2023): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus July 2023 Vol 9, No 1 (2023): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus March 2023 [IN PRESS] Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus November, 9(3) 2023 Vol 8, No 3 (2022): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus November 2022 Vol 8, No 2 (2022): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Juli 2022 Vol 8, No 1 (2022): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Maret 2022 Vol 7, No 2 (2021): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus September 2021 Vol 7, No 1 (2021): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Maret 2021 Vol 6, No 2 (2020): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus September 2020 Vol 6, No 1 (2020): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Maret 2020 Vol 5, No 2 (2019): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus September 2019 Vol 5, No 1 (2019): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Maret 2019 Vol 5, No 1 (2019): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Vol 4, No 2 (2018): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Agustus 2018 Vol 4, No 1 (2018): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Februari 2018 Vol 3, No 2 (2017): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Agustus 2017 Vol 3, No 1 (2017): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Februari 2017 Vol 2, No 2 (2016): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Agustus 2016 Vol 2, No 1 (2016): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Februari 2016 Vol 1, No 2 (2015): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Agustus 2015 Vol 1, No 1 (2015): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Februari 2015 More Issue