cover
Contact Name
Eka Askafi
Contact Email
ekaaskafi@uniska-kediri.ac.id
Phone
+6281335578555
Journal Mail Official
jurnalrevitalisasi@gmail.com
Editorial Address
Jl. Sersan Suharmaji Nomor. 38, Manisrenggo, Kecamatan, Kota Kediri, Kediri, Jawa Timur 64128
Location
Kota kediri,
Jawa timur
INDONESIA
Revitalisasi : Jurnal Ilmu Manajemen
ISSN : 23015179     EISSN : 26571684     DOI : https://doi.org/10.32503
Core Subject : Economy,
Jurnal REVITALISASI mulai tahun 2019 terbit 2 (dua) kali dalam setahun pada bulan Juni dan Desember, jurnal ini dimaksudkan sebagai sarana publikasi karya ilmiah para pakar, peneliti dan ahli dalam bidang yang terkait dengan masalah manajemen.
Articles 324 Documents
PROSES PEMBENTUKAN PERSONAL BRAND (Studi Kasus Pada Deni Purnama, Perintis Indonesian Health Promoting Hospital, Melalui Media Konvensional dan Media Sosial) Vica Destriana; Eka Askafi
REVITALISASI : Jurnal Ilmu Manajemen Vol 6 No 4 (2017): REVITALISASI : Jurnal Ilmu Manajemen
Publisher : Universitas Islam Kadiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (236.319 KB) | DOI: 10.32503/revitalisasi.v6i4.425

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses membangun personal brand Deni Purnama melalui media konvensional dan sosial. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang berusaha memahami proses yang dialami oleh Deni Purnama dalam membangun personal brand. Dalam memahami proses membangun personal brand penulis mengunakan komponen personal brand Parengkuan dan Tumewu (2014) yang terdiri dari Sembilan komponen, yaitu value, skill, behavior, total look, uniqueness, authentic, achievement, strength, dan goal. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Teknik pengambilan data mengunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi gambar. Kedalaman data bukan dilihat secara kuantitas melainkan pada kecukupan data yang diperoleh dalam observasi, wawancara, dan dokumentasi sebagai bahan analisis data dan menjawab pertanyaan penelitian. Teknik analisis data mengunakan teknis analisis model alir milik Miles dan Huberman. Miles dan Huberman beranggapan bahwa analisis terdiri dari tiga alur yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Pengujian keabsahan data yang digunakan yaitu kredibilitas dengan menggunakan triangulasi data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tahap pembentukan personal brand diawali dengan proses pemahaman akan self concept, selanjutnya pembentukan Sembilan komponen personal brand, pemilihan media, dan yang terakhir pemilihan audiens. Dalam penggunaan media, konsistensi atas pesan yang ditampilkan melalui media konvensional maupun social media harus dijaga karena akan menciptakan persepsi di benak masyarakat. Berasal dari konsistensi tersebut, personal brand seseorang akan terbentuk dan menempel sebagai brand di tengah masyarakat.
PENGARUH BRAND EQUITY (EKUITAS MEREK) TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN HANDPHONE SAMSUNG ANDROID (Studis kasus Karyawan di Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Kadiri) Jevti Novita Wati
REVITALISASI : Jurnal Ilmu Manajemen Vol 5 No 3 (2016): REVITALISASI : Jurnal Ilmu Manajemen
Publisher : Universitas Islam Kadiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (293.776 KB) | DOI: 10.32503/revitalisasi.v5i3.481

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas loyalitas merek, kesadaran merek, kualitas merek dan kesan merek terhadap keputusan pembelian handphone samsung android. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini meliputi variabel bebas yakni loyalitas merek (X1), kesadaran merek (X2), kualitas merek (X3) dan kesan merek (X4), sedangkan variabel terikatnya adalah keputusan pembelian (Y). Metode penelitian yang digunakan adalah model penelitian korelatif deskriptif dengan populasi karyawan fakultas ilmu kesehatan Universitas Kadiri dan populasi 73 responden. Dengan menggunakan instrumen berupa angket atau kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : Bahwa (a) secara keseluruhan kondisi atau gambaran brand equity meliputi loyalitas merek, kesadaran merek, kualitas merek, dan kesan merek pada karyawan Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Kadiri berada pada posisi mendukung terhadap keputusan pembelian Handphone Samsung Android; (b) Gambaran keputusan pembelian terhadap Handphone Samsung Android pada karyawan Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Kadiri berada paada kondisi yang sangat baik dalam membentuk brand equity Handphone Samsung Android; (c) secara bersama (simultan) variabel bebas terdiri dari loyalitas merek (X1), kesadaran merek (X2), kualitas merek (X3), kesan merek (X4), berpengaruh signifikan terhadap variabel keputusan pembelian Handphone Samsung Android (Y) pada mahasiswa di Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Kadiri. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini meliputi variabel bebas yakni loyalitas merek (X1), kesadaran merek (X2), kualitas merek (X3) dan kesan merek (X4), sedangkan variabel terikatnya adalah keputusan pembelian (Y). Metode penelitian yang digunakan adalah model penelitian korelatif deskriptif dengan populasi karyawan fakultas ilmu kesehatan Universitas Kadiri dan populasi 73 responden. Dengan menggunakan instrumen berupa angket atau kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : Bahwa (a) secara keseluruhan kondisi atau gambaran brand equity meliputi loyalitas merek, kesadaran merek, kualitas merek, dan kesan merek pada karyawan Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Kadiri berada pada posisi mendukung terhadap keputusan pembelian Handphone Samsung Android; (b) Gambaran keputusan pembelian terhadap Handphone Samsung Android pada karyawan Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Kadiri berada paada kondisi yang sangat baik dalam membentuk brand equity Handphone Samsung Android; (c) secara bersama (simultan) variabel bebas terdiri dari loyalitas merek (X1), kesadaran merek (X2), kualitas merek (X3), kesan merek (X4), berpengaruh signifikan terhadap variabel keputusan pembelian Handphone Samsung Android (Y) pada mahasiswa di Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Kadiri.
PROSES MANAJEMEN PERENCANAAN DAN PENGANGGARAN UNTUK PENINGKATAN KUALITAS PELAYANAN PUBLIK Agustin Rimawati
REVITALISASI : Jurnal Ilmu Manajemen Vol 6 No 4 (2017): REVITALISASI : Jurnal Ilmu Manajemen
Publisher : Universitas Islam Kadiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (174.632 KB)

Abstract

Proses Perencanaan dan Penganggaran Dalam Upaya Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik (Studi Pada Badan Layanan Umum Daerah RSUD Nganjuk). Penerapan Pola Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum Daerah (PPK-BLUD) membawa implikasi terhadap proses perencanaan, dimana perencanaan pembangunan daerah yang dilaksanakan dengan pendekatan top down dan bottom up mengalami anomali. Anomali tersebut adalah apa yang disebut sebagai meta planning yaitu adanya perubahan prosedur perencanaan yang disebabkan oleh berbagai level kebijakan atau karena adanya reformasi organisasi. Oleh karena itu diperlukan improvisasi dari para perencana untuk dapat mengakomodir berbagai level kebijakan. Tujuan dari kebijakan PPK-BLUD adalah untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik. Dimana tujuan tersebut diharapkan dapat diejawantahkan dalam keseluruhan fungsi manajemen yang dimulai dengan perencanaan. Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan dan menganalisis (1) Proses perencanaan dan penganggaran pada BLUD RSUD Nganjuk (2) Faktor penghambat dan pendukung (3) Perspektif perencanaan untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik pada BLUD RSUD Nganjuk. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif dengan sumber data berasal dari informan dan dokumen. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, dokumen dan triangulasi. Analisis data yang digunakan adalah analisis data deskriptif-kualitatif Bungin, dengan menganalisis permukaan data, memperhatikan tahapan proses perencanaan dan penganggaran pada BLUD RSUD Nganjuk, bukan kedalaman ataupun makna data, serta analisis kinerja pelayanan publik dengan metode balanced scorcard. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : Proses perencanaan dan penganggaran pada BLUD RSUD Nganjuk melalui tahapan proses perencanaan : 1) penyerahan pekerjaan perencanaan dari pimpinan kepada Bagian Perencanaan, 2) pemberian dukungan berupa kebijakan dan sumber daya, 3) Penentuan tujuan perencanaan, 4) Penyusunan rancangan rencana kerja, 5) Mengumpulkan data-data berupa usulan kebutuhan dan permasalahan dari semua unit kerja dan instalasi, 6) menyajikan berbagai pilihan kegiatan, 7) Menilai alternatif-alternatif tindakan yang ditawarkan pada tahap sebelumnya dengan memberikan penilaian dan membuat peringkat prioritas kegiatan, 8) Memilih dan menyusun kegiatan kedalam dokumen RKA dan RBA yang selanjutnya mengikuti mekanisme pengesahan APBD Kabupaten Nganjuk. Faktor pendukung dalam proses perencanaan dan penganggaran adalah ketertersediaan sarana dan prasarana, kebijakan pemerintah, pendekatan bottom up planning, sedangkan faktor penghambat adalah kompetensi SDM di bidang perencanaan, sistem evaluasi, keterbatasan anggaran, waktu, informasi, dan kebijakan yang menyangkut pelaksanaan fleksibilitas BLUD. Untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik perlu dibuat strategi perencanaan yang komprehensif berdasarkan hasil evaluasi kinerja yang dilakukan secara komprehensif dengan penekanan pencapaian kinerja secara komprehensif dan seimbang
PENGARUH MOTIVASI DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI NEGERI SIPIL DI SMA NEGERI 1 PONGGOK KABUPATEN BLITAR Khoirul Anam; Abu Talkah
REVITALISASI : Jurnal Ilmu Manajemen Vol 5 No 3 (2016): REVITALISASI : Jurnal Ilmu Manajemen
Publisher : Universitas Islam Kadiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (251.681 KB) | DOI: 10.32503/revitalisasi.v5i3.472

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh motivasi dan lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai di SMA Negeri 1 Ponggok Kabupaten Blitar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Variabel Motivasi (X1) dan variabel lingkungan kerja (X2) mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap Kinerja Pegawai (Y). Hal ini didasarkan pada hasil uji t, bahwa Variabel motivasi dengan nilai t - hitung 3,326. lebih besar daripada t - tabel sebesar 1,667. Derajat signifikansi dengan nilai probabilitas 0,002 lebih kecil daripada 0,05. Hal ini menunjukkan bahwa variabel motivasi (X1) berpengaruh secara signifikan terhadap variabel kinerja (Y). Disamping itu variabel lingkungan kerja dengan nilai t – hitung 1,758 lebih besar daripada niali t – tabel 1,667. Derajat signifikansi,dgm nilai probabilitas 0,000 lebih kecil daripada 0,05. Hal ini menunjukkan bahwa variabel lingkungan kerja (X2) berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja pegawai (Y). Koefisien determinasi (R2) sebesar 320 yang mengindikasikan bahwa sebesar 32,00 % kinerja pegawai atau karyawan dipengaruhi oleh variabel motivasi dan lingkungan kerja. Sedangkan sisanya sebesar 68,00 % dipengaruhi oleh faktor-faktor lain yang tidak dimasukan dalam penelitian ini.
PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN YPP DARUL HUDA WONODADI BLITAR Nurul Huda
REVITALISASI : Jurnal Ilmu Manajemen Vol 5 No 2 (2016): REVITALISASI : Jurnal Ilmu Manajemen
Publisher : Universitas Islam Kadiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (269.616 KB)

Abstract

This study aims to analyze the influence of leadership style and organizational culture on employee job satisfaction. The hypothesis is proposed: the style of leadership has a significant influence on employee job satisfaction, culture organization has a significant influence on employee job satisfaction and leadership style and organization culture simultaneously has a significant influence on employee job satisfaction. The sampling method used in this study is probability proportional to size (PPS) where the number of samples is taken proportionately from existing departements. By using the Solvin formula approach with a tolerable sampling error percentage of 5% then the total of samples was determined by as many as 91 people spread in all existing departements of 118 total workers. These result study, can be concluded by some conclusions there are leadership style has not significant influence on job satisfaction. organizational culture significantly influence on job satifaction. leadership style and organizational culture simultaneously have a significant influence on job satisfaction.
ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KINERJA GURU SMP ISLAM AZZUHRIYAH BATUMAMAR PAMEKASAN Nurul Qomariyah
REVITALISASI : Jurnal Ilmu Manajemen Vol 3 No 4 (2014): REVITALISASI : Jurnal Ilmu Manajemen
Publisher : Universitas Islam Kadiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (271.198 KB) | DOI: 10.32503/revitalisasi.v3i4.725

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menyelidiki; (1) Apakah faktor kesejahteraan, sanksi, ketegasan, tujuan dan kemampuan, dan teladan pimpinan dapat mempengaruhi kinerja guru SMPI Azzuhriyah Batumarmar, Pamekasan? (2) Di antara faktor tersebut, faktor manakah yang mempunyai pengaruh dominan terhadap kinerja guru SMPI Azzuhriyah Batumarmar, Pamekasan? Untuk menjawab permasalahan tersebut peneliti menggunakan pendekatan kuantitatif. Metode pengumpulan data yang dipakai ialah: (a) angket, (b) interview, dan (c) observasi. Sedangkan metode analisis datanya menggunakan metode Regresi Linier Berganda (Multiple Linear Regression) dan menggunakan teknik analisis Menghitung Koefisien Determinasi Berganda (R2), dan Menghitung Koefisien Determinasi Parsial (r2). Hasil analisis data menggambarkan bahwa; (1) Pada analisis penyajian secara parsial atau uji-t diketahui untuk konstanta sebesar 1,323, sedangkan atribut kesejahteraan guru memiliki nilai 8,394, sanksi mempunyai nilai 5,522, ketegasan mempunyai nilai 8,111, tujuan dan kemampuan mempunyai nilai 6,555, teladan pimpinan (X5) mempunyai nilai 9,699 merupakan faktor dominan berpengaruh terhadap kinerja guru di SMPI Azzuhriyah, Batumarmar, Pamekasan. (2) Dari hasil pengujian simultan atau uji-F ini menunjukkan adanya pengaruh yang kuat secara serempak antara kelima variabel bebas dengan veriabel tergantung, dimana F hitung > F tabel yaitu 231,98442 > 2,394. (3) Hasil pengujian koefisien determinasi (R2) adalah sebesar 0,899637. Koefisien determinasi ini menunjukkan bahwa persamaan regresi telah menunjukkan sebesar 89,9637 %, berarti variabel bebas memberikan sumbangan yang kuat terhadap variabel terikat, sedangkan 10,0363 % adalah dari variabel lain. Dengan demikian, dari hasil penelitian yang telah disimpulkan tadi bahwa: (1) Hipotesis yang pertama adalah variabel-variabel bebas yakni kesejahteraan guru, sanksi, ketegasan, tujuan dan kemampuan, dan teladan pimpinan, sangat berpengaruh terhadap kinerja guru SMPI Azzuhriyah, Batumarmar, Pamekasan terbukti benar; (2) Hipotesis kedua yaitu variabel teladan pimpinan merupakan faktor yang paling dominan pengaruhnya terhadap kinerja guru SMPI Azzuhriyah, Batumarmar, Pamekasan terbukti juga benar.
PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL DAN KEMAMPUAN KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA DOSEN DI UNIVERSITAS PAWYATAN DHAHA KEDIRI Ita Yoeli Astari
REVITALISASI : Jurnal Ilmu Manajemen Vol 5 No 1 (2016): REVITALISASI : Jurnal Ilmu Manajemen
Publisher : Universitas Islam Kadiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (197.717 KB)

Abstract

The terms of leadership will be more directed at how to achieve organizational targets. Many styles of leadership within the organization, but the implementation of the right to be something that a propriety. In education, transformational leadership style will be better than other leadership styles. University Pawyatan Daha Kediri abbreviated UPD is an organization implementing transformational leadership style, an institution educational organization that can push all the elements, from lecturers, students, faculty / staff, parents, local communities and others to work. The problems in this research are: (1) How does the style of leadership transformational Against Labor productivity Lecturer at the University Pawiyatan Dhaha Kediri, (2) How does the ability Work on Productivity of work Lecturer at the University Pawiyatan Dhaha Kediri, (3) How big is the influence of leadership style transformational and ability to work on Productivity of work at the University Pawiyatan Dhaha Kediri. Based on the theoretical basis that has been stated above, then the hypothesis in this study is: "It is believed there is a significant relationship and influence between transformational leadership style and ability to work on Productivity Work Lecturer at the University Pawiyatan Dhaha Kediri". The research sample as respondents as many as 65 employees. The variables used were Transformational Leadership Style, Job Skills . Work Productivity and the dependent variable . Based on tests performed by multiple linear regression, it is evident that the Transformational Leadership Style variables and variable working ability have a significant influence on the productivity of labor simultaneously (together). Then the most dominant variable in this study is the Transformational Leadership Style variables that strongly influence UPD Work Productivity lecturer in Kediri
PENGARUH LINGKUNGAN KELUARGA, PENDIDIKAN KEJURUAN, DAN PEMBELAJARAN KEWIRAUSAHAAN TERHADAP MOTIVASI BERWIRAUSAHA SISWA KELAS XII JURUSAN TEHNIK INSTALASI TENAGA LISTRIK (TITL) DI SMK NEGERI 1 BLITAR TAHUN AJARAN 2015/2016. Yulianingsih Yulianingsih; Imam Baehakki; Eka Askafi
REVITALISASI : Jurnal Ilmu Manajemen Vol 5 No 4 (2016): REVITALISASI : Jurnal Ilmu Manajemen
Publisher : Universitas Islam Kadiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (236.01 KB) | DOI: 10.32503/revitalisasi.v5i4.537

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh lingkungan keluarga, pendidikan kejuruan, dan pembelajaran kewirausahaan terhadap motivasi berwirausaha siswa kelas xii Jurusan TITL di SMK Negeri 1 Blitar. Metode penelitian menggunakan penelitian kuantitatif. Penelitian ini menggunakan populasi siswa kelas XII jurusan TITL di SMK Negeri 1 Blitar, dengan pengambilan sampel menggunakan tehnik Propotional Random Sampling, karena semua subjek dianggap sama. Sampel penelitian diperoleh dengan menggunakan rumus Slovin dengan tingkat kesalahan 5 % sehingga dihasilkan responden 99 siswa. Tehnik pengumpulan data adalah angket dan dokumentasi. Validitas instrumen penelitian di lakukan dengan analisis rumus Product Moment, dan uji reliablitas menggunakan rumus Alfa Cronback. Hasil penelitian ini adalah terdapat pengaruh signifikan baik secara parsial maupun simultan lingkungan keluarga, pendidikan kejuruan, dan pembelajaran kewirausahaan terhadap motivasi berwirausaha siswa kelas xii jurusan TITL di SMK Negeri 1 Blitar.
PENGARUH KEPEMIMPINAN DAN PELATIHAN TERHADAP MOTIVASI KERJA PEGAWAI PADA KANTOR KECAMATAN NGUNUT KABUPATEN TULUNGAGUNG Riyantik Riyantik
REVITALISASI : Jurnal Ilmu Manajemen Vol 6 No 1 (2017): REVITALISASI : Jurnal Ilmu Manajemen
Publisher : Universitas Islam Kadiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (204.38 KB) | DOI: 10.32503/revitalisasi.v6i1.519

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk : (1) Mengetahui pengaruh kepemimpinan dan pelatihan kerja secara simultan terhadap motivasi kerja pegawai pada Kantor Kecamatan Ngunut Kabupaten Tulungagung; (2) Mengetahui pengaruh kepemimpinan dan pelatihan kerja secara parsial terhadap motivasi kerja pegawai pada Kantor Kecamatan Ngunut Kabupaten Tulungagung; dan (3) Mengetahui faktor yang berpengaruh lebih besar terhadap motivasi kerja pegawai pada Kantor Kecamatan Ngunut Kabupaten Tulungagung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) Kepemimpinan dan pelatihan berpengaruh secara simultan terhadap motivasi kerja pegawai Kantor Kecamatan Ngunut Kabupaten Tulungagung. Hal ini menunjukkan bukti bahwa kepemimpinan dan pelatihan kerja yang dijalankan dengan baik dapat meningkatkan motivasi kerja pegawai Kantor Kecamatan Ngunut Kabupaten Tulungagung; (2) Variabel kepemimpinan dan pelatihan berpengaruh secara parsial terhadap motivasi kerja pegawai Kantor Kecamatan Ngunut Kabupaten Tulungagung; dan (3) Pelatihan merupakan variabel yang mempunyai pengaruh paling dominan terhadap motivasi kerja pegawai Kantor Kecamatan Ngunut Kabupaten Tulungagung. Dapat diambil kesimpulan bahwa motivasi kerja pegawai akan selalu meningkat pada saat pelatihan sering dilaksanakan untuk meningkatkan ketrampilan kerja pegawai.
PENGARUH KEPEMIMPINAN, KOMUNIKASI, REWARD DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA GURU SERTA KARYAWAN DI MADRASAH ALIYAH NEGERI REJOTANGAN TULUNGAGUNG Eko Asyhari Hidayat
REVITALISASI : Jurnal Ilmu Manajemen Vol 6 No 3 (2017): REVITALISASI : Jurnal Ilmu Manajemen
Publisher : Universitas Islam Kadiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (273.04 KB) | DOI: 10.32503/revitalisasi.v6i3.430

Abstract

Tujuan diadakannya penelitian ini adalah: (1) Untuk mengetahui apakah kepemimpinan mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru dan karyawan; (2) Untuk mengetahui apakah komunikasi mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru dan karyawan; (3) Untuk mengetahui apakah reward mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru dan karyawan; (4) Untuk mengetahui apakah motivasi mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru dan karyawan; dan (5) Untuk mengetahui apakah kepemimpinan, komunikasi, reward dan motivasi secara bersama-­sama mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru dan karyawan. Obyek penelitian ini adalah Madrasah Aliyah Negeri Rejotangan Tulungagung dengan responden seluruh guru dan karyawan sebanyak 66 orang. Data penelitian diperoleh dengan teknik kuesioner, observasi, dokumentasi dan wawancara. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda dengan uji F dan uji t untuk menguji hipotesis penelitian. Kesimpulan dari hasil analisis adalah : : (1) Kepemimpinan mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru serta karyawan; (2) Komunikasi mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru serta karyawan; (3) Reward mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru serta karyawan; (4) Motivasi mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru serta karyawan; (5) Kepemimpinan, komunikasi, reward, dan motivasi secara bersama-sama mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru serta karyawan. Besarnya kontribusi keempat variabel adalah 83,1%, sedangkan sisanya sebesar 16,9% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak dimasukkan dalam penelitian ini

Page 5 of 33 | Total Record : 324


Filter by Year

2018 2023