cover
Contact Name
Yassyir Maulana
Contact Email
yassyir_maulana@uniska-bjm.ac.id
Phone
+6281545773317
Journal Mail Official
jieom.journal@gmail.com
Editorial Address
Jl. Adhyaksa No. 2, Kayu Tangi, Banjarmasin, Kalimantan Selatan 70123
Location
Kota banjarmasin,
Kalimantan selatan
INDONESIA
Journal of Industrial Engineering and Operation Management (JIEOM)
ISSN : -     EISSN : 26208148     DOI : -
Journal of Industrial Engineering and Operation Management (JIEOM) merupakan Jurnal Ilmiah Teknik Industri yang diterbitkan sebanyak 2 kali dalam satu tahun yaitu pada bulan Juni dan November. Bidang fokus Journal of Industrial Engineering and Operation Management (JIEOM) adalah sebagai berikut : Supply Chain Management Research and Development Design Layout Quality Control Industrial Simulation Ergonomy Production Management Design Product (Tool, machine, etc) Project Management Maintenance Productivity Service Quality Management
Articles 85 Documents
UJI SPEKTRUM CAHAYA ECENG GONDOK (EICHORNIA CRASSIPES) SEBAGAI ABSORBER PADA DYE SENSITIZED SOLAR CELL (DSSC) Ice Trianiza
Journal of Industrial Engineering and Operation Management Vol 3, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31602/jieom.v3i1.3269

Abstract

Abstrak – Telah dilakukan penelitian mengenai uji spectrum eceng gondok (eichornia crassipes) sebagai absorber pada DSSC. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai absorber pada dye eceng gondok. Pengujian dilakukan menggunakan lampu halogen dengan jarak sel 5 cm dari lampu. DSSC didapatkan nilai absorber dye menggunakan instrument UV-VIS pada panjang gelombang 800nm adalah 2,8. Sehingga layak di pertimbangkan untuk dilakukan pengembangan lanjutan . Kata kunci – Dye Sensitized Solar Cell (DSSC), eceng gondok (eichornia crassipes), Sel Surya
ANALISA MIKROSTRUKTUR DAN UJI KEKERASAN BRINELL PADA ALUMINIUM SCRAP DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA PENDINGIN AIR SANTAN PADA TEMPERATUR BERBEDA Idzani Muttaqin; Irawan Noor
Journal of Industrial Engineering and Operation Management Vol 2, No 1 (2019)
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31602/jieom.v2i1.2099

Abstract

Dalam dunia industri, khususnya di bidang indusri kapal yang membutuhkan bahan-bahan yang mampu memenuhi   keinginan dari si pemakai atau mempunyai sifat-sifat yang lebih  bagus dan lebih baik. Misalnya mempunyai tingkat kekerasan yang baik. Jika diperhatikan, segala kebutuhan manusia tidak lepas dari unsur logam. Dan salah satunya Alumunium, Penggunaan aluminium di dunia permesinan dan industri untuk menunjang proses fabrikasi telah banyak diterapkan oleh berbagai perusahaan material. Penelitian ini dilaksanakan selama 5 bulan yaitu bulan November 2018 sampai maret 2019. Proses pengerjaan dan pengujian akan dilakukan di Laboratorium Teknik Mesin Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al-Banjari, Banjarmasin. Objek yang diteliti yaitu Alumunium yang sudah di cor kembali. Analisa hasil eksperimen yang dilakukan pada penelitian ini yaitu untuk  mengetahi kekerasan dari alumunium tersebut sehingga cocok untuk digunakan sebagai bahan industry. Proses perlakuan panas atau heat treatment dengan media pendingin yang berbeda ternyata sangat mempengaruhi srtuktur dari Aluminium tersebut. Di buktikan lewat serangkaian pengujian dan di dapat hasil yang menyatakan bahwa proses perlakuan panas dengan temperature 2500C, dengan media pendingin air santan dapat menghasilkan harga brinell sebesar 95.6 HB. Lebih tinggi dibandingkan temperatur 1500C dengan HB 85.8. Semakin  tinggi  temperatur  pemanasan  maka semakin  menurun  tingkat kekerasan yang dihasilkan dari peruses pengujian. Kata Kunci— Alumunium, Industri, Logam dan kekerasan.
ANALISIS BENTUK ALIRAN PADA KONDENSOR TIPE SHELL DAN TUBE MENGGUNAKAN SIMULASI CFD (COMPUTATIONAL FLUID DYNAMICS) Sobar Ihsan
Journal of Industrial Engineering and Operation Management Vol 1, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31602/jieom.v1i1.1314

Abstract

Jenis penukar kalor sangatlahberagam dan masing masing dirancang untukmemenuhi kebutuhan yang spesifik. Namundemikian jenis shell & tube sejauh inimerupakan jenis yang paling banyakdipergunakan berkat konstruksinya relatifsederhana dan memiliki keandalan karena dapatdioperasikan dengan beberapa jenis fluida kerja.Efek pendinginan yang dihasilkan dalam systemrefrigerasi tergantung dari efektivitas kinerjakondensor. Sementara, kinerja kondensorsemakin lama akan menurun seiring denganterjadinya fouling factor.Hasil analisa yang telah dilakukan didapatsaat pendinginan pada temparatur air masuk Tci26 oC, dan temparatur air keluar Tco 55 oC sertasaat temparatur fluida amoniak masuk Thi 77 oC,dan temparatur amoniak keluar Tho 35 oC.Dengan effisiensi sistem pemindah panassebasar 50.16 %.Didapatkan pressure drop yang terjadi antaraperhitungan 5.72 kpa dengan actual dalamsimulasi 2.25 kpa, tidak terlalu segnifikan atautidak jauh beda, hal ini menandakan kesesuaianantara simulasi dengan perhitungan, sedangkanoverdesign terjadi sekitar 17.79%.
IDENTIFIKASI WASTE DENGAN MENGGUNAKAN METODE VALUE STREAM MAPPING PADA INDUSTRI PERUMAHAN Yassyir Maulana
Journal of Industrial Engineering and Operation Management Vol 2, No 2 (2019)
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31602/jieom.v2i2.2934

Abstract

Value Stream Mapping adalah suatu metode pemetaan aliran produksi dan aliran informasi untuk memproduksikan satu produk atau satu family produk, yang tidak hanya pada masing-masing area kerja, tetapi pada tingkat total produksi serta mengidentifikasi kegiatan yang termasuk value added dan non value added. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan produktivitas dengan mengidentifikasi waste yang terjadi pada proses produksi dan untuk memberikan rekomendasi perbaikan pada proses produksi untuk mengurangi waste. Hasil penelitian menyatakan bahwa waste yang terjadi pada proses pembuatan rumah tipe 36 di perumahan Griya Anisah Permai yaitu terdapat pada persediaan bahan, baku, waktu menunggu dan Gerakan yang tidak perlu. Untuk mengurangi transportasi pada proses produksi sebaiknya pengantaran bahan baku (material) jangan hanya ke Gudang bahan baku tetapi bisa langsung ke lokasi tempat kerja berlangsung. Kata Kunci : Value Stream Mapping, Waste, Value Added, Non Value Added.  
APLIKASI MONITORING PENGGANTIAN Kwh METER RUSAK PADA PT. PLN (Persero) Budi Setiadi
Journal of Industrial Engineering and Operation Management Vol 1, No 2 (2018)
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31602/jieom.v1i2.2071

Abstract

Penelitian ini untuk membuat suatu program aplikasi yang diharapkan dapat memberikan manfaat bagi PT PLN (Persero) Area Banjarmasin dan dapat digunakan dalam kegiatan sehari-hari di kantor tersebut, serta tujuannya adalah Membuat dan program sistem informasi monitoring penggantian meter macet, rusak atau buram di PT PLN (Persero) Area Banjarmasin. Memudahkan petugas lapangan dalam hal tindak lanjut terhadap pengaduan pelanggan mengenai kWH macet,rusak atau buram. Memudahkan staf administrasi bagian transaksi energi listrik untuk membuat laporan realisasi penggantian kWH meter macet, rusak atau buram di PT PLN (Persero) Area Banjarmasin yang ada hubungannya dengan laporan kinerja perusahaan. Memudahkan dalam memperoleh informasi mengenai kualitas ketahanan kWH meter dari berbagai jenis merk kWH  Kata Kunci— Aplikasi, Monitoring, PT. PLN (Persero).
PEMANFAATAN EKSTRAK KULIT BUAH KASTURI SEBAGAI DYE SENSITIZER SOLAR CELL Ice Trianiza
Journal of Industrial Engineering and Operation Management Vol 1, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31602/jieom.v1i1.1309

Abstract

Telah dilakukan penelitian mengenaipengaruh pemberian space (bantalan) untuk mendapatkankestabilan arus dan tegangan prototipe DSSC (DyeSensitized Solar Cell) dengan ekstraksi kulit buah kasturi(Mangifera Kasturi) sebagai dye sensitizer. Penelitian inibertujuan untuk membuat prototipe DSSC yang dapatmengkonversi energi cahaya menjadi energi listrik denganTiO2 sebagai bahan semikonduktor,. Pengujian dilakukanmenggunakan lampu halogen dengan jarak sel 5cm darilampu. DSSC dengan bantalan terbukti lebih stabil dalamarus dan tegangan serta memiliki rentang ketahanan yanglebih lama. Efisiensi DSSC dengan space (bantalan)didapatkan nilai sebesar 1,42% dan DSSC tanpa space(bantalan) didapatkan nilai sebesar 1,62%.
PENERAPAN METODE PERAMALAN SEBAGAI ALAT BANTU UNTUK MENENTUKAN PERENCANAAN PRODUKSI PADA PERCETAKAN SURAT KABAR M Rizki Ikhsan; Agustina Tumanggor
Journal of Industrial Engineering and Operation Management Vol 3, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31602/jieom.v3i1.3311

Abstract

Abstrak–Tujuan penelitian adalah untuk melakukan peramalan permintaan tinta di PT. XYZ karena keadaan permintaan surat kabar setiap harinya berubah sehingga berpengaruh terhadap tinta cetak. Metode penelitian yang digunakan adalah Metode Pemulusan Eksponensial Tunggal (Single Exponential Smoothing), Regresi Linier dan Metode Analisis Data Agregat dengan Jadwal Induk Produksi (Master Production Scheduled). Hasil penelitian ini menurut Metode Pemulusan Eksponensial Tunggal (Single Exponensial Smoothing) diperoleh nilai kesalahan yang lebih kecil, dimana masing-masing itemnya adalah sebagai berikut diperoleh nilai kesalahan yang lebih kecil, dimana untuk masing-masing itemnya adalah sebagai berikut: untuk Tinta Web Cyan menghasilkan untuk periode selanjutnya diramalakan jumlah pemakaiannya sebesar 4,23 Kg. Pada Tinta Web Magenta menghasilkan untuk periode selanjutnya diramalkan jumlah pemakaiannya sebesar 3,73 Kg. Pada Tinta Web Yellow menghasilkan untuk periode selanjutnya diramalkan jumlah pemakaianya sebesar 5,58 Kg. Pada Tinta Web Black menghasilkan untuk periode selanjutnya diramalkan jumlah pemakaiannya sebesar 25.15 Kg. maka semakin baik pula peramalan karena semakin kecil tingkat kesalahan pada ramalan. Kata Kunci : Jadwal Induk Produksi, Linier regresi, Pemulusan Eksponential Tunggal
STUDI KINERJA BELT SCALE PADA PROSES PEMUATAN BATUBARA Irfan Irfan; Dwi Cahyanto; Toto Sujianto
Journal of Industrial Engineering and Operation Management Vol 2, No 1 (2019)
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31602/jieom.v2i1.2320

Abstract

Belt Scale merupakan suatu jenis timbangan yang digunakan untuk mengukur laju aliran batubara atau untuk mengetahui jumlah batubara yang mengalir pada system conveyor (ban berjalan). Pentingnya penggunaan belt scale pada system conveyor merupakan suatu kebijakan yang tidak bisa diabaikan karena menyangkut efek finansial bagi perusahaan dan juga sebagai data keluarnya batubara dari pelabuhan/port. Selain itu Penggunaan belt scale juga dapat digunakan sebagai referensi kapal besar sebagai customer, hal itu dikarenakan kedua belah pihak selain menggunakan manual draft sebagai acuan awal, juga karena penggunaan belt scale sangat berperan aktif agar pengisian palka kapal lebih cepat dan menghindari error (kesalahan pengisian/over fill in) karena data bisa diketahui lebih awal dan cepat. Penelitian ini dimulai dengan studi literatur, yaitu pembelajaran melalui jurnal-jurnal maupun yang memiliki studi kasus yang sejenis maupun melalui internet dan buku-buku yang dapat dijadikan sebagai acuan dalam melakukan penelitian. Tahap persiapan merupakan proses pengumpulan data untuk proses penelitian selanjutnya. Informasi yang didapat merupakan data record penggunaan belt scale  di PT. Arutmin Indonesia NPLCT yang dijadikan sebagai acuan dalam melakukan penelitian sesuai dengan kebutuhan pengujian. Pada kasus kali ini objek yang akan diuji adalah kinerja dari belt scale. Setelah data diperoleh, selanjutnya akan dilakukan analisis terhadap hasil yang ada dan data survey dibandingkan untuk pengambilan kesimpulan. Belt scale di PT. Arutmin NPLCT memiliki kinerja yang sangat baik, hal ini ditunjukkan melalui data kinerja pada tahun 2017 yang terdapat 44 kali penggunaan belt scale untuk pengisian batubara yang jika dibandingkan dengan yang didapat secara konvensional (data survey) memiliki simpangang/selisih rata-rata 0,034% Proses kalibrasi belt scale di PT. Arutmin NPLCT dilakukan sebelum pengoperasian belt scale, hal ini menghindari terjadinya maslah-masalah seperti terjadinya selisih jumlah batubara terisi. Proses kalibrasi dilakukan dengan 2 cara yaitu Zero Calibration dan SpanCalibration. Kata Kunci : Belt Scale, System Conveyor, Batubara
ANALISIS HASIL PERLAKUAN PANAS PADA PIN RANTAI UNIT RUBBER TYRED GANTRY (RTG) Idzani Muttaqin
Journal of Industrial Engineering and Operation Management Vol 1, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31602/jieom.v1i1.1344

Abstract

Perlakuan panas dapat mengubah sifat fisis baja dari lunak seperti kawat menjadi keras seperti pisau. Masalah yang dihadapi sehingga perlu dilakukan penelitian terhadap perubahan permukaan dan pengerasan padapin rantai Rubber Tyred Gantry (RTG) adalah sering putus sebelum waktu yang spesifikasi pabriknya, hal ini cukup menggangu operasional bongkar muat conteiner dipelabuhan trisakti PELINDO III Banjarmasin. Banyak factor dapat mempengaruhi kekuatan rantai sehingga menjadi lebih keras lagi diantaranya: Karakteristik baja karbon, Strukturmikro baja karbon, Perlakuan panas,P erlakuan pendinginan. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan dapat ditarik kesimpulan bahwa angka uji kekerasan pada material netral sebelum dilakukan pengujian yaitu 347 HB, setelah dilakukan perlakuan panas ukuran tertinggi terjadi pada material yang didinginkan dengan media pendingin air kelapa yaitu 525 HB atau terjadi peningkatan kekerasan sebesar 1,51% dari nilai material dasar. Angka uji penurunan kekerasanterjadi material yang didinginkandengan air murni yaitu 227 HB dari nilai awal 347 HB atau terjadi penurunan tingkat kekerasan dari nilai material dasar sebesar 1,53%.
SISTEM ANALISA DAN PENENTU KELAYAKAN KENDARAAN BERMOTOR PADA KANTOR DINAS PERHUBUNGAN KABUPATEN HULU SUNGAI UTARA Johan Wahyudi
Journal of Industrial Engineering and Operation Management Vol 2, No 2 (2019)
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31602/jieom.v2i2.2995

Abstract

Abstrak – Data untuk menganalisa dan menentukan kelayakan sebuah kendaraan bermotor saat ini masih mengandalkan kemampuan visual dari petugas yang memeriksa kelayakan kendaraan bermotor. Dalam hal ini bisa terjadi kesalahan kecil yang kadang tidak terdeteksi dalam menentukan kelayakan kendaraan bermotor. Agar mengurangi kesalahan tersebut, diperlukan sistem komputer yang dapat mengolah data yang diinputkan dari hasil pemeriksaan untuk dapat menganalisa dan menentukan kelayakan dari kendaraan bermotor yang diperiksa. Sistem komputer yang dibangun disesuaikan dengan sistem pemeriksaan kelayakan kendaraan bermotor yang berjalan di Dinas Perhubungan Kabupaten Hulu Sungai Utara. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui dan menganalisis kelayakan berkala kendaraan bermotor pada Unit Pelaksana Teknis Pengujian Kendaraan Bermotor Dinas Perhubungan Kabupaten Hulu Sungai Utara. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif dengan data kuantitatif. Sampel yang diambil berjumlah 85 responden pelanggan uji kelayakan kendaraan dengan menggunakan accidental sampling. Penelitian ini dilakukan di Unit Pelaksana Teknis Pengujian Kendaraan Bermotor Kabupaten Hulu Sungai Utara. Pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, kuisioner, dokumentasi dan studi pustaka. Efektifitas pelayanan menjadi harapan pemerintah dan masyarakat pengguna jasa pengujian kendaraan bermotor agar tujuan dari pelaksanaan pelayanan tersebut dapat memberikan pelayanan pengujian kendaraan bermotor yang terbaik kepada masyarakat saat pengujian kendaraan bermotor serta penerimaan pemerintah dari pengujian kendaraan bermotor. Adapun data utama yang diinputkan adalah data user, data petugas, dan data registrasi. Kemudian dilakukan proses pendataan administrasi yang diinputkan melalui form input data pemeriksaan dan form input data penerbitan surat laik jalan. Adapun laporan yang dibuat adalah laporan data petugas, laporan data registrasi, laporan data hasil pemeriksaan dan laporan data kelayakan. Kata Kunci : Pemeriksaan, Kelayakan Pengujian