cover
Contact Name
Fahri Ali
Contact Email
jpn@polinela.ac.id
Phone
+6281373940272
Journal Mail Official
jpn@polinela.ac.id
Editorial Address
Jl. Soekarno - Hatta No.10, Rajabasa Raya, Kec. Rajabasa, Kota Bandar Lampung, Lampung
Location
Kota bandar lampung,
Lampung
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Nasional
ISSN : -     EISSN : 27461742     DOI : -
the aim is to follow the obligation as science journal in Indonesia. we need to increase the level of our journal.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 33 Documents
PEMBERDAYAAN WARGA PONPES DARUL IMAN MELALUI KEGIATAN PEMANFAATAN TKKS MENJADI KOMPOS DI TANJUNG SARI NATAR LAMPUNG SELATAN Sarono; Fatahillah; Devy Cendekia; Sri Astuti; Ira Novita Sari; M. Muhayin A. Sidik
Jurnal Pengabdian Nasional Vol 2 No 1 (2021)
Publisher : Politeknik Negeri Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Salah satu produk tanaman kelapa sawit yang belum dimanfaatkan adalah tandan kosong kelapasawit (TKKS) yang jumlahnya setara Crude Palm Oil yang dihasilkan, yaitu 23 % dari tandah buahsegar. Pemanfaatan tandan kosong kelapa sawit yang berpotensi untuk dikembangkan olehmasyarakat adalah sebagai media tanam jamur merang dan kompos untuk pupuk tanaman. Sebagianbesar masyarakat di sekitar Pondok Pesantren (Ponpes) merupakan petani yang membutuhkanpupuk untuk tanaman, dan selalu bergantung pada pupuk kimia.Tujuan kegiatan adalahmeningkatkan pemahaman dan keterampilan para petani di sekitar Ponpes Darul Iman Desa TanjungSari Kecamatan Natar untuk memanfaatkan tandan kosong kelapa sawit menjadi kompos dan pupukorganik cair dan aplikasinya pada budidaya pertanian. Kegiatan dengan jumlah peserta 20 orangdilakukan dengan metode learning by doing dengan tahapan sosialisasi, penyuluhan, demplot, danevaluasi. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa terjadi peningkatan pengetahuan sebesar 76,25 %, danterjadi peningkatan keterampilan para peserta 100 % dari tidak terampil menjadi terampil mebuatkompos dan pupuk organik cair (POC) dari tandan kosong kelapa sawit bekas media jamur merang.
PELATIHAN APLIKASI LEARNING MANAGEMENT SYSTEM BAGI GURU SMAN 1 GEDONG TATAAN UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS PEMBELAJARAN DARING Undang Rosidin; Widyastuti Widyastuti; Ismi Rakhmawati; Nina Kadaritna
Jurnal Pengabdian Nasional Vol 2 No 1 (2021)
Publisher : Politeknik Negeri Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Guru SMAN 1 Gedongtataan Lampung banyak yang belum bisa menggunakan learning managementsystem (LMS) secara maksimal sehingga membutuhkan pelatihan pembelajaran daring danpenambahan aplikasi kuis menyenangkan untuk memudahkan pembelajaran. Tujuan kegiatan iniadalah untuk meningkatkan pemahaman guru mengenai Learning Management System danmeningkatkan kualitas pembelajaran daring. Metode yang digunakan dalam pelatihan ini adalahdemonstrasi, praktek, dan diskusi. Target pelatihan pembelajaran daring bagi guru yaitu terbentuknyakelas pada google classroom, pembuatan topik materi, invite siswa, pengunggahan materi pelajaran,dan kuis daring. Peserta mengikuti seluruh rangkaian kegiatan pelatihan dengan sangat antusias.Nilai pretest peserta menunjukkan kategori rendah, sedangkan pada akhir kegiatan pelatihan rata-ratanilai posttest peserta tinggi. Peningkatan pemahaman guru tentang LMS pada pembelajaran daringtergolong sedang dengan nilai n-gain sebesar 0,39 maka dapat disimpulkan bahwa kegiatan pelatihanini efektif dalam meningkatkan pemahaman guru-guru mengenai LMS.
BIMBINGAN TEKNIS PEMURNIAN GENETIK BENIH PADI MENTIK SUSU PADA KELOMPOK TANI MULTI BALIWO, DESA PURWOKENCONO, SEKAMPUNG UDIK, LAMPUNG TIMUR Jaenudin Kartahadimaja; Eka Erlinda Syuriani; Anung Wahyudi; Sri Handayani; Siti Novridha Andini
Jurnal Pengabdian Nasional Vol 2 No 2 (2021)
Publisher : Politeknik Negeri Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Lampung Timur adalah salah satu kabupaten yang menyumbang produksi 628.000 ton gabah kering giling.  Kelompok Tani Multi Baliwo merupakan Kelompok Tani  penghasil padi yang berada di Desa Purwokencono, Kecamatan Sekampung Udik,  Kabupaten Lampung Timur, Provinsi Lampung.  Sehari-hari kelompok Tani Multi Baliwo melakukan kegiatan usaha memproduksi padi yang dibudidayakan secara organik.  Masalah yang saat ini dialami oleh Kelompok Tani Multi Baliwo adalah varietas padi Mentik Susu yang mereka tanam secara genetik tidak murni lagi.  Masalah ini sulit diselesaikan karena mereka tidak punya pengetahuan dan keterampilan tentang pemurnian genetik benih. Tujuan pengabdian adalah membekali khalayak sasaran dengan pengetahuan dan keterampilan teknik pemurnian benih padi mentik susu yang secara genetik sudah terkontaminasi. Untuk meningkatkan penguasaan materi secara teori, metode yang digunakan adalah melalui ceramah dan memperlihatkan beberapa foto atau gambar kegiatan pemurnian benih padi di lapangan.  Untuk memudahkan alih penguasaan keterampilan pemurnian benih di lapangan kepada  khalayak sasaran, maka digunakan metode bimbingan teknis dan pembuatan demplot tentang pemurnian benih padi mentik susu di lahan milik petani dan melakukan kunjungan ke lahan Teacing Farm milk Program Studi Teknologi Perbenihan Polinela. Hasil pengabdian menunjukkan semua khalayak sasaran (100%) terjadi perubahan penguasaan pengetahuan dari tidak tahu dan tidak mengerti menjadi tahu dan mengerti tentang cara pemurnian benih padi. Hasil pemantauan lapangan, 100% peserta pengabdian bisa menerapkan teknologi pemurnian benih padi yang secara genetik mengalami kontaminasi. Kata Kunci:  pemurnian genetik, padi mentik susu
PELATIHAN KEMANDIRIAN PETERNAKAN AYAM RAS PETELUR BERBASIS SERTIFIKASI BAGI WARGA BINAAN LEMBAGA PERMASYARAKATAN KLAS II A CURUP KABUPATEN REJANG LEBONG Nur'aini Nur'aini; Kade Wahyu Saputri
Jurnal Pengabdian Nasional Vol 2 No 2 (2021)
Publisher : Politeknik Negeri Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Bengkulu merupakan salah satu daerah yang memiliki potensi dalam pengembangan peternakan ayam ras petelur, khususnya di daerah Kabupaten Rejang Lebong. Namun, keterbatasan pengetahuan, kemampuan dan keterampilan masyarakat dalam beternak ayam ras petelur ini menjadi kendala dalam pengembangan peternakan ayam ras petelur secara berkelanjutan. Pencanangan Resolusi Permasyarakatan Tahun 2020, mendorong Lembaga Permasayarakatan Klas II A Curup Kabupaten Rejang Lebong untuk menyelenggarakan Program Pelatihan Kemandirian Berbasis Sertifikasi bagi Warga Binaan Permasyarakatan (WBP) terutama di bidang peternakan ayam ras petelur. Tujuan dari kegiatan pengabdian ini yaitu meningkatkan pengetahuan WBP mengenai peternakan ayam ras petelur, meningkatkan kemampuan dan keterampilan WBP dalam pembuatan pakan ayam ras petelur, menumbuhkan minat wirausaha mandiri WBP dan membuka peluang bagi WBP untuk diterima bekerja sesuai keahlian dan keterampilan di bidang peternakan ayam ras petelur setelah menjalani masa hukuman. Metode pengabdian ini dilaksanakan dengan sosialisasi, diskusi tanya jawab dan pelatihan pembuatan pakan ayam ras petelur. Hasil evaluasi peserta setelah kegiatan pelatihan kemandirian peternakan ayam ras petelur menunjukkan minat sebesar 100% dan adanya peningkatan dalam aspek pengetahuan sebesar 56,6% serta keterampilan sebesar 75%. Pelatihan ini diikuti sebanyak 16 orang WBP yang memiliki minat di bidang peternakan dengan semangat dan antusias yang tinggi selama mengikuti pelatihan kemandirian peternakan ayam ras petelur. Kata kunci: lembaga permasyarakatan; ayam ras petelur
PELATIHAN PEMBUATAN ROLADE TAHU DAUN SINGKONG DI DESA SUKOWONO KECAMATAN JAYALOKA KABUPATEN MUSI RAWAS Yuli Febrianti; Fitria Lestari; Dian Samitra
Jurnal Pengabdian Nasional Vol 2 No 2 (2021)
Publisher : Politeknik Negeri Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Desa Sukowono merupakan salah satu desa di Kecamatan Jayaloka Kabupaten Musi Rawas yang memiliki potensi singkong berlimpah. Umumnya masyarakat hanya mengolah singkong sebagai lalapan dan sayuran biasa karena keterbatasan keterampilan lainnya. Oleh karena itu, salah satu keterampilan dan pengetahuan yang dapat diinformasikan kepada masyarakat adalah mengolah daun singkong menjadi rolade tahu. Rolade adalah salah satu varian makanan pelengkap nasi. Adapun metode dalam kegiatan ini adalah sosialisasi, pelatihan dan workshop, dan pendampingan serta evaluasi. Hasil dari kegiatan berupa produk rolade tahu dari daun singkong sebagai pelengkap nasi. Selain produk, keterampilan masyarakat untuk membuat rolade tahu daun singkong juga mengalami peningkatan dari 25% menjadi 83,3%. Kesimpulan dalam kegiatan ini adalah daun singkong dapat diolah menjadi rolade tahu sebagai pelengkap nasi. Selain sebagai pelengkap, rolade tahu daun singkong juga mengandung gizi yang baik untuk tubuh. Kata kunci: daun singkong, rolade tahu, sukowono
PENGENALAN VARIETAS UNGGUL BARU PADI SAWAH BERBASIS PENERAPAN TEKNOLOGI TERPADU DI DESA SELING, KECAMATAN KARANGSAMBUNG, KABUPATEN KEBUMEN Umi Barokah; Rahmat Joko Nugroho; Miftahul Huda; Daenuri Daenuri
Jurnal Pengabdian Nasional Vol 2 No 2 (2021)
Publisher : Politeknik Negeri Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Hasil produksi rata-rata padi di Kecamatan Karangsambung masih rendah yaitu 5,56 ton/Ha. Hal ini dikarenakan petani belum mengadopdi varietas unggul baru padi sawah dalam teknik budidayanya dan masih terbatas menggunakan varietas nasional Ciherang dan IR64. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat di Desa Seling Kecamatan Karangsambung Kabupaten Kebumen ini bertujuan untuk mengenalkan varietas unggul baru padi dengan teknik budidaya penerapan teknologi terpadu. Komponen teknologi yang paling mudah diadopsi petani adalah Varietas Unggul Baru (VUB) nasional. Varietas unggul adalah salah satu teknologi inovatif yang andal untuk meningkatkan produktivitas padi, melalui peningkatan potensi produksi maupun toleran terhadap cekaman biotik dan abiotik. Untuk itu perlu dilakukan pengenalan berbagai macam jenis varietas unggul baru padi potensi hasil tinggi dan tahan terhadap hama penyakit yaitu padi varietas Inpari 30, Inpari 32, Inpari 33, Inpari 42, Inpari 43, Inpari 44, Siliwangi, Padjajaran dan Cakrabuana, penyuluhan, praktek dan bimbingan tentang pedoman teknis budidaya padi berbasis penerapan teknologi terpadu dan uji preferensi petani terkait karakter agronomis berbagai macam varietas unggul baru padi potensi hasil tinggi dan tahan terhadap hama penyakit. Dengan adanya kegiatan pengabdian ini, petani menjadi mengerti akan penerapan teknologi terpadu pada budidaya padi sawah dan juga varietas Inpari 44 menjadi pilihan petani yang paling disukai karena hasil dan performa tanaman tersebut yang lebih tinggi dari varietas yang lainnya. Kata kunci: varietas, unggul, padi
PELATIHAN PENGEMASAN PRODUK OLAHAN PANGAN PADA SMKN 1 NEGERI BESAR WAY KANAN Marlinda Apriyani; Rini Desfaryani; Fadila Marga Saty; Fitriani Fitriani; Teguh Budi Trisnanto; Sutarni Sutarni; Dayang Berliana; Annisa Fitri
Jurnal Pengabdian Nasional Vol 2 No 2 (2021)
Publisher : Politeknik Negeri Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kemasan merupakan suatu hal yang sangat penting guna menunjang pemasaran suatu produk. Produk yang baik hendaknya memiliki kemasan yang baik pula, disamping untuk menjaga kualitas, kemasan juga dapat menjadi daya tarik bagi konsumen untuk membeli produk tersebut. SMKN 1 Negeri Besar Way Kanan merupakan salah satu sekolah menengah kejuruan yang ada di Kabupaten Way Kanan yang memiliki jurusan agribisnis dengan fokus ke arah pertanian dan menghasilkan produk-produk olahan pangan. Produk pangan olahan yang dihasilkan oleh siswa di SMKN 1, masih belum memiliki kemasan yang baik. Keterbatasan pengetahuan dan keterampilan dalam membuat kemasan menjadi faktor utama dalam pengembangan dan pemasaran produk. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, perlu dilakukan pemberian informasi dan pemahaman mengenai pentingnya kemasan yang baik bagi suatu produk. Pengabdian ini dilakukan dengan metode penyuluhan, diskusi, dan pelatihan. Kegiatan pengabdian diikuti oleh guru-guru SMKN 1 Negeri Besar Way Kanan. Para peserta dapat memahami pentingnya kemasan yang baik bagi produk. Para peserta mengalami peningkatan keterampilan dengan rata-rata 50,67 dalam pembuatan kemasan produk olahan pangan. Para peserta dapat meningkatkan kualitas kemasan produk olahan pangan. Kata kunci: kemasan, pelatihan, produk
Training of Rejected Layer Chicken Meat Floss in the Karang Jaya Village, Selupu Rejang District, Rejang Lebong Regency, Bengkulu Provience Nining Suningsih; Nur'aini Nur'aini; Muhammad Hakim
Jurnal Pengabdian Nasional Vol 2 No 2 (2021)
Publisher : Politeknik Negeri Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Daging ayam ras petelur afkir memiliki kualitas yang rendah seperti aromanya yang amis dan tekstur dagingnya yang alot. Hal ini menyebabkan konsumsi masyarakat terhadap daging ayam ras petelur afkir rendah. Tujuan kegiatan pengabdian ini adalah untuk melakukan pelatihan kepada PKK. Desa Karang Jaya terkait pengolahan daging ayam ras petelur afkir menjadi abon. Pelatihan ini dilaksanakan di desa Karang Jaya, Kecamatan Selupu Rejang kabupaten Rejang Lebong Provinsi Bengkulu. Tahapan kegiatan pengabdian ini meliputi: transfer ilmu pengetahuan tentang ayam ras petelur, daging ayam ras petelur, abon, manfaat pembuatan abon, dan teknik pengemasan. Kemudian dilanjutkan dengan kegiatan inti yaitu pelatihan pembuatan abon ayam ras petelur afkir, dan pengemasan abon. Sebelum dan setelah rangkaian kegiatan pengabdian, dilakukan evaluasi terhadap pengetahuan, keterampilan dan minat peserta terhadap pelatihan pembuatan abon. Hasil dari pelatihan ini terlihat bahwa terjadi peningkatan pengetahuan sebesar 50%, keterampilan meningkat sebesar 78%, dan minat peserta baik sebelum dan setelah pelatihan tetap bertahan 100%. Simpulan dari kegiatan penabdian ini adalah bahwa kegiatan pelatihan pembuatan abon daging ayam ras petelur afkir telah berlangsung dengan baik, peserta antusias mengikuti rangkaian kegiatan pelatihan serta terjadi peningkatan dari segi pengetahuan dan keterampilan peserta terkait abon ayam ras petelur afkir. Kata kunci: pelatihan, abon, ayam ras petelur, afkir
ENHANCING EMPLOYEE ORAL COMMUNICATION COMPETENCE THROUGH HOSPITALITY ENGLISH TRAINING AT MEXOLIE HOTEL, KEBUMEN: Education hastri firharmawan; Alek Andika; Hellaisna Nuraini Garwan; Endah Mitsalina; Atik Muhimatun Asroriyah; Dwi Heriyanto
Jurnal Pengabdian Nasional Vol 3 No 1 (2022)
Publisher : Politeknik Negeri Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Improving service quality is one of the supporting factors to winning the increasingly competitive globalcompetition in the hospitality world. Communication skills, especially speaking, are demanded for ahotel to have a good image in front of consumers. However, not all hotels have human resources with good communication skills. This community service aims to improve communication skills in English,especially speaking skills for employees at the Mexolie hotel, Kebumen. The method of training wasconducted by lecturing, demonstrating, and role playing. Theme covers hotel services and handlingcomplaints. The training participants consisted of 10 employees from the front office andhousekeeping departments. The results of the training show that there is an increase in the ability ofemployees to speak English fluently. This is known from the results of the average pretest score of58.8 while the posttest average value is 75.6. The training has been effective because it can improvethe communication competence of the employees of the Mexolie Hotel, Kebumen so that it supportsthe increase in professionalism in carrying out daily tasks in the workplace. As a follow-up, it issuggested that the hotel hold an English zone to familiarize employees with applying their knowledgein using English in the work environment.
PENDAMPINGAN KELENGKAPAN ORGANISASI DAN PENERAPAN PRINSIP SYARIAH PADA KOPERASI BAITUL MAL WATAMWIL (BMT) PUNGGUR INTI SEJAHTERA KECAMATAN PUNGGUR Fitriani Fitriani; Sutarni Sutarni; Evi Yuniarti; Cholid Fatih; Sudiyo Sudiyo; Dayang Berliana
Jurnal Pengabdian Nasional Vol 3 No 1 (2022)
Publisher : Politeknik Negeri Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Community services were carried out at the Punggur Inti Sejahtera BMT Cooperative located inSidomulyo Village, Punggur District, Central Lampung Regency. Based on the problems faced bypartners, the priority justifications agreed with partners for solutions are increasing knowledge aboutthe completeness of cooperative organizations (Statutes and bylaws, legal entities) and the practice ofapplying sharia principles to improve cooperative financial reporting skills. Provide security and peaceof mind through transactions in sharia for the management and cooperative members so that theincome received is lawful and good for the members and management. They are helping to increasethe business capacity of cooperative members through increasing managerial ability in businessservices by applying sharia principles. The expected targets of PKM activities are: 1) Increasedknowledge of the completeness of cooperative organization and sharia principles for cooperativemanagement and members, 2) Improved skills in the practice of drafting AD/ART and filing forcooperative legal entities, 3) Increased ability of sharia transaction administration for cooperative management and members cooperatives and 4) Increased skills in preparing financial reports forcooperative management. The target audience is 23 members and the management of thecooperative. The PKM method carried out includes several stages, namely counseling onorganizational completeness and the application of sharia principles to cooperatives, the practice ofdrafting AD/ART and the requirements for filing cooperative legal entities, the practice of applyingsharia principles to cooperative businesses, and training in the preparation of cooperative financialreports. Activity outputs are a) Draft statutes, bylaws, and requirements for filing a combined legalentity. b) Cooperative financial transaction contract form according to sharia, b) Financial transactionreport, profit and loss, and cooperative financial position.

Page 2 of 4 | Total Record : 33