cover
Contact Name
Muhammad Kris Yuan Hidayatulloh
Contact Email
krisyuan@unwaha.ac.id
Phone
+6285851233341
Journal Mail Official
lppm@unwaha.ac.id
Editorial Address
Jl. Garuda No. 9 Tambakberas Jombang, Jawa Timur
Location
Kab. jombang,
Jawa timur
INDONESIA
Jumat Informatika: Jurnal Pengabdian Masyarakat
ISSN : -     EISSN : 27748529     DOI : -
Core Subject : Science, Education,
JUMAT INFORMATIKA: JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT adalah Jurnal ilmiah yang mewadahi hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat bidang informatika yang diterbitkan oleh Lembaga penelitian dan pengabdian masyarakat (LPPM) Universitas KH. A. Wahab Hasbullah (UNWAHA). Jurnal ini akan mempublikasikan kegiatan pengabdian pada masyarakat terbaru dan orisinil dari hasil-hasil penghiliran penelitian pada bidang infromatika dan sistem informasi
Articles 90 Documents
Penggunaan Media ICT (Power Point) dalam Pembelajaran Bahasa Asing untuk Anak-Anak Desa Tinggar Ashlihah Ashlihah; Silvia Wulandari; Yayang Wiwik Fadilah
Jumat Informatika: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 1 (2021): April
Publisher : LPPM Universitas KH. A. Wahab Hasbullah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kefektivitasan penggunaan ICT dalam pembelajaran bahasa inggris dan bahasa arab untuk meningkatkan minat dan prestasi siswa tingkat sekolah dasar yang dilakukan pada masa pengabdian Unwaha di Desa Tinggar. Metode yang digunakan yaitu metode eksperimen semu (Quasi Eksperimen) dengan membagi siswa menjadi 2 grup, grup 1: menggunakan media ICT, grup 2: metode konvensional. Analisis data dilakukan dengan menggunakan angket (kuisioner) dan tes. Dari hasil analisi tersebut dapat disimpulkan bahwa penggunaan media ICT dalam pembelajaran bahasa Inggris dan bahasa Arab pada siswa lebih efektive dari pada pembelajaran siswa dengan metode konvensional.
Pendampingan Belajar Desain Grafis bagi Generasi Z melalui Aplikasi Corel Draw di Desa Bandarkedungmulyo Muhammad Kris Yuan Hidayatulloh; Midkhal Hamid; Suslinda Arianti; Abd Kholid
Jumat Informatika: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 1 (2021): April
Publisher : LPPM Universitas KH. A. Wahab Hasbullah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Keterampilan dibidang desain grafis sangat banyak dibutuhkan di dunia kerja seperti bidang percetakan, advertising, multimedia, fashion, dan industri-industri kreatif lainnya. Tujuan dari pelaksanaan program pengabdian Masyarakat ini adalah untuk meningkatkan keterampilan desain grafis bagi Pemuda di Desa Bandarkedungmulyo yang sedang mengenyam bangku pendidikan SMP, SMA, maupun Perguruan Tinggi dengan menggunakan Aplikasi Corel Draw. & membuka peluang usaha di bidang Desai Grafis. Metode pendekatan untuk pelaksanaan kegiatan pengabdian pada masyarakat ini meliputi metode ceramah, diskusi, dan workshop (pelatihan) (Djamarah & Zain, 2014). Metode ceramah dan diskusi dilaksanakan pada kegiatan sosialisasi pembelajaran desain grafis menggunakan Corel Draw dan pengenalan tombol icon dan fungsinya. Metode yang digunakan pada kegiatan ini adalah menggunakan metode workshop melalui bentuk sosialisasi, pelatihan, dan pendampingan secara intensif sampai dapat merancang pembelajaran desain grafis dengan aplikasi Corel Draw untuk pemuda-pemudi di desa Bandarkedungmulyo. Hasil penilaian keterampilan pemuda pemudi desa bandar kedungmulyo menunjukkan bahwa 70% peserta pelatihan memiliki keterampilan yang baik ketika merancang dan membuat desain corel draw. Sebanyak 30% peserta pelatihan dalam kategori dengan keterampilan yang cukup baik dimana dipengaruhi oleh anak anak yang masih di tingkat SMP.
Peningkatan Keterampilan dalam Bidang Kewirausahaan dengan Pelatihan Corel Draw Mohamad Nasirudin; Mazidatul Faizah; Nur Sa’adah
Jumat Informatika: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 1 (2021): April
Publisher : LPPM Universitas KH. A. Wahab Hasbullah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Metode yang digunakan pada kegiatan ini adalah menggunakan metode workshop melalui penyampaian materi dasar, pelatihan, praktik dasar, praktik pembuatan media grafis dan pendampingan secara intensif sampai dapat mengoprasikan desain grafis corel draw. Berdasarkan proses kegiatan pengabdian masyarakat skema PPM yang telah dilaksanakan. Luaran yang dapat dicapai antara lain pemahaman santri terkait industry kreatif, pemahaman santri terkait pelatihan kewirausahaan dengan pelatihan corel draw, terciptanya akun IG pondok pesantren dan youtube pondok pesantren, sedikit dapat mengaplikasikan desain grafis corel draw. Adapun simpulan berdasarkan hasil kegiatan pengabdian pada masyarakat pada skema PPM, dapat disimpulkan hal-hal sebagai berikut. Memberikan tambahan wawasan dan pengetahuan serta keterampilan santri Pondok Pesantren Putri Mahasiswai Al Fatich Bahrul Ulum Tambakberas Jombang terkait pelaksanaan peningkatan keterampilan dalam bidang kewirausahaan (industry kreatif) dengan pelatihan corel draw dimana lebih mengedepankan keterampilan santri guna memanfaatkan tegnologi yang dapat diaksesnya. Menumbuhkan semangat baru santri Pondok Pesantren Putri Mahasiswai Al Fatich Bahrul Ulum Tambakberas Jombang dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran dimana ada peningkatan keterampilan menggunakan desain grafis corel draw. Membantu menciptakan peluang bagi santri dan Lembaga pondok pesantren untuk menciptakan ekonomi kreatif (cetak digital, pengolahan gambar digital, dan desain grafis).
Sosialisasi Pentingnya Mencuci Tangan di Dusun Kepuhsari untuk Mencegah Terjangkit Virus Corona Mohammad Saat Ibnu Waqfin; Dwi Nofitasari; Anton Muhibuddin
Jumat Informatika: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 1 (2021): April
Publisher : LPPM Universitas KH. A. Wahab Hasbullah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada masa pandemi covid-19 seperti sekarang ini, perilaku hidup bersih dan sehat haruslah diterapkan oleh semua orang baik anak-anak maupun dewasa. Sebab, dengan perilaku hidup bersih dan sehat kita akan terhindar dari kuman maupun virus yang dapat mengintai kapan dan dimanapun kita berada. Menurut Depkes (2007), perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) bermanfaat untuk mencegah, menanggulangi dan melindungi diri dari ancaman penyakit serta memanfaatkan pelayanan kesehatan yang bermutu, efektif dan efisien.1 Salah satu cara sederhana yang dapat dilakukan untuk menjaga kesehatan adalah dengan mencuci tangan. Cuci tangan pakai sabun (CTPS) adalah salah satu tindakan sanitasi dengan membersihkan tangan dan jari-jemari menggunakan air dan sabun sehingga menjadi bersih.2 Pentingnya membudayakan cuci tangan pakai sabun secara baik dan benar juga didukung oleh World Health Organization (WHO) hal ini ditunjukkan dengan diperingatinya hari cuci tangan pakai sabun sedunia setiap tanggal 15 Oktober.3 Sebagai bagian dari perilaku hidup bersih dan sehat, mencuci tangan dengan sabun pada air mengalir adalah salah satu tindakan dasar yang harus dilakukan. Tindakan sederhana ini menjadi hal yang sangat penting terlebih pada saat pandemic covid-19 seperti sekarang ini. Oleh karena itu, pada pelaksanaan ini kita mengajak masyarakat dusun Kepuhsari untuk berperilaku hidup bersih dan sehat dengan rajin mencuci tangan. Mitra kegiatan pengabdian pada masyarakat adalah warga masyarakat di dusun Kepuhsari. Dusun ini dipilih karena fasilitas tempat mencuci tangan yang ada masih belum digunakan secara optimal untuk mendukung perilaku hidup bersih dan sehat. Selain itu, kondisi masyarakat yang cenderung tidak peduli dengan anjuran pemerintah untuk rajin mencuci tangan dan menganggap virus itu tidak bisa sampai ke dusun mereka menjadi problema utama dalam menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat. Hal ini menunjukkan bahwa masyarakat menganggap CTPS tidak penting, mereka cuci tangan pakai sabun ketika tangan berbau, berminyak dan kotor saja. Hasil penelitian
Peningkatan Baca Alqur’an di TPQ Gema Insani Dusun Manisrenggo Desa Gondangmanis Zulfikar Zulfikar; Moch. Rifqi Zainal Abidin; Istiqomah Istiqomah; Abd Kholid
Jumat Informatika: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 1 (2021): April
Publisher : LPPM Universitas KH. A. Wahab Hasbullah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

TPQ Gema insani Manisrenggo mengalami beberapa kendala dalam kegiatan belajar mengajar baca tulis qur’an, hal ini menyebabkan suatu masalah yang menghambat terjadinya suatu tujuan yang hendak dicapai sehingga perlu, kegiatan pengabdian pada masyarakat pada skema PPM dilaksanakan peningkatan baca Al-Qur’an di TPQ Gema insani Manisrenggo.Tujuan kegiatan PPM adalah Meningkatkan kemampuan dan pemahaman guru TPQ Gema Insani Dusun Manisrenggo terhadap pelaksanaan pembelajaran menggunakan metode tilawati. Membantu peningkatan pemahaman materi tajwid dan prakteknya bagi peserta didik TPQ Gema Insani Dusun Manisrenggo. Serta meningkatkan dan mengembangkan kemampuan para guru TPQ Gema Insani dalam menyampaikan materi pembelajaran membaca Al-qur’an yang tidak membosankan dan mudah di fahami. Hasil kegiatan PPM adalah Memberi tambahan wawasan dan pengetahuan serta keterampilan terhadap tenaga pendidik yang ada di TPQ Gema Insani Dusun Manisrenggo.Menumbuhkan gairah dan semangat belajar siswa dalam upaya peningkatan kemampuan membaca Al-qur’an dengan cara menyampaikan berbagai materi tajwid dan mempraktekan sedikit demi sedikit ilmu tajwid dan tetap sesuai dengan metode tilawati.Serta membantu pihak TPQ Gema Insani Dusun manisrenggo untuk mendapatkan fasilitas sarana penujang kegiatan pembelajaran membaca Al-qur’an.
Digitalisasi Produk Unggulan Desa Sukamaju Pekanbaru berbasis Qr Code dan Facebook Marketplace Hanum Choirina; Ahmad Reinold
Jumat Informatika: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 1 (2021): April
Publisher : LPPM Universitas KH. A. Wahab Hasbullah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan kegiatan pengabdian ini adalah menumbuhkan semangat berwirausaha bagi masyarakat perdesaan yang tergolong prasejahtera sebagai mitra melalui pembentukan kelompok usaha, serta memberdayakan potensi mitra dalam meningkatkan pendapatan keluarga melalui peningkatan usaha ekonomi kreatif berbasis teknologi informasi. Sedangkan target khusus dari kegiatan pengabdian ini, yakni dalam pengembangan ekonomi lokal dan wilayah adalah dengan terbentuknya kelompok usaha yang dapat mandiri secara ekonomi dan dapat meningkatkan pendapatan keluarga khususnya, serta dapat meningkatkan pendapatan ekonomi lokal dan wilayah pada umumnya. Kegiatan ini dilaksanakan selama 6 (enam) bulan, dimana terdapat beberapa tahapan kegiatan pada pelaksanaan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) ini, antara lain: (1) evaluasi awal; (2) pembentukan kelompok usaha; (3) pelatihan pembuatan QR-Code; (4) pelatihan pembuatan Facebook Marketplace; (5) pendampingan manajemen usaha; (6) evaluasi akhir, dan (7) pemantauan khusus yang keberlanjutan. Kegiatan tersebut telah dilaksanakan, dan masyarakat desa mulai memanfaatkan Facebook Marketplace sebagai media promosi dan pemasaran produk, serta pihak BUMDes telah menyadari manfaat dari QR-Code sebagai bentuk identitas produk berbasis digital.
Optimalisasi Kebermanfaatan Digital Library Pada Perpustakaan Kampung Pendidikan Desa Kuajang Kabupaten Kampar Tiara Ulfa Widyastuti; Dwi Pranandita Kusuma
Jumat Informatika: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 1 (2021): April
Publisher : LPPM Universitas KH. A. Wahab Hasbullah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Rendahnya minat baca masyarakat saat ini menjadi salah satu faktor kemorosotan regenerasi bangsa yang cinta terhadap literasi. Kelompok Perpustakaan Kampung Pendidikan Desa Kuajang Kecamatan Binuang merupakan salah satu gerakan literasi yang didirikan di Desa Kuajang. Perpustakaan ini merupakan bagian dari proyek remaja dan warga dusun untuk membangun sebuah kampung literasi untuk merasakan pemerataan pendidikan tanpa harus meninggalkan nilai kearifan lokal. Selain itu, bertujuan juga untuk meningkatkan minat baca masyarakat melalui pengembangan suatu teknologi yang tepat guna sebagai solusi, yakni digital library. Adapun metode pelaksanaan sesuai dengan tahapan perencanaan yang telah disusun, yaitu tahapan kegiatan yang diawali dengan koordinasi dan analisis kebutuhan (Tahap I), perancangan aplikasi digital library (Tahap II), integrasi aplikasi pada model framework (Tahap III), dan penggunaan sistem di lapangan (Tahap IV). Hasilnya menunjukkan bahwa pengembangan aplikasi menggunakan model OPAC (Online Public Access Catalogue) yang dapat memudahkan pengguna dalam proses pencarian buku dan tampilan awal dari sistem digital library dalam bentuk katalog. Untuk optimalisasi penggunaan dan pemanfaatan aplikasi ini maka dilakukan pelatihan kepada pengguna dan pengelola Kelompok Perpustakaan Kampung Pendidikan. Selain itu, akan dilakukan pemantauan dan pendampingan berkala untuk memastikan penggunaan sistem ini mampu dioperasikan dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
Pelatihan Keterampilan Pengurus Sanggar Baca Trilogi Berbasis Internet Melalui Sistem Informasi Desa (SID) Bahrul Kholidi Amil; Wahyudi Bagus Saputro
Jumat Informatika: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 1 (2021): April
Publisher : LPPM Universitas KH. A. Wahab Hasbullah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Taman bacaan masyarakat adalah salah satu tempat untuk mengembangkan kemampuan dan menambah khasanah mengenai ilmu dari buku yang dibacanya. Salah satu bentuk kegiatan untuk mengembangkan kemampuan dan pemahaman masyarakat terhadap perkembangan ilmu yang selalu berkembang tersebut salah satunya melalui perpustakaan umum yang dikemas melalui kegiatan taman bacaan masyarakat. Kegiatan ini dihadiri 5 orang peserta pengurus sanggar baca trilogi dan 5 pemuka RT. Kegitan berupa penyampaian materi dan praktek langsung skill pengurus Sanggar baca Trilogi melalui sistem dokumentasi dan administrasi. Sedangkan untuk penambahan fasilitas sarana dan prasarana melalui penyampaian materi, FGD (focus groub discussion) dan diakhiri musyawarah bersama antara pelaksana kegiatan pengabdian masyarakat, pengurus sanggar baca dan Pemuka Rt. Serta penyampaian materi dari narasumber (tim pengabdian masyarakat) ditambah narasumber luar melalui zoom meeting mengenai publikasi berbasis internet melalui sistem web SID (sistem Informasi Desa). Kegiatan ini menghasilkan: 1. Pelatihan skill pada pengurus sanggar baca melalui sistem dokumentasi dan administrasi berjalan dengan baik. 2. Memberikan implementasi berupa modifikasi sarana dan prasarana pendukung kegiatan membaca, menulis dan bermain pada area fasilitas umum (fasum) yang sesuai. 3. Memberikan pelatihan pengurus sanggar Baca TriLogi mengenai publikasi berbasis internet melalui sistem web yang dimiliki RT 03/27 Perumahan Griya Winong baru 2, Ngringo.
Peningkatan SDM Pelatihan Google Classroom bagi Dosen dan Mahasiswa Ade Prihantoro; Nur Mahmud Wahyudi
Jumat Informatika: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 1 (2021): April
Publisher : LPPM Universitas KH. A. Wahab Hasbullah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dilaksanakannya PKM ini adalah untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan dosen dan mahasiswa Akuntansi dalam penggunaan e-learning melalui aplikasi Google Classroom dalam pembelajaran kimia. Selain itu juga untuk menambah jumlah dosen yang menggunakan Google Classroom. Pelatihan dilakukan di gedung aula Universitas Pasifik Morotai. Peserta terdiri dari dosen dan mahasiswa angkatan 2019/2020. Kegiatan dibagi menjadi lima sesi. Sesi pertama adalah persiapan. Sesi kedua adalah penyampaian materi tentang google classroom. Sesi ketiga adalah peragaan penggunaan aplikasi Google Classroom sebagai media pembelajaran. Sesi keempat adalah pendampingan. Selama kegiatan ini peserta diijinkan untuk bertanya tentang hal-hal yang kurang mereka pahami. Sesi terakhir adalah evaluasi pelaksanaan kegiatan. Hasil pelatihan menyimpulkan bahwa pelatihan berjalan dengan baik dan mendapat respon yang positif dari para peserta. Pengetahuan dan keterampilan peserta semakin meningkat. Jumlah dosen yang menggunakan Google Classroom meningkat dari 20% menjadi 47%. Dengan penggunaan Google Classroom dalam pembelajaran kimia diharapkan dapat meningkatkan kualitas lulusan Program Studi Akuntansi.
Pemberdayaan Santri Putri Sabilul Huda dalam Meningkatkan Keterampilan Mengetik Arab Menggunakan Teknologi Komputer Suci Prihatiningtyas; aufia Aisa; Fatihatun Nikmatus Sholihah; TsabitaDina Hanifa; Wakhidatus Syifa
Jumat Informatika: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 1 (2021): April
Publisher : LPPM Universitas KH. A. Wahab Hasbullah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan Bimbingan penggunaan microsoft word dan mengetik bahasa Arab adalah suatu kegiatan yang ditujukan kepada santri putri Pondok Pesantren Sabilul Huda agar mereka memperoleh ilmu tentang teknologi khususnya teknologi dasar seperti penggunaan aplikasi program micosoft word sehingga para santri bisa menulis tulisan arab dengan teknologi yang ada. Metode pelaksanaan meliputi observasi, meminta izin ke lembaga pondok pesantren, tahap perencanaan, tahap pelaksanaan, pelatihan dan tahap evaluasi. Sosialisasi ini berisikan tentang penyampaian materi akan pentingnya keahlian menulis dengan memanfaatkan teknologi yang ada. Setelah sosialisasi dilakukan penyampaian materi pengenalan awal yaitu mengenal teknologi komputer, Setelah pengenalan kemudian tahap pelatihan menulis arab menggunakan aplikasi micosoft word. Adapun hasil pelatihan yang dilakukan oleh peneliti yaitu santri mampu menulis kitab cetakan terdahulu menjadi cetakan baru, kitab yang ditulis yakni kitab Balagoh ‘’Roudlotul Bayan’’ karya K.H. M. Imron Rosyadi Malik.