cover
Contact Name
Yuyun Khairunisa
Contact Email
jommit@polimedia.ac.id
Phone
+628111182014
Journal Mail Official
jommit@polimedia.ac.id
Editorial Address
Politeknik Negeri Media Kreatif Jalan Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
JoMMiT : Jurnal Multi Media dan IT
ISSN : 25489534     EISSN : 25489550     DOI : https://doi.org/10.46961/jommit.v4i2
Core Subject : Science,
oMMiT (p-ISSN: 2548-9534 dan e-ISSN :2548-9550) mempublikasikan artikel ilmiah hasil penelitian di bidang Multimedia dan Informatika, khususnya pada kelompok keilmuan Teknologi Multimedia, Perancangan Aplikasi, Pengembangan Web, Pengembangan Game, Augmented Reality, Virtual Reality, Kecerdasan Buatan dan kelompok keilmuan lainnya yang relevan.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 6, No 1 (2022)" : 5 Documents clear
Perancangan Tampilan UI/UX Pada Aplikasi Novel Komik (Nomik) Muhammad Suhaili
JoMMiT Vol 6, No 1 (2022)
Publisher : Politeknik Negeri Media Kreatif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46961/jommit.v6i1.559

Abstract

Kemudahan mendapatkan akses informasi literasi yang menarik pada anak dan remaja ataupun masyarakat secara umum dapat membantu minat baca mereka. Bahkan juga dapat meminimalisir buta aksara. Untuk itu diperlukan sebuah sistem yang berbasis website yang berisi koleksi novel komik agar mudah dijangkau masyarakat tersebut. Dalam perancangan sistem tersebut penelitian ini memberikan alternatif desain tampilan sistem dengan melakukan empat tahapan perancangan yaitu wireframe, storyboard, user flow dan mock up sebagai tahapan yang dapat membantu ketika dilakukan implementasi sistem.
Penerapan Metode LeanUX Pada Perancangan Pengalaman Pengguna Website Islamic Vibes FACHRY WIRAWAN PRIYANTO
JoMMiT Vol 6, No 1 (2022)
Publisher : Politeknik Negeri Media Kreatif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46961/jommit.v6i1.554

Abstract

Islamic Vibes adalah sebuah sistem penyedia informasi dan edukasi haji dan umrah yang memiliki tujuan memudahkan agen/biro haji dalam menyediakan konten informasi dan edukasi mengenai haji dan umrah . Dikarenakan pandemi Covid-19 saat ini agen/biro haji dan umrah sering kesusahan untuk menyebarkan informasi dan edukasi kepada para jamaahnya maupun calon jamaah yang ingin mencari informasi. Hal ini mengakibatkan banyak jamaah/calon jamaah kesusahan dalam mendapatkan informasi terkini. Islamic Vibes diharapkan bisa meningkatkan kualitas dari agen/biro haji yang menggunakan sistem ini dan membantu pekerjaan agen/biro haji semaksimal mungkin. Metodologi yang digunakan adalah Lean UX dalam pembuatan user interface dan user experience. Lean UX menggabungkan dua metode sekaligus yaitu design thinking dan agile.
PENGEMBANGAN VIRTUAL LAB PRODUKSI ANIMASI STOP MONTION POLITEKNIK NEGERI MEDIA KREATIF Tri Fajar Yurmama Supiyanti
JoMMiT Vol 6, No 1 (2022)
Publisher : Politeknik Negeri Media Kreatif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46961/jommit.v6i1.548

Abstract

Selama pademi COVID-19, Polimedia menjalankan pembelajaran secara online dengan media SIAM Polimedia dan beberapa media komunikasi digital lainnya. Ditemukan beberapa kendala yang di hadapi saat proses pembelajaran, pada 60% mata kuliah praktikum yang dimiliki oleh setiap program studi. Hal ini terjadi karena beberapa faktor seperti mahapeserta didik tidak dapat melalukan praktikum secara langsung atau hanya dari video streaming atau video tutorial yang satu arah dan tidak semua dosen mata kuliah praktikum mampu membuat konsep media pembelajaran online yang sesuai, sehingga Capaian Pembelajaran dari mata kuliah tidak dapat terpenuhi. Menanggapi permasalahan tersebut Polimedia menyiapkan inovasi pembelajaran online, akhirnya di putuskan media pembelajara bentuk Laboratorium Virtual yang akan dikembangkan Polimedia sebagai solusi permasalah mata kuliah praktikum. DOI: Vritual Laboratorium, Modul Pembelajaran Digital
Pengembangan Portal Manasik Haji Pada Website Islamic Vibes Irfanda Naufal Ghifari; Hari Setiaji
JoMMiT Vol 6, No 1 (2022)
Publisher : Politeknik Negeri Media Kreatif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46961/jommit.v6i1.555

Abstract

Haji merupakan rukun islam ke-5 dan kewajiban bagi umat Islam yang mampu. Dalam mempersiapkan keberangkatan, calon jamaah haji diberikan pengarahan/pembekalan namun hal ini dinilai belum efektif. Dengan adanya perkembangan teknologi seperti komputer dan smartphone, pencarian informasi tentang haji dapat menjadi efektif, sehingga dibutuhkan sistem berbasis website yang memuat panduan ibadah haji. Dilihat dari kajian pustaka, mayoritas sistem, perangkat lunak, atau aplikasi yang berkaitan dengan manasik haji berbasis mobile. Maka dari itu, tim pengembang dari Islamic Vibes membangun portal manasik haji berbasis website. Islamic Vibes adalah startup yang berfokus pada penyedia layanan untuk agen travel haji dan umrah. Dengan portal ini diharapkan dapat mempermudah calon jamaah untuk lebih paham dalam melakukan prosesi ibadah haji. Sistem ini dibangun menggunakan framework Laravel dengan metode pengembangan aplikasi waterfall. Waterfall memiliki 4 tahapan, yaitu analisis kebutuhan sistem, perancangan dan desain sistem, implementasi, dan pengujian sistem. Metode waterfall dipilih karena memiliki rangkaian alur kerja sistem yang jelas dan terstruktur. Hasil dari penelitian ini berupa sistem portal manasik haji berbasis website.
Penerapan Algoritma C4.5 Untuk Klasifikasi Kepuasan Pelanggan Pada Jasa Layanan Pengiriman Destalmawati Telaumbanua; Ika Kurniawati
JoMMiT Vol 6, No 1 (2022)
Publisher : Politeknik Negeri Media Kreatif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46961/jommit.v6i1.524

Abstract

Pelayanan yang berkualitas akan memberikan kepuasan dan meningkatkan loyalitas bagi para pelanggan, bagi perusahaan kualitas layanan menjadi salah satu indikator untuk dapat bersaing dan mempertahankan eksistensi perusahan khususnya pada jasa layanan  pengiriman barang yang semakin berkembang. Klasifikasi kepuasan pelanggan atas pelayanan yang diberikan oleh jasa layanan pengiriman menggunakan algoritma C4.5 dengan konsep dasar dari pohon keputusan yaitu mengubah data menjadi sebuah model pohon keputusan, menjadi rule dan menyederhanakan rule. Penelitian ini bertujuan untuk membentuk model klasifikasi pohon keputusan dengan menganalisa kepuasan pelanggan PT. JNE Agen  Arcadia. Hasil dari penelitian ini yaitu  pelanggan merasa puas terhadap indikator Bukti Fisik, Keandalan, dan Jaminan. Sedangkan Empati dan ketanggapan menjadi indikator kelemahan pelayanan. Hasil penelitian ini  Hasil penelitian ini  dapat dijadikan referensi oleh  PT.JNE Agen  Arcadia untuk melakukan evaluasi terhadap pelayanan khususnya indikator empati dan ketanggapan agar dapat meningkatkan loyalitas pelanggan.

Page 1 of 1 | Total Record : 5