cover
Contact Name
Bangkit Ary Pratama
Contact Email
ijms@poltekkesbhaktimulia.ac.id
Phone
+6285326333050
Journal Mail Official
ijms@poltekkesbhaktimulia.ac.id
Editorial Address
Kompleks Perkantoran Politeknik Kesehatan Bhakti Mulia Jalan Raya Solo-Sukoharjo Km.09 Dukuh Ngepeng, Desa Sidorejo, Kecamatan Bendosari, Kabupaten Sukoharjo, Provinsi Jawa Tengah Kode Pos 57527
Location
Kab. sukoharjo,
Jawa tengah
INDONESIA
Indonesian Journal on Medical Science (IJMS)
ISSN : -     EISSN : 26230038     DOI : https://doi.org/10.55181/ijms
Core Subject : Health, Engineering,
Indonesian Journal on Medical Science (IJMS) (https://doi.org/10.55181/ijms) terbit pertama Vol. 1 No.1 Januari 2014. Setiap edisi terdiri dari kurang lebih 100 halaman, yang artikelnya disajikan dalam bahasa Indonesia, kecuali judul dan abstrak disertai dengan bahasa inggris. Mekanisme peer-reviewer dilakukan dengan cara setiap artikel yang diajukan harus direview oleh dua reviewer yang ditunjuk oleh editor. Fokus dan Lingkup : IJMS adalah jurnal terbitan berkala nasional yang memuat artikel penelitian (research article) dibidang kesehatan. IJMS : Jurnal kesehatan diharapkan dapat menjadi media untuk menyampaikan temuan dan inovas ilmiah dibidang kesehatan kepada para praktisi dan akademisi di bidang kesehatan. IJMS merupakan jurnal peer reveiwer dan open acces journal yang berfokus pada kesehatan. Fokus ini meliputi daerah dan ruang lingkup yang terkait Keperawatan Kebidanan Fisioterapi Farmasi Gizi Masyarakat Kesehatan Masyarakat
Articles 289 Documents
Making Ointment Of Burn Extract Etanol 96% Binahong Leaf ( Anredera Cordifolia ( Ten.) Steenis) With Method Of Maserasi Teguh Budianto; Anom Parmadi
Indonesian Journal on Medical Science Vol 1 No 1 (2014): IJMS - 2014
Publisher : Unit Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Politeknik Kesehatan Bhakti Mulial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (141.604 KB)

Abstract

ABSTRACT: Background : Anredera cordifolia (Ten.) Steenis, better known under the name binahong leaf, a plant belonging to the family Basellaceae form that contains saponins, alkaloids, polyphenols. This plant in the community are more often used as a cure bruises, scars drugs and drug burns.Objective : In order for use in the treatment of more practical then binahong leaf extract made in the preparation of ointments used as a burn treatment. Ointment has several advantages such as protection to prevent contact with the skin surface of the skin stimulation, stable in use and storage, easy to use, easily distributed evenly so that a healing effect immediately.Methods : This research was pre-experimental quantitative research which used experimental in laboratory. The sampling technique that was used is random sampling. The analyze test used t test independent sample.Result : maceration yield = 1.08% w/w, organoleptic of greenish-black ointment preparation to smell the scent of jasmine, 6 near-normal pH test, homogeneity test = there was homogeny ointment, 5.43 seconds adhesion test, test power proteksions 5 minutes to provide protection on base effect, dispersive power test using 7.06 cm2 glass, with a load of 50 g glass=9.95 cm2, with a glass + load 100=12.56 g cm2.Conclussion : There was Binahong ointment have several advantages such as protection to prevent contact with the skin surface of the skin stimulation, stable in use and storage, easy to use so that a healing effect immediately..Keywords: binahong ointment,drug burns, Anredera cordifolia (Ten.)
Seclusion and its Prevention. (A study on the efforts to release of seclusion and restrain prevention viewed from sociological aspects in Sukoharjo) Bekti Suharto; Susi Endra Wati; Sr Dayaningsih
Indonesian Journal on Medical Science Vol 1 No 1 (2014): IJMS - 2014
Publisher : Unit Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Politeknik Kesehatan Bhakti Mulial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (65.386 KB)

Abstract

Abstract: Seclusion is an act putting a block of wood on the hands and/or feet of a person, tied or chained, isolated at a special place in the house or in the woods. Families with mental disorder clients often feel the burden associated with client care. The reason why the family does Seclusion is to prevent the violent behavior, prevent the risk of suicide, and prevent the client's leaving home and family disability to take care for clients of mental disorder.The purpose of this study was to determine the condition of the seclusion client, seclusion client's level of independence and other relationships that affect client toward seclusion and sociological aspects related to the actions or efforts to control seclusion in Sukoharjo in 2013. The study was conducted in two health centers in Sukoharjo using total sampling consist of 15 families, 13 families with client seclusion and 2 families free seclusion clients. After conducting the study, it is expected to achieve a solution to do at the health center or mental health services by the government which in the end it can be achieved ' Sukoharjo free from Seclusion'.Key words: Sociological, Daily Activities, Social Activities
Analisis Perkiraan Kebutuhan Tenaga Kerja Rekam Medis Di Tpprj Dengan Metode Wisn Di Puskesmas Mojolaban Tahun 2013 Indra Ayu Sulistiya; Bekti Suharto
Indonesian Journal on Medical Science Vol 2 No 1 (2015): IJMS - 2015
Publisher : Unit Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Politeknik Kesehatan Bhakti Mulial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (105.575 KB)

Abstract

Abstraksi : Latar Belakang : Pelayanan di TPPRJ bersifat administratif yaitu pelayanan yang tertib, rapi dan teliti, selain itu karena yang dihadapi adalah orang sakit, maka harus diupayakan pelayanan yang cepat, agar pelayanan cepat dan tidak membuat banyak antrian dibutuhkan jumlah tenaga yang cukup. Berdasarkan survey pendahuluan rata- rata kunjungan pasien rawat jalan Puskesmas Mojolaban  mencapai 102 pasien per hari dengan 3 petugas pendaftaran sehingga menyebabkan antrian yang panjang, dan dalam pelaksanaan pelayanan pendaftaran dibantu oleh 1 atau 2 petugas lain seperti sopir maupun bidan desa. Tujuan penelitian: mengetahui perkiraan kebutuhan tenaga kerja berdasarkan beban kerja di TPPRJ Puskesmas Mojolaban pada tahun 2013.Metode penelitian : dengan observasi dan wawancara. Jenis penelitian diskriptif, pendekatan cross sectional dengan populasi kunjungan pasien rawat jalan pada bulan Maret 2013 dan 3 petugas TPPRJ. Sedangkan sempel dengan menggunakan metode The Maytag Company dengan observasi 3 petugas.Hasil : dengan menggunakan metode WISN perkiraan  tenaga kerja pendaftaran yang dibutuhkan sebanyak 2 petugas,sedangkan  terjadinya antrian dikarenakan pasien yang berkunjung datang disaat jam yang bersamaan. Antrian juga terjadi karena DRM yang dicari tidak ditemukan di rak filing dan jika pasien  tidak membawa KIB. Kesimpulan penelitian: tidak terjadi kekurangan tenaga pendaftaran di Puskesmas Mojolaban pada tahun 2013, karena dari hasil diperkiraan hanya 2 petugas yang  dibutuhkan.Kata kunci : WISN, Waktu kerja tesrsedia , Standar beban kerja, Standar kelonggaran, Kuantitas kegiatan pokokABSTRACTL Background: Caring for the administrative services TPPRJ orderly, neat and meticulous, and also because the face is a sick person, then it should be pursued fast service, fast service order and do not make much of a queue takes considerable amount of energy. Based on a preliminary survey of the average outpatient visit PHC Mojolaban reached 102 patients per day with 3 admissions, causing long queues, and assisted in the implementation of the registration services by 1 or 2 other officers as the driver or midwife. Objective: to know the estimated workforce requirements based on workload at PHC TPPRJ 2013.Metode Mojolaban in research: with observations and interviews. Type of descriptive study, a cross sectional population outpatient visits in March 2013 and 3 officers TPPRJ. Sempel while using the The Maytag Company with 3 petugas.Hasil observation: using labor estimates WISN registration required by 2 officers, while the queue is because patients who visit came at the same hour. Queues also occur because DRM is sought is not found on the shelf filing and if the patient does not bring KIB. Studies conclusion: there is no shortage Mojolaban registration at the health center in 2013, as estimated from the results of only 2 workers are required. Keywords: WISN, Time tesrsedia work, workload standards, Standard clearances, Quantity principal activities
Elixir Of Extract Leaf Belimbing Wuluh (Averrhoa Bilimbi L.) As Anti Hypertension With Method Of Maserasi Retno Harjanti; Anom Parmadi
Indonesian Journal on Medical Science Vol 1 No 1 (2014): IJMS - 2014
Publisher : Unit Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Politeknik Kesehatan Bhakti Mulial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (60.461 KB)

Abstract

Abstract: Background : Tendency to utilize natural substances as drugs began to popular society. This is done to reduce the side effects from the use of synthetic drugs. Starfruit leaves is one natural substance that can be used as medicine. One of the properties owned starfruit leaves are as  hypertension medication. In this study, the use of starfruit leaves studied to be used as an  anti-hypertensive drug in dosage form elixir.  Starfruit  leaves  contain  tannins,  sulfur,  formic  acid,  peroxide,  calcium oxalate, potassium citrate.Objective : This study aims  to  calculate the  yield  results  from  starfruit  leaves  by maceration method and making preparations elixir of starfruit leaf extract. starfruit leaves are as  hypertension medication.Methods : This type of research is non-experimental studies conducted in laboratory with  maceration method for extractum. The sampling technique that was used is random sampling. Analysis results are used to  yield the resulting organoleptic and statistical analysts used to calculate the mean, standart deviation.Result : Evaluasion of test results elixir dosage of starfruit leaf extrack (Averrhoa bilimbi L.)  obtaineed : organoleptic have form a liquid solution, the color red, orange savory smell, sweet taste, pH obtained 8 (inclined base), elixir of specific gravity 1,126 g/ml, viscosity 4,59 Cp elixir and elixir preparation tends to clearthe displaced volume of qualified.Conclussion : Starfruit leaves is one natural substance that can be used as medicine of hypertension..Keywords: Elixir of starfruit leaf, Averrhoa bilimbi L, hypertension medication.Abstraksi: Latar Belakang: Kecenderungan  untuk  memanfaatkan  bahan  alami  sebagai  obat  mulai digemari masyarakat. Hal tersebut dilakukan untuk mengurangi efek samping dari penggunaan obat-obatan  sintetik. Daun belimbing wuluh merupakan salah satu bahan  alami  yang  dapat  dimanfaatkan  sebagai  obat.  Salah  satu  khasiat  yang dimiliki daun belimbing wuluh adalah sebagai obat hipertensi. Pemanfaatan daun belimbing wuluh dikaji untuk dimanfaatkan sebagai obat anti  hipertensi dalam bentuk sediaan elixir. Daun belimbing wuluh mengandung tanin, sulfur,  asam format, peroksida, kalsium oksalat, kalium sitrat.Tujuan : untuk  mengetahui penggunaan daun belimbing wuluh sebagai sediaan elixir untuk anti hipertensi. Juga menghitung  hasil  rendemen  dari  daun belimbing  wuluh  dengan  metode  maserasi  dan  pembuatan  sediaan  elixir  dari ekstrak daun belimbing wuluh.Metode: Penelitian ini merupakan penelitian  ini  non  eksperimental  yang  dilakukan dilaboratorium  dengan metode maserasi untuk penyarian. Pengambilan sampel menggunakan teknik random sampling. Analisis hasil yang digunakan  dengan  organoleptis  dan  rendemen  yang  dihasilkan  analis  statistik digunakan untuk perhitungan rerata dan standart deviasi.Hasil: sediaan  ellixir  dari  ekstrak  daun  belimbing  wuluh (Averrhoa  bilimbi L.) diperoleh : organoleptis mempunyai bentuk larutan cair, warna merah, bau sedap jeruk, rasa manis. pH yang diperoleh 8 (cenderung basa), bobot  jenis  elixir  1,126  g/ml,  viskositas  elixir  4,59  Cp,  dan  sediaann  elixir cenderung jernih dengan volume terpindahkan memenuhi syarat.Kesimpulan: Extrak daun Belimbing wuluh dapat digunakan sebagi anti hipertensi dengan cara dibuat sediaan elixirKata kunci: elixir daun belimbing wuluh, anti hipertensi, Averrhoa  bilimbi L .
Ekstraksi Dan Penetapan Nilai SPF Minyak Nyamplung Dengan Metode Sektrofotometri (Extraction And SPF Value Determination Of Tamanu Oil By Spectrofotometri Methode) Sri Rejeki
Indonesian Journal on Medical Science Vol 2 No 1 (2015): IJMS - 2015
Publisher : Unit Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Politeknik Kesehatan Bhakti Mulial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (346.79 KB)

Abstract

Abstract: A Study on the ectracted and SPF value determination  of tamanu oil from Cilacap was used UV-Spectrophotometer.The purposes of this study were to extraction and SPF value determination of tamanu oil using UV-Spectrophotometer. The method used in this study consist of plant determination, Tamanu oil was extracted using soxhletation, organoleptis evaluation, rendemen measurement, pH measurement, determination of dencity  and followed by determination of its SPF value using UV-Spectrophotometer.The SPF result showed that SPF values of Tamanu oil in various concentration 0.2 mg/ml, 0.25 mg/ml and 0.3mg/ml were respectively  10.34± 0.06, 17.28± 0.02 and 26.07± 0.28. Keyword : tamanu oil, sunscreen, SPF Abstrak: Telah dilakukan penelitian tentang ekstraksi dan penetapan nilai SPF minyak Nyamplung (Calophyllum inophyllum L)  yang berasal dari Cilacap. Penelitian ini bertujuan untuk mengekstraksi dan menetapkan nilai SPF minyak nyamplung secara in vitro dengan metode spektrofotometri. Minyak nyamplung diekstraksi dengan metode sohxletasi, dievaluasi organoleptis secara manual, dihitung rendemen, pengukuran pH menggunakan pH universal, penetapan bobot jenis dengan menggunakan piknometer dan penetapan nilai SPF minyak nyamplung dikerjakan secara in vitro menggunakan spektrofotometer Ultra Violet. Hasil pengujian secara in vitro menunjukkan bahwa nilai SPF minyak nyamplung yang berasal dari Cilacap pada konsentrasi 0,2 mg/ml; 0,25 mg/ml ; 0,3 mg/ml masing-masing  10,34±0,06; 17,28±0,02 dan  26,07±0,28.Kata kunci : minyak nyamplung, tabir surya, SPF
Aktivitas Analgetik Ekstrak Etanol Daun Sligi (Phyllanthus Buxifolius Muell .Arg ) terhadap Mencit Galur Balb/C (Analgesic Activity Of Ethanol Extract Seligi Leaves (Phyllanthus Buxifolius Muell .Arg) to Mice Balb/C) Siwi Hastuti
Indonesian Journal on Medical Science Vol 2 No 1 (2015): IJMS - 2015
Publisher : Unit Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Politeknik Kesehatan Bhakti Mulial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (273.733 KB)

Abstract

Abstract: Sligi (Phyllanthus buxifolius Muell. Arg) is native to Indonesia, which has long been traditionally used as a medicine society dislocated joint pain and sligi leaves steeping water is used to treat rheumatism. Not many scientific studies conducted on this plant. This reseaarch present to investigate the analgesic activity of ethanol extract of sligi leaves to male mice strain Balb / c using acetic acid induce writhing. Research methods using chemical stimuli done by observing the number of stretching of hind limb induce by the injection of acetic acid. The number of mice were used to determine the movement of an analgesic activity of  aethanol extract of sligi leaves. Data were tested by Kolmogorov Smirnov normality, when the normal data one way ANOVA followed. Doses of aethanol extract of leaves sligi used to test the analgesics activity in mice was 250 mg / kg, 500 mg / kg and 1000 mg / kg given orally. Positive control used was aspirin dose 55 mg / kg. As the solvent is coconut oil. Aethanol extract of sligi leaves in 250, 500 and 1000 mg / kg have analgesic activity, respectively for (18.38 ± 0.81), (26.47 ± 0.19) and (55.64 ± 0.16)%. While aspirin dose 55 mg / kg have analgesic greater power that is (80.88 ± 0.13)%. Statistical analysis, the data were normally distributed and have analgesic power significantly different for each treatment.The ethanol extract of sligi leaves have analgesic activity against strains of male mice balb / c acetic acid induced. This study opens the opportunity for the development of the aethanol extract of the sligi leaves as a source of compounds with analgesic activity.Key word: analgesic, Phyllanthus buxifolius, Sligi, chemical response, writhing response Abstrak: Sligi  (Phyllanthus buxifolius Muell. Arg) merupakan tanaman asli Indonesia yang sejak lama secara tradisional digunakan masyarakat sebagai obat nyeri pada sendi terkilir dan air seduhan daun sligi digunakan untuk mengobati rematik. Belum banyak penelitian ilmiah yang dilakukan terhadap tanaman ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui daya analgetik ekstrak etanol daun sligi  dapat mempunyai terhadap mencit jantan galur balb/c yang diinduksi asam asetat. Metode penelitian menggunakan metode rangsang kimia yang dilakukan dengan mengamati jumlah geliat mencit setelah diinduksi asam asetat secara peritoneal. Jumlah geliat mencit digunakan untuk mengetahui daya analgetik ekstrak etanol daun sligi. Data penelitian diuji normalitasnya dengan uji Kolmogorov smirnov, apabila data normal dilanjutkan uji ANOVA satu jalan. Dosis ekstrak etanol daun sligi yang digunakan untuk uji daya analgetik pada mencit adalah 250 mg/kgBB, 500 mg/kgBB dan 1000 mg/kgBB yang diberikan secara oral. Kontrol positif yang digunakan adalah asetosal dosis 55 mg/kgBB. Sebagai pelarut adalah mimyak kelapa.Estrak etanol daun sligi dosis 250,500 dan 1000 mg/kgBB memiliki daya analgetik berturut-turut sebesar (18,38 ± 0,81), (26,47 ± 0,19) dan (55,64 ± 0,16)%. Sedangkan asetosal dosis 55 mg/kgBB mempunyai daya analgetik lebih besar yaitu (80,88 ± 0,13)%. Analisis statistik, data terdistribusi normal dan mempunyai daya analgetik yang berbeda secara signifikan untuk setiap perlakuan. Ekstrak etanol daun sligi mempunyai daya analgetik terhadap mencit jantan galur balb/c yang diinduksi asam asetat. Penelitian ini membuka peluang untuk pengembangan ekstrak etanol daun sligi sebagai sumber senyawa dengan aktivitas analgetik.Kata kunci : Analgetik, Phyllanthus buxifolius, Sligi, rangsang kimia, geliat mencit
Faktor Determinan yang Mempengaruhi Siklus Menstruasi (The Determinants of Menstrual Cycle) Tri Suwarni
Indonesian Journal on Medical Science Vol 2 No 1 (2015): IJMS - 2015
Publisher : Unit Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Politeknik Kesehatan Bhakti Mulial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (256.285 KB)

Abstract

Abstract: In postpubertal women show changes cyclically repeated in the hypothalamic, pituitary, ovarian maturation and release of gametes causes of ovarian and uterine preparation to support a pregnancy if fertilization occurs. Factors related to the menstrual cycle include economic statu , anxiety and body mass index. This study aims to determine how the effect of economic status, anxiety and body mass index to the menstrual cycle students.This research was a Quantitative analytical observational study with cross sectional approach . The number of samples used 60 students Study Program Midwifery Diploma with sampling techniques : simple random sampling . Independent variables consisted of capabilities Economic Status, Anxiety and Body Mass Index. Dependent Variable : Menstrual Cycle. Data were analyzed with multiple linear regression analysis.There was a influence on the economic status of the menstrual cycle with a P value of 0.001 ( p <0.05 ). There is anxiety about the influence of the menstrual cycle with a P value of 0.001 ( p <0.05 ). There is the influence of BMI on the menstrual cycle of the menstrual cycle with P value of 0.001 ( p <0.05 ). In conclusion, there is a statistically significant effect of economic status , anxiety and body mass index to the menstrual cycle students .Keywords: economic status, anxiety, body mass index, menstrual cycle. Abstrak: Pada wanita pascapubertas memperlihatkan perubahan siklis yang berulang-ulang di dalam aksis hipotalamus, hipofisis, ovarium yang menyebabkan pematangan dan pelepasan gamet dari ovarium dan persiapan uterus untuk menunjang kehamilan jika terjadi fertilisasi. Faktor yang berhubungan dengan siklus menstruasi antara lain  status ekonomi, kecemasan dan indeks massa tubuh. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa pengaruh status ekonomi, kecemasan dan indeks massa tubuh terhadap siklus menstruasi mahasiswa. Jenis penelitian kuantitatif analitik observasional dengan pendekatan cross sectional. Jumlah sampel yang digunakan 60 mahasiswa Progam Studi D III Kebidanan dengan teknik pengambilan sampel: simple random sampling. Variabel Independent terdiri dari kemampuan Status Ekonomi, Kecemasan Dan Indeks Massa Tubuh. Variabel dependent: Siklus Menstruasi. Data dianalisis dengan analisis regresi linier ganda. Ada pengaruh status ekonomi terhadap siklus menstruasi dengan nilai P value 0,001 (p< 0,05). Ada pengaruh kecemasan terhadap siklus menstruasi dengan nilai P value 0,001 (p< 0,05). Ada pengaruh IMT terhadap siklus mentruasi terhadap siklus menstruasi dengan nilai P value 0,001 (p< 0,05). Simpulannya, ada pengaruh secara statistik signifikan status ekonomi, kecemasan dan indeks massa tubuh terhadap siklus menstruasi mahasiswa.Kata Kunci : status ekonomi, kecemasan, indeks massa tubuh, siklus menstruasi. 
Emotional Quotient Dan Persepsi Tentang Profesi Asisten Apoteker Dapat Meningkatkan Prestasi Belajar Farmasetika Pada Mahasiswa Prodi DIII Farmasi (Emotional Quotient And Perception On Assistant Pharmacist Profession Increase Pharmaceutical Learning Ach Sri Saptuti Wahyuningsih
Indonesian Journal on Medical Science Vol 2 No 1 (2015): IJMS - 2015
Publisher : Unit Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Politeknik Kesehatan Bhakti Mulial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (262.221 KB)

Abstract

Abstract: Pharmaceutical learning achievement is closely related to the perception and Emotional Quotient. Perception on Assistant Pharmacist Profession is student’s understanding in interpreting the Assistant Pharmacist Profession. Emotional quotient is the student’s ability in managing self-emotion during attending learning process up to education completion. The purpose of this study was analyze the relationship of Perception on Assistant Pharmacist Profession and emotional quotient to pharmaceutical learning achievement in the students of Pharmacy Undergraduate Study Program of Poltekkes Bhakti Mulia of Sukoharjo. This study was an analytical observational quantitative research with cross sectional approach. The population in the research was 82 students. The sample was 65 students with the sampling technique used was Proportionate Random Sampling. The data analysis was conducted using prerequisite analysis including normality, linearity and independency test, followed with first and second hypothesis tests with Product Moment, and third hypothesis test with a multiple regression. There was a positive significant relationship between Assistant Pharmacists Profession and learning achievement at significance level = 0.001 and effective contribution of 18.26%. There was a positive significant relationship between emotional quotient and learning achievement at significance level = 0.001 and effective contribution of 12.15%. There was a positive significant relationship of Perception on Assistant Pharmacist Profession and emotional quotient simultaneously to pharmaceutical learning achievement at significance level = 0.001 and effective contribution of 30.41%. In Conclusion, There was a positive significant relationship of Perception on Assistant Pharmacist Profession and emotional quotient to pharmaceutical learning achievement.Keywords: Emotional Quotient, Learning Achievement, Assistant Pharmacists Profession. Abstrak: Prestasi belajar farmasetika berhubungan erat dengan persepsi dan kecerdasan emosi. Persepsi tentang Profesi Asisten Apoteker adalah pemahaman mahasiswa dalam menginterpretasikan tentang Profesi Asisten Apoteker. Kecerdasan emosi adalah kemampuan mahasiswa dalam mengelola emosi pada dirinya selama mengikuti proses pembelajaran sampai selesai pendidikan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis hubungan persepsi tentang Profesi Asisten Apoteker dan kecerdasan emosi dengan prestasi belajar farmasetika pada  mahasiswa Prodi DIII Farmasi di Poltekkes Bhakti Mulia Sukoharjo. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif Analitik Observasional dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah 82 mahasiswa.  Sampel 65 mahasiswa dengan teknik pengambilan sampel menggunakan Teknik Proportionate Random Sampling. Analisis data dengan uji prasyarat yaitu uji normalitas, uji linearitas dan uji independensi, kemudian dilanjutkan dengan uji hipotesa pertama dan kedua dengan Product Moment, uji hipotesa ketiga dengan korelasi regresi ganda. Ada hubungan positif yang signifikan antara persepsi tentang Profesi Asisten Apoteker dengan prestasi belajar dengan nilai signifikansi = 0,001 dan sumbangan efektif sebesar 18,26%. Ada hubungan positif yang signifikan antara kecerdasan emosi dengan prestasi belajar dengan nilai signifikansi = 0,001 dan sumbangan efektif sebesar 12,15%. Ada hubungan positif yang signifikan antara persepsi tentang Profesi Asisten Apoteker dan kecerdasan emosi secara bersama-sama dengan prestasi belajar farmasetika dengan nilai signifikansi = 0,001  dan sumbangan efektif sebesar 30,41%. Simpulannya, terdapat hubungan positif yang signifikan antara persepsi tentang Profesi Asisten Apoteker dan kecerdasan emosi dengan prestasi belajar farmasetika. Kata kunci: Kecerdasan Emosi, Prestasi Belajar, Profesi Asisten Apoteker.
Hubungan Persepsi Dan Latar Belakang Pendidikan Dengan Ketrampilan Praktikum Farmasetika Program Studi Diii Farmasi (The Correlation Of Perception And Educational Background To The Skills Of Pharmaceutical Practice In The Students Of Pharmacy Undergraduat Nova Rahma Widyaningrum
Indonesian Journal on Medical Science Vol 2 No 1 (2015): IJMS - 2015
Publisher : Unit Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Politeknik Kesehatan Bhakti Mulial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (366.118 KB)

Abstract

Abstract: Perception of pharmaceutical practice is a prossess done by someone for interpretating the sensory impression they have, so that it will give a meaning for them. The students of pharmacy in Undergraduate Study Programm in Poltekkes Bhakti Mulia Sukoharjo have variances of educational background. Pharmaceutical practice is basic skills for the first level of study in pharmacy, that can improve and retread their capability being good technical personnel pharmacy. The differ of educational background will make any different in the way of their thinking, studying and also visioning. The purpose of this study was analyze the Correlation of Perception and educational background to the skills of pharmaceutical practice in the students of pharmacy undergraduate study programm in Poltekkes Bhakti Mulia Sukoharjo. This study was an quantitative research with cross sectional approach. The target population in the research was 82 students and the source population was 36 students. The sample was 36 students with the sampling technique was used by exhausting sample. The data analyze at the first hypothesis was analyzed using Spearman an Kendall’s tau correlation, the second one was analyzed using chi squere and coefficient contingency and the final one was analyzed using binary logistic regression. There was positively and tightly of correlation between perception to the skills of pharmaceutical practice at significance level = 0.000 and (p) value = 0.704; (r) = 0.666. There was positive and tight of correlation between educational background to the skills of pharmaceutical practice at pearson chi squere level = 22.377 > 7.815 and (C) value = 0.619. There was a positive significant correlation of Perception and educational background to the skills of pharmaceutical practice predicted by perception correlate value = 2.003 and educational background correlate value = 0.795. They contribute to the skills of pharmaceutical practice together as bis as 61.9 %.in conclusion, there was a positive significant correlation of Perception and educational background to the skills of pharmaceutical practice. Keywords: skills of pharmaceutical practice, educational background, perceptionAbstrak: Persepsi terhadap praktikum farmasetika merupakan suatu proses yang dilakukan individu untuk menginterpretasikan kesan inderawi sehingga akan memberikan makna bagi lingkungannya. Prodi DIII Farmasi Poltekkes Bhakti Mulia Sukoharjo memiliki mahasiswa yang bervariasi latar belakang pendidikannya. Praktikum Farmasetika merupakan ketrampilan dasar bagi mahasiswa farmasi untuk melatih mahasiswa menjadi tenaga teknis kefarmasian yang kompeten. Latar belakang pendidikan yang berbeda akan menimbulkan perbedaan pula pada cara pandang, cara berfikir dan cara belajar mahasiswa. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis hubungan persepsi dan latar belakang pendidikan dengan ketrampilan praktik farmasetika pada mahasiswa Prodi DIII Farmasi di Poltekkes Bhakti Mulia Sukoharjo. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Populasi sasaran dalam penelitian ini adalah 82 mahasiswa, sedang populasi sumber adalah 36. Sampel 36 mahasiswa dengan teknik pengambilan sampel menggunakan teknik exhausting sample. Analisis data pada uji hipotesa pertama dengan Analisa Korelasi Spearman dan Kendall‘s tau, dilanjutkan uji hipotesa kedua dengan chi squere dan coeffisient contingency, selanjutnya uji hipotesa ketiga dengan regresi logistik ganda. Ada hubungan positif dan erat antara persepsi dan ketrampilan praktikum farmasetika dengan nilai signifikansi 0.000 dan nilai (p) = 0.704; (r) = 0.666. Ada hubungan yang positif dan erat antara latar belakang pendidikan dengan ketrampilan praktik farmasetika dilihat dari nilai koefisien Pearson-Chi squere = 22.377 > 7.815 dan nilai (C) = 0.619. Ada hubungan yang positif antara persepsi dan latar belakang pendidikan dengan ketrampilan praktikum farmasetika dengan nilai koefisien persepsi sebesar 2.003 dan nilai koefisien latar belakang pendidikan sebesar 0.795, dengan kontribusi bersama sebesar 61.9 %. Simpulannya, terdapat  hubungan positif yang signifikan antara persepsi dan latar belakang pendidikan dengan ketrampilan praktikum farmasetika. Kata kunci: ketrampilan praktikum farmasetika, latar belakang pendidikan, persepsi.
Hubungan Religiusitas, Konsep Diri Dan Keintiman Keluarga Dengan Perilaku Seksual Pranikah Pada Mahasiswa Program Studi DIII Kebidanan Poltekkes Bhakti Mulia Sukoharjo Chusnul Chotimah
Indonesian Journal on Medical Science Vol 2 No 1 (2015): IJMS - 2015
Publisher : Unit Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Politeknik Kesehatan Bhakti Mulial

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (480.932 KB)

Abstract

Abstract: Premarital sexual behavior among teenagers is likely to increase. This is because teens are not prepared for the change in him including sex drive starts to increase at this time and is difficult to control. Environmental factors that influence adolescent reproductive behavior including the factor family. While the factors that comes from within them religiosity and adolescent self-concept. This study aims to determine the relationship of religiosity, self-concept, family intimacy with premarital sexual behavior obstetric Polytechnic Students of Bhakti Mulia. This research uses quantitative analytical observational study with cross sectional approach. The number of samples used 60 students of Midwifery Diploma with sampling techniques: simple random sampling. Independent variables consisted of religiosity, self-concept and family intimacy. Dependent Variable: premarital sexual behavior. Data were analyzed by binary logistic regression analysis. There was a significant strong positive relationship between religiosity and premarital sexual behavior, value OR of 5.2 (95% CI = 1.37 to 19.9, p = 0.015). There was a strong significant positive relationship between self-concept and premarital sexual behavior, value OR 5.9 (95% CI = 1.62 to 22.1, p = 0.007). There is a strong positive relationship between intimacy and significant family with premarital sexual behavior, value OR = 4.8 (95% CI = 1.04 to 22.4, p = 0.044).So, There is a positive relationship and statistically significant between religiosity, self-concept and family intimacy with premarital sexual behavior.Keywords: religiosity, self-concept, family intimacy, premarital sexual behavior. Abstrak: Perilaku seksual pranikah dikalangan remaja cenderung meningkat. Hal tersebut karena remaja tidak siap menghadapi perubahan dalam dirinya termasuk dorongan seks yang mulai meningkat pada masa ini dan sulit dikendalikan. Faktor lingkungan yang berpengaruh terhadap perilaku reproduksi remaja diantaranya adalah faktor keluarga. Sedangkan faktor yang berasal dari dalam diri remaja diantaranya religiusitas dan konsep diri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan religiusitas, konsep diri, keintiman keluarga dengan prilaku seksual pranikah pada mahasiswa. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif analitik observasional dengan pendekatan cross sectional. Jumlah sampel yang digunakan 80 mahasiswa Program Studi D III Kebidanan dengan teknik pengambilan sampel: simple random sampling. Variabel Independent terdiri dari religiusitas, konsep diri dan keintiman keluarga. Variabel dependent: perilaku seksual pranikah. Data dianalisis dengan analisis regresi logistik biner. 1) Ada hubungan positif yang kuat signifikan antara religiusitas dengan perilaku seksual pranikah, Nilai OR 5,2 (CI 95%= 1,37 – 19,9 dan  p = 0,015). 2) Ada hubungan positif yang kuat signifikan antara konsep diri dengan perilaku seksual pranikah, Nilai OR 5,9 (CI 95%= 1,62 – 22,1 dan p=0,007). 3) Ada hubungan positif yang kuat dan signifikan antara keintiman keluarga dengan perilaku seksual pranikah,  Nilai OR= 4,8 (CI 95%= 1,04 – 22,4 dan p=0,044). Jadi, ada hubungan positif dan secara statistik signifikan antara religiusitas, konsep diri dan keintiman keluarga terhadap perilaku seksual pranikahKata Kunci : religiusitas, konsep diri, keintiman keluarga, perilaku seksual pranikah.

Page 1 of 29 | Total Record : 289