cover
Contact Name
I Putu Ade Andre Payadnya
Contact Email
adeandre@unmas.ac.id
Phone
+6281398019553
Journal Mail Official
jurnalpemantik@unmas.ac.id
Editorial Address
Jalan Kamboja No. 11A, Denpasar, Bali
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
Jurnal Pembelajaran dan Pengembangan Matematika
ISSN : -     EISSN : 27979547     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Pembelajaran dan Pengembangan Matematika is managed by the Mathematics Education Study Program, Faculty of Teacher Training and Education, Universitas Mahasaraswati Denpasar and was published for the first time in March 2021 which is a medium for publishing the results of research or studies in the fields of mathematics education, development of mathematics learning, and pure mathematics. The presence of this journal is expected to provide a source of information for anyone, both academics and the wider community. This journal is also a vehicle to motivate lecturers, teachers and other educators, practitioners, and the academic community as well as anyone who can contribute the results of their research and studies.
Articles 57 Documents
ANALISIS PENERAPAN RPP SATU HALAMAN DALAM KONTEKS PEMBELAJARAN MATEMATIKA I Ketut Suwija; I Made Dharma Atmaja
Jurnal Pembelajaran dan Pengembangan Matematika (PEMANTIK) Vol. 1 No. 1 (2021): Jurnal Pembelajaran dan Pengembangan Matematika
Publisher : Prodi Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Unmas Denpasar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (165.397 KB)

Abstract

Penyederhanaan RPP awalnya merupakan wacana yang disampaikan di akhir tahun 2019 oleh MendikbudNadiem Makarim saat mencetuskan kebijakan “merdeka belajar”. Penyederhanaan RPP dari sisi konten inibertujuan untuk memberikan kemudahan bagi guru terutama terkait dengan beban kerja administrasi. Jika kitaanalisis secara menyeluruh maka hal ini cukup memberikan keringanan bagi guru mengingat bahwa RPPsebelumnya terdiri dari banyak komponen, yang mungkin dari sisi implementasi akan sangat baik karenaterperinci, namun jika dilihat dari sisi administrasi cukup memberatkan bagi guru. Penyederhanaan ini jugaberimplikasi pada jumlah halaman RPP yang berkurang hingga menjadi satu halaman saja. Dalam kontekspembelajaran matematika, penyederhanaan RPP merupakan peluang yang sangat baik bagi guru untuk membuatrencana pembelajaran, memilih model pembelajaran, media dan sumber belajar yang berorientasi pada prosesbelajar matematika yang menyenangkan tanpa harus kaku terpaku pada RPP kompleks yang memuat banyakkomponen-komponen.
PERSEPSI MAHASISWA TERHADAP KULIAH DARING PADA MASA PANDEMI COVID 19 Putu Suarniti Noviantari; I Putu Ade Andre Payadnya
Jurnal Pembelajaran dan Pengembangan Matematika (PEMANTIK) Vol. 1 No. 1 (2021): Jurnal Pembelajaran dan Pengembangan Matematika
Publisher : Prodi Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Unmas Denpasar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (443.996 KB)

Abstract

Tujuan penelitian ini agar dapat mendeskripsikan persepsi mahasiswa terhadap pembelajaran daring selamamasa pandemic covid 19. Penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif kuantitatif. Instrumenpenelitian ini menggunakan angket online dan disebar pada bulan Agustus 2020. Responden dalam penelitian iniadalah mahasiswa Prodi Pendidikan Matematika Universitas Mahasaraswati Denpasar sebanyak 57 orang. Hasilpenelitian ini menunjukkan bahwa sebanyak 54% mahasiswa prodi pendidikan matematika tidak senang apabilaketetapan belajar daring atau pembelajaran jarak jauh diperpanjang.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NHT TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 4 MENGWI TAHUN PELAJARAN 2017/2018 Ni Putu Anik Kusuma Dewi; Kadek Rahayu Puspadewi; I Made Wena
Jurnal Pembelajaran dan Pengembangan Matematika (PEMANTIK) Vol. 1 No. 1 (2021): Jurnal Pembelajaran dan Pengembangan Matematika
Publisher : Prodi Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Unmas Denpasar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (345.228 KB)

Abstract

MENINGKATKAN AKTIVITAS BELAJAR DAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH DALAM PEMBELAJARAN BANGUN DATAR SEGIEMPAT DENGAN MODEL PEMBELAJARAN GUIDED DISCOVERY PADA SISWA KELAS VII K SMP NEGERI 3 ABIANSEMAL TAHUN PELAJARAN 2017/2018 Diah Ayu Noviani; Ida Bagus Ketut Perdata
Jurnal Pembelajaran dan Pengembangan Matematika (PEMANTIK) Vol. 1 No. 1 (2021): Jurnal Pembelajaran dan Pengembangan Matematika
Publisher : Prodi Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Unmas Denpasar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (653.741 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar peningkatan aktivitas belajar dankemampuan pemecahan masalah siswa melalui penerapan pembelajaran Guided Discoverydalam pembelajaran segiempat di kelas VII K SMP Negeri 3 Abiansemal tahun 2017/2018.Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK), Kurt Lewin. Data dikumpulkan menggunakan hasil belajar siswa, hasiltes siswa untuk memperoleh data kualitatif. Adapun peningkatan aktivitas belajar dan kemampuan pemecahan masalah matematika siswa yang dicapai sebagai berikut: (1) Peningkatan aktivitas belajar siswa ditunjukkan dengan peningkatan kategori aktivitas belajarsiswa dari kategori “cukup aktif” pada siklus I meningkat menjadi “aktif” pada siklus II.; (2) Peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematika siswa ditunjukkan dengan persentase peningkatan rata-rata nilai kemampuan pemecahan masalah dari siklus I ke siklusII sebesar 58,2%.
MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN PRESTASI BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN BANGUN DATAR SEGIEMPAT Gede Ivan Prasetya Satria Nugraha Mulya; I Made Dharma Atmaja; Putu Suarniti Noviantari
Jurnal Pembelajaran dan Pengembangan Matematika (PEMANTIK) Vol. 1 No. 1 (2021): Jurnal Pembelajaran dan Pengembangan Matematika
Publisher : Prodi Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Unmas Denpasar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (410.642 KB)

Abstract

ANALISIS KESALAHAN SISWA DALAM MENGERJAKAN SOAL LOGARITMA BERDASARKAN PROSEDUR NEWMAN UNTUK SISWA KELAS X MIPA 8 SMAN 5 DENPASAR Marthen Tadu Baro; I Made Wena; Putu Ledyari Noviyanti
Jurnal Pembelajaran dan Pengembangan Matematika (PEMANTIK) Vol. 1 No. 1 (2021): Jurnal Pembelajaran dan Pengembangan Matematika
Publisher : Prodi Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Unmas Denpasar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (290.68 KB)

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan metode kualitatif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis-jenis kesalahan siswa dalam mengerjakan soal matematika materi Logaritma berdasarkan Prosedur Newman dan penyebab kesalahannya. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X MIPA 8 SMA Negeri 5 Denpasar yang ditentukan dengan menggunakan metode purposive sampling lalu dikelompokkan menjadi 3 kelompok yaitu kelompok tinggi, sedang, dan rendah yang diambil 2 siswa dari masing-masing kelompok sehingga subjek penelitian menjadi 6 siswa. Pengumpulan data diperoleh dengan menggunakan teknik observasi, teknik tes, teknik wawancara, dan teknik dokumentasi yang kemudian dianalisis dengan menggunakan reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan, dan keabsahan data (triangulasi). Hasil penelitian menunjukkan bahwa persentase jenis kesalahan yang dilakukan siswa berdasarkan prosedur New man adalah kesalahan membaca masalah yang dilakukan siswa sebesar 5,35%, kesalahan memahami masalah sebesar 10,71%, kesalahan transformasi sebesar 26,78%, kesalahan kemampuan proses sebesar 30,35%, dan kesalahan penulisan jawaban akhir sebesar 26,78%. Penyebab kesalahan siswa adalah 20,31% siswa kurang teliti, 18,75% siswa terlalu terburu-buru, 3,12% siswa belum paham maksud soal, 14,06% siswa kurang berlatihsoal-soal, 20,31% siswa kurang memanfaatkan waktu dengan baik, 6,25% siswa tidak percaya diri, 9,37% siswa salah dalam menghitung (komputasi), dan 7,81% siswa belum paham menggunakan metode atau rumus.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KUANTUM TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA DALAM PEMBELAJARAN BANGUN DATAR SEGIEMPAT Stefani Andriani; I Gusti Ngurah Nila Putra; I Made Wena
Jurnal Pembelajaran dan Pengembangan Matematika (PEMANTIK) Vol. 1 No. 1 (2021): Jurnal Pembelajaran dan Pengembangan Matematika
Publisher : Prodi Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Unmas Denpasar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (406.01 KB)

Abstract

PERBEDAAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA DALAM PEMBELAJARAN BANGUN RUANG KUBUS DAN BALOK DENGAN MODEL PEMBELAJARAN LEARNING CYCLE 7E Yohan Dwi Nugraha; Ida Bagus Ketut Perdata; I Ketut Suwija
Jurnal Pembelajaran dan Pengembangan Matematika (PEMANTIK) Vol. 1 No. 1 (2021): Jurnal Pembelajaran dan Pengembangan Matematika
Publisher : Prodi Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Unmas Denpasar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (381.825 KB)

Abstract

ANALISIS KESALAHAN SISWA DALAM MENGERJAKAN SOAL MATEMATIKA BERDASARKAN PROSEDUR NEWMAN PADA POKOK MATERI LINGKARAN KELAS VIII SMP TP. 45 DENPASAR fitri fitri mbati mbana
Jurnal Pembelajaran dan Pengembangan Matematika Vol. 1 No. 2 (2021): Jurnal Pembelajaran dan Pengembangan Matematika
Publisher : Prodi Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Unmas Denpasar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (517.814 KB) | DOI: 10.36733/pemantik.v1i2.2868

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan metode kualitatif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis-jenis kesalahan dan penyebab kesalahan siswa dalam mengerjakan soal matematika pada materi lingkaran berdasarkan Prosedur Newman. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP PT. 45 Denpasar yang dikelompokan menjadi 3 kelompok yaitu kelompok tinggi, sedang, dan rendah diambil 2 siswa darimasing-masing kelompok sehingga subjek penelitian menjadi 6 siswa. Pengumpulan data diperoleh dengan menggunakan teknik teks, teknik wawancara, yang kemudian dianalisis dengan menggunakan reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan, dan keabsahan data (triangulasi). hasl penelitian menunjukan bahwa persentase jenis kesalahan yang dilakukan siswa berdasarkan Prosedur Newman adalah kesalahan membaca masalah yang dilakukan siswa sebesar 10,3%, kesalahan memahami masalah sebesar 29,9%, kesalahan transformasi sebesar 20,7%, kesalahan kemampuan proses sebesar 13,8%, dan kesalahan penulisan jawaban akhir sebesar 25,3%. Penyebab kesalahan siswa adalah siswa kurang teliti, siswa terlalu buru-buru, siswa belum paham maksud soal, siswa kurang berlatih soal, siswa kurang memanfaatkan waktu dengan baik, siswa tidak percaya diri, siswa salah dalam menghitung (komputasi), dan siswa belum paham menggunakan metode atau rumus.
ANALISIS KESALAHAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL SEGIEMPAT DAN SEGITIGA BERDASARKAN PROSEDUR NEWMAN UNTUK SISWA KELAS VII SMP NEGERI 2 KOTA TAMBOLAKA TAHUN AJARAN 2020/2021 Paulus Andronikus Kaledi; I Putu Ade Andre Payadnya
Jurnal Pembelajaran dan Pengembangan Matematika Vol. 1 No. 2 (2021): Jurnal Pembelajaran dan Pengembangan Matematika
Publisher : Prodi Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Unmas Denpasar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (198.217 KB) | DOI: 10.36733/pemantik.v1i2.2869

Abstract

ABSTRAK Penilitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal matematika khususnya soal segiempat dan segitiga. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan data kualitatif. Subjek penelitian adalah siswa kelas VII SMPN 2 Kota Tambolaka dengan jumlah 26 siswa yang ditentukan dengan metode purposive sampling dengan cara siswa dibagi menjadi 3 kelompok yang terdiri atas 2 siswa dari kelompok tinggi, 2 siswa dari kelompok sedang dan 2 siswa dari kelompok rendah sehingga jumlahnya menjadi 6 siswa. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan teknik tes, observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis datanya menggunakan reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan, dan keabsahan data. Pengecekan keabsahan data menggunakan teknik triangulasi dengan jenis triangulasi sumber. Hasil penelitian dan pembahasan menunjukkan bahwa persentase kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal uraian yaitu persentase kesalahan membaca masalah (4%), persentase kesalahan memahami masalah (4%), presentase kesalahan transformasi (16%), persentase kesalahan kemampuan proses 34%, dan persentase kesalahan penulisan jawaban akhir (42%). Penyebab kesalahan siswa yaitu siswa kurang teliti, siswa terlalu buru-buru, siswa belum paham maksud soal, siswa kurang berlatih soal-soal, siswa kurang memanfaatkan waktu dengan baik, siswa tidak percaya diri, siswa salah dalam menghitung, dan siswa belum paham menggunakan metode atau rumus, siswa tidak mempelajari ulang materi yang diberikan oleh guru Kata kunci : analisis kesalahan, segiempat dan segitiga, prosedur Newman