cover
Contact Name
Abdul Hanan
Contact Email
admin-jurnal@staima.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
admin-jurnal@staima.ac.id
Editorial Address
Jalan KH.Masduqi Aly Blok Kasab, Babakan, Kec. Ciwaringin, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat 45167
Location
Kab. cirebon,
Jawa barat
INDONESIA
Masile: Jurnal Studi Ilmu Keislaman
ISSN : -     EISSN : 26860732     DOI : -
Core Subject : Religion,
FOCUS MASILE: Journal of Islamic studies emphasizing Contemporary Islamic studies in Indonesia, Southeast Asia, and a Global Perspective with a multidisciplinary approach SCOPE This journal specializes in studying the theory and practice of various topics of Islamic studies, specifically Islamic education, sharia economics, Islamic family law, Islamic criminal law, Islamic constitutional law, sharia economic law,Islamic Thought, Hadith, Tafsir, within the framework of Indonesian Islamic studies and intended to express original researches and current issues. This journal welcomes the contributions of scholars from related fields warmly that consider the following general topics;
Articles 44 Documents
An Analysis of Conversational Maxims in Casual Conversation Muhammad Aulia Taufiqi; Abdul Hanan; Aulia Priangan
MASILE Vol 2 No 2 (2021): MASILE
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Ma'had Ali Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (316.492 KB) | DOI: 10.1213/masile.v2i2.30

Abstract

This study was aimed to analyze the conversational maxims appeared and flouted by the speakers in casual conversation which are conducted by two students of English Language Education, Graduate Program of State Semarang University. In order to achieve the goal, the writer used descriptive qualitative research design. Therefore, this study is conducted systematically through the technique of data collecting and data analysis. As the results of this research, the writer divided into two categories. The first result, the writer found out that maxim of quality was the most appeared in the conversation, the frequency appeared of maxim of quantity was 16 times, followed by maxim of quality with 13 times appeared, 2 times appeared for the maxim of relation and only 1 time for maxim of manner. The second result showed that there were 3 kinds flouting maxims in the conversation. The flouting maxims that the speakers did were maxim of quantity (only 1 time) and maxim of quality (2 times). From the result, it implicated that the speakers obey the rule of Gricean maxims. It also means that the conversation runs smoothly and both of the speakers understand what they uttered in the conversation. Although there is some flouting inside the conversation, it does not mean that there is some problem occur in the conversation. Keywords: conversational maxims, flouting maxim, casual conversation
Pengembangan Peran Pendidikan IPS dalam Membentuk Perilaku Sosial Siswa di SMP Negeri 1 Plered Kabupaten Cirebon Eko Yudi Yanto; Fairuz ‘Ainun Na’im
MASILE Vol 2 No 2 (2021): MASILE
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Ma'had Ali Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (213.5 KB) | DOI: 10.1213/masile.v2i2.32

Abstract

Hasil observasi yang telah dilakukan memperoleh data bahwa proses pendidikan IPS di SMP Negeri 1 Plered Kabupaten Cirebon adalah lembaga pendidikan yang kurang mempedulikan sebuah sikap, perilaku dan etika dalam penerapan kedisiplinan disekolah. Tingkat kecerdasan yang didapat dalam pendidikan IPS sangat rendah dalam pola pembentukan perilaku sosial pada siswanya. Penerapan yang lebih baik dan efektip untuk membuat kelembagaan pendidikan dengan pola pembimbing jangan hanya sebatas pendidik saja yang berarti semua elemen yang berhubungan pada pendidikan IPS ini harus bisa berperan semana mestinya. Bentuk pendampingan lembaga pendidikan, guru di sekolah dan keluarga dirumah. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh data tentang bagaimana pendidikan IPS, sikap perilaku siswa dan peran pendidikan IPS dalam membentuk perilaku sosial siswa yang disiplin dan baik di SMP Negeri 1 Plered Kabupaten Cirebon. Dalam pendidikan IPS harus bisa memahami fungsi sebuah tanggung jawab yang mesti dijalani dan tidak bisa ditinggalkan untuk orentasi memberikan bimbingan yang maksimal kepada peserta didik, serta sesuai dengan makna pendidikan itu sendiri mencerdaskan anak bangsa juga memiliki sebuah etika dan akhlak yang baik. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian metode deskriptif, sedangkan dalam pengumpulan data dilaksanakan dengan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi untuk mendapatkan informasi mengenai masalah yang diteliti. Sedangkan menganalisis data yang digunakan adalah data reduction (reduksi data), data display (penyajian data) dan conclusion drawing / verification (penarikan kesimpulan). Berdasarkan analisis dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa, peran pendidikan IPS dalam membentuk perilaku sosial siswa sangat relevan, disebabkan melalui kegiatan proses pendampingan dalam pembelajaran secara etika dan akhlak yang disempurnakan lebih baik. Menanamkan nilai-nilai perilaku sosial dilakukan melalui beberapa unsur pendidikan yang meliputi adanya tahap perencanaan, pelaksanaan, keteladanan, dan kegiatan ekstrakurikuler di SMP Negeri 1 Plered Kabupaten Cirebon dengan melalui kegiatan yang rutin, kegiatan yang spontan, dan kegiatan yang terprogram. Hal tersebut bisa dilihat dari sebuah aktifitas keseharian dilingkungan sekolah bertahap memiliki etika dan akhlak yang baik. Keyword: Pendidikan, sosial, perilaku
Analisis Dampak Merger Tiga Bank Syariah BUMN Terhadap Nasabah Nur Laila Azizah; Nur Jannah
MASILE Vol 2 No 2 (2021): MASILE
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Ma'had Ali Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (216.942 KB) | DOI: 10.1213/masile.v2i2.34

Abstract

Pandemi Corona Virus Disease 2019 (COVID-19) berdampak signifikan pada banyak sektor kehidupan, tidak hanya kesehatan dan kemanusiaan tetapi juga pada perekonomian dunia. Indonesia adalah salah satu dari sejumlah negara yang terdampak COVID-19 termasuk sektor industri perbankan. Salah satu strategi yang dilakukan dalam rangka meminimalkan dampak COVID-19, Pemerintah melelui Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengeluarkan kebijakan stimulus perekonomian Nasional sebagai kebijakan countercyclical dampak penyebaran corona virus disease 2019 dengan mengeluarkan POJK No.18/POJK.03/2020 mengambil langkah-langkah untuk menjaga stabilitas system keuangan, terutama disektor perbankan, ancaman pelemahan ekonomi akibat COVID-19. OJK memberikan perintah kepada Bank untuk yang pertama melakukan merger, melakukan konsolidasi, mengambil alih atau integrasi. Kedua, menerima merger, konsolidasi, akuisisi dan integrasi. Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana dampak adanya merger tiga Bank Syariah BUMN terhadap nasabah. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan melakukan wawancara, naskah, catatan lapangan, website resmi, buku-buku, dokumen-dokumen dan kepustakaan yang berkaitan dan relevan yang mendukung penelitian. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa merger yang dilakukan tiga Bank Syariah BUMN, yaitu Bank Mandiri Syariah, BRISyariah dan BNI Syariah yang berubah nama menjadi Bank Syariah Indonesia disambut positif oleh nasabah. Dengan adanya merger nasabah dapat bertransaksi diseluruh outlite dan layanan e-channel nasabah ex legacy lainnya dan diversifikasi produk yang menjadi pilihan nasabah. Dari hasil analisis SWOT Bank Syariah Indonesia memiliki peluang yang cukup besar untuk menguasai pangsa pasar dengan terus meningkatkan kualitas dan pelayanan setra terus melakukan pemasaran kepada masyarakat. Kata kunci : Merger, Bank Syariah BUMN, Bank Syariah Indonesia.
Belajar Alquran Daring: Studi atas KAFA (Komunitas Pecinta Alquran) di Pesantren Babakan Ciwaringin Cirebon Abdul Hanan; Muhammad Aulia Taufiqi; Aulia Priangan
MASILE Vol 2 No 2 (2021): MASILE
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Ma'had Ali Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (313.93 KB) | DOI: 10.1213/masile.v2i2.35

Abstract

Penelitian ini menganalisis munculnya media massa pembaca dan penghafal Alquran di Indonesia utamanya pada KAFA (Komunitas Pecinta Alquran) di Cirebon yang medianya lewat gawai. Sekarang pada abad 21 fenomena ini banyak muncul ke permukaan adalah bagaimana otoritas baru memanfaatkan media baru untuk menjawab sekat ruang dan waktu. Peneliti akan menguji seberapa besar pengaruh KAFA dalam menciptakan otoritas baru bagi lingkungan dan komunitasnya. Pertanyaan yang ingin peneliti jawab adalah apakah otoritas KAFA di Pesantren Babakan. Bagaimana KAFA membangun otoritasnya. Bagaimana KAFA menggunakan otoritasnya dalam masyarakat. Pendekatan yang akan dimanfaatkan tentu fenomenologi dan dengan kerangka observasi.
Analisis Yuridis Jual-Beli Online Buku Elektronik (E-Book) (E-Commerce) Dari Persepektif Hukum Perdata Indonesia Singgih Utomo
MASILE Vol 2 No 2 (2021): MASILE
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Ma'had Ali Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (298.573 KB) | DOI: 10.1213/masile.v2i2.36

Abstract

Di era globalisasi saat ini perkembangan teknologi sangat mempengaruhi dunia termasuk Indonesia, salah satu dampak dari perkembangan teknologi misalnya di dunia perdagangan yang dilakukan menggunakan alat telekomunikasi dan informasi sehingga antara pihak penjual dan pembeli tidak perlu bertemu langsung melainkan dalam melakukan transaksi melalui media telekomunikasi dan informasi dalam pencapaian kata sepakat, baik mengenai harga barang atau jasa, cara pembayaran, cara penyerahan barang atau jasa, dan ketentuan lainnya dalam jual beli tersebut. Dapat dilihat hal diatas meskipun cara yang digunakan dalam perdagangan berbeda-beda, namun hukum yang berlaku tetap sama dengan perdangan pada umumnya dan ditambah peraturan yang berkaitan dengan media yang digunakan dalam suatu transaksi. Perdagangan merupakan salahsatu kegiatan dibidang ekonomi, sehingga di Indonesia mempunyai landasan hukum yaitu UUD 1945 Pasal 33 yang mengatur mengenai perekonomian Negara Indonesia. Salah satu media dalam melakukan jual beli disini adalah internet. Jual beli menurut KUHPerdata merupakan suatu bentuk perjanjian antara penjual dan pembeli, sedangkan pengertian perjanjian menurut Pasal 1313 KUHPerdata adalah suatu perbuatan yang mana satu pihak atau lebih mengikatkan dirinya terhadap satu pihak atau lebih.
Konsep Pendidikan Persepektif Gender Menurut KH. Husein Muhammad Fitriah Yahya
MASILE Vol 2 No 2 (2021): MASILE
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Ma'had Ali Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (279.708 KB) | DOI: 10.1213/masile.v2i2.37

Abstract

Gender adalah konstruksi sosial yang menjelaskan tentang peran manusia berdasarkan jenis kelamin. Sebab itu, masalah gender lahir dan dipertahankan oleh masyarakat. Masyarakat umumnya didominasi oleh peran laki-laki (patriarki). Laki-laki memiliki peran publik (bekerja, berorganisasi, berpolitik), sementara perempuan memiliki peran privat (mengurus anak, mencuci, melahirkan, memasak). Ini merupakan konstruksi gender yang mainstream. Pada perkembangannya, kaum perempuan merupakan jumlah yang cukup banyak di masyarakat. Mereka memiliki potensi publik (berorganisasi, berpolitik, dan bekerja) yang ternyata setara dengan laki-laki. Namun, potensi tersebut terhambat untuk muncul akibat pembatasan oleh budaya gender yang patriarkis. Sebab itu, muncul gerakan emansipasi wanita (kini dikenal dengan feminis) yang berupaya mensetarakan peran laki-laki dan perempuan, baik di sektor publik maupun privat. Pembahasan tentang bagaimana feminisme lahir dimulai dengan pemaparan tentang bagaimana masyarakat memandang tentang perempuan, hingga munculnya kesadaran dari sekelompok orang (yang berperan sebagai agent of change) terhadap adanya ketidakadilan (tidak egaliter) terhadap perempuan di dalam cara pandang masyarakat tersebut. Jenis penelitian ini adalah penelitian kepustakaan (library research), dalam artian semua sumber data berasal dari bahan-bahan tertulis berupa buku, dokumen, majallah dan naskah yang ada kaitannya dengan topic pembahasan melalui penelaahan berbaga iliteratur yang berhubungan dengan penelitian yang mencakup data primer, sekunder, dan tertier. Data-data yang dikumpulkan dibaca. Pendidikan yang berbasis pada keadilan dan persamaan; keadilan dipahami sebagai pemberian hak yang jelas sesuai dengan tabiat dan rekayasa sosial, sedangkan persamaan adalah menyamakan status kesempatan antara laki- laki dan perempuan. Pendidikan yang memberikan peluang dan kesempatan yang sama antara laki laki dan perempuan; dan ini bisa dibuktikan dengan tanpa adanya sekat-sekat kultural yang bisa mendiskriditkan peran perempuan, seperti hak mengajar, hak berpendapat, hak ruangan, dan hak sosial kulktural. Kata kunci. Gender, Pendidikan, Kh. Husein Muhammad
Kajian Hukum Islam Terhadap Hak Kekayaan Intelektual (HKI) Siti Waviroh; Rosdita Indah Yuniawati
MASILE Vol 2 No 2 (2021): MASILE
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Ma'had Ali Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (200.57 KB) | DOI: 10.1213/masile.v2i2.38

Abstract

Hak Kekayaan Intelektual (HKI) adalah hak yang timbul atas kekayaan yang hadir atau lahir dari kemampuan intelektual manusia. Karya karya intelektual yang dimaksud dalam bidang ilmu pengetahuan, seni, sastra ataupun teknologi dan merupkan sesuatu yang dilindungi oleh undang-undang. Adapun penulisan dalam penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif atau penelitian lapangan (field research) yang merupakan suatu penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang yang diamati langsung di lapangan, melalui teknik pengumpulan data dengan wawancara dan observasi, pengambilan sempel sumber data yang dilakukan menggunakan sempel acak yang lebih Spesifikasinya Simple Random Sampling dimana pengambilan sempel secara acak dan sederhana, Kesimpulan dari penelitian ini bawasannya adat/kebiasaan masyarakat pedagang Tegalgubug yang home industry dengan meniru karya seni motif/corak orang lain yaitu mengikuti pendapat ulama yang mengatakan boleh dengan alasan suatu karya adalah ilmu seperti halnya ilmu harus di salurkan dan di ambil manfaatnya. Kata kunci : Hukum Keluarga Islam, Adat, Motif Ekonomi.
Analisis Hukum Taklifi dan Pengembangannya dalam Ushul Fiqih Riza Pachrudin
MASILE Vol 2 No 2 (2021): MASILE
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Ma'had Ali Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (184.34 KB) | DOI: 10.1213/masile.v2i2.39

Abstract

Dalam islam terdapat berbagai macam hukum, diantaranya adalah hukum taklifi. Hukum Taklifi adalah sesuatu yang menuntut suatu pegerjaan dari mukallaf, atau menuntut untuk berbuat, atau memberikan pilihan kepadanya antara melakukan dan meninggalkannya. Begitu juga terdapat macam-macam hukum taklifi. Makalah ini akan menjelaskan pengertian dari macam-macam hukum tersebut. Jenis penelitian ini adalah penelitian kepustakaan (library research), dalam artian semua sumber data berasal dari bahan-bahan tertulis berupa buku, dokumen, majallah dan naskah yang ada kaitannya dengan topic pembahasan melalui penelaahan berbagai literatur yang berhubungan dengan penelitian yang mencakup data primer, sekunder, dantertier. Data-data yang dikumpulkan, dibaca. Hasil penelitian bahwasanya Hukum Taklifi adalah sesuatu yang menuntut suatu pegerjaan dari mukallaf, atau menuntut untuk berbuat , atau memberikan pilihan kepadanya antara melakukan dan meninggalkannya. Macam-macam hukum taklifi menurut Jumhur ulama Ushul Fiqh:Ijab, Nadb, Ibahah, Karahah, Tahrim. Kata kunci. Hukum taklifi, ushul fiqh
IMPLEMENTASI STRATEGI PEMASARAN TERHADAP PENINGKATAN KEPUASAN PELANGGAN PADA USAHA ELBE LAUNDRY DI DESA BABAKAN KECAMATAN CIWARINGIN KABUPATEN CIREBON DALAM PERSPEKTIF HUKUM EKONOMI ISLAM Admin Jurnal Staima Admin Jurnal Staima
MASILE Vol 3 No 1 (2022): MASILE
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Ma'had Ali Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (190.08 KB) | DOI: 10.1213/masile.v3i1.41

Abstract

ISO 9000 DALAM PENJAMINAN MUTU PENDIDIKAN EKSTERNAL Admin Jurnal Staima Admin Jurnal Staima
MASILE Vol 3 No 1 (2022): MASILE
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Ma'had Ali Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (174.84 KB) | DOI: 10.1213/masile.v3i1.44

Abstract