cover
Contact Name
Diana Magfiroh
Contact Email
jurnalmatriks@gmail.com
Phone
+62882001874032
Journal Mail Official
jurnalmatriks@gmail.com
Editorial Address
https://matriks.staiku.ac.id/index.php/jmt/editorialteam
Location
Kab. kuningan,
Jawa barat
INDONESIA
Matriks: Jurnal Sosial dan Sains
ISSN : 27753832     EISSN : 27757285     DOI : 10.36418
Core Subject : Social, Engineering,
Matriks: Jurnal Sosial dan Sains is a scientific periodical that is published twice a year or 6 months. Matriks: Jurnal Sosial dan Sains is managed by the publisher Sekolah Tinggi Agama Islam Kuningan which publishes scientific papers in the Social and Science scientific family and has published its first edition in 2019 with p-ISSN 2775-3832 | e-ISSN 2775-7285. The scope and focus is related to research in the field of study with an emphasis on a social and sains approach, which includes: Education, Humanities, Law, Contemporary Political Science, Physic, Chemistry, Religious Sciences and Philosophy, Design Arts Sciences and Media, Sociology, Biology, Economic, Management. Matriks: Jurnal Sosial dan Sains facilitates researchers and academics to publish their scientific manuscripts while at the same time supporting the development of a research culture in Indonesia.
Articles 43 Documents
Tinjauan Atas Akuntansi Pajak Tangguhan pada PT. KAI (Persero) Kantor Pusat Bandung Abdurokhim Abdurokhim
Matriks Jurnal Sosial Sains Vol. 2 No. 1 (2020): Matriks: Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1142.894 KB) | DOI: 10.36418/matriks.v2i1.56

Abstract

Masalah utama perlakuan akuntansi pajak penghasilan adalah bagaimana mempertanggungjawabkan konsekuensi pajak pada periode berjalan dan periode mendatang untuk pemulihan nilai tercatat aset dan kewajiban. Serta transaksi kejadian lainnya pada periode berjalan yang diakui pada laporan keuangan perusahaan. Pengakuan ini mengharuskan perusahaan mengakui aset dan kewajiban pajak tangguhan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengakuan awal, pengukuran, pencatatan dan penyajian pajak tangguhan dalam laporan keuangan PT. KAI (Persero) Kantor Pusat. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian perpustakaan (library research) dan penelitian lapangan (field research). Penelitian ini dilaksanakan di PT. KAI (Persero) yang beralamatkan di Jl.Perintis Kemerdekaan No.1 Bandung. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa PT. KAI (Persero) telah melakukan pengakuan, pengukuran, pencatatan, dan penyajian aset pajak tangguhan telah sinkron dengan PSAK No. 46 dan buku teori khususnya tentang akuntansi retribusi honorarium
Analisis Rasio Aktivitas pada CV. HMZ Aen Fariah
Matriks Jurnal Sosial Sains Vol. 2 No. 1 (2020): Matriks: Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (346.861 KB) | DOI: 10.36418/matriks.v2i1.57

Abstract

CV. HMZ merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang industri retail yang menjual barang berupa busana, nonbusana dan kosmetik. Dengan perkembangan zaman sekarang yang telah berkembang dan seiring majunya teknologi maka perusahaan dituntut harus dapat mengembangkan usahanya dengan semaksimal mungkin. Maka perusahaan dituntut untuk menampilkan yang terbaik dalam segi kinerja dan ditunjang dengan manajamen keuangan yang baik. Selain itu, perusahaan juga memerlukan adanya penganalisisan laporan keuangan untuk mengetahui kemampuan perusahaan dalam mengatasi masalah-masalah yang berkaitan dengan keuangan perusahaan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui receivable turnover, total aset turnover dan inventory turnover perusahaan periode 2015-2017. Model penelitian yang dilakukan adalah penelitian lapangan (field research). Menganalis laporan keuangan denganpenelitian pustaka (library research). Hasil penelitian menunjukan bahwa rasio aktivitas mengalami penurunan dan peningkatan (tidak stabil) Jika dilihat dari rasio aktivitasnya adalah kurang efisien, hal ini terbukti bahwa perusahaan gagal dalam perencanaan dan pelaksanaan strategi untuk peningkatan  keuntungan perusahaan, perusahaan tidak dapat menagih piutangnya dan perusahaan tidak mampu dalam memanfatkan aset aset yang dimilikinya. Hal ini dapat berakibat pada penurunan keuntungan di masa depan. Berdasarkan perhitungan receivable turnover inventory turnover dan total asset tunrover pada setiap tahun mengalami penurunan dibawah minimum standar industri, ini artinya perusahaan terlalu menahan persediaan berlebihan, penagihan piutang yang kurang efektif dan kurangnya pemanfaatan terhadap aset-aset yang tersedia di perusahaan.
Analisis Rasio Profitabilitas pada PT. MYI Tbk Askarno Askarno
Matriks Jurnal Sosial Sains Vol. 2 No. 1 (2020): Matriks: Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1697.837 KB) | DOI: 10.36418/matriks.v2i1.58

Abstract

Analisis rasio profitabilitas merupakan rasio keuntungan untuk mengukur seberapa besar tingkat keuntungan yang dapat diperoleh oleh perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui rasio profitabilitas pada PT. MYI Tbk. yang merupakan salah satu perusahaan penyedia jasa dan jaringan telekomunikasi di Indonesia. Perhitungan rasio profitabilitas terdiri dari Net Profit Margin, Return on Asset, dan Return on Equity. Dalam penelitian ini, jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (field ressearch) dengan pendekatan deskriptif kuantitatif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui rasio profitabilitas pada PT. MYI Tbk. yang merupakan salah satu perusahaan penyedia jasa dan jaringan telekomunikasi di Indonesia. Perhitungan rasio profitabilitas terdiri dari Net Profit Margin, Return on Asset, dan Return on Equity. Metode yang digunakan metode kuantitatif. Data yang dikumpulkan berupa laporan posisi keuangan dan laporan laba rugi tahun 2015 sampai dengan 2017. Hasil analisis profitabilitas pada penelitian ini menjelaskan bahwa rasio profitabilitas pada PT. MYI Tbk. yang terdiri dari rasio Net Profit Margin, rasio Return on Asset, dan rasio Return on Equity pada tahun 2015 sampai dengan 2017 mengalami peningkatan, hal itu terjadi karena adanya peningkatan pendapatan, sehingga labanya pun ikut meningkat. Agar laba tetap stabil dan tidak mengalami kerugian seperti tahun 2015 perusahaan harus mampu meningkatkan pendapatan dengan cara memperluas pangsa pasar.
Prosedur Konfirmasi Piutang Usaha di PT. KDI Dedy Setiawan
Matriks Jurnal Sosial Sains Vol. 2 No. 1 (2020): Matriks: Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1007.33 KB) | DOI: 10.36418/matriks.v2i1.59

Abstract

Piutang usaha dalam laporan keuangan yang menggambarkan kondisi keuangan suatu perusahaan, sangat menentukan dalam hal kelancaran kegiatan pembiayaan dari perusahaan tersebut. Untuk menghindari dan mengetahui risiko dan kewajaran atas saldo piutang usaha, maka dilakukan prosedur pemeriksaan oleh Kantor Akuntan Publik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui prosedur konfirmasi piutang usaha di PT. KDI. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian perpustakaan (library research) dan penelitian lapangan (field research). Berdasarkan hasil analisis yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa secara teori menurut buku Sukrisno Agus dalam bukunya dan Standar Profesional Akuntan Publik (SPAP) telah sesuai dengan prosedur yang dijalankan oleh KAP Prof. Dr. H. Tb. Hasanuddin, M.Sc. & Rekan di PT KDI.
Pemahaman Siswa terhadap Materi Akidah Akhlak Hubungannya dengan Perilaku Mereka Sehari-Hari Oriza Aditiya
Matriks Jurnal Sosial Sains Vol. 2 No. 1 (2020): Matriks: Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1925.362 KB) | DOI: 10.36418/matriks.v2i1.60

Abstract

Dalam pendidikan Islam, akidah yang kuat dan akhlak yang baik merupakan tujuan utama yang harus dicapai. Akidah akhlak adalah kunci utama siswa berperilaku sesuai dengan tuntutan agama, mengingat keberhasilan ranah kognitif akan berdampak positif terhadap perkembangan ranah psikomotor. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pemahaman siswa Pesantren Persatuan Islam 96 Banyuresmi terhadap materi akidah akhlak dengan perilaku mereka sehari-hari. Metode penelitian yang digunakan meliputi metode deskriptif. Jenis data yang digunakan data kualitatif dan kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dengan melakukan tes serta memberikan angket kepada responden. Data kualitatif dianalisis dengan pendekatan logika sedangkan data kuantitatif dianalisis dengan pendekatan statistik. Hasil penelitian menunjukkan hubungan pemahaman siswa terhadap materi akidah akhlak dengan perilaku siswa sehari-hari ditunjukan oleh koefisien korelasinya pada kualifikasi sedang dengan skor 0,50 (interval 0,40 - 0,60), hipotesisnya diterima berdasarkan thitung sebesar 3,56 sedangkan ttabel sebesar 2,024, artinya semakin tinggi pemahaman siswa terhadap materi akidah akhlak, semakin baik pula perilaku siswa sehari-hari, pemahaman siswa terhadap materi akidah akhlak memiliki pengaruh sebesar 13% terhadap perilaku siswa sehari-hari.
Pengaruh Kompetensi Guru Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dalam Mengelola Pembelajaran terhadap Motivasi Belajar Siswa Arif Rohman Hakim
Matriks Jurnal Sosial Sains Vol. 2 No. 2 (2021): Matriks: Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1803.873 KB) | DOI: 10.36418/matriks.v2i2.61

Abstract

Kompetensi guru adalah kualifikasi kemampuan guru yang mencakup sikap, pengetahuan, dan keterampilan, yang meliputi kompetensi untuk seluruh mata pelajaran atau seluruh kelompok mata pelajaran yang diatur dalam kriteria isi yang telah ditetapkan pemerintah, namun dalam kenyataan masih banyak yang tidak sesuai dengan yang diharapkan malah sebaliknya tidak tercapainya kompetensi siswa seperti yang diinginkan. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru agar siswa dapat termotivasi dalam kegiatan belajar. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian korelasional, yaitu penelitian yang dituntut menggunakan angka mulai pengambilan data hingga penyajian dari hasilnya dan bertujuan untuk menentukan ada tidaknya hubungan antar variabel yang diteliti. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner/angket yang digunakan untuk mengetahui kompetensi profesional guru yang dipersepsikan siswa. Instrumen yang juga digunakan adalah dokumen, yaitu untuk mengetahui kompetensi siswa. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear sederhana. Hasil regresi linear sederhana menunjukkan besarnya nilai〖 t〗_hitung (3,0) > t_tabel (2,40) maka hal ini menunjukkan adanya pengaruh positif antara kompetensi profesional guru terhadap pencapaian kompetensi siswa.
Penggunaan Aplikasi Brainly dalam Meningkatkan Pemahaman Siswa dalam Proses Pembelajaran Labisal Fitri Al Qolbi
Matriks Jurnal Sosial Sains Vol. 2 No. 2 (2021): Matriks: Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (986.02 KB) | DOI: 10.36418/matriks.v2i2.62

Abstract

Dalam pembelajaran buku tidak lagi menjadi satu satunya alat, media dan sumber dalam pembelajaran karena seiring berkembangnya zaman, penggunaan teknologi semakin digandrungi masyarakat khususnya dalam bidang pendidikan. Sehingga buku elektronik menjadi jalan pintas untuk sumber belajar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa jauh sebuah aplikasi pembelajaran mampu membantu pemahaman siswa terhadap mata pelajaran dalam proses pembelajaran. Metode yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif dengan teknik literatur review atau kajian pustaka. Hasil dari penlitian ini adalah aplikasi Brainly menjadi website dan aplikasi terfavorit untuk pelajar dalam membantu pemahaman pada suatu materi pembelajaran. Penggunaan aplikasi Brainly sudah terbukti dengan banyaknya masyarakat yang menggunakan aplikasi Brainly sekitar 23 juta orang diseluruh dunia menggunakan aplikasi ini. Maka penggunaan aplikasi Brainly untuk menunjang pembelajaran dikatakan efektif. Karena fitur fitur dan bahasa yang terdapat di aplikasi Brainly sangat sederhana dan mudah dipahami.
Pengetahuan Pengawasan Menelan Obat Tentang Tuberculosis dengan Kejadian Putus Berobat di Poliklinik Paru Puskesmas Sirampog Regita Anggia Ning Tyas
Matriks Jurnal Sosial Sains Vol. 2 No. 2 (2021): Matriks: Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (881.364 KB) | DOI: 10.36418/matriks.v2i2.63

Abstract

Penyakit TBC merupakan salah satu penyakit menular yang disebabkan oleh Mycobacterium tuberculosis yang menyerang paru-paru dan organ tubuh lainnya.Kepatuhan berobat merupakan salah satu faktor keberhasilan dalam penyembuhan TB paru. Salah satu faktor yang memengaruhi kepatuhan berobat adalah adanya Pengawas Menelan Obat (PMO). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pengetahuan PMO tentang TB paru dengan kejadian putus berobat pada penderita TB paru di Poliklinik Paru Puskesmas Sirampog. Penelitian ini termasuk jenis retrospektif dengan rancangan case control. Responden penelitian berjumlah 48 orang yang dibagi ke dalam 2 (dua) kelompok yaitu 24 orang kelompok kasus (PMO penderita TB paru pada kasus default) dan 24 orang kelompok kontrol (PMO penderita TB paru yang teratur minum obat) yang diambil secara purposive sampling. Data penelitian diolah dan dianalisis dengan menggunakan uji Chi Square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar (62,5%) Pengawas Menelan Obat (PMO) yang mendampingi penderita TB paru untuk berobat di Poliklinik Paru Puskesmas Sirampog memiliki pengetahuan tentang TB paru dalam katagori kurang. Pada kelompok penderita TB paru yang putus berobat, 79,2% PMOnya memiliki pengetahuan yang kurang tentang TB paru. Pada kelompok TB paru yang berobat teratur , 54,2%, PMOnya memiliki pengetahuan yang baik tentang TB paru. Terdapat hubungan yang signifikan (nilai p=0,017)
Pengaruh Latar Belakang Pendidikan Siswa Paket Terhadap Prestasi Belajar pada Pelajaran PAI Abdullah Abdullah
Matriks Jurnal Sosial Sains Vol. 2 No. 2 (2021): Matriks: Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (4181.42 KB) | DOI: 10.36418/matriks.v2i2.65

Abstract

Masalah pendidikan tidak akan pernah selesai untuk dibicarakan. Karena soal pendidikan akan selalu terkait dengan konstektualitas kehidupan umat manusia sepanjang zaman. Setiap perkembangan peradaban umat manusia sudah barang tentu selalu diikuti oleh berbagai dimensi kehidupan manusia itu sendiri. Dengan demikian masalah pendidikan ini mempunyai arti dan definisi serta istilah yang berbeda-beda Sekolah merupakan pendidikan formal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak pendidikan siswa paket B dengan hasil prestasi belajar di mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI). Penelitian ini dilakukan dengan metode uji normalitas. Tugasnya adalah mengembangkan kemampuan, bakat, dan minat anak atau siswa secara optimal sesuai dengan potensinya. Dengan pengembangan tersebut, siswa menjadi manusia yang berguna baik bagi dirinya maupun bagi orang lain atau lingkungannya. Oleh karena itu, setiap anak yang akan melanjutkan sekolah ke jenjang yang lebih tinggi, membutuhkan penyesuaian diri dengan latar belakang pendidikan yang dia tempuh sebelumnya. Sebagai contoh, siswa yang mempunyai latar belakang pendidikan dari Madrasah Ibtidaiyah (MI) sebaiknya atau idealnya melanjutkan ke Madrasah Tsanawiyah (MTs), sedangkan bagi siswa yang mempunyai latar belakang pendidikan dari Sekolah Dasar (SD) sebaiknya atau idealnya melanjutkan ke Sekolah Menengah Tingkat Pertama (SMP) ataupun ke lembaga pendidikan non formal seperti PKBM Paket B Hidayatul Mubtadiin. Akan tetapi dalam kenyataannya, tidak seluruh siswa itu dapat melanjutkan sekolah sesuai dengan latar belakang pendidikannya. Hal ini disebabkan oleh beberapa alasan.Apabila salah satu faktor di atas mengalami hambatan, maka hasil belajar siswa pun terpengaruhi.
Restorative Justice pada Tindak Pidana Kekerasan dalam Keluarga Abdurrahman Al Akhdloriy
Matriks Jurnal Sosial dan Sains Vol. 3 No. 1 (2021): Matriks: Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1193.756 KB) | DOI: 10.59784/matriks.v3i1.73

Abstract

Restorative justice merupakan konsep keadilan yang bertujuan untuk penyembuhan, pembelajaran moral, rasa memaafkan, tanggung jawab dan membuat perubahan yang semuanya itu merupakan pedoman bagi proses pemulihan keadilan bagi kedua pihak yang berperkara. Tujuan penelitian untuk mengetahui mekanisme penerapan restorative justice di dalam perkara kekerasan dalam rumah tangga. Metode penelitian ini menggunakan yuridis normatif. Hasil penelitian yaitu bahwa perkara kekerasan dalam rumah tangga dapat diterapkan penyelesaian secara restorative justice mengingat dalam Undang-Undang No. 23 Tahun 2004 Pasal 45 ayat 2 dan Pasal 44 ayat 4 berupa delik aduan yang kapanpun bisa dicabut laporannya oleh pihak yang berperkara ditambah peraturan tentang mediasi yang tertuang dalam Perma No. 1 Tahun 2016 tentang prosedur mediasi bisa digunakan ketika proses peradilan. Pada mekanisme penerapannya, pengadilan menyediakan dua ruangan khusus untuk para pihak mengutarakan keluhan dalam perkaranya.