cover
Contact Name
Muhammad Anggie J. Daulay
Contact Email
anggie.fbsunimed@yahoo.com
Phone
+6281370069751
Journal Mail Official
jurnalsasindounimed@unimed.ac.id
Editorial Address
Program Studi Sastra Indonesia Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Medan Jalan Willem Iskandar Pasar 5 Medan Estate Kode Pos 20221 Provinsi Sumatra Utara
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
Jurnal Sastra Indonesia
urnal Sastra Indonesia (Sasindo) merupakan media publikasi hasil penelitian dan kajian konseptual dalam bidang sastra, media pembelajaran sastra, linguistik, seni budaya, multimedia senimatografi, dan kajian media massa. Bidang sastra memuat tentang ilmu sastra, sejarah sastra, kritik sastra, dan apresiasi sastra serta pembelajarannya. Bidang lingustik memuat kajian fonologi, morfologi, sintaksis, semantik, serta terapannya. Bidang seni budaya berkaitan dengan dunia kesusastraan. Bidang multimedia senimatografi memuat kajian film dan dasar-dasar senimatografi, serta pada bidang media massa meliputi kajian jurnalistik sastrawi.
Articles 229 Documents
ANALISIS WACANA KRITIS CUITAN AKUN TWITTER ERNEST PRAKASA Rachel Ceciliany Pardede; Ita Khairani; Bima Pranachitra
JURNAL SASTRA INDONESIA (SASINDO) Vol 11, No 1 (2022): JURNAL SASINDO
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (263.861 KB) | DOI: 10.24114/sasindo.v11i1.36036

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk melihat makna-makna yang tersembunyi dari cuitan Ernest Prakasa menggunakan pendekatan Analisis Wacana Kritis dengan teori milik Teun A. Van Dijk. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah pustaka, simak dan catat. Teknik ini digunakan agar memperoleh data secara rinci dan menyeluruh.Dari penelitian yang menggunakan 20 data di dapatkan hasil analisis teks cuitan akun Twitter Ernest Prakasa yang berlatarkan isu-isu politik, diperoleh 20 tematik, 2 skematik, 12 semantik, 1 sintaksis, 7 stilistik, dan 8 retoris yang ditentukan oleh struktur makro, superstruktur, dan struktur mikro. Hasil pemerolehan kognisi sosial cuitan akun Twitter Ernest Prakasa yang berlatarkan isu-isu politik didapatkan 1 kesadaran, 1 pengetahuan, 1 kepercayaan, dan 1 praanggapan. Hasil pemerolehan konteks cuitan akun Twitter Ernest Prakasa yang berlatarkan isu-isu politik dalam penelitian ini diperoleh 2 hasil yaitu pertama kekuasaan yang dipengaruhi oleh sumber nilai dan persuasif dan yang kedua akese yang didapat dari kaum elit.Kata Kunci:  Wacana Kritis, Teks, Kognisi Sosial, Konteks 
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS TEKS EKSPLANASI SISWA KELAS VII SMP NEGERI 6 MEDAN TAHUN PEMBELAJARAN 2014/2015 Madhyta Hasyrah Dongoran; Malan Lubis
JURNAL SASTRA INDONESIA (SASINDO) Vol 4, No 3 (2015): JURNAL SASINDO
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/sasindo.v4i3.3950

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Model Pembelajaran Berbasis MasalahTerhadap Kemampuan Menulis Teks Eksplanasi Siswa Kelas VII SMP Negeri 6 Medan tahun pembelajaran 2014/2015yang berjumlah 250 orang siswa. Sampel diambil secara acak kelas yaitu kelas VII H yang berjumlah 32 orang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen. Instrument yang digunakan adalah tes esai. Dari pengolahan data menunjukkan bahwa kemampuan menulis teks eksplanasi siswa kelas VII SMP Negeri 6 Medan Tahun Pembelajaran 2014/2015 sebelum menggunakan model pembelajaran berbasis masalahdi kelas eksperimen masuk ke dalam kategori cukup dengan nilai rata-rata = 64,5, standar deviasi = 8,11 sedangkan kemampuan menulis teks eksplanasi siswa kelas VII SMP Negeri 6 Medan Tahun Pembelajaran 2014/2015 sesudah menggunakan model pembelajaran berbasis masalahmasuk ke dalam kategori baik dengan nilai rata-rata = 80,00, standar deviasi = 6,97. Dari uji homogenitas di dapat bahwa sampel penelitian ini berasal dari populasi yang homogen. Setelah uji normalitas dan homogenitas, didapatlah to sebesar 7,09. Selanjutnya to diketahui, kemudian dikonsultasikan dengan tabel t pada taraf signifikasi 5% dengan df=N-1=32-1=31 diperoleh taraf signifikansi 5% = 0,8, karena to yang diperoleh lebih besar dari tabel yaitu 1,10 > 0,8, maka hipotesis diterima. Akhirnya dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan atas penerapan strategi pembelajaran berbasis masalahterhadap kemampuan Menulis Teks Eksplanasi Siswa Kelas VII SMP Negeri 6 Medan Tahun Pembelajaran 2014/2015   Kata kunci : model pembelajaran berbasis masalah, menulis teks eksplanasi  
PENGGUNAAN MEDIA PERMAINAN KARTU KUARTET PADA PEMBELAJARAN MENULIS KARANGAN NARASI Amin Syahputra
JURNAL SASTRA INDONESIA (SASINDO) Vol 1, No 2 (2012): Jurnal Sasindo
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/sasindo.v1i2.417

Abstract

To be able to write, especially to write a narrative essay, students must first have an idea, the idea of ​​a skeleton events (conflict) at the same time and place the background. After that, then he can develop his idea into a narrative essay narrative intact. To that end, students need something that can be used as a source of inspiration or a source of ideas rather narrative. Temporal, cards quartet is four (quartet), each card contains a picture that explains the subtitle, while each card is linked to a subtitle headline. For example, the "Quartet" comprising the quartet cards headline "Berpariwisata", while each of the subheadings contained in a sequence of four cards is "Departure, Play, Home, and Accidents". On each card there is a picture that explains the subtitle of each. Thus, subtitled subtitled-card which is a series of events (in order) can be used as a source of ideas a narrative. Moreover, the image that explains each subtitle on the card can help to mengimasjinasikan setting the time and place in accordance with those events.   Keywords: Effect-Card quartet-narrative essay
TINDAK TUTUR ANGGOTA DEWAN DALAM RAPAT FORMAL DI KANTOR DPRD MEDAN Siti Suhaima; Muhammad Surip
JURNAL SASTRA INDONESIA (SASINDO) Vol 7, No 2 (2018): JURNAL SASINDO
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (802.38 KB) | DOI: 10.24114/sasindo.v7i2.11761

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis dan makna tindak tutur lokusi, ilokusi, dan perlokusi Anggota Dewan dalam rapat Formal di Kantor DPRD Medan. Pada penelitian ini, metode yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif. Sumber data diperoleh secara langsung dari tuturan anggota dewan dalam rapat formal di Kantor DPRD Medan. Instrumen pengumpulan data yang digunakan adalah peneliti sendiri dan dibantu dengan dokumentasi dan alat perekam dengan teknik pengumpulan data yaitu teknik simak, teknik rekam dan teknik catat dengan berlandaskan pada teori Austin yaitu membagi tindak tutur menjadi 3 jenis seperti tindak tutur lokusi, tindak tutur ilokusi dan tindak tutur perlokusi. Dari hasil penelitian diperoleh jenis tindak tutur lokusi, ilokusi dan perlokusi sebanyak 24 tindakan dari 171 pertuturan pada percakapan anggota dewan dalam rapat formal. Tuturan yang paling dominan adalah jenis tindak tutur ilokusi sebanyak 75 tuturan (43,86%). Sedangkan jenis tindak tutur lokusi sebanyak 37 tuturan (21,64%), dan perlokusi sebanyak 59 tuturan (34,50%). Makna yang terkandung dalam tuturan anggota dewan merupakan wujud verbal tindak tutur ilokusi yang menyatakan suatu tindakan. Kata Kunci : Tindak Tutur, DPRD Medan, Rapat Formal 
KAJIAN RAGAM BAHASA SLOGAN PADA PAPAN REKLAME DI KOTA MEDAN (KAJIAN SOSIOLINGUISTIK) SUSI LESTARI
JURNAL SASTRA INDONESIA (SASINDO) Vol 2, No 3 (2013): Jurnal Sasindo
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/sasindo.v2i3.686

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan fenomena penggunaan bahasa dalam slogan yang terdapat pada papan reklame di kota Medan dan menggambarkan ragam bahasa dalam slogan yang terdapat pada papan reklame di kota Medan. Data dalam penelitian ini diperoleh dengan teknik dokumentasi berupa foto.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif.Hasil penelitian menunjukkan bahwa bahasa yang digunakan dalam slogan merupakan bahasa yang singkat dan pendek.Kebanyakan slogan tidak mengindahkan unsur sintaksis dan morfologi.Hal itu bertujuan untuk memudahkan masyarakat dalam mengingat slogan tersebut. Slogan yang ada pada papan reklame di kota Medan pada umumnya menggunakan bahasa Indonesia, bahasa asing yakni bahasa Inggris, dan beberapa diantara slogan menggunakan bahasa Indonesia yang dipadukan dengan bahasa asing. Selain itu juga terdapat slogan yang menggunakan dialek kedaerahan tertentu.Ragam bahasa yang digunakan dalam penulisan slogan adalah ragam bahasa usaha.Ragam bahasa ini berada diantara ragam formal dan ragam informal.Kata Kunci: ragam bahasa, slogan, papan reklame, penggunaan bahasa
ANALISIS GAYA BAHASA CERPEN “LANTAI DUA” KARYA RADIVA DWIKA Calvine Williams; Emmya Pepayosa; Yunita Marbun
JURNAL SASTRA INDONESIA (SASINDO) Vol 9, No 2 (2020): JURNAL SASINDO
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (402.832 KB) | DOI: 10.24114/sasindo.v9i2.21064

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan gaya bahasa kiasan dan fungsinya pada cerpen Lantai Dua karya Radiva Dwika tersebut serta menautkan kelayakannya sebagai alternatif bahan ajar sastra Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari cerpen Lantai Dua Karya Radiva Dwika ditemukan penggunaan gaya bahasa simile, metafora, dan sinisme. .Fungsi gaya bahasa kiasan yang ditemukan secara keseluruhan digunakan untuk menyatakan perasaan-perasaan tertentu, membangkitkan kesan dramatis peristiwa tertentu, dan sebagai penunjuk status sosial seseorang. Gaya bahasa kiasan dan fungsinya dalam cerpen tersebut dapat dijadikan alternatif bahan ajar dan referensi yang membantu dosen mata pelajaran Bahasa Indonesia dalam apresiasi karya sastra Indonesia khususnya dalam prosa.Kata kunci: gaya bahasa kiasan, kumpulan cerpen, kelayakannya.
ANALISIS TINDAK TUTUR MARIO TEGUH DALAM ACARA GOLDEN WAYS DI METRO TV (KAJIAN PRAGMATIK) NOVALINA SIAGIAN
JURNAL SASTRA INDONESIA (SASINDO) Vol 3, No 1 (2014): JURNAL SASINDO
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/sasindo.v3i1.1603

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengdeskripsikan tindak tutur lokusi dan ilokusi yang digunakan Mario Teguh dalam acara Golden Ways di Metro TV. Penelitian ini menggunakan metode deskriftif kualitatif dengan teknik pengumpulan data adalah teknik simak, pilah, dan catat. Adapun teknik analisis data dalam penelitian ini adalah menggunakan tabel analisis sedangkan data penelitian ini adalah tuturan Mario Teguh. Hasil penelitian yang diperoleh memperlihatkan bahwa terdapat tindak tutur lokusi dan ilokusi pada ujuran Mario Teguh dalam acara Golden Ways di Metro TV. Dari hasil penelitian ini diperoleh 472 bentuk tuturan lokusi dan ilokusi yang digunakan Mario Teguh dalam empat kali tayang. Tindak tutur lokusi terdapat 44 bentuk tuturan dan tindak tutur ilokusi berjumlah 428 bentuk tuturan. Perbedaan bentuk tindak tutur tersebut karena Mario Teguh ingin mengaruhi pikiran penonton lewat tindak tutur ilokusi.Kata Kunci: tindak tutur lokusi, tindak tutur ilokusi
TINDAK TUTUR DIREKTIF DAN EKSPRESIF MARIO TEGUH PADA ACARA GOLDEN WAYS DI METRO TV Adnan Anggita Nasution; Syairal Fahmy Dalimunthe
JURNAL SASTRA INDONESIA (SASINDO) Vol 5, No 1 (2016): JURNAL SASINDO
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/sasindo.v5i1.3941

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bentuk tindak tutur direktif dan ekspresif yang digunakan Mario Teguh pada Acara Golden Ways di Metro TV. Serta mendeskripsikan aspek situasi tutur di didalamnya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif. Penelitian ini berlokasi di Digital Library Universitas Negeri Medan. Sumber data diperoleh dari rekaman video dalam acara Golden Ways. Teknik pengumpulan data adalah dengan merekam tuturan dan mentranskipnya kedalam bentuk tulisan. Teknik analisis data adalah mempersiapkan objek kajian, melakukan invetarisasi dan mengidentifikasi data, melakukan pengamatan terhadap tuturan Mario Teguh, mengklasifikikasikan data, dan kemudian membuat kesimpulan.Hasil penelitian mendeskipsikan Bentuk tindak tutur direktif dan ekspresif serta situasi ujar yang terdapat dalam tuturan Mario Teguh pada acara Golden Ways di Metro Tv. Pada tuturan direktif, Terdapat 4 (empat) jenis tuturan, diantaranya jenis tuturan Mempertanyakan, mengingatkan, Menasihati, Menyuruh. Pada tuturan ekspresif terdapat 9 (Sembilan) jenis tindak tutur ekspresi meliputi: tindak tutur Mengungkapkan Ketidaksetujuan, Mengungkapkan Rasa Heran, Mengungkapkan Rasa Kecewa. Mengungkapkan Rasa Prihatin, Memuji, Menyindir, Mengungkapkan Rasa Jengkel, Berterima Kasih.   Kata kunci : Tindak tutur direktif, Tindak tutur ekspresif.
EFEKTIVITAS METODE BERKUNJUNG KE LINGKUNGAN SEKITAR TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS BERITA OLEH SISWA KELAS X MA SWASTA AL-WASHLIYAH YAYASAN AMAL DAN SOSIAL AL-JAM’IYATUL ISMAILIYAH MEDAN TAHUN PEMBELAJARAN 2010/2011 Asrifah Tumanggor
JURNAL SASTRA INDONESIA (SASINDO) Vol 1, No 01 (2012): Jurnal Sasindo
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/sasindo.v1i01.135

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan Efektivitas Metode Berkunjung ke Lingkungan Sekitar Terhadap Kemampuan Menulis Berita Oleh Siswa Kelas X MA Swasta Al-Washliyah yayasan amal dan sosial Al-Jam’iyatul Washliyah Ismailiyah Medan Tahun Pembelajaran 2010/2011. Untuk tujuan tersebut, metode yang digunakan adalah metode eksperimen dengan membandingkan dua kelompok, yaitu kelompok yang diberikan pembelajaran menulis berita dengan menggunakan metode berkunjung ke lingkungan sekitar atau kelompok (variabel X) dan kelompok yang diberikan pembelajaran dengan metode ekspositori atau kelas kontrol (variabel X ) Populasi dari penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X MA Swasta Al-Washliyah yayasan amal dan sosial Al-Jam’iyatul Washliyah Ismailiyah Medan Tahun Pembelajaran 2010/2011, yang berjumlah 80 orang siswa. Sampel penelitian ini sebanyak 63% dari jumlah populasi yaitu 50,4 orang digenapkan menjadi 50 orang. Sampel kemudian dibagi menjadi 2 kelompok dengan teknik random yaitu kelas eksperimen 25 orang dan kelas kontrol 25 orang. Instrument yang digunakan untuk menjaring data adalah post test hasil belajar siswa berupa essay test sebanyak satu butir soal dan enam kriteria penilaian menggunakan unsur berita 5W+1H dengan skor maksimun 100 jika jawaban semua benar. Dari analisis data dengan statistik “t”. Diperoleh harga t sebesar 2,68 (t= 2,68) lebih besar dari t 2,01 untuk N+N-2. Karena t (2,68) > t (2,01), maka H ditolak dan H diterima. Hal ini berarti kemampuan menulis berita siswa yang diajar dengan metode berkunjung ke lingkungan sekitar lebih efektif dari kemampuan menulis berita siswa yang diajar dengan ekspositori. Kata Kunci : efektivitas, lingkungan, menulis berita.
KEKERASAN VERBAL PADA FILM WARKOP DKI REBORN KAJIAN SEMIOTIKA CHARLES SANDERS PIERCE Yesika Danastasya; Hendra Kurnia Pulungan
JURNAL SASTRA INDONESIA (SASINDO) Vol 7, No 1 (2018): JURNAL SASINDO
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (342.758 KB) | DOI: 10.24114/sasindo.v7i1.10439

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bentuk-bentuk kekerasan verbal yang terdapat pada tiap scene dalam film Warkop DKI Reborn. Selain itu juga untuk mengetahui sign, object dan interpretant dengan kajian semiotika Charles Sanders Pierce yang terdapat pada film tersebut.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif.Instrument dalam penelitian ini adalah instrument yang dapat menayangkan dan memilah data yang dianalisis, tujuannya agar data tersebut sahih. Karena data penelitian ini berupa tuturan dalam film DVD, maka instrumen penelitian yang digunakan adalah DVD player.Pengumpulan data dilakukan dengan metode simak bebas libat cakap dan teknik catat.Metode simak adalah metode yang dilakukan melalui penyimakan penggunaan bahasa dan dapat disejajarkan dengan metode pengamatan atau observasi dalam ilmu sosial (Sudaryanto, 1993: 133).Dalam hal ini, peneliti melakukan penyimakan terhadap dialog yang dipakai oleh para aktor dan aktris yang berperan dalam film komedi “WARKOP DKI REBORN”.Dari hasil perolehan data ditemukan bahwa terdapat banyak kekerasan verbal dalam film Warkop DKI Reborn tersebut.Pada awalnya film tersebut ingin menciptakan humor, namun pada akhirnya banyak humor yang mengandung kekerasan verbal dan berdampak tidak baik bagi para pendengar atau bagi para penonton. Kata kunci: Kekerasan Verbal, Film, Semiotika.

Page 1 of 23 | Total Record : 229