cover
Contact Name
Inggit Dyaning Wijayanti
Contact Email
albidayah@uin-suka.ac.id
Phone
+62274-558186
Journal Mail Official
albidayah@uin-suka.ac.id
Editorial Address
Marsda Adisucipto Street, Yogyakarta; Postal Code 55281 Indonesia
Location
Kab. sleman,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
Al-Bidayah : Jurnal Pendidikan Dasar Islam
ISSN : 20850034     EISSN : 25493388     DOI : -
Core Subject : Education, Social,
Focus and Scope Focus Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam emphasizes the study of primary education and islamic primary education in islamic countries in general and specifically in Indonesia by emphasizing the theories of islamic primary education and its practices in the Islamic worlds that developed in attendance through publications of articles. Scope the journal studies the theories and practices of primary education and islamic primary education in islamic country intends to express original research searches and current issues. This journal welcomes the contributions of scholars from related fields warmly that consider the following topics; - E-learning - Management of technology and innovation - Child development - Inclusive education - Literation and numeration - Islamic religious curriculum - Educational innovation - Islamic religious education - Education for primary school teachers
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol. 8 No. 2 (2016): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam" : 8 Documents clear
Pengembangan Perangkat Pembelajaran Berintegrasikan Media KIT IPA untuk Melatihkan Keterampilan Proses Sains Siswa Kelas V Sekolah Dasar Naniek Kusumawati
Al-Bidayah : Jurnal Pendidikan Dasar Islam Vol. 8 No. 2 (2016): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam
Publisher : UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan mengimplementasi perangkat pembelajaran yang meliputi keterlaksanaan perangkat pembelajaran dan respon siswa. Perangkat pembelajaran ini dikembangkan menggunakan model 4-D dengan rancangan uji coba one group pretest-posttest design. Data hasil penelitian meliputi: 1) validitas perangkat pembelajaran RPP dengan poin 3.86 dengan kategori sangat baik, BAS dengan poin 3.71 dengan kategori sangat baik, LKS dengan poin 3.9 kategori sangat baik, dan keterbacaan BAS dengan poin 76.50% kategori sedang 2) Implementasi perangkat pembelajaran meliputi keterlaksanaan RPP dengan poin 99.0%, keterampilan proses sains siswa secara individu adalah 90.1%, secara klasikalnya adalah 100% dan respon siswa yang positif terhadap pembelajaran.Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa perangkat pembelajaran berintegrasikan media KIT IPA untuk melatihkan keterampilan proses sains siswa kelas V sekolah dasar layak digunakan.
Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa Dengan Menerapkan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Heads Together (Nht) di Kelas VIII SMP Negeri 1 Kuningan Mohamad Hamzah
Al-Bidayah : Jurnal Pendidikan Dasar Islam Vol. 8 No. 2 (2016): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam
Publisher : UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Matematika masih merupakan salah satu mata pelajaran yang kurang diminati oleh sebagian siswa. Hal tersebut tercermin dari kurang maksimalnya hasil belajar siswa dalam mata pelajaran ini. Hasil belajar matematika siswa SMP Negeri 1 Kuningan masih belum bisa dikatakan maksimal karena masih di bawah nilai ketuntasan yang telah ditetapkan sekolah. Salah satu penyebabnya penerapan metode pembelajaran klasikal yang cenderung monoton dan kurang memotivasi siswa untuk belajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengupayakan peningkatan hasil belajar dalam pembelajaran matematika SMP Negeri 1 Kuningan dengan diterapkannya metode kooperatif tipe numbered head together, sekaligus untuk mengetahui aktifitas siswa di dalam kelas sehingga aktifitas dan hasil belajar dapat meningkat. Penelitian ini menerapkan penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilakukan dalam tiga siklus tindakan. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas VIII A SMP Negeri 1 Kuningan dengan jumlah siswa 36 orang siswa. Instrumen penelitian ini adalah dengan menggunakan observasi, dan tes hasil belajar. Setelah data diperoleh, maka dilakukan penganalisaan dengan menggunakan persentase hasil belajar dan keaktifan siswa pada tiap siklusnya. Hasil penelitian yang diperoleh yaitu bahwa pelaksanaan pembelajaran kooperatif tipe NHT dapat meningkatkan hasil belajar matematika siswa hal ini terlihat dari peningkatan rata-rata hasil belajar, siklus 1 adalah 52, siklus 2 adalah 70 dan siklus 3 sebesar 83,9 begitu juga rata-rata ketuntasan kelasnya siklus 1 adalah 8,3%, siklus 2 adalah 44,44% dan siklus 3 adalah 80,56%. Aktivitas siswa dalam pembelajaran matematika di SMP Negeri 1 Kuningan siklus I 52,31%, aspek keterampilan kooperatif siswa sebesar rata-rata 60,11 %. Pada siklus II aspek aktivitas siswa memperoleh rata-rata sebesar 72,68 % dan aspek keterampilan kooperatif siswa sebesar 74,99%. Pada siklus III aspek aktivitas siswa rata-ratanya sebesar 87,03dan aspek keterampilan kooperatif siswa rata-rata sebsar 83,79 %.
Implikasi Kinerja Otak Terhadap Pembelajaran Psikomotorik di SD/MI Andi Prastowo
Al-Bidayah : Jurnal Pendidikan Dasar Islam Vol. 8 No. 2 (2016): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam
Publisher : UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tantangan pendidikan nasional Indonesia dalam bentuk kualitas sumber daya manusia yang rendah, terutama dalam aspek hardskill menunjukkan rendahnya kualitas pengembangan dan domain psikomotor pembelajaran di tingkat sekolah dasar dan madrasah ibtidaiya. Untuk itu diperlukan pembaharuan pembelajaran psikomotor berdasarkan bagaimana otak manusia. Seperti yang kita ketahui dari penelitian terbaru bahwa berbagai perkembangan dan penemuan terbaru di bidang ilmu saraf telah membawa temuan sangat membantu dalam meningkatkan efektivitas proses pembelajaran, termasuk domain psikomotor. Dalam hal ini, ada tiga bagian otak yang memiliki peran penting dalam mengatur dan mengelola bagaimana manusia mempelajari keterampilan baru, yaitu lobus frontal, korteks motorik, dan serebelum. Adapun keberhasilan dalam proses pembelajaran, kegiatan pembelajaran psikomotorik harus dilakukan melalui tahap pembentukan rencana, tahap pelatihan praktik yang dipandu diikuti dengan praktik mandiri, dan tahap otonom.
Strategi Mengusik (Mengeja Dengan Musik) sebagai Cara Cepat Belajar Membaca Permulaan Di Sekolah Dasar Munawaroh Epriliani Aminah
Al-Bidayah : Jurnal Pendidikan Dasar Islam Vol. 8 No. 2 (2016): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam
Publisher : UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kesulitan membaca permulaan menjadi permasalahan tersendiri pada jenjang Sekolah Dasar (SD). Membaca permulaan adalah keterampilan yang mendasari peserta didik untuk menguasai keterampilan-keterampilan berbahasa selanjutnya. Pada kelas awal jenjang sekolah dasar, peserta didik berada pada masa bermain. Hal ini menyebabkan peserta didik sulit untuk menerima pembelajaran yang diajarkan secara serius. Kegiatan pembelajaran yang dilakukan harus berorientasi pada bermain sambil belajar. Dalam dunia anak, nyanyian, lagu, dan musik sangat erat dengan dunia mereka. Jadi, untuk menyesuaikan dunia bermain dan belajar mereka, disusunlah strategi mengusik. Dengan strategi ini, peserta didik di kelas awal jenjang sekolah dasar yang masih kesulitan menguasai keterampilan membaca permulaandiharapkan dapat lebih cepat menguasainya supaya mereka segera menguasai keterampilan-keterampilan berbahasa selanjutnya.
Kebijakan Manajemen Berbasis Madrasah dalam Peningkatan Mutu Pendidikan Islam Nur Munajat
Al-Bidayah : Jurnal Pendidikan Dasar Islam Vol. 8 No. 2 (2016): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam
Publisher : UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sentralisasi sistem manajemen pendidikan islam yang masih dikelola oleh Negara, dan dualisme pengelolaan oleh Kemendiknas dan Kementerian Agama telah menyebabkan lambatnya peningkatan mutu pendidikan Islam. Hal ini menunjukkan bahwa manajemen berbasis pusat merupakan salah satu faktor penyebab kurang optimalnya mutu pendidikan Islam. Seiring dengan terus berlangsungnya otonomi daerah, mestinya kebijakan tentang Manajemen Berbasis Madrasah (MBM) dalam peningkatan mutu pendidikan Islam sebagai wujud dari desentralisasi pendidikan merupakan suatu keniscayaan yang perlu segera dilakukan. Esensi MBM adalah otonomi madrasah plus pengambilan keputusan partisipatif. Tujuan MBM adalah untuk memberdayakan madrasah. Kebijakan MBM dalam meningkatkan mutu pendidikan Islam dapat diurutkan sebagai berikut : mensosialisasikan konsep MBM, melakukan analisis sasaran, mengidentifikasikan fungsi-fungsi yang diperlukan. Untuk mencapai sasaran, melakukan analisis SWOT, meyusun rencana madrasah, mengimplementasikan rencana madrasah dan merumuskan sasaran baru.
Muhammadiyah dalam Bingkai Pendidikan Humanis ( Tinjauan Psikologi Humanistik) Nadlifah Nadlifah
Al-Bidayah : Jurnal Pendidikan Dasar Islam Vol. 8 No. 2 (2016): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam
Publisher : UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Muhammadiyah adalah organisasi sosial keagamaan yang lahir pada tahun 1912 dan dipelopori oleh KH. Ahmad Dahlan di Kauman Yogyakarta yang merupakan salah satu alternatif dalam menjawab persoalan multidimensi umat Islam dan bangsa Indonesia pada waktu itu. Kelahiran Muhammadiyah merupakan bagian dari daya kreatif umat Islam Indonesia. Oleh karena itu, sejarah perkembangan Muhammadiyah adalah dinamika dan mekanisme hubungan daya kreatif intelek manusia muslim dan berbagai persoalan hidupnya dengan norma ajaran Islam.Gerakan pembaruan Muhammadiyah dalam bidang pendidikan adalah dengan menggunakan pola pendidikan nasional yang memberikan potret sebagai organisasi yang inklusif dan progresif dengan tidak melupakan maksud dan tujuan serta identitas yang prinsipil dalam pelaksanaan pendidikan Muhammadiyah. Inti dari Psikologi Humanistik adalah pengakuan dan penghargaan kepada harkat dan martabat manusia secara menyeluruh. Aliran ini mengakui eksistensi manusia yang memiliki potensi, bakat, kreativitas, kemerdekaan yang semuanya ini menjadi pembeda dengan makhluk lain. Nilai-nilai dasariyah manusia ini akan berimplikasi pada pendidikan. Pelaksanaan pendidikan setidaknya harus mampu mengakomodir segala nilai-nilai kemanusiaan tersebut.
Korelasi antara Minat Baca Dengan Prestasi Belajar Kelas V MIN Wonosari Gunungkidul Yogyakarta Tahun Pelajaran 2015/2016 Nisfi Anisah
Al-Bidayah : Jurnal Pendidikan Dasar Islam Vol. 8 No. 2 (2016): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam
Publisher : UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Membaca merupakan sebuah keterampilan yang berkaitan erat dengan berbagai aspek pengetahuan, baik pengetahuan tentang ilmu sosial maupun sains. Bahkan membaca merupakan salah satu aspek ruang lingkup dalam pembelajaran bahasa Indonesia. Sesuai dalam standar isi Madrasah Ibtidaiyah yang menyatakan bahwa “Yang diharapkan pada akhir pendidikan di Madrasah Ibtidaiyah, peserta didik telah membaca sekurang-kurangnya sembilan buku sastra dan nonsastra”. Namun, bagi sebagian siswa MIN Wonosari membaca adalah suatu hal yang dianggap membosankan. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan populasi seluruh siswa kelas V MIN Wonosari Gunungkidul Yogyakarta tahun pelajaran 2015/2016 sejumlah 39 siswa. Teknik pengambilan sampel dengan teknik sampel jenuh dengan jumlah 37 siswa. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah angket, dokumentasi. serta observasi dan wawancara untuk mendukung data sekunder. Uji prasyarat analisis digunakan uji normalitas dan linieritas. Teknik analisis yang digunakan adalah korelasi product moment. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) minat baca siswa kelas V MIN Wonosari tahun pelajaran 2015/2016 termasuk kategori sedang dengan persentase 67,6%, (2) prestasi belajar siswa kelas V MIN Wonosari tahun pelajaran 2015/2016 termasuk kategori sedang dengan persentase sebesar 64,9%, (3) terdapat hubungan yang positif antara minat baca dengan prestasi belajar sebesar rxy = 0,724 dan diperoleh persamaan regresi Y= 47,985 + 0,632 (X). 
Evaluasi Pelaksanaan Asesmen Otentik Kurikulum 2013 Di MI Yogyakarta Siti Fatonah
Al-Bidayah : Jurnal Pendidikan Dasar Islam Vol. 8 No. 2 (2016): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam
Publisher : UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perubahan KTSP menjadi kurikulum 2013 (K13) yang diberlakukan di beberapa sekolah di Yogyakarta, khususnya di Madrasah Ibtidaiyah (MI), tidak semuanya berjalan dengan lancar.Terdapat beberapa penyempurnaan pada Standar Nasional Pendidikan (SNP), salah satu standar yang disempurnakan adalah standar penilaiannya. Penilaian yang digunakan pada kurikulum 2013 adalah penilaian autentik. Penilaian ini didasarkan pada data yang mencerminkan kemampuan peserta didik, yakni penilaian yang didasarkan proses dan hasil pembelajaran, serta meliputi tiga ranah, yaitu pengetahuan, keterampilan dan sikap secara menyeluruh. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pelaksanaan penilaian autentik dalam pembelajaran di MIN Jejeran Bantul, MIN Yogyakarta I dan MIN Yogyakarta II, meliputi; 1) perencanaan asesmen otentik; 2) implementasi asesmen otentik dalam proses pembelajaran; 3) kendala yang dihadapi. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dan dokumentasi. Penyajian data dilakukan dengan menyusun secara sistematis data-data yang diperoleh, keabsahan data dilakukan dengan triangulasi sumber dan metode. Analisis data kualitatif ini bersifat deskriptif-analitik, dengan prosedur mengumpulkan data, reduksi data, menyajikan data, dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan Perencanaan penilaian autentik dilakukan pada saat pembuatan RPP. Teknik dan instrumen yang digunakan dalam penilaian autentik adalah observasi, penilaian diri, penilaian antar peserta didik, jurnal, tes lisan, tes tertulis, penugasan, dan unjuk kerja. Proses penilaian autentik dilaksanakan terintegrasi dengan proses pembelajaran tematik di kelas. Faktor pendukung dalam pelaksanaan penilaian autentik antara lain, adanya buku panduan guru, workshop dan diklat terkait kurikulum 2013, dan kerjasama yang baik antar guru. Sementara itu faktor penghambatnya yakni, terlalu banyaknya ranah yang dinilai, banyaknya jenis evaluasi, sulit didapatkannya buku tematik, dan guru merasa ada kesulitan tersendiri saat mereka memilah dan mengelompokkan soal sesuai dengan KD nya. Faktor penghambatnya adalah terlalu banyak ranah yang dinilai, sulit didapat dan terlambatnya buku tematik, serta adanya kesulitan tersendiri yang dialami oleh guru saat memilah dan mengelompokkan soal sesuai dengan KD

Page 1 of 1 | Total Record : 8


Filter by Year

2016 2016


Filter By Issues
All Issue Vol. 15 No. 2 (2023): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 15 No. 1 (2023): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 14 No. 2 (2022): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 14 No. 1 (2022): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 13 No. 2 (2021): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 13 No. 1 (2021): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 12 No. 2 (2020): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 12 No. 1 (2020): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 11 No. 01 (2019): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 11 No. 2 (2019): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 10 No. 2 (2018): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 10 No. 1 (2018): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 9 No. 2 (2017): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 9 No. 1 (2017): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 8 No. 2 (2016): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 8 No. 1 (2016): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 7 No. 2 (2015): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 7 No. 1 (2015): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 6 No. 2 (2014): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 6 No. 1 (2014): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 5 No. 2 (2013): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 5 No. 1 (2013): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 4 No. 2 (2012): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 4 No. 1 (2012): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 3 No. 2 (2011): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 3 No. 1 (2011): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 2 No. 2 (2010): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 2 No. 1 (2010): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 1 No. 2 (2009): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol. 1 No. 1 (2009): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam More Issue