cover
Contact Name
Sofyan Mustoip
Contact Email
sofyanmustoip@gmail.com
Phone
+628818241383
Journal Mail Official
sofyanmustoip@gmail.com
Editorial Address
Jl. Widarasari III Tuparev-Cirebon Tlp. 0231-246215
Location
Kab. cirebon,
Jawa barat
INDONESIA
EduBase: Journal of Basic Education
ISSN : -     EISSN : 27221520     DOI : https://doi.org/10.47453/edubase.v5i1.2020
Core Subject : Education,
Journal of Basic Education (Edubase) is an international peer-reviewed journal that publishes original research papers and reviews in the field of basic education conducted by educational practitioners such as teachers, lecturers, basic education observers, basic education policy makers and students. This journal is dedicated to promoting global scientific and technological progress by providing a platform for researchers, scientists and academics to publish their research findings and share their knowledge with the wider scientific community. Edubase receives input from researchers, scientists and academics around the world on topics including: Basic Education: Learning Strategies, Learning Models, Learning Methods, Learning Media, Teaching Materials, Learning Resources, and School Management in the basic education domain. All submissions to Edubase undergo a rigorous peer review process to ensure the quality and validity of published research. This journal encourages the submission of papers that present innovative and original research, and contribute to the development of new theories, methodologies and techniques in the field of elementary education science. Edubase is committed to promoting open access to scientific research and aims to make research accessible to a wider audience, including researchers and students in the global arena, especially developing countries who may not have access to expensive scientific journals. This journal also seeks to foster collaboration and partnerships between researchers around the world and facilitate the exchange of ideas and knowledge between scientific disciplines.
Articles 12 Documents
Search results for , issue "Vol 4 No 1 (2023): EduBase : Journal of Basic Education" : 12 Documents clear
Pengaruh Pendekatan Pendidikan Realistik Matematika Untuk Meningkatkan Kemampuan Komunikasi Matematis di Sekolah Dasar Widiawati Widiawati; Arita Marini
EduBase : Journal of Basic Education Vol 4 No 1 (2023): EduBase : Journal of Basic Education
Publisher : Jurnal IAI Bunga Bangsa Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk menelaah peningkatan komunikasi matematis siswa yang mendapatkan pembelajaran matematika dengan pendidikan matematika realistik dibandingkan dengan siswa yang mendapatkan pembelajaran matematika secara konvensional. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan dua kelompok sampel yaitu kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Kelompok eksperimen memperoleh pembelajaran dengan pendidikan matematika realistik dan kelompok kontrol memperoleh pembelajaran konvensional. Untuk mendapatkan data hasil penelitian digunakan instrumen berupa tes kemampuan komunikasi matematis, lembar observasi dan pedoman wawancara. Subjek penelitian adalah siswa kelas V SDS Muhammadiyah 24 Jakarta. Berdasarkan analisis data diperoleh hasil bahwa peningkatan kemampuan komunikasi matematis siswa yang mendapatkan pembelajaran matematika dengan PMR berbeda secara signifikan dengan siswa yang mendapatkan pembelajaran konvensional. Berdasarkan penelitian di atas , maka pembelajaran matematika dengan PMR sangat potensial diterapkan dalam meningkatkan kemampuan komunikasi matematis.
Gerakan Literasi Sekolah Pada Sekolah Dasar Negeri I Jumapolo Karanganyar Ani Restuningsih
EduBase : Journal of Basic Education Vol 4 No 1 (2023): EduBase : Journal of Basic Education
Publisher : Jurnal IAI Bunga Bangsa Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan pendidikan dari tahun ke tahun selalu meningkat pesat. Di Indonesia untuk meningkatkan mutu pendidikan dengan konsep baru yaitu kurikulum 13. Salah satu cara yang ditempuh pendidik agar anak-anak dapat menguasai aspek membaca, menulis, dan berhitung dalam melanjutkan ke jenjang sekolah yang lebih tinggi, maka pendidik selalu menekankan dalam kegiatan literasi baik di sekolah maupun di rumah. Berjalannya literasi dalam proses pendidikan diperlukan dukungan dari seluruh stake holder baik Guru, Siswa, Orang tua siswa serta Tenaga kependidikan. Kurangnya kerja sama antar lini akan membuat proses berjalannya literasi sekolah tidak akan maksimal. Di SD Negeri I Jumapolo merupakan salah satu sekolah daerah yang sudah menanamkan gerakan literasi bagi siswa, tetapi dengan latar belakang siswa yang berada didaerah memerlukan bimbingan yang intensif supaya gerakan literasi sekolah sehingga bisa terlaksana dengan maksimal. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan GLS di SD Jumapolo. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kualitatif dan desain studi kasus. Instrument penelitian menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa pelaksanaan Gerakan Literasi Sekolah sudah berjalan secara optimal sehingga memberikan dampak yang positif terhadap minat membaca siswa SD Negeri I Jumapolo, hal ini tercermin dari aktivitas membaca buku bacaan oleh siswa di lingkungan sekolah. Hal pendukung yang membuat GLS berjalan lancar adalah kegiatan membaca 15 menit, peran aktif warga sekolah, pengawasan yang diberikan guru dan lingkungan yang mendukung literasi disekolah.
Eksplorasi Implementasi Pendidikan Karakter Di Sekolah Dasar: Studi Kualitatif Sofyan Mustoip; Umi Sumiati As; Abdus Salam Dz
EduBase : Journal of Basic Education Vol 4 No 1 (2023): EduBase : Journal of Basic Education
Publisher : Jurnal IAI Bunga Bangsa Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pendidikan karakter dianggap sebagai hal yang penting untuk diberikan kepada siswa di sekolah dasar. Sebagai institusi yang memiliki peran penting dalam membentuk karakter anak-anak, sekolah harus mampu memberikan pendidikan karakter yang efektif agar siswa dapat menjadi individu yang berkarakter baik. Penelitian ini bertujuan untuk menggali informasi yang lebih mendalam tentang implementasi pendidikan karakter di sekolah dasar melalui pendekatan kualitatif. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif yang bertujuan untuk memahami implementasi pendidikan karakter di dua Sekolah Dasar Negeri yang ada di Kota Cirebon. Subjek penelitian meliputi guru, siswa, dan orang tua di kedua sekolah tersebut. Teknik pengambilan data yang digunakan meliputi wawancara mendalam, observasi, dan studi dokumen. Data yang telah terkumpul dianalisis melalui teknik analisis tematik dengan tahapan pengkodean, pengelompokan, dan interpretasi data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Sekolah Dasar Negeri A dan B memiliki pendekatan yang berbeda dalam melaksanakan pendidikan karakter. Adapun beberapa faktor internal, antara lain: kepemimpinan yang baik, komitmen guru dalam melaksanakan pendidikan karakter, sumber daya yang tersedia untuk pelaksanaan pendidikan karakter, dan beberapa faktor eksternal, meliputi: dukungan orang tua siswa, kurikulum pendidikan karakter yang jelas dari pemerintah, kondisi sosial dan lingkungan sekitar sekolah.
Pengaruh Pembelajaran Kontekstual Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika di Sekolah Dasar Marni Serepinah; Arita Marini
EduBase : Journal of Basic Education Vol 4 No 1 (2023): EduBase : Journal of Basic Education
Publisher : Jurnal IAI Bunga Bangsa Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidak pengaruh dan tingkat pengaruh pembelajaran kontekstual terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika siswa Sekolah Dasar. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif jenis penelitian eksperimen, desain penelitian menggunakan one group pretest-posttest desains, subjek penelitian adalah siswa Sekolah Dasar kelas V SDN Grogol 11 Pagi, teknik pengumpulan data menggunakan tes, dan analisis data menggunakan uji t dan rumus eta squared. Hasil pembelajaran kontekstual terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika diperoleh thitung > ttabel yakni 15,961 > 1,753. Hal ini menunjukkan ada pengaruh pembelajaran kontekstual terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika siswa SD. Sementara itu hasil rumus eta-squared diperoleh 0,944. Hal ini menunjukkan pembelajaran kontekstual memiliki tingkat pengaruh besar terhadap kemampuan pemecahan masalah siswa SD.
Peranan Orangtua dalam Menumbuhkan Pendidikan Karakter Sikap dan Perilaku Siswa Sekolah Dasar Nailah Tresnawati; Abidah Ardelia; Dinda Aghisna; Ratna Wulandari
EduBase : Journal of Basic Education Vol 4 No 1 (2023): EduBase : Journal of Basic Education
Publisher : Jurnal IAI Bunga Bangsa Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pendidikan karakter merupakan isu strategis dalam konteks pendidikan Indonesia, terkait dengan krisis moral yang terjadi akhir-akhir ini. Dimana diduga hampir semua kasus kemerosotan moral disebabkan oleh gagalnya pendidikan karakter yang diberikan oleh lembaga pendidikan. Orang tua berperan sangat penting dalam menanamkan nilai sikap untuk melaksanakan pendidikan moral, etika, nilai estetika, budi pekerti dan pembinaan karakter agar anak dapat menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis peran orang tua dalam menumbuhkan pendidikan karakter sikap dan perilaku siswa sekolah dasar. Penelitian ini menggunakan jenis pendekatan kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah orangtua siswa kelas I - IV SD. Penelitian ini dilakukan di Kecamatan Kesambi dan Harjamukti Kota Cirebon dan di Kecamatan Leuwimunding Kabupaten Majalengka. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian adalah melalui teknik pengisian angket. Hasil dari penelitian ini berupa pemaparan tentang peranan orangtua dan pengamatan karakter sikap dan perilaku siswa sekolah dasar yaitu sikap spiritual dan sikap sosial. Adapun sikap sosial yang diamati meliputi sikap jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri.
Pengaruh Model Pembelajaran Quantum Terhadap Kecerdasan Sosio Emosional dan Prestasi Belajar IPA di Sekolah Dasar Hana Triana; Zulela MS; Edwita Edwita; Gusti Yarmi
EduBase : Journal of Basic Education Vol 4 No 1 (2023): EduBase : Journal of Basic Education
Publisher : Jurnal IAI Bunga Bangsa Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini secara umum bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran quantum terhadap kecerdasan sosio-emosional dan prestasi belajar IPA siswa sekolah dasar (SD) di Jakarta Timur. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode penelitian kuantitatif deskriptif. Subjek penelitian ini yaitu siswa Sekolah Dasar berjumlah 80 orang di Jakarta Timur. Penelitian ini menggunakan jenis intrumen penelitian berupa kuisioner. Adapun teknik analisis data menggunakan analisis uji validitas, uji reliabilitas dan uji hipotesis. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa model pembelajaran quantum memberikan pengaruh yang positif dan signifikan terhadap kecerdasan sosio emosional dan prestasi belajar IPA siswa.
Pendampingan Orang Tua dalam Proses Belajar Anak pada Pembelajaran Daring di SD Negeri 1 Kaliwulu Kabupaten Cirebon Amirudin Amirudin; Jamila Jamila
EduBase : Journal of Basic Education Vol 4 No 1 (2023): EduBase : Journal of Basic Education
Publisher : Jurnal IAI Bunga Bangsa Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pendampingan orang tua terhadap proses belajar anak dalam pembelajaran daring di SD Negeri 1 Kaliwulu tahun pelajaran 2020/2021. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan observasi dan wawancara. Penelitian ini menggunakan sampel sebanyak 5 orang tua siswa kelas IV di SD Negeri 1 Kaliwulu Tahun Pelajaran 2020/2021. Data penelitian yang terkumpul dianalisis dengan teknik analisis data reduksi data, display data dan verifikasi data. Untuk mengetahui pendampingan orang tua terhadap proses belajar anak dalam pembelajaran daring diambil dari observasi dan wawancara dan peneliti berperan sebagai pewawancara untuk menggali data melalui 5 orang tua siswa kelas IV. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendampingan orang tua terhadap proses belajar anak dalam pembelajaran daring di kelas IV SD Negeri 1 Kaliwulu yaitu bentuk pendampingan orang tua sangat diperlukan dengan cara meluangkan waktu untuk menemani anak belajar, memantau perkembangan belajar, dan memberikan arahan kepada anak untuk belajar dengan rajin. Kendala dalam pendampingan belajar anak yaitu orang tua mengalami kesulitan dalam membagi waktu antara anak dan pekerjaan, serta latar belakang pendidikan orang tua mempengaruhi tingkat kemudahan dan kesulitan orang tua dalam mendidik anak, sedangkan kendala pada anak yaitu anak kurang memahami materi yang disampaikan oleh guru dan anak kurang antusias untuk memulai belajar.
Pengaruh Pendidikan Karakter melalui Kemandirian Siswa terhadap Tingkat Percaya Diri Siswa Sekolah Dasar Jayadi Jayadi; Zulela MS; Edwita Edwita; Gusti Yarmi
EduBase : Journal of Basic Education Vol 4 No 1 (2023): EduBase : Journal of Basic Education
Publisher : Jurnal IAI Bunga Bangsa Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pendidikan pada dasarnya merupakan suatu upaya sadar untuk mengembangkan potensi peserta didik secara optimal. pendidikan karakter, yaitu; membentuk pribadi anak, supaya menjadi manusia yang baik, warga masyarakat, dan warga negara yang baik, sehingga mampu mengantisipasi gejala krisis moral dan berperan dalam rangka pembinaan generasi muda. Masa Sekolah Dasar merupakan suatu masa peralihan dari kanak-kanak awal ke masa kanak-kanak akhir sampai menjelang masa pra-pubertas. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode penelitian kuantitatif deskriptif. Subjek penelitian ini yaitu siswa Sekolah Dasar berjumlah 40 orang di Kota Karawang. Penelitian ini menggunakan jenis intrumen penelitian berupa kuisioner. Adapun teknik analisis data menggunakan analisis uji validitas, uji reliabilitas dan uji hipotesis. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pendidikan karakter memberikan pengaruh yang positif dan signifikan terhadap peningkatan kepercayaan diri melalui kemandirian siswa.
Penanaman Pendidikan Karakter Melalui Kegiatan Ekstrakurikuler Pramuka Persari Siaga di Sekolah Dasar Fitriyani Fitriyani; Ira Restu Kurnia; Sarah Saripah
EduBase : Journal of Basic Education Vol 4 No 1 (2023): EduBase : Journal of Basic Education
Publisher : Jurnal IAI Bunga Bangsa Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Gerakan Pramuka menciptakan terwujudnya kaum muda Indonesia yang berwatak, berakhlak mulia, berkepribadian, memiliki kepedulian terhadap sesama makhluk hidup, dan patuh kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia. Fungsi dari gerakan pramuka sendiri yaitu sebagai lembaga pendidikan non formal sebagai wadah pembinaan dan pengembangan kaum muda Indonesia. Dalam Kurikulum Merdeka saat ini Pendidikan karakter menjadi salah satu dari perwujudan profile pelajar Pancasila, salah satu perwujudannya adalah melalui pendidikan pramuka dalam membentuk karakter pada diri siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif.Penelitian ini mendeskripsikan pelaksanaan Pendidikan Kepramukaan sebagai ektrakurikuler wajib berikut faktor dukungan maupun hambatan pada SD di Kecamatan Bogor Timur. Penelitian dilaksanakan di SD Negeri Ciheuleut 1, Kecamatan Bogor Timur. Dalam proses pelaksanaannya gerakan pramuka berjalan dengan menerapkan prinsip dasar dan metode kepramukaan sesuai dengan perkembangan zaman disesuaikan dengan keadaan, kepentingan dan perkembangan masyarakat Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana cara pendidikan pramuka membentuk karakter pada diri siswa di. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif melalui pengumpulan pola data cara mengamati, wawancara dan dokumentasi yang hasilnya dideskripsikan dalam bentuk narasi.
Efektivitas Penggunaan Media Papan Bergambar Dalam Meningkatkan Ketrampilan Menulis Peserta Didik Kelas III SDN Galunggung Kota Cirebon Somantri Somantri
EduBase : Journal of Basic Education Vol 4 No 1 (2023): EduBase : Journal of Basic Education
Publisher : Jurnal IAI Bunga Bangsa Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi kurangnya ketertarikan siswa terhadap ketrampilan menulis cerita. Daya tarik siswa terhadap pembelajaran merupakan kunci keberhasilan siswa dalam meningkatkan ketrampilan yang dimiliki. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penggunaan media papan bergambar dalam meningkatkan ketrampilan menulis siswa kelas III SDN Galunggung kota Cirebon, untuk mengetahui bagaimana media papan bergambar dapat menjadi daya tarik siswa terhadap sebuah pembelajaran. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif jenis penelitian studi kasus. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini terdiri dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 1). Dalam ketrampilan menulis cerita, media bergambar sangat membantu peserta didik untuk mengembangkan imajinasi mereka, mengembangkan berpikir kritis. Guru membagikan papan bergambar dan memberikan pendampingan bagaimana memulai menulis cerita sesuai gambar yang sudah didapatkan.2).Selama kegiatan berlangsung, guru berperan penting dalam memberikan arahan dan bimbingan, memotivasi peserta didik dalam menemukan dan menuliskan ide cerita untuk media papan bergambar.3). Masalah yang dihadapi peserta didik dalam kegiatan ketrampilan menulis, yang kaitannya dengan menulis cerita yaitu, mengembangkan ide, mengembangkan ide disini maksudnya, peserta didik masih terfokus pada gambar saja, hanya membuat atau menulis cerita yang terfokus pada bagian – bagian yang terdapat pada gambar. Peserta didik memerlukan bimbingan dan arahan dari guru untuk mengembangkan ide atau gagasan yang masih bisa mereka tuliskan sebagai bagian dari cerita tersebut.

Page 1 of 2 | Total Record : 12