cover
Contact Name
Sucipto
Contact Email
sucipto@unpkediri.ac.id
Phone
+6285655654555
Journal Mail Official
jbp@unpkdr.ac.id
Editorial Address
Address Laboratorium Zoologi Univeritas Nusantara PGRI Kediri Jln. KH. Achmad Dahlan No 76 Mojoroto- Kota Kediri 64112, telp (0354) 771503, Fax. (0354)771576
Location
Kota kediri,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Biologi dan Pembelajarannya (JBP)
ISSN : 24068659     EISSN : 27460959     DOI : https://doi.org/10.29407/
Jurnal Biologi dan Pembelajarannya is a blind peer-review published by Research Institutions and Community Services, University of Nusantara PGRI Kediri and the media for researchers and lecturers who will publish the results of their research. The aim of the Journal is to facilitate scientific publication of the results of researches in Indonesia and participate to boost the quality and quantity of research for academics and researchers. Journal Biologi dan Pembelajarannya published twice a year in April and October with the scopes of the research areas that can be published in the Journal Biologi dan Pembelajarannya are : Biology Education, Action Research Class, Microbiology, Systematics and Taxonomy, Environmental science, Biology, Biodiversity, Ecology, Zoology, Botany.
Articles 121 Documents
Analisis Keterampilan Proses Sains Peserta Didik SMA Kelas X Di Kecamatan Seberang Ulu I Dan Kertapati Palembang Indah Mawar Rani; Saleh Hidayat; Etty Nurmala
Jurnal Biologi dan Pembelajarannya (JB&P) Vol 6 No 1 (2019): JURNAL BIOLOGI DAN PEMBELAJARANNYA (JB&P) APRIL 2019
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/jbp.v6i1.12515

Abstract

Keterampilan proses sains merupakan keterampilan terarah yang dapat digunakan untuk menemukan suatu konsep, sehingga peserta didik dapat memecahkan berbagai masalah baru melalui metode ilmiah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persentase keterampilan proses sains peserta didik SMA kelas X di kecamatan Seberang Ulu I dan Kertapati Palembang. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif, dengan teknik Purposive Sampling. Sampel penelitian ini 4 sekolah yang memiliki akreditasi A dan B dengan nilai akreditasi di atas 80, jumlah respondennya 306 peserta didik. Instrumen penilaian keterampilan proses sains menggunakan soal pilihan ganda beralasan dengan 7 indikator yaitu mengamati, mengelompokkan, menafsirkan, meramalkan, berhipotesis, merencanakan percobaan dan berkomunikasi. Hasil penelitian menunjukkan persentase keterampilan proses sains peserta didik SMA kelas X di Kecamatan Seberang Ulu I untuk tiap indikator yaitu; keterampilan mengamati 59,80% (tinggi), mengelompokkan 61,37% (tinggi), menafsirkan 53,23% (sedang), meramalkan 57,05% (sedang), berhipotesis 38,03% (rendah), melaksanakan percobaan 35,58% (rendah) dan berkomunikasi 27,45% (rendah). Persentase keterampilan proses sains peserta didik SMA kelas X di Kecamatan Kertapati untuk tiap indikator yaitu; keterampilan mengamati 60,70% (tinggi), mengelompokkan 63,60% (tinggi), menafsirkan 59,55% (tinggi), meramalkan 67,89% (tinggi), berhipotesis 45,71% (sedang), melaksanakan percobaan 52,69% (sedang) dan berkomunikasi sebesar 36,15% (rendah).
ANALISIS KOMPETENSI PEDAGOGIK GURU BIOLOGI TERSERTIFIKASI TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA DI SMA di-KOTA TERNAT ade haerullah
Jurnal Biologi dan Pembelajarannya (JB&P) Vol 5 No 2 (2018): JURNAL BIOLOGI DAN PEMBELAJARANNYA (JB&P)
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/jbp.v5i2.12576

Abstract

Lemahnya kompetensi paedagogik guru Biologi terlihat dari hasil analisis kompetensi guru pada hasilsertifikasi tahun 2012 dan 2013 yang menunjukkan bahwa kompetensi guru Biolog di provinsiMaluku Utara masih rendah. Selanjutnya hasil analisis Uji Kompetensi Guru (UKG) tahun 2015 jugamenunjukkan bahwa rata komptensi pedagogik guru di kota Ternate masih rendah. Penelitian inibertujuan untuk mengetahui pengaruh kompetensi pedagogik guru biologi yang telah tersertifikasiterhadap hasil belajar siswa di SMA se-Kota Ternate. Penelitian ini bersifat ex post facto danmenggunakan sampel populasi. Selanjutnya data dianalisis dengan menggunakan statistik nonparametrik Chi-square. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat pengaruh kompetensipedagogik guru biologi yang telah tersertifikasi terhadap hasil belajar siswa di Kota Ternate dengannilai X= 54,029.Kata kunci: Kompetensi, Pedagogik, Hasil Belajar.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS PEMECAHAN MASALAH UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN LITERASI LINGKUNGAN SISWA DI SMA NEGERI 1 BATANGAN Nurul Mauludah
Jurnal Biologi dan Pembelajarannya (JB&P) Vol 5 No 2 (2018): JURNAL BIOLOGI DAN PEMBELAJARANNYA (JB&P)
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/jbp.v5i2.12578

Abstract

Kesadaran masyarakat yang rendah akan lingkungan disebabkan karena rendahnya kemampuanliterasi lingkungan masyarakat. Salah satu upaya untuk menanggulanginya yaitu melalui pendidikanformal dengan cara menerapkan kegiatan pembelajaran yang mampu meningkatkan kemampuanliterasi lingkungan siswa.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaranberbasis pemecahan masalah terhadap peningkatan kemampuan literasi lingkungan siswa yangditerapkan pada materi perubahan lingkungan. Penelitian dilaksanakan di SMA Negeri 1 Batanganpada semester genap tahun ajaran 2017/2018. Sampel yang digunakan dalam penelitian adalahkelas X MIPA 5 sebagai kelas eksperimen dan kelas X MIPA 2 sebagai kelas kontrol. Penelitimenggunakan jenis penelitian Quasi Experimental Designdengan desain penelitian NoneqivalentControl Group Design. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah cluster sampling. Teknikpengumpulan data dilakukan melalui tes literasi lingkungan yaitu menggunakan soal Middle SchoolEnvironmental Literacy Survey (MSELS) tahun 2018 dan soal terkait materi perubahan lingkungan.Hasil penelitian diketahui melalui uji t pada nilai posttest yaitu thitung = 2,81 > ttabel = 1,68, maka H0ditolak, H1 diterima,jadi menunjukkan bahwa terdapat perbedaan antara kelas eksperimen dankontrol setelah diberikan perlakuan. Kesimpulan penelitian ini adalah model pembelajaran berbasispemecahan masalah berpengaruh terhadap peningkatan kemampuan literasi lingkungan siswa diSMA Negeri 1 Batangan.Kata Kunci : pemecahan masalah, literasi lingkungan, SMA Negeri 1 Batangan
MODEL PEMBELAJARAN SIMAS ERIC UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR BIOLOGI SISWA KELAS XI DI SMAN 1 MALANG ika dewi sumiati
Jurnal Biologi dan Pembelajarannya (JB&P) Vol 5 No 2 (2018): JURNAL BIOLOGI DAN PEMBELAJARANNYA (JB&P)
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/jbp.v5i2.12579

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Simas eric (Skimming,Mindmapping, Questioning, Exploring, Writing, Communicating) terhadap motivasi belajar Biologisiswa kelas XI di SMAN 1 Malang. Penelitian ini merupakan jenis penelitian eksperimen semudengan desain non-equivalent pretest posttest control group. Sampel yang digunakan ialah siswakelas XI-IA 6 dan XI-IA 7 di SMAN 1 Malang. Data dikumpulkan melalui hasil angket dan observasimotivasi siswa. Analisis data menggunakan tehnik Anakovayang menunjukkan hasil modelpembelajaran Simas ericberpengaruh terhadap motivasi belajar Biologi siswa kelas XI di SMAN 1Malang.Keywords: motivasi, Simas eric
KEANEKARAGAMAN TUMBUHAN YANG BERPOTENSI SEBAGAI BAHAN PANGAN DI CAGAR ALAM GEBUGAN SEMARANG prabaningrum hesti
Jurnal Biologi dan Pembelajarannya (JB&P) Vol 5 No 2 (2018): JURNAL BIOLOGI DAN PEMBELAJARANNYA (JB&P)
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/jbp.v5i2.12580

Abstract

Tumbuhan yang berpotensi sebagai bahan pangan adalah segala sesuatu yang tumbuh,berbatang, berakar, berdaun, berbuah, berbiji dan dapat dimakan oleh manusia. Tujuan penelitianini untuk mengetahui keanekaragaman jenis tumbuhan yang berpotensi sebagai bahan pangan diCagar Alam Gebugan Semarang. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode petak ganda denganmembuat petak sebanyak 20 petak dengan ukuran 2 x 2 m (semak), 10 x 10 m (perdu), dan 20 x 20 m(pohon). Setiap petak juga dilakukan pengamatan kondisi lingkungan meliputi suhu udara,kelembapan udara, intensitas cahaya, kecepatan angin, pH tanah, kelembapan tanah, ketinggiantempat. Data tingkat keanekaragaman jenis (H’) dianalisis dengan Indeks Shannon-Wienner dantingkat kemerataan jenis (E), sedangkan data potensi tumbuhan yang digunakan sebagai bahanpangan dianalisis secara kualitatif. Hasil analisis identifikasi tumbuhan pangan menunjukkan bahwadi Cagar Alam Gebugan didapatkan 22 jenis tumbuhan berpotensi obat. Dimana jenis-jenis tersebutdapat dikategorikan berdasarkan pemanfaatannya yaitu sebagai sayur-sayuran, buah-buahan,rempah-rempah, tambahan makanan, dan sebagai makanan alternatif. Sedangkan dari hasil analisistingkat keanekaragaman jenis tumbuhan yang berpotensi sebagai bahan pangan dari tingkat pohon,perdu, dan semak termasuk dalam kategori melimpah sedang.Kata kunci : cagar alam gebugan semarang, keanekaragaman jenis, tumbuhan pangan
PENGARUH EKSTRAK JERUK NIPIS DENGAN LARUTAN GULA KELAPA TERHADAP KETERSERAPAN LARUTAN DAN LAMA KESEGARAN PADA BUNGA POTONG KRISAN Mohamad Reza Ariyanto
Jurnal Biologi dan Pembelajarannya (JB&P) Vol 5 No 2 (2018): JURNAL BIOLOGI DAN PEMBELAJARANNYA (JB&P)
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/jbp.v5i2.12581

Abstract

Setiap jenis tanaman berbunga memiliki daya tarik tersendiri baik dari bunga, warna, ataupun daribaunya. Beberapa jenis bunga sangat diminati masyarakat karena keindahannya dan dijadikan bungapotong untuk penghiasa ruangan atau dekorasi, salah satunya adalah bunga Krisan (Chrysanthenumsp.) karena bunga, warna bunga dan bau bunganya yang memiliki khas tersendiri. Tujuan umumdalam penelitian ini adalah untuk mengetahui formula pengawet bunga potong khususnya Krisandari bahan alami dan yang mudah didapatkan. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap(RAL) dengan menggunakan 2 faktor, faktor yang diterapkan pada penelitian ini berupa penambahanekstrak jeruk nipis dan larutan gula kelapa, faktor 1 dengan konsetrasi ekstrak jeruk nipis (A)menggunakan 3 taraf A0 = 0 ml, A1= 0,5 ml, dan A2 = 1 ml, sedangkan pada faktor 2 dengankonsentrasi gula kelapa (B) menggunakan 3 taraf B0 = 0 g, B1 = 2,5 g, dan B2 = 5 g. Masing-masingperlakuan dilakukan 3 kali ulangan. Parameter yang diteliti adalah banyaknya keterserapan dan lamakesegaran bunga Krisan. Data yang diperoleh selanjutnya dianalisis menggunakan sidik ragam(ANOVA) dengan taraf 5%. Data hasil penelitian menunjukkan hasil terbaik terdapat pada perlakuan1 ml ekstrak jeruk nipis + air + 1 ml clorox (konsentrasi gula kelapa 0 g), dengan rata-rataketerserapan 40,3 ml dan kesegaran dapat bertahan selama 10 hari.Kata Kunci: ekstrak jeruk nipis, gula kelapa, keterserapan larutan, lama kesegaran, krisan
BAGIAN TUMBUHAN YANG DIGUNAKAN CAPUNG (ODONATA) UNTUK HINGGAP DI KAWASAN WISATA AIR TERJUNIRENGGOLO KEDIRI ida rahmawati
Jurnal Biologi dan Pembelajarannya (JB&P) Vol 5 No 2 (2018): JURNAL BIOLOGI DAN PEMBELAJARANNYA (JB&P)
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/jbp.v5i2.12582

Abstract

Kawasan Wisata Air Terjun Irenggolo Kediri merupakan kawasan yang masih menyimpan keragamanflora dan fauna yang cukup baik. Mulai dari tumbuhan tingkat rendah hingga tingkat tinggi.Lingkungan kawasan ini sesuai untuk perkembangbiakan dan tempat hidup capung sehingga banyakditemukan capung dengan jenis yang beragam. Sering dijumpai beberapa jenis capung hinggap padatumbuhan di kawasan ini. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui bagian tumbuhan yangdigunakan capung untuk hinggap di Kawasan Wisata Air Terjun Irenggolo Kediri. Penelitian inimenggunakan metode teknik sampling VES (Visual Ecounter Survey). Berdasarkan hasil penelitianditemukan tumbuhan yang dihinggapi capung di KawasanWisata Air Terjun Irenggolo Kediri yaitudarifamily Acanthaceae, Araceae, Cyatheaceae, Agavacea, Heliconiaceae, dan Solanaceae. Bagiantumbuhan yang digunakan capung untuk hinggap yaitu bagian daun.Kata Kunci: tumbuhan , capung, hinggap
Pengaruh Pupuk Cair Limbah Organik Terhadap Pertumbuhan Dan Produktivitas Bawang Merah (Allium ascalonicus L) sepri yaningsih; Ivoni Susanti; Eka Lokaria
Jurnal Biologi dan Pembelajarannya (JB&P) Vol 6 No 1 (2019): JURNAL BIOLOGI DAN PEMBELAJARANNYA (JB&P) APRIL 2019
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/jbp.v6i1.12863

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pupuk cair limbah organik terhadap pertumbuhan dan produktivitas bawang merah (Allium ascalonicus L) di Desa P1 Mardiharjo. Metode yang digunakan adalah metode Eksperimen murni dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) terdiri dari 6 perlakuan dan 4 ulangan yang terdiri P0 (0 mL), P1 (25 mL), P2 (50 mL), P3 (75 mL), P4 (100 mL) dan P5 (125 mL). Uji homogenitas menggunakan uji Fisher, pada uji Fisher menghasilkan data hasil penelitian yang homogen, dan analisis varian dengan uji Duncan taraf 5%, dan dapat disimpulkan pemberian pupuk cair berpengaruh terhadap pertumbuhan dan produktivitas bawang merah (Allium ascalonicus L) sehingga menghasilkan pengaruh yang sifgnifikan. Pemberian pupuk organik cair pada perlakuan P3 (75 mL) lebih baik dibandingkan dengan perlakuan P0 (0 mL), P1 (25 mL), P2 (50 mL), P4 (100 mL), P5 (125 mL).
Pengolahan Rumput Laut (Eucheuma cottoni) Menjadi Dawet Rumput Laut illiyatus sholiha
Jurnal Biologi dan Pembelajarannya (JB&P) Vol 6 No 1 (2019): JURNAL BIOLOGI DAN PEMBELAJARANNYA (JB&P) APRIL 2019
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/jbp.v6i1.12893

Abstract

Diversifikasi produk rumput laut jenis Eucheuma cottoni menjadi minuman khas daerah berupadawet. Penelitian bertujuan untuk menghasilkan dawet rumput laut Eucheuma cottoni sertamengetahui perbandingan jumlah rumput laut dalam adonan dawet yang menghasilkan tekstur,aroma, dan rasa dawet yang disukai. Penelitian dilakukan dengan cara pembuatan bubur rumputlaut dan adonan dawet. Perlakuan digunakan dalam penelitian ini untuk mengetahui perbandinganrumput laut dan adonan agar mendapatkan dawet rumput laut yang paling disukai oleh panelis.Perlakuan yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan perbandingan antara buburrumput laut dan adonan dawet antara lain, P1 (0%): adonan dawet 500 gram, P2 (50%): adonandawet 500 gram dan bubur rumput laut 250 gram, P3 (70%): adonan dawet 500 gram dan buburrumput laut 350 gram, dan P4 (90%):adonan dawet 500 gram dan bubur rumput laut 450 gram.Selanjutnya masing-masing perlakuan dimasak hingga matang dan menjadi adonan dawet rumputlaut yang siap untuk dicetak. Adonan dicetak dalam keadaan panas menggunakan cetakan dawetdiatas air matang yang sudah diberi es.Produk akhir yang dihasilkan selanjutnya diuji organoleptikuntuk mengetahui kesukaan panelis terhadap tekstur, aroma, dan rasa dawet yang dihasilkan. Hasiluji organoleptik selanjutnya dianalisis secara deskriptif dan analisis sidik ragam (Anova). Hasil analisiskesukaan panelis terhadap tekstur, aroma, dan rasa serta dawet rumput rumput laut secarakeseluruhan menunjukkan dawet rumput laut terbaik adalah P3 (70%). Hasil analisis sidik ragam(Anova) menunjukkan tidak ada beda yang nyata penambahan rumput laut terhadap tekstur, aroma,dan rasa dawet yang dihasilkan antara masing-masing perlakuan P1, P2, P3, dan P4.Kata kunci: dawet, Eucheuma cottoni, organoleptik, rumput laut
Lesson Learn Di SMA Negeri 5 Kediri Pada Mata Pelajaran Biologi Materi Strukrur Dan Fungsi Sel Penyususn Jaringan Hewan Mumun Nurmilawati; Siti Fatimah
Jurnal Biologi dan Pembelajarannya (JB&P) Vol 6 No 1 (2019): JURNAL BIOLOGI DAN PEMBELAJARANNYA (JB&P) APRIL 2019
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/jbp.v6i1.12894

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui praktik terbaik, kendala, dan upayadalam prosespembelajaran di SMA Negeri 5 Kediri pada materi struktur dan fungsi sel penyusun jaringan hewan.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Hasil yang diperoleh untukpembelajaran struktur dan fungsi sel penyusun jaringan hewan dengan menggunakan metodediskusi dan eksperimen, kendala yang ditemukan proses pembelajaran di SMA Negeri 5 Kediri yaitudalam proses pembelajaran jika menggunakan metode yang sama dalam beberapa kali pertemuanmenyebabkan kebosanan pada siswa, siswa cenderung tidak mau membaca baik modul maupunbuku pegangan yang telah dimiliki, dan alokasi waktu yang tidak sesuai. Sedangkan upaya yangdilakukan adalah menggunakan metode yang bervariasi dalam proses pembelajaran, meminta siswauntuk membaca sumber sebelum memulai pembelajaran.Kata kunci: Lesson Learn, Biologi.

Page 5 of 13 | Total Record : 121