cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota jambi,
Jambi
INDONESIA
Media Akademika
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 125 Documents
Derivasional dan Infleksional Bahasa Inggris Rozelin, Diana
Media Akademika Vol 26, No 4 (2011)
Publisher : Media Akademika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Artikel ini membahas tentang derivasi dan infleksi dalam bahasa Inggris. Derivasi merupakan bagian dari word formation yang mempunyai fungsi sebagai pengubah kelas kata dan pemertahanan kelas kata tetapi makna leksikalnya berbeda. Sementara infleksi adalah proses morfologis yang menghasilkan bentuk-bentuk kata yang berbeda dari sebuah leksem yang sama.
Perencanaan Guru dan Siswa dalam Proses Belajar-Mengajar Karim, Hasnidar
Media Akademika Vol 26, No 4 (2011)
Publisher : Media Akademika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Guru adalah salah satu komponen dalam pendidikan. Guru dituntut untuk profesional. Guru profesional adalah guru yang memiliki profesionalitas, dalam pengertian berpikir maju dan bertindak sesuai kebutuhan. Di samping guru, komponen lain adalah murid. Dalam artikel ini, proses pembelajaran yang berhasil menuntut perencanaan guru dan murid yang matang.
Dampak Pelaksanaan Sertifikasi Guru terhadap Peningkatan Kinerja Guru dalam Proses Pembelajaran: Studi pada Madrasah Tsanawiyah Negeri Kota Jambi Hurmaini, M
Media Akademika Vol 26, No 4 (2011)
Publisher : Media Akademika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Banyak faktor yang mempengaruhi peningkatan kinerja guru dalam proses pembelajaran, baik faktor internal maupun eksternal. Artikel ini didasarkan pada penelitian terkait dua variabel bebas, yaitu pelaksanaan sertifikasi dan motivasi berprestasi guru yang diduga kuat berpengaruh terhadap peningkatan kinerja guru dalam proses pembelajaran padaMadrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri Kota Jambi. Populasi penelitian ini adalah seluruh guru Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) di dalam lingkungan Kementerian Agama Kota Jambi, yang tercatat tahun 2010 sebanyak 196 orang. Guru yang sudah sertifikasi 120 orang, dan guru yang belum sertifikasi 76 orang. Sampel penelitian ini adalah seluruh guru yang sudah lulus sertifikasi yang tersebar di enam MTsN Kota Jambi. Pengumpulan data dilakukan dengan metode wawancara dan angket. Analisis data yang digunakan adalah analisis non-statistik dan analisisstatistik. Data kualitatif yang diperoleh melalui wawancara dianalisis melalui tiga langkah yaitu reduksi data, penyajian data, verifikasi data, dan penarikan kesimpulan. Sedangkan teknik statistik yang digunakan untuk menguji hipotesis penelitian adalah analisis regresi ganda dan analisis korelasi product moment. Perhitungan statistik dilakukan dengan komputasi melalui bantuan program Statistical Package for Social Sciences(SPSS) 9.0 for Windows.
Analisis Kebijakan tentang Standarisasi Kompetensi Guru: Studi pada Guru MTs Negeri dan Swasta di Lingkungan Kementerian Agama Kota Jambi Maisah, Mrs.
Media Akademika Vol 26, No 4 (2011)
Publisher : Media Akademika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Artikel ini membahas tentang kebijakan kompetensi guru. Artikel ini didasarkan pada penelitian lapangan pada guru MTs negeri dan swasta di Kota Jambi. Berdasarkan penelitian, pelaksanaan kebijakan kompetensi guru di sekoah-sekolah tersebut telah terlaksana dengan baik, sehingga mampu meningkatkan mutu pendidikan.
Kurban sebagai Simbol dalam Ajaran Islam Sartiyati, Mrs
Media Akademika Vol 26, No 4 (2011)
Publisher : Media Akademika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam setiap lapangan kehidupan, manusia selalu bertemu dengan simbol. Simbol memang tidak dapat dielakkan dari kehidupan manusia. Bahkan manusia juga berpikir memakai simbol-simbol. Artikel ini membahas tentang satu aspek ibadat dalam Islam, yakni kurban, yang dipandang sebagai sebuah simbol.
Emansipasi Wanita Menurut Qasim Amin Zikwan, Mr
Media Akademika Vol 26, No 4 (2011)
Publisher : Media Akademika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Emansipasi wanita merupakan suatu gerakan sosial dalam masyarakat untuk meningkatkan kualitas diri perempuan menuju kehidupan yang lebih layak dan menjadi bagian integral dalam kehidupan masyarakat. Qasim Amin merupakan salah seorang tokoh Muslim yang memiliki perhatian besar terhadap masalah perempuan, dalam hal ini emansipasi. Qasim Amin berupaya menyelaraskan ajaran Islam di tengah-tengah masyarakat, bahwa Islam selama ini sering dipahami secara keliru oleh pemeluknya terutama masalah perempuan.
Dimensi Epistemologis Seloko Adat Melayu Jambi: Relevansinya dalam Pengayaan Mata Kuliah Filsafat Ilmu Al Munir, M. Ied; Habibullah, M.
Media Akademika Vol 27, No 1 (2012)
Publisher : Media Akademika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tulisan ini bertujuan untuk menjawab tiga pertanyaan pokok, yakni bagaimana rumusan seloko adat Melayu Jambi, bagaimana epistemologi dalam seloko adat Melayu Jambi, dan bagaimana relevansi epistemologi dalam seloko adat Melayu Jambi dalam pengayaan mata kuliah Filsafat Ilmu. Tulisan ini mendapati bahwa: (1) rumusan seloko adat Melayu Jambi secara eksplisit dapat dijumpai dalam dasar-dasar hukum adat Melayu Jambi. Seloko adat Melayu Jambi juga tersebar dalam pelbagai wadah, seperti dalam pedoman hukum, aturan hidup dan tunjuk ajar dalam pernikahan; (2) Sumber pengetahuan dalam seloko adat melayu Jambi terdiri atas: otoritas, akal, pancaindra, intuisi dan wahyu. Teori kebenaran yang terdapat dalam seloko adat Melayu Jambi adalah teori kebenaran korespondensi, teori kebenaran koherensi, teori kebenaran pragmatis dan teori kebenaran konsensus; dan (3) Sumber-sumber pengetahuan filsafat ilmu dengan warna positif yang cuma dua sumber, yakni akal dan panca indra dapat diperkaya dengan sumber-sumber pengetahuan lainnya berupa otoritas, intuisi dan wahyu. Sedangkan tolok ukur pengetahuannya yang cenderung cuma mengakui teori kebenaran korespondensi dan teori kebenaran koherensi/konsistensi dapat diperkaya dengan teori kebenaran pragmatis dan konsensus.
Konsep al-Wahdah al-Wujud dalam Pemikiran Ronggowarsito Ruslan, Muksin
Media Akademika Vol 27, No 1 (2012)
Publisher : Media Akademika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Artikel ini berusaha membahas konsep al-wahdah alwujud (kesatuan wujud) dalam pemikiran R. Ng. Ronggowarsito. Ronggowarsito adalah pujangga kenamaan dari Keraton Surakarta. Dia pernah mondok di pesantren di Ponorogo, Jawa Timur. Walaupun santri, sebagai seorang Jawa, dia juga aktif mengikuti ajaran-ajaran Jawa seperti puasa dan tirakatan. Pemikiran Ronggowarsito diwarnai pemahaman al-wahdat al-wujud yang mengajarkan bahwa hakikat yang ada hanyalah satu, yaitu Wujud Mutlaq (Tuhan). Dengan pemahamannya tersebut, Ronggowarsito berusaha menyatukan Allah dan makhluk-Nya (alam) dan menganggap segala sesuatu (alam) adalah Allah.
Pembaharuan IAIN dan Pengembangan Intelektual Islam: Analisis Relevansi Khumaidi, H.
Media Akademika Vol 27, No 1 (2012)
Publisher : Media Akademika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sering dikatakan bahwa zaman keemasan Islam telah berlalu, tinggal kenangan yang sering disebut-sebut dan diucapkan oleh para apologia dalam pidato maupun ceramahnya. Artikel ini membahas apakah IAIN sebagai lembaga pendidikan tinggi (Islam) mampu menghadirkan kembali pesan-pesan kejayaan Islam dalam menghadapi persoalan zaman? Artikel ini melihat persoalan ini berkaitan erat dengan pemahaman konsep intelektual yang dewasa ini digunakan dalam khazanah keilmuan Islam.
Perspektif Alquran tentang Ilmu Pengetahuan
Media Akademika Vol 27, No 1 (2012)
Publisher : Media Akademika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Alquran diturunkan untuk umat manusia sebagai kitab petunjuk dan pembeda antara benar dan salah. Untuk mendapatkan fungsi tersebut, Alquran butuh dipahami. Banyak cara dan pendekatan digunakan para ahli untuk memahaminya dengan tujuan mengungkap semua dimensi kehidupan seperti hukum, sosial, ekonomi, budaya, serta ilmu pengetahuan dan teknologi. Para ahli mendekati Alquran sesuai dengan keahlian mereka. Mufasir klasik banyak memakai ayat dan Hadis untuk memahami suatu ayat, yang kemudian dikenal sebagaitafsir bi al-ma’tsur. Sebaliknya, penafsir kontemporer memahaminya melalui perbandingan ayat dan Hadis dengan ilmu pengetahuan dan teknologi dengan porsi nalar yang besar, disebut tafsir bi al-ra’yi. Dari yang terakhir ini belakangan muncul apa yang disebut tafsir ilmiah. Artikel ini berusaha melihat persoalan tafsir ilmiah tersebut dengan merujuk langsung pada Alquran.

Page 3 of 13 | Total Record : 125