cover
Contact Name
Goegoes Dwi Nusantoro
Contact Email
goegoesdn@ub.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jurnaleeccis@ub.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal EECCIS
Published by Universitas Brawijaya
ISSN : 19783345     EISSN : 24608122     DOI : -
Core Subject : Engineering,
EECCIS is a scientific journal published every six month by electrical Department faculty of Engineering Brawijaya University. The Journal itself is specialized, i.e. the topics of articles cover electrical power, electronics, control, telecommunication, informatics and system engineering. The languages used in this journal are Bahasa Indonesia and English.
Arjuna Subject : -
Articles 339 Documents
Implementasi Kriptografi Transmisi Teks Menggunakan Mikrokontroler Adharul Muttaqin; Zainul Abidin
Jurnal EECCIS Vol 2, No 1 (2008)
Publisher : Fakultas Teknik, Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (214.352 KB)

Abstract

Keamanan data pengiriman teks dengan menggunakan mikrokontoler dapat diwujudkan dengan mengimplementasikan teknik enkripsi. Akan tetapi memori mikrokontroler yang terbatas dapat menjadi penghambat karena beberapa teknik kriptografi memerlukan memori yang cukup besar untuk ukuran mikrokontroler. Penelitian ini memberikan contoh teknik kriptografi yang terdiri dari proses enkripsi dan dekripsi dengan memanfaatkan mikrokontroler.Hasil pengujian menunjukkan bahwa penggunaan teknik kriptografi tidak memberikan kesalahan pada proses pengiriman data teks delapan karakter dengan rata-rata kesalahan adalah 0%.Kata Kunci: Mikrokontroler, kriptografi, komunikasi serial, transmisi teks
Pengukur Suhu dan pH Air Tambak Terintegrasi dengan Data Logger Mahfudz Shidiq; Panca Mudji Rahardjo
Jurnal EECCIS Vol 2, No 1 (2008)
Publisher : Fakultas Teknik, Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (205.111 KB)

Abstract

Sebuah alat pengukur suhu dan pH air tambak terintegrasi dengan data logger telah dibuat. Alat ini dirancang untuk ditempatkan terus menerus di lapangan. Pengukur suhu menggunakan sensor LM35, pengukur pH menggunakan sensor pH meter Hanna Instrument, masing-masing mempunyai resolusi pengukuran 1oC dan 0,1. Unit data logger menggunakan komponen mikrokontroller ATMega 8535 dengan transfer data ke PC menggunakan USB. Dengan menggunakan EEPROM eksternal yang memiliki kapasitas 8K byte, alat ini mampu menyimpan data hasil pengukuran sensor-sensor, data waktu dan tanggal pengukuran sampai 8192 data. Dengan jumlah data sebanyak ini, maka dengan pengaturan penyimpanan data dengan selang waktu setiap 15 menit dalam satu hari, memori akan penuh kurang lebih setelah 7 hari. Dengan pengaturan penyimpanan data dengan selang waktu setiap 30 menit dalam satu hari, memori akan penuh kurang lebih setelah 14 hari. Dengan pengaturan penyimpanan data dengan selang waktu setiap 1 jam dalam satu hari, memori akan penuh kurang lebih setelah 28 hari.Kata kunci : sensor suhu, sensor pH, data logger, USB
Penerapan Sistem Photovoltaik Sebagai Suplai Daya Listrik Beban Pertamanan Unggul Wibawa; Andy Darmawan
Jurnal EECCIS Vol 2, No 1 (2008)
Publisher : Fakultas Teknik, Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (326.355 KB)

Abstract

Indonesian geographical position that located at equator line and sunrays along the year, then it is appropriate to implement and use sun energies that are abundant in amount and inexhaustible. Based on that matter, then to fulfill electric needs in Indonesia and as alternative of PLN power supply, then it is appropriate for development of Photovoltaic, a process can convert sunrays into electric energy directly with aid of solar cell. The use of photovoltaic by using sun energies located in VEDC Malang as garden power supply is one example of applicative project of electric power potential development by using sun energies widely in Indonesia. From experiment and analysis, obtained break down voltage percentage with same load in photovoltaic system, the highest occurs in cloudy weather 4.76% and the lowest occurs in bright weather 4.17%. From technical standpoint, it seen that used sun module and battery are not efficient compared with existing load in VEDC Malang and from economic standpoint, cost per kWH of the system Rp 42.400,- an while from PLN electricity that is Rp 27.969,5,-. Finally, it can be concluded that the use of Photovoltaic system in VEDC Malang is not efficient yet and expensiveKeywords : Photovoltaic, effeciency, breakdown voltage
Aplikasi Pendekatan Aliran Daya untuk Estimasi Rugi-Rugi Energi Sistem Distribusi Radial 20 kV Daniel Rohi; Radita Sonixtus Arauna; Ontoseno Penangsang
Jurnal EECCIS Vol 2, No 1 (2008)
Publisher : Fakultas Teknik, Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (123.92 KB)

Abstract

Salah satu faktor yang bisa digunakan untuk menentukan efisiensi pengelolaan energi litrik adalah jumlah rugi-rugi energi yang terjadi pada sistem. Salah satu pendekatan dalam menentukan rugi -rugi energi adalah dengan menggunakan pendekatan aliran daya yang dikerjakan dengan program komputer yakni ETAP PowerStation. Untuk mendapatkan hasil yang cepat dan akurat dapat menggunakan dua metode perhitungan yang berbeda, yakni metode Energy Load Flow dan metode Loss Factor. Pengambilan data berupa data penggunaaan energi atau kurva beban untuk menentukan karakteristik beban, yakni perubahan beban pada sistem berdasarkan pada fungsi waktu, yang selanjutnya digunakan dalam pemodelan beban pada simulasi aliran daya yang diproses dengan perangkat lunak ETAP PowerStation. Berdasarkan hasil analisa, dengan menggunakan metode Energy Load Flow, didapat rugi-rugi energi yang terjadi pada jaringan tegangan menengah adalah sebesar 0.92% dan 1.32% pada trafo distribusi. Sedangkan dengan menggunakan metode Loss Factor, didapatkan rugi-rugi energi pada jaringan tegangan menengah sebesar 0.85 % dan 1.29 % pada trafo distribusi.Kata kunci : Rugi-rugi Energi, Sistem Distribusi, Aliran Daya
Distorsi Harmonisa Pada Pelanggan Domestik Dengan Daya 250 VA ≤ daya ≤ 2200 VA Daniel Rohi; Dion Dwipayana Utomo; Ontoseno Penangsang
Jurnal EECCIS Vol 3, No 1 (2009)
Publisher : Fakultas Teknik, Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (208.336 KB)

Abstract

Makalah ini memaparkan pengaruh penggunaan beban tidak linear terhadap timbulnya distorsi harmonisa khususnya pada pelanggan yang menggunakan daya rendah atau R-1 dengan kapasitas daya 250 VA ≤ daya ≤ 2200 VA. Dengan mengambil 5 rumah sebagai sampel utuk mengidentifikasi beban yang digunakan, dan melakukan pengukuran untuk mendeteksi didtorsi harmonisa. Data yang diperoleh akan digunakan dalam pemodelan dan prediksi tingkat distorsi harmonisa.Pengukuran dilakukan pada beban tidak linier dan kwh-meter di tiap rumah menggunakan Fluke 41 B. Hasil pengukuran kwh-meter untuk mendapatkan analisa tentang VTHD, ITHD, faktor daya dan frekuensi. Hasil pengukuran dan perhitungan menunjukan perbedaan yang kecil artinya metode dan proses yang digunakan sudah tepat. Selain itu, VTHD berkisar 1,3% - 4,8% atau rata-rata 2.86%., berarti distorsi haromonisa masih dibawah standar yang ditetapkan yakni 5%, begitu juga dengan ITHD diperoleh rata-rata 13.7% berati masih dibawah standar yakni 15%.Pelanggan dengan kapasitas daya rendah tidak memicu distorsi harmonisa. Besarnya harmonisa berbading lurus dengan peningkatan penggunaan peralatan elektronik tidak linier.Kata kunci : Beban Tidak linier, Harmonisa, Total Distorsi
Rancang Bangun Antena Microstrip Circular Array Four Element 2,4 Ghz dengan Pola Radiasi Bidirectional Dahlan, Erfan Achmad; Kurniawan, Dwi Fadila; Tawakal, Robie
Jurnal EECCIS Vol 2, No 1 (2008)
Publisher : Fakultas Teknik, Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (690.505 KB)

Abstract

Kondisi infrastruktur dan tata letak gedung pada node pemasangan wireless LAN yang tidak sesuai dengan karakeristik antena bawaan access point yaitu omnidirectional membuat sarana hotspot menjadi kurang maksimal. Pada kasus lain ada kalanya suatu saat hotspot mengalami gangguan di beberapa titik. Dan penanganan gangguan ini biasanya memerlukan waktu beberapa hari bahkan berlarut-larut dan ini sangat menyita kebutuhan informasi yang dibutuhkan oleh pengguna dari fasilitas internet hotspot yang disediakan. Idealnya sarana backup jaringan sangat perlu diadakan, salah satu cara diantaranya dengan membuka akses titik hotspot baru di titik yang sama untuk sarana backup. Perancangan dan pembuatan antena mikrostrip akan menggunakan substrat FR4 dengan elemen peradiasi berbentuk lingkaran (circular) dengan slot yang disusun secara array dengan jumlah elemen peradiasi 4 elemen. Penyusunan secara array ini selain akan meningkatkan gain juga menghasilkan pola radiasi yang bersifat unik. Hasil pembuatan antena microstrip circullar array memiliki dimensi panjang = 123,17 mm, lebar = 103,6 mm, dan ketebalan = 1,8 mm, antena mikrostrip circular array four element yang dirancang pada frekuensi kerja 2,4 GHz dan memiliki nilai VSWR sebesar 1,29; return loss sebesar - 17.949 dB; nilai gain sebesar 6.21 dBi; nilai directivity sebesar 8.76 dB. Bentuk pola radiasi mikrostrip circular array four element adalah bidirectional dengan 90°( o HP = 90o)dan 60,5°( o HP = 60,5o) pada frekuensi 2,4 Ghz.Kata Kunci : Antena Mikrostrip, Pola Radiasi, FR4, 2.4 GHz, Access Point
Evaluasi Keandalan Sistem Tenaga Listrik Pada Jaringan Distribusi Primer Tipe Radial Gardu Induk Blimbing Wiwied Putra Perdana; Rini Nur Hasanah; Harry Soekotjo Dachlan
Jurnal EECCIS Vol 3, No 1 (2009)
Publisher : Fakultas Teknik, Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (251.295 KB)

Abstract

Makalah ini memaparkan pengaruh penggunaan beban tidak linear terhadap timbulnya distorsi harmonisa khususnya pada pelanggan yang menggunakan daya rendah atau R-1 dengan kapasitas daya 250 VA daya 2200 VA. Dengan mengambil 5 rumah sebagai sampel utuk mengidentifikasi beban yang digunakan, dan melakukan pengukuran untuk mendeteksi didtorsi harmonisa. Data yang diperoleh akan digunakan dalam pemodelan dan prediksi tingkat distorsi harmonisa.Pengukuran dilakukan pada beban tidak linier dan kwh-meter di tiap rumah menggunakan Fluke 41 B. Hasil pengukuran kwh-meter untuk mendapatkan analisa tentang VTHD, ITHD, faktor daya dan frekuensi. Hasil pengukuran dan perhitungan menunjukan perbedaan yang kecil artinya metode dan proses yang digunakan sudah tepat. Selain itu, VTHD berkisar 1,3% - 4,8% atau rata-rata 2.86%., berarti distorsi haromonisa masih dibawah standar yang ditetapkan yakni 5%, begitu juga dengan ITHD diperoleh rata-rata 13.7% berati masih dibawah standar yakni 15%.Pelanggan dengan kapasitas daya rendah tidak memicu distorsi harmonisa. Besarnya harmonisa berbading lurus dengan peningkatan penggunaan peralatan elektronik tidak linier.Kata kunci : Beban Tidak linier, Harmonisa, Total Distorsi
Kajian Kelayakan Sistem Photovoltaik Sebagai Pembangkit Daya Listrik Skala Rumah Tangga (Studi Kasus di Gedung Vedc Malang) Teguh Utomo
Jurnal EECCIS Vol 3, No 1 (2009)
Publisher : Fakultas Teknik, Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (206.31 KB)

Abstract

Pemakaian sistem photovoltaik di gedung VEDC Malang yang digunakan untuk mensuplai beban pertamanan adalah salah satu contoh aplikasi pemanfaatan sistem photovoltaik untuk memanfaatkan energi surya.Hasil kajian penggunaan sistem photovoltaik untuk beban pertamanan (yang diasumsikan sebagai beban rumah tangga) menunjukkan bahwa prosentase jatuh tegangan pada sistem photovoltaik terbesar terjadi pada saat kondisi cuaca mendung dan jatuh tegangan terkecil terjadi pada saat kondisi cuaca cerah. Hasil analisis juga menunjukkan bahwa modul surya dan kemampuan baterai yang digunakan juga tidak bekerja secara efisien. Pada aspek ekonomis, biaya per kWh sistem photovoltaik juga lebih mahal apabila dibandingkan dengan beaya per kWh dari listrik PT PLN.Akhirnya dapat disimpulkan bahwa penggunaan sistem photovoltaik dengan studi kasus di gedung VEDC Malang masih belum efisien dan mahal.Kata Kunci : Photovoltaik, jatuh tegangan, kWh
Energy Saving Through Design Optimization Of Induction Motors Rini Nur Hasanah
Jurnal EECCIS Vol 3, No 1 (2009)
Publisher : Fakultas Teknik, Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (264.87 KB)

Abstract

In this article, basic concepts and general procedures in induction motor design and optimization are described. Beginning with the definition of design problem, some design objectives are distinguished based on the type of power supplies as well as motor applications. Some basic equations relating output characteristics to motor physical dimensions are given and two different design approaches are highlighted. The design optimization is explained by giving the definition of design variables and parameters, objective functions, constraint functions and the general technique of optimization. As examples, two motor designs with special objectives, including loss-minimization as well as wide speed-range operation, are presented.Keywords: energy saving, design, optimization, induction motor
Penerapan Jaringan WiMAX di Malang Aisah Aisah
Jurnal EECCIS Vol 3, No 1 (2009)
Publisher : Fakultas Teknik, Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (206.332 KB)

Abstract

Meningkatnya kebutuhan terhadap informasi dan komunikasi, pada saat ini berupa layanan internet membutuhkan bandwidth dan kecepatan transfer data yang tinggi. Institute of Electrical and Electronics Engineers (IEEE) menawarkan teknologi berupa WiMAX (Worldwide Interoperability for Microwave Access) standar 802.16d untuk mengakses internet dengan kecepatan tinggi. Penerapan Jaringan WiMAX di Malang untuk merealisaikan akses internet broadband. Realisasi menggunakan BTS existing, perhitungan demand, perhitungan link budget untuk memperoleh radius sebagai klasifikasi morfologi, penentuan titik optimal WiMAX, final plotting dan investigasi site, perhitungan kapasitas kanal dan user maksimum tiap BTS, konfigurasi dan topologi jaringan WiMAX. Hasil realisasi jaringan WiMAX di Malang menggunakan 21 BTS existing dan 4 BTS baru sebagai site WiMAX.Kata kunci: internet, BTS existing, dan WiMAX.

Page 3 of 34 | Total Record : 339