cover
Contact Name
Rachma Wikandari
Contact Email
rachma_wikandari@mail.ugm.ac.id
Phone
+6285712601130
Journal Mail Official
agritech@ugm.ac.id
Editorial Address
Faculty of Agricultural Technology, Universitas Gadjah Mada, Jl. Flora No. 1, Bulaksumur, Yogyakarta 55281, Indonesia
Location
Kab. sleman,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
agriTECH
ISSN : 02160455     EISSN : 25273825     DOI : 10.22146/agritech
Core Subject : Agriculture,
Agritech with registered number ISSN 0216-0455 (print) and ISSN 2527-3825 (online) is a scientific journal that publishes the results of research in the field of food and agricultural product technology, agricultural and bio-system engineering, and agroindustrial technology. This journal is published by Faculty of Agricultural Technology, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta in colaboration with Indonesian Association of Food Technologies (PATPI).
Articles 1,275 Documents
Pengaruh Pelapis dapat Dimakan dari Karagenan terhadap Mutu Melon Potong dalam Penyimpanan Dingin Doddy Andy Darmajana; Nok Afifah; Enny Solihah; Novita Indriyanti
agriTECH Vol 37, No 3 (2017)
Publisher : Faculty of Agricultural Technology, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (663.896 KB) | DOI: 10.22146/agritech.10377

Abstract

Recently, fresh-cut melon consumption has been increasing due to the health benefits. One of methods to reduce the decay of quality by minimal processing of fruits is edible packaging. This method may extend the shelf-life of fresh-cut melon. The objective of this research was to study the effectiveness of the edible coatings and edible films to maintain the quality of fresh-cut melon during storage at 10°C for 6 days. The edible solutions were prepared by dissolving  carrageenan of 2%, glycerol of 1%, and tween 80 of 0.2% into aquadest. These solutions were used as coating systems by dipping and wrapping method. Uncoated fruits served as controls. Quality was measured in terms of weight loss, hardness, soluble solids, pH value, and total plate count. The result revealed that for all treatments the value of weight loss, soluble solid content, and total plate count increased during storage whilst hardness, pH, decreased. In terms of microbiological, the coating improved the shelf-life of fresh-cut melon (up to 2 days) compared to the controls.                                                                   ABSTRAKKonsumsi buah melon potong segar meningkat beberapa tahun terakhir karena manfaat kesehatannya. Salah satu alternatif terbaru untuk mengurangi penurunan kualitas yang disebabkan oleh pengolahan minimal buah-buahan adalah pengembangan edible packaging (kemasan dapat dimakan). Mereka diharapkan dapat memperpanjang umur simpan buah melon potong. Tujuan penelitian untuk mempelajari efektivitas edible coating dan edible film untuk menjaga kualitas buah melon potong segar selama penyimpanan pada temperatur 10oC selama 6 hari. Larutan edible dibuat dengan melarutkan 2% karagenan, 1% gliserol, dan 0,5% tween 80 dalam aquadest pada temperatur 70-80 °C. Larutan ini digunakan sebagai sistem pelapisan dengan metode pencelupan dan metode pembungkusan. Buah melon tanpa pelapis disiapkan sebagai kontrol. Pengukuran kualitas buah melon meliputi susut bobot, kekerasan, total padatan terlarut, nilai pH, dan total plate count. Hasil penelitian menunjukkan bahwa untuk semua perlakuan terjadi peningkatan susut bobot, total padatan terlarut, dan angka lempeng total selama penyimpanan, sementara kekerasan dan pH mengalami penurunan. Dalam hal mikrobiologi, pelapisan meningkatkan masa simpan buah melon potong (hingga 2 hari) dibandingkan dengan kontrol.Kata kunci: Karagenan; edible coating; edible film; melon
Karakterisasi Kimia dan Efek Hipoglikemik Beras Analog Berbahan Dasar Jagung, Sorgum, dan Sagu Aren Slamet Budijanto; Yanica Ivory Andri; Didah Nur Faridah; Santi Noviasari
agriTECH Vol 37, No 4 (2017)
Publisher : Faculty of Agricultural Technology, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (343.071 KB) | DOI: 10.22146/agritech.10383

Abstract

Rice analogue is an alternative food similar to rice which is made from other sources of carbohydrate apart from rice. This research was aimed to determine the glycemic index (GI) value and chemical characteristic (total phenolics content and dietary fiber) of rice analogues made from: (1) corn, sorghum, and arenga starch (rice analogue A): (2) corn and arenga starch (rice analogue B). GI was tested in human blood samples and was determined by the comparison of curve area between food sample (analogues rice) and standard (25 g glucose) which was equivalent to 25 g of carbohydrates. The GI values of Rice analogue A and B were 47,09 and 52,31 respectively. Both were considered as low GI foods. The low GI values were due to the phenolic compounds and dietary fiber contained in the rice analoguesAnalogue rice was an alternative food similar to rice which is made from carbohydrate sources beside of paddy. This research were aimed to determine the glycemic index (GI) value and to quantify chemical characterization (total phenolics content and dietary fiber) of analogues rice made from 1) corn, sorghum, and arenga starch (analogue rice A) and 2) corn and arenga starch (analogue rice B). GI was tested by human blood samples and determined by area under the curve for test food (analogues rice) which is equivalent to 25 grams of carbohydrates and area under the curve for the reference food (25 grams of glucose) compared. Analogue rice A has 47.09 GI value, whilst analogue rice B has 52.31 GI value. Both were grouped into low GI food. A low GI value was due to the phenols compounds and dietary fiber contained in the analogues rice. ABSTRAKBeras analog merupakan pangan alternatif mirip beras yang dibuat dari sumber karbohidrat selain padi. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan nilai indeks glikemik (IG) dan karakterisasi kimia (total fenolik dan serat pangan) pada beras analog berbahan baku: (1) jagung, sorgum, dan sagu aren (beras analog A); (2) jagung dan sagu aren (beras analog B). Pengujian IG menggunakan sampel darah manusia dan ditentukan dengan membandingkan luas area kurva antara sampel pangan (beras analog) dan standar (25 g glukosa) yang setara dengan 25 g karbohidrat. Beras analog A memiliki nilai IG sebesar 47,09, sedangkan beras analog B memiliki IG sebesar 52,31. Kedua beras analog termasuk dalam kategori pangan IG rendah. Rendahnya nilai IG dikarenakan adanya komponen fenol dan serat pangan yang terkandung pada beras analog.
Pemodelan Kinetika Pengeringan Beberapa Komoditas Pertanian Menggunakan Pengering Inframerah Nok Afifah; Ari Rahayuningtyas; Seri Intan Kuala
agriTECH Vol 37, No 2 (2017)
Publisher : Faculty of Agricultural Technology, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (779.225 KB) | DOI: 10.22146/agritech.10394

Abstract

The drying kinetics study was carried out on agricultural commodities using an infrared dryer at temperature 60 °C. The aim of this study was to determine a drying model and effective moisture diffusivity that showed the drying characteristics of cassava slices, banana slices and groundnut pods. The experiments were conducted at three agricultural commodities (cassava, banana, and groundnut) at two capacity levels of 12 kg and 24 kg. Drying was done by arranging the agricultural material on  tray of 0.5 kg and 1 kg for the treatment of 12 kg capacity and 24 kg capacity, respectively. A total of 24 trays were inserted into the dryer and every hour sample was taken to analyze the water content by gravimetric method. Data was fitted to four drying models and non-linear regression analysis was used to determine model parameters. The models were compared based on their coefficients of determination (R2) between the experimental and predicted moisture ratios. The results showed that the increase of drying capacity would decrease the drying rate for all agricultural commodities. The Page model was showed to the best for describing the drying behaviour for these agricultural products. Effective moisture diffusivity ranged between 1.34x10-10 m2/s - 3.23x10-10 m2/s. ABSTRAKStudi kinetika pengeringan telah dilakukan pada beberapa komoditas pertanian menggunakan pengering inframerah pada temperatur 60 °C. Penelitian ini bertujuan untuk menetapkan  model pengeringan dan effective moisture diffusivity yang menunjukkan karakteristik pengeringan irisan singkong, irisan pisang dan polong kacang tanah. Perlakuan yang digunakan adalah jenis komoditas pertanian (umbi singkong, buah pisang, dan polong kacang) pada dua level kapasitas 12 kg dan 24 kg. Pengeringan dilakukan dengan menata bahan pertanian di atas loyang masing-masing sebanyak 0,5 kg dan 1 kg untuk perlakuan kapasitas 12 kg dan 24 kg. Sebanyak 24 loyang dimasukkan ke dalam pengering dan setiap jam diambil sampel untuk dianalisa kadar airnya dengan metode gravimetri. Data diujikan dengan empat model pengeringan dan analisis regresi non-linear digunakan untuk menentukan parameter model. Nilai rasio kandungan air eksperimental dan hasil prediksi model selanjutnya dibandingkan berdasarkan koefisien determinasi (R2). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kenaikan kapasitas pengeringan akan menurunkan laju pengeringan untuk semua komoditas pertanian. Model Page terlihat paling baik untuk menggambarkan perilaku pengeringan bahan-bahan pertanian tersebut. Nilai difusivitas efektif kandungan air berkisar pada 1,34x10-10 m2/detik - 3,23x10-10 m2/detik.
Ekstraksi Komponen Bioaktif Daun Alpukat dengan Bantuan Ultrasonik pada Berbagai Jenis dan Konsentrasi Pelarut I Wayan Rai Widarta; I Wayan Arnata
agriTECH Vol 37, No 2 (2017)
Publisher : Faculty of Agricultural Technology, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (210.432 KB) | DOI: 10.22146/agritech.10397

Abstract

Avocado leaves contain high bioactive components that can be utilised as a source of antioxidants. The purpose of this research was to obtain the appropriate solvent types and concentration to recover high level of bioactive compounds and high antioxidant activity from the avocado leaves’ extract. This study was conducted in two stages. The first stage was the determination of the solvent types and concentration in producing the extract of avocado leaves with the highest antioxidant activity. The research was designed using complete randomised factorial design with the type of solvent (methanol, ethanol, acetone) as the first factor and the second factor was the solvent concentration (30%, 50%, 70%). The second stage of this research was the IC50 determination of avocado leaves which has highest antioxidant activity. The result showed that the appropriate solvent used in obtaining the extract of avocado leaves with the highest antioxidant activity was 70% ethanol. The total contents of phenolic, flavonoids, tannins, and DPPH radical inhibition activity of this extract were 23.28 mg/g materials, 93.97 mg/g materials, 9.47 mg/g materials and 90.80%, respectively. Whereas, IC50 value measured using DPPH, Fe2+ chelating, and reducing power were 1870 mg/L, 1180 mg/L and 85.24 mg/L, respectively. ABSTRAKDaun alpukat mengandung komponen bioaktif yang tinggi sehingga dapat dimanfaatkan sebagai sumber antioksidan. Tujuan  penelitian ini adalah mendapatkan jenis dan konsentrasi pelarut yang tepat untuk menghasilkan komponen bioaktif dan aktivitas antioksidan yang tinggi dari ekstrak daun alpukat. Penelitian dilakukan dalam dua tahapan. Pada tahap I dilakukan penentuan jenis dan konsentrasi pelarut untuk menghasilkan ekstrak daun alpukat dengan aktivitas antioksidan tertinggi. Rancangan yang digunakan adalah rancangan acak lengkap pola faktorial dengan faktor I adalah jenis pelarut (metanol, etanol dan aseton) dan faktor II adalah konsentrasi pelarut (30%, 50%, dan 70%). Pada tahap II dilakukan penentuan IC50 dari ekstrak daun alpukat yang memiliki aktivitas antioksidan tertinggi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelarut yang tepat digunakan untuk memperoleh ekstrak daun alpukat dengan aktivitas antoksidan yang tertinggi adalah etanol 70% dengan kadar total fenolik, flavonoid, tanin, dan aktivitas penghambatan radikal DPPH masing-masing  adalah 23,28 mg/g bahan, 93,97 mg/g bahan, 9,47 mg/g bahan, dan 90,80%. Sementara itu, nilai IC50 baik yang diukur dengan metode DPPH, pengkelatan Fe2+ maupun reducing power masing-masing adalah 1870 mg/L, 1180 mg/L, dan 85,24 mg/L.
Pengaruh Penambahan Maltodekstrin dan Suhu Inlet Spray Dryer terhadap Karakteristik Fisiko-Kimia Bubuk Sari Kerandang (Canavalia virosa) Titiek Farianti Djaafar; Umar Santoso; Anggara Ariestyanta
agriTECH Vol 37, No 3 (2017)
Publisher : Faculty of Agricultural Technology, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (963.73 KB) | DOI: 10.22146/agritech.10446

Abstract

Kerandang (Canavalia virosa) can be found in sandy beaches in Kulon Progo and Bantul Regency, Yogyakarta. The kerandang seeds can be processed into kerandang milk such as soybean, as one form of product diversification. The objective of this study was to know the physicochemical characteristics of the kerandang milk powder. Peeled kerandang seeds were processed into kerandang milk with seed water ratio of 1:8 (w/v). The addition of maltodekstrin (0%, 5%, 7.5% and 10% (w/v)) into kerandang milk, then dried using a spray dryer with inlet temperature of 80 °C; 100 °C, and 120 °C. Analyses were conducted on the water content, bulk density, solubility, water holding capacity (WHC), fat holding capasity (FHC), soluble protein, total phenolic, genistein, and antioxidant activity. This study was conducted using acompletely randomized design with three replications. The results of this study showed that Water Holding Capacity of kerandang milk ranged of 2,98% to 64,55%. Inlet temperature, maltodextrin concentration and interaction of these two factors gave significant effects on the WHC of kerandang milk powder. FHC of kerandang milk powder increased (108.89%–262.25%) with the higher concentration of maltodextrin and spray inlet temperature. The bulk density of  kerandang milk powder was between 0.34g/mL–0.58g/mL. Kerandang milk powder solubility at various pH was closely related tot he protein content in milk powder kerandang. The dissolved protein content of kerandang milk powder decreased with the increased of maltodextrin concentration and inlet temperature. The content of total phenolic of kerandang milk powder ranged from 1.33 gGAE/100g to7.55 gGAE/100g. The antioxidant activity of the kerandang milk ranged between 9.61% to 74.87%. ABSTRAKKerandang (Canavalia virosa) dapat dijumpai di sepanjang lahan pasir pantai di Kabupaten Kulonprogo dan Bantul, Yogyakarta. Biji kerandang dapat diolah menjadi sari kerandang seperti halnya kedelai, sebagai bentuk diversifikasi produk. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik fisik dan kimia bubuk sari kerandang. Biji kerandang kupas (tanpa kulit ari) diolah menjadi sari kerandang dengan perbandingan biji dan air 1:8 (b/v). Penambahan maltodekstrin sebanyak 0%; 5%; 7,5%; dan 10% (b/v) padasari kerandang, kemudian dikeringkan menggunakan spray dryer dengan suhu inlet 80 °C; 100 °C; dan 120 °C. Analisis yang dilakukan meliputi kadar air, bulk density, kelarutan, water holding capacity (WHC), fat holding capasity (FHC), protein terlarut, total fenolik, genistein, dan aktivitas antioksidan. Percobaan dilakukan menggunakan rancangan acak lengkap dengan ulangan percobaan sebanyak tiga kali. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan menahan air (WHC) bubuk sari kerandang berkisar antara 2,98%–64,55%. Konsentrasi suhu inlet dan maltodekstrin serta interaksi keduanya memberikan perbedaan nyata terhadap WHC bubuk sari kerandang. FHC bubuk sari kerandang (108,89%–262,25%) mengalami peningkatan dengan bertambahnya konsentrasi maltodekstrin dan temperatur inlet spray dryer. Bulk density  bubuk sari kerandang berkisar antara 0,34 g/mL–0,58 g/mL. Kelarutan bubuk sari kerandang di berbagai pH berhubungan erat dengan kandungan protein dalam bubuk sari kerandang. Protein terlarut bubuk sari kerandang menurun dengan semakin meningkatnya konsentrasi maltodekstrin dan temperatur inlet. Total fenolik bubuk sari kerandang berkisar antara 1,33 g GAE/100 g–7,55 g GAE/100 g. Aktivitas antioksidan bubuk sari kerandang berkisar antara 9,61%–74,87%.Kata kunci: Karakteristik; bubuk sari kerandang; fisiko-kimia
Aktivitas Antioksidan Kulit Biji Kakao dari Hasil Penyangraian Biji Kakao Kering pada Derajat Ringan, Sedang dan Berat Ratri Retno Utami; Supriyanto Supriyanto; Sri Rahardjo; Ria Armunanto
agriTECH Vol 37, No 1 (2017)
Publisher : Faculty of Agricultural Technology, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (430.958 KB) | DOI: 10.22146/agritech.10454

Abstract

Cocoa bean shell is waste from chocolate industry that containing polyphenol 5.78 % and can be used as natural antioxidant source. The most important step in cocoa processing is roasting. Roasting is needed for developing the chocolate flavor. Chocolate industries do their roasting with low, medium and high degree, depend on product’s necessity. The objective of this research is to determine the effect of roasting degree toward cocoa bean shell antioxidant activity. Cocoa bean roasted at low degree (110 ºC for 60 minutes), medium (140 ºC for 40 minutes) and high (190ºC for 15 minutes). Cocoa bean shell polyphenol was extracted with acetone 70 %. Yield, total phenolic, DPPH free radical scavenging activity as IC50 and inhibition of linoleic acid oxidation was analyzed from crude polyphenol extract. The result shows that the increasing of roasting temperature leads to low yield. Cocoa bean shell polyphenol extract with high roasting degree has the lowest yield (8.07 % b/b). While cocoa bean shell polyphenol extract using medium roasting degree has the highest total phenolic and DPPH free radical scavenging activity of 21.23 ± 0.39 mg GAE/g dry extract and IC50 74.31 ± 0.72 μg/mL, respectively. Cocoa bean shell polyphenol extract is able to inhibit the linoleic acid oxidation. Roasting enhance the inhibition of linoleic acid oxidation compared to extract without roasting about 6%. For the future study, it is needed to identify the cocoa bean shell antioxidant compound during roasting. ABSTRAKKulit biji kakao merupakan limbah dari industri pengolahan cokelat yang mengandung polifenol sebesar 5,78 %, sehingga berpotensi untuk dimanfaatkan sebagai sumber senyawa antioksidan alami. Tahapan penting dalam pengolahan biji kakao kering adalah penyangraian yang berguna untuk pengembangan citarasa khas cokelat. Industri pengolahan cokelat melakukan penyangraian dengan derajat ringan, sedang dan berat, berdasarkan produk yang dikehendaki. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh derajat penyangraian terhadap aktivitas antioksidan kulit biji kakao. Biji kakao kering disangrai pada derajat ringan (110 ºC selama 60 menit), sedang (140 ºC selama 40 menit) dan berat (190 ºC selama 15 menit). Polifenol kulit biji kakao diekstrak menggunakan aseton 70 %. Ekstrak polifenol kering dianalisis rendemen, total fenolik, RSA DPPH yang dinyatakan sebagai IC50 dan penghambatan oksidasi asam linoleat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semakin tinggi suhu penyangraian, rendemen yang diperoleh semakin kecil. Ekstrak polifenol kulit biji kakao dengan penyangraian derajat berat mempunyai rendemen paling kecil (8,07 % b/b). Ekstrak polifenol kulit biji kakao dengan penyangraian derajat sedang mempunyai total fenolik dan aktivitas antioksidan penangkap radikal DPPH paling tinggi yaitu sebesar 21,23 ± 0,39 mg EAG/g ekstrak kering dan nilai IC50 74,31 ± 0,72 μg/mL. Ekstrak polifenol kulit biji kakao mampu menghambat oksidasi asam linoleat. Penyangraian meningkatkan aktivitas penghambatan oksidasi asam linoleat sebesar 6 % bila dibandingkan dengan ekstrak polifenol kulit biji kakao tanpa penyangraian. Perlu dilakukan penelitian selanjutnya untuk identifikasi senyawa antioksidan kulit biji kakao dari hasil penyangraian.
Potensi Lactobacillus plantarum yang Diisolasi dari Dadih dalam Meningkatkan Kadar Folat Susu Fermentasi Siti Nur Purwandhani; Tyas Utami; Ria Millati; Endang Sutriswati Rahayu
agriTECH Vol 37, No 4 (2017)
Publisher : Faculty of Agricultural Technology, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (392.442 KB) | DOI: 10.22146/agritech.10493

Abstract

Folate is a B vitamin that participates in one-carbon transfer reactions of metabolism process, particularly purine and pyrimidine biosynthesis (DNA and RNA). Some strains of lactic acid bacteria are known to produce folic acid through the conversion of guanosine tri phosphate and the presence of precursor p-amino benzoic acid and glutamic acid. In this study, skim milk was fermented using Lactobacillus plantarum Dad-13, G-3, and H-1 to increase the levels of folate. Fermentation was conducted at 37 °C for 18 hours. The aims of this study were to investigate the population of  L. plantarum during fermentation period, the change in pH and the levels of folate in fermented milk. The results showed that during the fermentation period using L. plantarum G-3, H-1, and Dad-13 cell count increased from 107 to 108 for G-3 and H-1, while Dad-13 into 109. The pH value decreased and the levels of folic acid in early fermentation increased rapidly but after approaching the end of fermentation, it began to stagnate. The folate level of skim milk was 23.70 ± 3.25 µg/L. Increased levels of folate in fermented milk after 18 hours fermentation using L. plantarum Dad-13, G-3, and H-1 were 32.04 ± 1.85 µg/L (135.19%), 28.21 ± 0.28 µg/L (118.99%), and 25.13 ± 1.27 µg/L (106.03%), respectively.ABSTRAKFolat merupakan vitamin B yang berpartisipasi dalam reaksi transfer satu-karbon dalam proses metabolisme, terutama biosintesis purin dan pirimidin (DNA dan RNA). Beberapa strain bakteri asam laktat diketahui mampu memproduksi asam folat melalui konversi guanosin tri pospat dan dengan adanya prekursor p-amino benzoat serta asam glutamat. Pada penelitian ini, susu skim difermentasi menggunakan Lactobacillus plantarum Dad-13, G-3, dan H-1 untuk meningkatkan kadar asam folatnya. Fermentasi dilakukan pada 37 °C selama 18 jam. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pola pertumbuhan sel, perubahan pH, dan kadar asam folat susu selama fermentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa selama fermentasi menggunakan L. plantarum Dad-13, G-3, dan H-1 jumlah sel meningkat dari 107 menjadi 108 untuk G-3 dan H-1, sedangkan Dad-13 menjadi 109. Nilai pH mengalami penurunan dan kadar asam folat pada awal fermentasi meningkat dengan cepat tapi setelah mendekati akhir fermentasi mulai stagnan. Kadar asam folat susu skim adalah 23,70 ± 3,25 µg/L. Dibandingkan dengan kadar asam folat susu skim, peningkatan kadar folat susu fermentasi setelah 18 jam fermentasi dengan starter L. plantarum Dad-13, G-3, dan H-1 secara berturut-turut 32,04 ± 1,85 µg/L (135,19%), 28,21 ± 0,28 µg/L (118,99%), dan 25,13 ± 1,27 µg/L (106,03%).
Optimasi Rendemen Fibroin Ulat Sutera Bombyx mori L. dan Attacus atlas L. dengan Response Surface Methodology Yuni Cahya Endrawati; Dedy Duryadi Solihin; Ani Suryani; Subyakto Subyakto
agriTECH Vol 37, No 2 (2017)
Publisher : Faculty of Agricultural Technology, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2701.524 KB) | DOI: 10.22146/agritech.10497

Abstract

The fibroin extraction process was done base on temperature and time parameters without knowing exactly the rendement been maximum or not. Optimum rendement data are critical to the business feasibility for scaling up to the industrial level. The objective of this research is to obtain the optimum extraction process (degumming) to get the highest fibroin rendement. The method in this research was response surface method (RSM) where NaOH concentration, process temperature and time consumption were chosen to be independent variables. These variables were formulated in the central composite design (CCD) research method at RSM Program with the center point is NaOH 0.1 N, 105 °C for 30 minutes. The weight of fibroin yield (%) being use as a response condition (dependent variable) to get the optimum result of fibroin rendement. The optimum degumming process condition of Bombyx mori are achieved where the NaOH 0.018 N, 110.53 °C temperature degree for 55.51 minutes for a batch time process with the rendement recorded was 71.11 ± 0.98 %. As for “Attacus atlas” the optimum rendement was 83.06 ± 1.50 % achieved at 0.12 N NaOH concentration, process temperature was 79 oC and 42.65 minutes for twice degumming. The best selected fribroin degumming method will lead to the optimum yield achievement. ABSTRAKEkstraksi fibroin dilakukan dengan perlakuan suhu dan waktu tanpa diketahui maksimal atau tidaknya capaian rendemen yang dihasilkan. Padahal data tersebut sangat penting untuk estimasi profitabilitas pada usaha hilir ulat sutera. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan formulasi ekstraksi (degumming) yang menghasilkan rendemen fibroin optimum. Metode yang digunakan adalah optimasi ekstraksi fibroin menggunakan Program Response Surface Methodology (RSM) dengan tiga variabel bebas, konsentrasi NaOH, suhu dan waktu. Variabel tersebut diformulasikan dalam rancangan percobaan Central Composite Design (CCD) di Program RSM menggunakan titik pusat NaOH 0,1 N, suhu 105 °C selama 30 menit. Pada rancangan percobaan tersebut, rendemen bobot fibroin (%) digunakan sebagai respon (variabel terikat) untuk menghasilkan kondisi optimum. Kondisi tersebut berupa formulasi variabel bebas yang mengoptimumkan rendemen fibroin. Kondisi optimum Bombyx mori dicapai pada konsentrasi NaOH 0,018 N, suhu 110,53 °C dan waktu 55,51 menit pada satu kali degumming dengan perolehan rendemen fibroin sebesar 71,11 ± 0,98 %. Rendemen fibroin optimum sebesar 83,06 ± 1,50 % pada Attacus atlas dihasilkan dari kondisi optimum NaOH 0,12 N, suhu 79 °C selama 42,65 menit pada dua kali degumming. Metode ekstraksi fibroin yang tepat akan menghasilkan rendemen fibroin yang optimum. 
Pengaruh Fortifikasi Vitamin A dan Zat Besi Terenkapsulasi pada Tepung Ubi Kayu dan Aplikasinya pada Pembuatan Flakes Windi Asterini; Sugiyono Sugiyono; Hoerudin Hoerudin; Endang Prangdimurti
agriTECH Vol 38, No 4 (2018)
Publisher : Faculty of Agricultural Technology, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (72.56 KB) | DOI: 10.22146/agritech.10508

Abstract

Fortification is one of the promising techniques for decreasing micronutrient deficiency problem, particularly in vitamin A and iron cases. This research aimed to investigate the effect of encapsulated vitamin A and iron fortification on cassava flour and its application on flakes product. Cassava flour was fortified with 5.6 mg/kg of encapsulated vitamin A (retinyl palmitate) for a single treatment, and also combined with 31 mg/kg of encapsulated iron (FeSO4.7H20). Non-fortified cassava flour was used as control. Results showed no significant differences in water content (10.09±0.24 – 10.71±1.76) and the cassava flour’s whiteness degree (98.11±0.13 – 98.85±0.12) for each treatment (p> 0.05). However, with iron levels of (7.42±0.09 – 28.20±0.96) and vitamin A of (<0.50±0.00 – 7.19±1.45), the cassava flour was significantly different (p<0.05). An application of fortified cassava flour fortified in flakes product resulted no significant difference in vitamin A amount (13.23±4.24 – 14.66±0.97) and color product (28.29±0.62 – 30.08±0.97) (p>0.05). Furthermore, level of iron and vitamin A in flakes was increased, positively correlated with fortificant concentration. Fortification with combined treatment (vitamin A and iron) reduced bioaccessibility of vitamin A (51.24±1.32), but significantly improved bioaccessibility of iron (77.69±1.45). Based on organoleptic test, all fortified flakes were acceptable ±5 (rather preferred) to be consumed.
Prediksi Debit Sungai Bedog dan Gajahwong Dengan Model Arima sebagai Dasar Penentuan Pola Tanam Murtiningrum Murtiningrum; Sudjarwadi Sudjarwadi; Rachmad Jayadi; Putu Sudira
agriTECH Vol 36, No 4 (2016)
Publisher : Faculty of Agricultural Technology, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (721.032 KB) | DOI: 10.22146/agritech.10518

Abstract

Planting pattern in an irrigation system is affected by water availability in river which may fluctuate from time to time. The objective of this paper is to assess the discharge fluctuation characteristic of Bedog and Gajahwong Rivers measured respectively in Cokrobedog and Mrican Weirs. The historical discharge data of the two rivers was assessed to predict river discharges of subsequent year as a basis of planting pattern determination. The ARIMA model was employed to predict water avalability. Model test showed that ARIMA (1,1,0) and ARIMA (2,1,0) could accurately predict river discharge of the two rivers. Considering parsimony principle, the ARIMA (1,1,0) model was chosen as the most suitable model. Based on predicted discharge, the previous planting pattern can still be applied in the future.ABSTRAKPola tanam pada sistemirigasi dipengaruhi oleh ketersediaan air di sungai yang bervariasi dari waktu ke waktu. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis karakteristik fluktuasi debit Sungai Bedog dan Sungai Gajahwong yang masing-masing diukur di Bendung Cokrobedog dan Bendung Mrican. Data historis debit kedua sungai dianalisis untuk menentukan karakteristik dan memprediksi debit pada tahun berikutnya sebagai dasar penyusunan pola tanam. Model ARIMA dipergunakan untuk memprediksi ketersediaan air. Uji model menunjukkan bahwa ARIMA (1,1,0) and ARIMA (2,1,0) mampu memperkirakan debit kedua sungai. Dengan mempertimbangkan prinsip parsimony, maka model ARIMA (1,1,0) dipilih sebagai model yang paling sesuai. Berdadsarkan prediksi debit, pola tanam sebelumnya yaitu padi-padi-palawija masih dapat diberlakukan di masa yang akan datang. 

Page 1 of 128 | Total Record : 1275


Filter by Year

1980 2023


Filter By Issues
All Issue Vol 43, No 2 (2023) Vol 43, No 1 (2023) Vol 42, No 4 (2022) Vol 42, No 3 (2022) Vol 42, No 2 (2022) Vol 42, No 1 (2022) Vol 41, No 4 (2021) Vol 41, No 3 (2021) Vol 41, No 2 (2021) Vol 41, No 1 (2021) Vol 40, No 4 (2020) Vol 40, No 3 (2020) Vol 40, No 2 (2020) Vol 40, No 1 (2020) Vol 39, No 4 (2019) Vol 39, No 3 (2019) Vol 39, No 2 (2019) Vol 39, No 1 (2019) Vol 38, No 4 (2018) Vol 38, No 3 (2018) Vol 38, No 2 (2018) Vol 38, No 1 (2018) Vol 37, No 4 (2017) Vol 37, No 3 (2017) Vol 37, No 2 (2017) Vol 37, No 1 (2017) Vol 36, No 4 (2016) Vol 36, No 3 (2016) Vol 36, No 2 (2016) Vol 36, No 1 (2016) Vol 35, No 4 (2015) Vol 35, No 3 (2015) Vol 35, No 2 (2015) Vol 35, No 1 (2015) Vol 34, No 4 (2014) Vol 34, No 3 (2014) Vol 34, No 2 (2014) Vol 34, No 1 (2014) Vol 33, No 4 (2013) Vol 33, No 3 (2013) Vol 33, No 2 (2013) Vol 33, No 1 (2013) Vol 32, No 4 (2012) Vol 32, No 3 (2012) Vol 32, No 2 (2012) Vol 32, No 1 (2012) Vol 31, No 4 (2011) Vol 31, No 3 (2011) Vol 31, No 2 (2011) Vol 31, No 1 (2011) Vol 30, No 4 (2010) Vol 30, No 3 (2010) Vol 30, No 2 (2010) Vol 30, No 1 (2010) Vol 29, No 4 (2009) Vol 29, No 3 (2009) Vol 29, No 2 (2009) Vol 29, No 1 (2009) Vol 28, No 4 (2008) Vol 28, No 3 (2008) Vol 28, No 2 (2008) Vol 28, No 1 (2008) Vol 27, No 4 (2007) Vol 27, No 3 (2007) Vol 27, No 2 (2007) Vol 27, No 1 (2007) Vol 26, No 4 (2006) Vol 26, No 3 (2006) Vol 26, No 2 (2006) Vol 26, No 1 (2006) Vol 25, No 4 (2005) Vol 25, No 3 (2005) Vol 25, No 2 (2005) Vol 25, No 1 (2005) Vol 24, No 4 (2004) Vol 24, No 3 (2004) Vol 24, No 2 (2004) Vol 24, No 1 (2004) Vol 23, No 4 (2003) Vol 23, No 3 (2003) Vol 23, No 2 (2003) Vol 23, No 1 (2003) Vol 22, No 4 (2002) Vol 22, No 3 (2002) Vol 22, No 2 (2002) Vol 22, No 1 (2002) Vol 21, No 4 (2001) Vol 21, No 3 (2001) Vol 21, No 2 (2001) Vol 21, No 1 (2001) Vol 20, No 4 (2000) Vol 20, No 3 (2000) Vol 20, No 2 (2000) Vol 20, No 1 (2000) Vol 19, No 4 (1999) Vol 19, No 3 (1999) Vol 19, No 2 (1999) Vol 19, No 1 (1999) Vol 18, No 4 (1998) Vol 18, No 3 (1998) Vol 18, No 2 (1998) Vol 18, No 1 (1998) Vol 17, No 4 (1997) Vol 17, No 3 (1997) Vol 17, No 2 (1997) Vol 17, No 1 (1997) Vol 16, No 4 (1996) Vol 16, No 3 (1996) Vol 16, No 2 (1996) Vol 16, No 1 (1996) Vol 15, No 4 (1995) Vol 14, No 3 (1994) Vol 14, No 2 (1994) Vol 14, No 1 (1994) Vol 13, No 4 (1993) Vol 13, No 3 (1993) Vol 13, No 2 (1993) Vol 13, No 1 (1993) Vol 12, No 4 (1992) Vol 12, No 3 (1992) Vol 12, No 2 (1992) Vol 12, No 1 (1992) Vol 11, No 4 (1991) Vol 11, No 3 (1991) Vol 11, No 2 (1991) Vol 11, No 1 (1991) Vol 10, No 4 (1990) Vol 10, No 3 (1990) Vol 10, No 2 (1990) Vol 10, No 1 (1990) Vol 9, No 4 (1989) Vol 9, No 3 (1989) Vol 9, No 2 (1989) Vol 9, No 1 (1989) Vol 8, No 4 (1988) Vol 8, No 3 (1988) Vol 8, No 2 (1988) Vol 8, No 1 (1988) Vol 7, No 2 (1987) Vol 7, No 1 (1987) Vol 6, No 1 & 2 (1986) Vol 5, No 1 & 2 (1985) Vol 4, No 2,3, & 4 (1984) Vol 4, No 1 (1984) Vol 3, No 3 (1982) Vol 3, No 1 (1982) Vol 2, No 4 (1981) Vol 2, No 3 (1981) Vol 2, No 2 (1981) Vol 2, No 1 (1981) Vol 1, No 3 (1980) Vol 1, No 2 (1980) Vol 1, No 1 (1980) More Issue