cover
Contact Name
faizatul faridy
Contact Email
bunayya@ar-raniry.ac.id
Phone
+6285277724488
Journal Mail Official
bunayya@ar-raniry.ac.id
Editorial Address
Prodi Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Darussalam, Banda Aceh, 23111
Location
Kota banda aceh,
Aceh
INDONESIA
Bunayya : Jurnal Pendidikan Anak
ISSN : 24604437     EISSN : 25493329     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Bunayya (Jurnal Pendidikan Anak) Terbit 6 bulan sekali (Januari dan Juli) sudah dimulai sejak juni 2015, diterbitkan oleh program studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, UIN Ar-Raniry Banda Aceh. Jurnal ini diharapkan sebagai media bagi dosen, peneliti, praktisi, guru, mahasiswa dan masyarakat luas yang memiliki perhatian terhadap bidang pendidikan dan pembelajaran anak usia dini. Redaksi menerima naskah berupa hasil penelitian, studi pustaka, pengamatan atau pendapat atas suatu masalah yang timbul dalam kaitannya dengan perkembangan bidang-bidang di atas dan belum pernah diterbitkan oleh jurnal lain. Redaksi berhak memperbaiki atau mempersingkat tanpa mengubah isi. Artikel dimuat setelah melalui tahap seleksi.
Articles 142 Documents
PENDIDIKAN AKHLAK BAGI ANAK USIA DINI Herawati Herawati
Bunayya Vol 3, No 2 (2017): Juli 2017
Publisher : Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (188.156 KB)

Abstract

TANGGUNG JAWAB ORANG TUA TERHADAP PENDIDIKAN ANAK DALAM PERSPEKTIF ISLAM A.Samad Usman
Bunayya Vol 1, No 2 (2015): Juli 2015
Publisher : Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (298.325 KB)

Abstract

Manusia sebagai makhluk ciptaan Allah SWT adalah tempatnya salah dan lupa. Banyak orang tua yang lupa akan kewajibannya terhadap sang anak karena lebih mementingkan urusan duniawi dan menelantarkan anak mereka sehingga sang anak menjadi kurang kasih sayang dan kebanyakan terpengaruh oleh pergaulan negatif dari lingkungan sekitarnya. Pendidikan adalah sebuah aktivitas manusia yang memiliki maksud mengembangkan individu sepenuhnya. Islam merupakan agama yang sangat menekankan pendidikan bagi manusia. Hal itu terbukti dengan adanya banyak hadits dan ayat al- Qur’an yang menunjukkan tentang pendidikan. Pendidikan Islam merupakan pendidikan yang bersumber dari al-Qur’an dan al-Hadits sebagai sumber utama agama Islam. kedua sumber ini menjadi pijakan bagi orang tua dalam mendidik anak untuk menjadi anak yang salih.
MENGEMBANGKAN KECERDASAN SOSIAL DAN EMOSINAL ANAK USIA DINI Putri Rahmi
Bunayya Vol 6, No 1 (2020): Januari 2020
Publisher : Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (505.624 KB)

Abstract

Kata emosi seringkali diartikan dengan marah, sehingga anak yang sering marah pun disebut anak yang emosional. Penggunaan kata emosi yang menunjukkan sifat anak yang pemarah tersebut menjadi semakin tampak keliru jika dibandingkan dengan penggunaan istilah kecerdasan emosional yang ditunjukkan merupakan kepandaian seseorang dalam mengelola perasaannya sehingga dapat menciptakan perilaku perilaku positif. Pada artikel ini membahas tentang segala perkembangan kecerdasan social dan emosianal yang terjadi pada anak usia dini tidak berlangsung dengan sendirinya melainkan semua perlu orang dewasa disekeliling seperti guru, dan orang tua. Oleh karena itu diperlukan berbagai metode yang bisa diterapkan dalam mengembangkan sosial emosi anak usia dini. Seperti menggunakan metode bermain karena dengan metode bermain anak mudah dan melaksanakan dan tanpa adanya suatu keterpaksaan. Juga dapat dilakukan melalui metode pembiasaan seperti metode pembiasaan rutin, pembiasaan sponta, pembiasaan keteladanan dan pengondisian. Perkembangan sosial dan emosi pada suatu individu dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor, yaitu faktor internal, faktor eksternal, dan faktor umum.
Volume VI. Nomor 1. Januari-Juni 2020│ 12 EFEKTIVITAS PERMAINAN LARI ESTAFET MODIFIKASI UNTUK MENINGKATKAN MOTORIK KASAR PADA ANAK DITAMAN KANAK-KANAK BAHARI PASIR KANDANG Meylani Eka Putri, Prima Aulia -
Bunayya Vol 6, No 1 (2020): Januari 2020
Publisher : Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (669.342 KB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas permainan lari estafet modifikasi terhadap kemampuan motorik kasar anak di TK Bahari Pasir Kandang. Kegiatan permainan lari estafet modifikasi yang dilakukan , diharapkan dapat meningkatkan kemampuan motorik kasar anak. Pada penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif yang berbentuk quasy eksperimen. Dengan populasi penelitian seluruh anak TK Bahari Pasir Kandang berjumlah 60 anak. Kelas B2 adalah sampel sebagai kelas eksperimen dan B3 sebagai kelas kontrol setiap kelas berjumlah 12 anak dengan teknik penelitian cluster sampling dan teknik pengumpulan data dengan tes perbuatan dan alat pengumpulan data menggunakan lembaran pernyataan dan kemudian data diolah dengan uji (t-test), yang sebelumnya dilakukan uji normalitas dan uji homogenitas serta juga dengan uji N-Gain score. Dan hasil penelitian menunjukan nilai rata-rata kelas eksperimen 6,4739 dan kelas kontrol 2,9216 dan hasil uji pengaruh atau effect size, 2,82174. Maka berdasarkan analisis hasil uji hipotesis serta dilakukan uji pengaruh atau effect size, bahwa permainan lari estafet modifikasi terhadap kemampuan motorik kasar anak meningkat.
PEMETAAN KOMPETENSI GURU PAI di PAUD/TK DALAM PELAKSANAAN KURIKULUM 2013 DI ACEH Dewi Fitriani
Bunayya Vol 4, No 2 (2018): Juli 2018
Publisher : Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (406.455 KB)

Abstract

Menjadi seorang pendidik berarti mengemban sebuah tugas yang penuh dengan tanggung jawab dan kompetensi yang harus dipenuhi. Ada empat kompetensi yang harus dimiliki seorang pendidik PAUD, yaitu kompetensi pedagogik, kepribadian, profesional, dan sosial. Di provinsi Aceh, dan dalam ranah kewenangan Kanwil Kemenag Aceh, terdapat istilah pendidik Pendidikan Agama Islam (PAI). Posisi ini berada dibawah pembinaan Program Bidang Pendidikan Agama Islam. Tugas pendidik PAI adalah memberikan pembelajaran yang berkenaan dengan pendidikan agama Islam sesuai dengan kurikulum yang berlaku. Penelitian ini bertujuan untuk memetakan ke empat kompetensi pendidik PAUD yang dimiliki oleh para pendidik PAI dalam hal kemampuan mengajar menggunakan kurikulum 2013. Penelitian ini juga akan melihat kemampuan pengetahuan yang dikuasai oleh para pendidik PAI. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Informasi dan data yang dibutuhkan dikumpulkan melalui; (1) Tes, (2) lembar observasi, dan (3) Dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan kemampuan mengajar yang memuaskan, akan tetapi bertolak belakang dengan kemampuan pengetahuan. Isu lain yang diperoleh dari penelitian ini adalah sebahagian besar para pendidik PAI ini bukanlah berasal dari jurusan pendidikan anak usia dini.
PRINSIP DAN KONSEP PERMAINAN MATEMATIKA BAGI ANAK USIA DINI Lisa Lisa
Bunayya Vol 3, No 1 (2017): JANUARI 2017
Publisher : Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (249.736 KB)

Abstract

Pola pembelajaran pada anak usia dini saat ini cenderung berorientasi akademik dan menganggap bahwa konsep-konsep yang ada pada diri anak tidak berkembang secara spontan melainkan harus ditanamkan dan diserap oleh anak melalui perlakuan orang dewasa, dimana guru adalah subjek dan anak adalah objek dari proses pembelajaran. Untuk mengatasi ini perlu adanya prinsip dan konsep permainan matematika bagi anak usia dini. Prinsip-Prinsip Permainan Matematika Anak Usia Dini (1) Permainan matematika di berikan secara bertahap, (2) Pengetahuan dan keterampilan pada permainan matematika diberikan secara bertahap menurut tingkat kesukaranya, (3) anak-anak diberi kesempatan berpartispasi dan dirangsang untuk menyelesaikan masalah-masalahnya sendiri. (4) suasana menyenangkan dan memberikan rasa aman serta kebebasan bagi anak. Konsep Permainan Matematika Anak Usia Dini (1) Konsep Angka (2) Konsep Pola dan Hubungan (3) Konsep Hubungan Geometri dan Ruang, (4) Konsep Memilih dan Mengelompokan, (5) Konsep Pengukuran.
PENGENALAN SAINS ANAK MELALUI PERMAINAN BERBASIS KETERAMPILAN PROSES SAINS DASAR Putri Rahmi, -
Bunayya Vol 5, No 2 (2019): Juli 2019
Publisher : Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (280.232 KB)

Abstract

Artikel ini membahas tentang permainan berbasis keterampilan proses sains dasar dalam memperkenalkan sains pada anak. Adapaun yang menjadi komponen utama pada keterampilan proses sains dasar adalah mengamati, membandingkan, mengklasifikasi, megukur dan mengkomunikasikan. Serangkain kegiatan tersebut dipadukan dalam permainan penyelidikan tentang objek dan fenomena alam. Ada beberapa permainan berlandaskan keterampilan proses sains yang dapat diterapkan pada pengenalan sains anak diantaranya permainan detektif menuntuk kegiatan penyelidikan secara teliti menggunakan seluruh alat indera. Permainan ilmuan menjadikan anak sebagai seorang ilmuan yang sedang melakukan percobaan-percobaan untuk mengungkap fenomena alam dan menemukan suatu pengetahuan yang baru. Proses pembelajaran akan berlangsung lebih menarik, menyenangkan, interaktif sehingga anak akan telibat secara total dan antusias.
PENGGUNAAN MEDIA KARTU ABACA FLASHCARDS DALAM PEMBELAJARAN PENGENALAN HURUF ABJAD UNTUK ANAK USIA DINI Nazariah Nazariah
Bunayya Vol 1, No 2 (2016): JANUARI 2016
Publisher : Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (427.627 KB)

Abstract

Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) adalah jenjang pendidikan sebelum jenjang Pendidikan dasar yang merupakan suatu upaya pembinaan yang ditujukan bagi anak sejak lahir sampai dengan usia enam tahun yang dilakukan melalui pemberian rangsangan pendidikan untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan jasmani dan rohani agar anak memiliki kesiapan dalam memasuki pendidikan lebih lanjut, yang diselenggarakan pada jalur formal, nonformal, dan informal. Kegiatan pembelajaran pada anak harus senantiasa berorientasi kepada kebutuhan anak. Anak usia dini adalah anak yang sedang membutuhkan upayaupaya pendidikan untuk mencapai optimalisasi semua aspek perkembangan baik perkembangan fisik maupun psikis, yaitu intelektual, bahasa, motorik, dan sosio emosional. Bermain merupakan saran belajar anak usia dini. Melalui bermain anak diajak untuk bereksplorasi, menemukan, memanfaatkan, dan mengambil kesimpulan mengenai benda di sekitarnya. Hal ini merupakan tahap awal anakanak belajar membaca sambil bermain media kartu yaitu media pembelajaran yang digunakan oleh orang tua dan guru untuk mengenalkan huruf abjad sampai lancar membaca. Pada media kartu abaca ini terdiri dari seri 1, seri 2, dan seri 3 untuk dapat membantu anak memahami abjad sampai bisa membaca tanpa pemaksaan.
URGENSI MENGENAL CIRI DISLEKSIA Loeziana Loeziana
Bunayya Vol 3, No 2 (2017): Juli 2017
Publisher : Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (213.213 KB)

Abstract

PENDIDIKAN ANAK DALAM ISLAM Sukatin, Elis Rahmayeni Zulhizni, Siti Tasifah, Nova Triyanti, Dina Auliah, Indah Laila, Siti Patima
Bunayya Vol 6, No 2 (2020): Juli 2020
Publisher : Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (669.057 KB)

Abstract

Dalam pandangan islam, anak merupakan salah satu karunia besar Tuhan yang hanya diberikan kepada pasangan-pasangan yang dipercaya untuk mengemban tugas sebagai orang tua. Atas dasar itulah, anak merupakan amanah Tuhan bagi para orang tua.Mereka mendapat tugas untuk mendidik anak-anaknya sebaik mungkin. Pendidikan Islam untuk anak-anak adalah kegiatan penting yang dilakukan oleh setiap orang tua muslim, jika mereka ingin anak-anak mereka menjadi anak-anak shaleh dalam keluarga mereka. Hal ini juga menjadi tujuan penelitian oleh para ahli pendidikan Islam.Pendidikan anak harus mendasar pada Islam yang bersumber dari Al-Qur’an dan hadist.Pendidikan islam merupakan pendidikan yang digunakan untuk membina manusia dari kecil sampai mati. Karena pendidikan islam merupakan pendidikan seumur hidup.

Page 4 of 15 | Total Record : 142