cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
EMPATI
ISSN : 24068691     EISSN : 25810677     DOI : -
Core Subject : Social,
EMPATI - Jurnal Bimbingan dan Konseling merupakan jurnal ilmiah hasil penelitian di bidang Bimbingan dan Konseling, yang diterbitkan oleh Program Studi Bimbingan dan Konseling FIP Universitas PGRI Semarang. Jurnal ini terbit dua kali dalam satu tahun, dibulan April dan Oktober, untuk memasukkan artikel dapat dikirim melalui email empatibkupgris@gmail.com.
Arjuna Subject : -
Articles 181 Documents
PENGARUH LAYANAN INFORMASI DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA GRAFIS TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA mustofa, ali; fitriana, siti
EMPATI Vol 1, No 1/oktober (2014): EMPATI
Publisher : EMPATI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Motivasi baik intrinsik maupun ekstrinsik sangat diperlukan didalam kegiatan belajar mengajar. Motivasi selain dapat mengembangkan aktivitas siswa juga dapat mengarahkan dan memelihara ketekunan dalam melakukan kegiatan belajar. Siswa yang memiliki motivasi yang kuat dalam belajar akan menunjukkan hasil belajar yang baik. Adanya usaha yang tekun dan terutama didasari dengan adanya motivasi, maka individu yang belajar itu akan melahirkan prestasi yang baik. Intensitas motivasi seorang siswa akan sangat menentukan tingkat pencapaian prsetasi belajarnya. Namun apabila siswa tidak memiliki motivasi yang kuat maka hasil belajar yang dicapai juga tidak akan optimal, dalam hal ini siswa akan mengalami kegagalan belajar. Populasi dalam penelitian ini, yaitu siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Tambakromo Kabupaten Pati yang berjumlah 293 siswa. Sampel penelitian ini berjumlah 30 siswa atau 10% dari jumlah populasi. Teknik pengambilan data sampel, yaitu dengan purposive sampling. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan skala motivasi belajar siswa. Metode penelitian yang digunakan dalam mencari dan menentukan validitas menggunakan rumus product moment. Berdasarkan hasil uji validitas skala psikologis motivasi belajar siswa dari 48 butir pernyataan terdapat 36 butir yang valid. Sedangkan dalam perhitungan reliabililtas menggunakan rumus Alpha. Dari analisis hasil perhitungan uji-t ini, diperoleh hasil thitung = 17,87. Selanjutnya dikonsultasikan dengan tabel dengan taraf signifikan 5% dengan db = N-1= 29 yaitu 2,045, maka thitung > ttabel (17,87 > 2,045). Dengan demikian koefisien thitung sebesar 17,87 adalah signifikan pada taraf signifikan 5%, sehingga hipotesis alternatif (Ha) yang berbunyi “Terdapat pengaruh yang signifikan antara layanan informasi dengan menggunakan media grafis terhadap motivasi belajar siswa SMP N 1 Tambakromo Kelas VIII 2011/2012” diterima pada taraf signifikan 5%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat diambil kesimpulan layanan informasi dengan menggunakan media grafis mempunyai pengaruh yang sugnifikan terhadap motivasi belajar siswa. Motivasi belajar siswa kelas VII SMP N 1 Tambakromo tinggi, namun diharapkan siswa dapat memelihara motivasi dalam belajarnya.   Kata Kunci: Layanan Informasi, Media Grafis, Motivasi Belajar
LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK DENGAN TEKNIK HOMEROOM UNTUK PENURUNAN PERILAKU AGRESIF SISWA Nafiah, Ainun; Handayani, Arri
EMPATI Vol 1, No 1/oktober (2014): EMPATI
Publisher : EMPATI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abtrak: Siswa SMP merupakan masa transisi dari anak-anak menuju remaja. Pada masa perkembangan siswa memiliki dampak negatif yaitu munculnya perilaku agresif pada siswa. Perilaku agresif pada siswa muncul dalam bentuk verbal dan non verbal serta mulai menimbulkan masalah pada pergaulan siswa dan perkembangan siswa selanjutnya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh layanan bimbingan kelompok dengan teknik homeroom terhadap perilaku agresif siswa.Populasi dalam penelitian ini, yaitu siswa kelas VIII SMP Salafiyah Pekalongan yang berjumlah 149 siswa. Sampel penelitian ini berjumlah 30 siswa Teknik pengambilan sampel, yaitu dengan purposive sampling. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan skala perilaku agresif. Metode penelitian yang digunakan dalam mencari dan menentukan validitas menggunakan rumus product moment. Berdasarkan hasil uji validitas skala perilaku agresif dari 48 butir pernyataan terdapat 35 butir yang valid.Sedangkan untuk menganalisa data dengan menggunakan analisis statistik dengan rumus uji-t. Hasil analisa data diperoleh thitung > ttabel yaitu 14.848 > 2.045, maka hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa layanan bimbingan kelompok dengan teknik homeroom yang diberikan kepada siswa dapat memberikan pengaruh yang positif dan signifikan dalam menurunkan perilaku agresif siswa.Simpulan dalam penelitian ini adalah ada pengaruh yang signifikan pelaksanaan layanan bimbingan kelompok dengan teknik homeroom terhadap penurunan perilaku agresif siswa kelas VIII SMP Salafiyah Pekalongan tahun pelajaran 2011/2012. Saran dalam penelitian ini bagi guru pembimbing hendaknya lebih memperbanyak kegiatan-kegiatan layanan bimbingan konseling, misalnya lebih banyak mengembangkan layanan bimbingan kelompok, konseling kelompok, konseling individu dan sebagainya.Kata Kunci : bimbingan kelompok, teknik homeroom, perilaku agresif
PENGGUNAAN TEKNIK MODELING DALAM BIMBINGAN KLASIKAL UNTUK MENINGKATKAN KEDISIPLINAN SISWA umam, Saiful; Retnaningdyastuti, M.Th.S.R.; Ajie, Rohastono; ., Sukati
EMPATI Vol 1, No 1/oktober (2014): EMPATI
Publisher : EMPATI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak: Disiplin merupakan kunci untuk dapat menjadi sukses dan maju. Untuk dapat membangun negara yang mempunyai karakter adalah dengan membudayakan sikap disiplin. SMP Negeri 2 Semarang merupakan Sekolah Rintisan Bertaraf Internasional, sehingga kedisiplinan siswa perlu ditingkatkan guna memberikan jaminan mutu pendidikan dengan standar yang lebih tinggi dari Standar Nasional Pendidikan. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan upaya guru bimbingan dan konseling dalam meningkatkan kedisiplinan siswa kelas VII-D SMP Negeri 2 Semarang dengan menggunakan teknik modeling dalam bimbingan klasikal. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan bidang bimbingan dan konseling yang bersifat kolaboratif. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas VII-D berjumlah 26. Prosedur penelitian ini merujuk pada model Kurt Lewin yang terdiri atas empat komponen pokok penelitian tindakan yakni: perencanaan (planning), tindakan (acting), pengamatan (observing), dan refleksi (reflecting). Analisis data dalam penelitian tindakan ini menggunakan analisis deskriptif kuantitatif dan deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil penelitan menunjukkan adanya peningkatan rata-rata kedisiplinan dari siklus I sebesar 114,6menjadi 125,4 pada siklus II. Sedangkan untuk pencapaian kedisiplinan sangat tinggi, siklus I sebesar 53,8% dan siklus II sebesar 100%. Aktivitas peserta didik dari rata-rata sedang menjadi baik sekalidan aktivitas mengikuti upacara bendera semakin meningkat.. Aktivitas guru semakin mampu mengelola proses bimbingan klasikal lebih aktif, inovatif, kreatif, efektif, dan menyenangkan. Kata kunci: teknik modeling, bimbingan klasikal, kedisiplinan.
PENINGKATAN KEMAMPUAN OPERASI PENJUMLAHAN MELALUI MEDIA KARTU BILANGAN PADA ANAK TUNA GRAHITA KELAS 1C SLB B, C-AUTIS SENDANG MULYO PEDURUNGAN hartini, Tri
EMPATI Vol 1, No 1/oktober (2014): EMPATI
Publisher : EMPATI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak : Peningkatan Kemampuan Operasi Penjumlahan Melalui Media Kartu Bilangan pada Anak Tunagrahita Kelas 1C SLB B, C-Autis Sendang Mulyo Pedurungan Semarang. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan penjumlahan pada anak tunagrahita kelas 1C SLB B, C-Autis Sendang Mulyo Pedurungan Semarang dengan media kartu bilangan. Penelitian ini berbentuk Classroom Action Research/ Penelitian Tindakan Kelas merupakan suatu pencermatan kegiatan pembelajaran berupa sebuah tindakan, yang sengaja dimunculkan dan terjadi dalam sebuah kelas secara bersamaan. Subyek yang memperoleh perlakuan adalah siswa tunagrahita kelas 1C SLB B, C-Autis Sendang Mulyo Pedurungan Semarang yang berjumlah 8 siswa. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dan tes yang diterapkan dalam siklus I dan siklus II. Analisis data dilakukan dengan teknik analisis kritis yaitu kegiatan untuk mengungkapkan kelemahan dan kelebihan kinerja guru dan siswa dalam proses belajar mengajar. Data kuantitatif dianalisis dengan menggunakan statistic deskriptif yang ditampilkan melalui table dan grafik yang diinterpretasikan dengan deskriptif kualitatif serta membandingkan hasil tes siklus I dan siklus II. Hasil penelitian menunjukkan: pada siklus I perolehan kemampuan menggunakan kartu bilangan sebanyak 6 siswa dari 8 siswa atau sebesar 75% dan ketuntasan hasil belajar sebanyak 5 siswa dari 8 siswa atau sebesar 62,5%. Hasil tindakan siklus II ditemukan adanya peningkatan dengan perolehan kemampuan menggunakan kartu bilangan sebanyak 100% dan ketuntasan hasil belajar sebanyak 7 dari 8 siswa atau sebesar 87,5%. Keberhasilan tindakan berdasarkan indikator ketercapaian terjadi pada siklus II. Dari hasil penelitian tersebut dapat ditarik kesimpulan bahwa penggunaan kartu bilangan berhasil meningkatkan kemampuan penjumlahan siswa tunagrahita kelas IC SLB B, C-Autis Sendang Mulyo Pedurungan Semarang. Kata Kunci : Kemampuan Operasi Penjumlahan Melalui Media Kartu Bilangan
PENINGKATAN DISIPLIN SISWA DENGAN LAYANAN INFORMASI MEDIA FILM Marga Ningsih, Bekti; Widiharto, Chr. Argo
EMPATI Vol 1, No 1/oktober (2014): EMPATI
Publisher : EMPATI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak: Kedisiplinan merupakan masalah yang selalu muncul dalam setiap aspek kehidupan termasuk kedisiplinan siswa baik selama proses belajar mengajar atau setelah siswa di luar sekolah. Sering terjadinya kasus tawuran, membolos, merokok di sekolah sampai pada tidak disiplinnya siswa di dalam belajar. Dampaknya siswa tidak dapat berprestasi di dalam belajarnya dan terhambatnya proses belajar siswa.Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI SMA Negeri I Pulokulon Grobogan Tahun Ajaran 2011/2012 sebesar 213 siswa dengan sample sejumlah 30 siswa. Teknik sampling yang digunakan adalah cluster random sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan skala kedisiplinan siswa dengan item sebanyak 26. Variabel dalam penelitian ini adalah disiplin siswa untuk variabel y dan layanan informasi media film untuk vaiabel x. Metode analisis data menggunakan uji – t.Hasil penelitian menunjukkan layanan informasi media film efektif untuk meningkatkan kedisiplinan siswa. Hal ini dibuktikan dengan analisis data menggunakan uji– t didapat koefisien sebesar 9,4896 dengan ttabel sebesar 2,045 sehingga thitung ≥ ttabel, sehingga hipotesis yang berbunyi layanan informasi media film efektif untuk meningkatkan disiplin siswa diterima. Kesimpulan yang didapat dari penelitian ini adalah layanan informasi media film efektif untuk meningkatkan disiplin siswa.Kata kunci : disiplin siswa, layanan informasi media film.
PENGARUH LANYANAN KONSELING KELOMPOK DENGAN PENDEKATAN BEHAVIORAL TERHADAP PERILAKU PROKRASTINASI AKADEMIK SISWA KELAS XI SMK PERINTIS 29 UNGARAN TAHUN AJARAN 2014/2015 Praptiana, Rahayu; Rozikan, Muhamad
EMPATI Vol 1, No 1/oktober (2014): EMPATI
Publisher : EMPATI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh masih adanya siswa yang malakukan prokrastinasi akademik. Perilaku prokrastinasi akademik tersebut mengakibatkan hasil belajar yang tidak optimal. Sehingga prestasi di sekolah menurun bahkan akibat terburuknta adalah tidak naik kelas atau pun dikeluarkan dari sekolah. Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah layanan konseling kelompok dengan pendekatan behavioral berpengaruh terhadap penurunan perilaku prokrastinasi akademik siswa kelas XI SMK PERINTIS 29 Ungaran. Sampel yang diambil adalah 8 siswa dengan menggunakan purposive sampling. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui instrument penelitian skala prokrastinasi akademik siswa dengan empat alternative jawaban.Desain penelitian yang digunakan adalah one group pretest, treatment, and posttest design. Hasil analisis dengan menggunakan sign test wilcoxon mendapatkan T-hitung = 36 sedangkan T-tabel = 4 maka T-hitung > T-tabel dengan taraf signifikansi 5%, dengan demikian Ha diterima dan Ho ditolak, sehingga dapat disimpulkan ada pengaruh konseling kelompok dengan pendekatan behavioral terhadap penurunan perilaku prokrastinasi akademik siswa SMK PERINTIS 29 Ungaran tahun ajaran 2014/2015.Kata kunci: Konseling kelompok, Pendekatan Behavioral, Prokrastinasi Akademik.
MENINGKATKAN INTERAKSI SOSIAL MELALUI LAYANAN PENGUASAAN KONTEN DENGAN MEDIA PUZZLE PADA SISWA KELAS X SMA NEGERI 1 SEMARANGTAHUN PELAJARAN 2014/2015 Amar Faishal, Yanuar Brasista; Ismanto, Heri Saptadi; Yulianti, Padmi Dhyah
EMPATI Vol 1, No 1/oktober (2014): EMPATI
Publisher : EMPATI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi kurangnya interaksi sosial yang dimiliki siswa. Kurangnya interaksi sosial akan menghambat siswa dalam mencapai tugas-tugas perkembangannya terutama dibidang pribadi. Permasalahan yang diungkap dalam penelitian ini adalah Apakah Layanan Penguasaan Konten Menggunakan Media Puzzle Efektif Untuk Meningkatkan Interaksi Sosial Siswa? Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui Efektifitas Layanan Penguasaan Konten Menggunakan Media Puzzle Untuk Meningkatkan Interaksi Sosial Siswa Kelas X SMA Negeri 1 Semarang Tahun Pelajaran 2014/2015. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas X SMA Negeri 01 Semarang Tahun Pelajaran 2014/2015 dengan jumlah 441 siswa. Sampel yang diambil 30 siswa dengan menggunakan teknik Cluster Random Sampling. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui skala interaksi sosial. Desain penelitian yang digunakan adalah one group pre-test post-test design.Berdasrkan ujia validitas diperoleh 30 soal valid, sedangkan pada uji reliabilitas diperoleh hasil r11> rtabel ,0,917 > 0,361 dengan demikian instrumen skala interaksi sosial reliabel.Berdasarkan hasil analisis deskriptif yang dilakukan dari data awal skor rata-rata sebesar 74,67, sedangkan hasil dari data akhir diketahui skor rata-rata sebesar 90,8. Rata-rata nilai hasil interaksi sosial siswa menunjukkan adanya selisih skor sebesar 15,8 yang berarti interaksi sosial siswa meningkat. Berdasarkan hasil perhitungan analisis rumus uji t diperoleh thitung sebesar 4,563 sementara ttabel dengan db N-1 = 30-1 = 29, dengan taraf signifikansi 0,05 sebesar 2,045. Karena t-hitung >t-tabel, atau 4,563 >2,045, sehingga hipotesis kerja (Ha) yang berbunyi layanan penguasaan konten dengan menggunakan media puzzle efektif untukmeningkatkan interaksi sosial siswa kelas X SMA Negeri 1 Semarang tahun pelajaran 2014/2015diterima pada taraf signifikansi 0,05. Dari hasil penelitian disarankan siswa memanfaatkan layanan bimbingan dan konseling. Bagi Guru bimbingan dan konseling agar dapat memprogramkan dan melaksanakan pelayanan bimbingan dan konseling sesuai dengan kebutuhan siswa. Bagi Kepala sekolah supaya dapat merumuskan kebijakan dalam memberikan dua jam pelajaran efektif masuk kelas untuk layanan bimbingan dan konseling agar dapat mencapai pelayanan terhadap peserta didik secara optimal. Kata Kunci: Layanan Penguasaan Konten Dengan Menggunakan Media Puzzle, Interaksi Sosial.
PENERAPAN KONSELING BEHAVIORAL DENGAN TEKNIK MODELING UNTUK MENGATASI PERILAKU MALAS BELAJAR SISWA KELAS XI SMA NEGERI 1 SEMARANG Djatun, Rachmad; Hartini, Tri; ., Ismah
EMPATI Vol 1, No 1/oktober (2014): EMPATI
Publisher : EMPATI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The purpose of this reserch is to know activity practice konseling behavior, with modeling teknik to cope with behavior of student in two class at SMA Negeri 1 Semarang in 2012/2013 are lazy to study.From the result of implementation or counseling servise are going to do for 3 times in 3 months, that konseling modeling can make the students are lazy. The fact from the reserchs are geting the different lazy to study behaviour incrise in to more dilligent, the students attained the skors: the student number 05 get skors 95firsly and remove in to 104. The student number 14 get skors 93 firsly and remove in to 107. The students number 32 get skors 94 firsly and remove in to 104. The student number 33 get skors 93 firsly and remove in to105. The student number 34 get skors 96 firstly and remove in to107. The studens number 48 get skors 94 firsly and remove in to 103. The first obigation must do for the student to get the purpose.Keywords: Behavior counseling, modeling, lazy to study
PENGARUH KONSELING KELOMPOK RASIONAL EMOTIVE TERHADAP KEPERCAYAAN DIRI SISWA KELAS VIII MTs NEGERI SUBAH KABUPATEN BATANG TAHUN PELAJARAN 2013/2014 Meiningsih, Tri; ., Suhendri
EMPATI Vol 1, No 1/oktober (2014): EMPATI
Publisher : EMPATI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Background of this study is the low confidence eighth grade students of MTs Negeri Subah. Goals to be achieved in this study was to determine the effect of group counseling on the self-confidence of rational emotive eighth grade students of MTs Negeri Subah 2013/2014 academic year.The problems revealed in this research is how rational emotive group counseling services affect the confidence of the students? Goals to be achieved in this research is to find out how enfluence rational emotive group counseling on self-confidence eighth grade students of MTs Negeri Subah 2013/2014 academic year. The study was conducted in MTs Subah. The study population of 200 students, which is experiencing problems because confidence is taken only 10 students in the low category pretest results, and then at the interview so that the samples are 10 students, while the sampling technique using purposive sampling. The research instrument is the confidence scale that has been tested for validity and reliability.The design of this study used a quasi-experimental type of experiment with one group pre-test post-test design. The collected data were analyzed using descriptive analysis, and statistical techniques Wilcoxon sign test with a significance level of 5% The results of the analysis obtained t (55)> t table (8) with a 5% significance level, the goal of these studies has been reached, namely that the results of this study have managed to find out how enfluence Rational Emotive Group Counseling Students Against confidence Class VIII MTs Subah 2013/2014 academic year ".Keywords: Rational Emotive Group Counseling, Self-Confiden
PEMBELAJARAN BERBASIS PROYEK PADA MATA KULIAH PSIKOLOGI KEWIRAUSAHAAN DALAM MENINGKATKAN SIKAP ENTREPRENEUR MAHASISWA SEMESTER VII PRODI BK Widiharto, Chr. Argo; Kusdaryani, Wiwik; Setiawan, Agus
EMPATI Vol 1, No 1/oktober (2014): EMPATI
Publisher : EMPATI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The purpose of this research was knowing the effectiveness of project-based learning in a psychology enterpreneurship class. This quantitative research methods is using experimental pretest-posttest control group design. The population and sample that was used in this research were college students seventh semester of guidance counseling department in academic year 2014/2015 that was totaling 182 college students. The collecting data was used attitude scale enterpreneurship. The result in this research showed that difference between experimental group and control group in final evaluation showed a score of 14,36. The result were not much different also, it was demonstrated by t-test that was done which provide the result of thitung 16,201 while ttable 1,980 at significance level  mistake at 0,05  it can be said that thitung>ttable. It gave the illustration that project-based learning increases the enterpreneurship attitude of college students. Keywords: Project-based learning, entrepreneurship, college students seventh semester of guidance counseling department

Page 1 of 19 | Total Record : 181