Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Peringkat Obligasi Ditinjau dari Produktivitas dan Penerapan Corporate Governance Perception Index (CGPI) Janiman Janiman; Muhammad Burhanudin; Agung Yulianto
Jurnal Kajian Akuntansi Vol 1, No 2 (2017): DESEMBER 2017
Publisher : Universitas Swadaya Gunung Jati

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33603/jka.v1i2.765

Abstract

AbstractThis research objective is to analyze the effect of productivity and the corporate governance perception index (CGPI) implementation on bond rating of company which listed on the Indonesia Stock Exchange (IDX) period 2012-2015. The research object used publishing company bonds registered in IDX during the period of the study. The research population used corporate bonds registered in IDX during years of research. The sample determination used nonprobability sampling method by purposive sampling, sample criteria in the determination of research are publishing company bonds in IDX which have a CGPI score from IICG and corporate bonds in the IDX ranked by PT PEFINDO. The number of sample specified criteria were 39 samples. Research method using ordinal logistic regression analysis. Based on the research result, the productivity proxied by asset turnover has no effect on the rating of the bonds, and the corporate governance perception index (CGPI) implementation proxied by the CGPI score has an effect on the ranking of the bond. Keywords: Asset turnover; Bond rating; CGPI score; Implementation of the Corporate Governance Perception Index (CGPI); Productivity.Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh produktivitas dan penerapan corporate governance perception index (CGPI) terhadap peringkat obligasi perusahaan di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 20122015. Objek dalam penelitian berupa perusahaan penerbit obligasi yang terdaftar di BEI selama periode penelitian. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini berupa obligasi korporasi (corporate bond) yang terdaftar di BEI selama tahun penelitian. Untuk penentuan sampel menggunakan metode non probability sampling dengan menggunakan purposive sampling, kriteria dalam penentuan sampel penelitian diantaranya, perusahaan penerbit obligasi di BEI yang telah mendapatkan skor CGPI dari IICG dan obligasi korporasi di BEI yang diperingkat oleh PT PEFINDO. Jumlah sampel sesuai kriteria yang ditentukan sebanyak 39 sampel. Metode penelitian menggunakan analisis ordinal logistik regresi. Berdasarkan hasil penelitian, produktivitas yang diproksikan dengan perputaran aktiva tidak memiliki pengaruh terhadap peringkat obligasi, dan penerapan corporate governance perception index (CGPI) yang diproksikan dengan skor CGPI yang didapat perusahaan memiliki pengaruh terhadap peringkat obligasi.Kata kunci: Asset turnover; Peringkat Obligasi; CGPI score; Implementation of the Corporate Governance Perception Index (CGPI); Productivity.
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN SISWA BEPRESTASI BERBASIS WEB DENGAN METODE FUZZY LOGIC TSUKAMOTO (STUDI KASUS : SMP UNGGULAN NU MOJOAGUNG) Muhammad Burhanudin; Hadi Sucipto
Journal of Computer Science and Information Technology Vol. 1 No. 2 (2024): Maret
Publisher : Yayasan Nuraini Ibrahim Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59407/jcsit.v1i2.589

Abstract

Dalam kriteria kelulusan, nilai akhir seorang siswa yang menentukan apakah lulus atau tidak diperoleh dari nilai ujian nasional dan nilai sekolah dalam ujian praktik maupun tertulis. Di sisi lain nilai siswa juga dapat digunakan sebagai referensi dalam menentukan siswa berprestasi. Oleh karena itu, dibutuhkan suatu aplikasi sistem pengolahan nilai siswa yang dapat menghitung dan menilai secara otomatis berbasis Web. Sistem ini menggunakan metode Fuzzy Logic Tsukamoto untuk menentukan siswa yang berprestasi. Sistem ini menggunakan empat user login yaitu Admin, Wali Kelas, Guru, dan Siswa. Setiap user login memiliki sistem yang berbeda-beda. User Admin dapat mengolah data siswa dan guru. User Wali kelas dapat mengontrol siswa satu kelas sesuai wali kelasnya dan wali kelas dapat mencetak nilai siswa berupa Raport. User Guru dapat memberikan nilai siswa sesuai mata pelajaran dan dapat mencetak laporan berupa Trankrip (Daftar nilai siswa). User Siswa dapat melihat nilai yang diperoleh. Nilai yang dibutuhkan dalam sistem antara lain nilai tugas, UH (Ulangan Harian), PTS (Penilaian Tengah Semester), dan PAS (Penilaian Akhir Semester).