Claim Missing Document
Check
Articles

Found 16 Documents
Search

MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA EFEKTIF DAN MENULIS KREATIF PADA SISWA SMA DI JAKARTA Nur Indah Sari; Eka Septiani
Jurnal Terapan Abdimas Vol 5, No 2 (2020)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25273/jta.v5i2.5568

Abstract

Abstract: This community service aims to provide counseling on solution to develop students language skills. The language skills must be development from an early age. Throught this activity, students can practice cognitive, affective, and psycomotorik development. Lack of interest in reading students so that it affects writing productivity can be said to be very less. This activity is very well done in the environment. It also can broaden students' insights, another benefit that can be taken in this activity is that it can improve their language skill. These effective reading and creative writing activities involve school-age students at Cawang Baru 1 High School. In this counseling and community service program, it will focus on training activities in effective reading and creative writing. By giving direction and socialization, it is hoped that (1) students will increase understanding in receiving information, (2) will foster students' confidence in conveying the information they can, (3) improve their language skills in a bigger forum, (4 ) gave birth to a creative generation in producing works through language. This community service program is also expected to be able to contribute in efforts to develop students' language skills as a future generationAbstrak: Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk memberikan penyuluhan bagaimana solusi  mengembangkan keterampilan peserta didik dalam berbahasa. Keterampilan berbahasa harus dikembangkan sejak dini. Melalui kegiatan ini peserta didik dapat melatih perkembangan kognitif, afektif, dan psikomotorik. Kurangnya minat membaca peserta didik sehingga memengaruhi produktivitas menulis dapat dikatakan sangat kurang. Kegiatan ini sangat baik dilakukan di lingkungan tersebut. Selain itu juga dapat menambah wawasan peserta didik, manfaat lain yang bisa diambil dalam kegiatan ini yaitu dapat meningkatkan keterampilan berbahasa mereka. Kegiatan membaca efektif dan menulis kreatif ini melibatkan peserta didik usia sekolah yang dilakukan di SMA 1 Cawang Baru. Pada program penyuluhan dan pengabdian masyarakat ini, akan berfokus pada kegiatan pelatihan membaca efektif dan menulis kreatif. Dengan diberikan pengarahan dan sosialisasi, diharapkan (1) akan meningkatkan pemahaman peserta didik dalam menerima informasi, (2) akan menumbuhkan rasa percaya diri peserta didik untuk menyampaikan informasi yang mereka dapat, (3) meningkatkan keterampilan berbahasa merekadi forum yang lebih besar, (4) melahirkan generasi yang kreatif dalam menghasilkan karya melalui bahasa. Program pengabdian masyarakat ini juga diharapkan mampu memberi kontribusi dalam upaya pengembangan keterampilan berbahasa peserta didik sebagai generasi di masa depan.
PELATIHAN PENINGKATAN LITERASI DALAM PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN KOMIK DI SDS ANGKASA 4 JAKARTA TIMUR Eka Septiani; Nur Indah Sari; Indra Martha Rusmana
Jurnal Abdimas Bina Bangsa Vol. 2 No. 2 (2021): Jurnal Abdimas Bina Bangsa
Publisher : LPPM Universitas Bina Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (403.87 KB) | DOI: 10.46306/jabb.v2i2.160

Abstract

Reading skills play an important role in our lives because knowledge is acquired through reading. Therefore, this skill must be mastered by students well from an early age. Unfortunately, in the 21st century, the literacy ability of students has decreased. The general objective of this activity is to use comic-based learning media in order to help improve the literacy culture of students. The specific purpose of this activity is to increase the creativity of teachers in developing learning media, namely comic-based. The benefit of this activity for the school is to produce a comic that can help them improve the literacy movement in their school. The benefit of the activity for teachers is to develop their creativity in producing a work that can improve to literacy of students
Pengaruh Kemampuan Membaca dan Teori Sastra terhadap Kemampuan Menulis (Survei SMA Swasta Jakarta Timur) Nur Indah Sari
Deiksis Vol 9, No 02 (2017): Deiksis
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI, Jakarta, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (443.488 KB) | DOI: 10.30998/deiksis.v9i02.1377

Abstract

Penelitian ini berjudul Pengaruh Kemampun Membaca dan Penguasaan Teori Sastra Terhadap Kemampuan Menulis (Survei SMA Swasta Jakarta Timur). Penelitian ini bertujan untuk memperoleh gambaran empirik mengenai pengaruh kemampuan membaca dan penguasaan teori sastra terhadap kemampuan menulis. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen. Peneliti melakukan survei pada 60 sampel yang dipilih secara acak dari seluruh siswa di SMA 1 Cawang Baru dan SMA Karya Enam-Enam. Analisis data menggunakan teknik korelasional. Hasil penelitian menunjukkan pengaruh sebagai berikut 1) Terdapat pengaruh yang signifikan kemampuan membaca dan penguasaan teori sastra secara bersama-sama terhadap kemampuan menulis, diperoleh harga Fhitung  = 53,613>Ftabel = 1,67 pada tingkat signifikan 5%. 2) Terdapat pengaruh yang signifikan Kemampuan Membaca terhadap kemampuan menulis, diperoleh harga thitung = 5,167>ttabel = 1,67 pada tingkat signifikan 5%. 3) Terdapat pengaruh yang signifikan penguasaan teori sastra terhadap kemampuan menulis, diperoleh harga thitung = 5,924>ttabel  = 1,67 pada tingkat signifikan 5%.  Kata Kunci:Kemampuan Membaca, Penguasaan Teori Sastra, danKemampuan Menulis
ANALISIS MULTIMODAL VIDEO PROMOSI APLIKASI KASIR PINTAR Eka Septiani; Nur Indah Sari
Pujangga: Jurnal Bahasa dan Sastra Vol 8, No 1 (2022): Volume 8 Nomor 1 Tahun 2022
Publisher : Universitas Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47313/pujangga.v8i1.1634

Abstract

Pemanfaatan teknologi dalam kegiatan mempromosikan sebuah produk atau jasa  merupakan hal terpenting untuk dilakukan agar dapat menarik perhatian konsumen dengan tujuan meningkatkan penjualan. Hal inilah yang dilakukan oleh salah satu penyedia layanan aplikasi “Kasir Pintar”. “Kasir Pintar” termasuk penyedia layanan aplikasi terbaru yang dikembangkan sejak tahun 2022 untuk memfasilitasi pelaku usaha dalam mengelola transaksi jual beli sehingga dalam pembahasan artikel terkait “Kasir Pintar” ini belum pernah ada yang menganalisis. Tujuan dilakukan analisis ini adalah mendeskripsikan unsur multimoda yang terdapat dalam video promosi “Kasir Pintar”  sehingga dapat memberikan sebuah hasil analisis pada video promosi penyedia layanan aplikasi “Kasir Pintar”. Metode yang dipilih dalam analisis ini adalah analisis deskriptif kualitatif. Metode ini peneliti pilih untuk menganalisis kejadian, fenomena, atau keadaan yang saling berkaitan satu sama lain. Hasil analisis multimoda pada video promosi “Kasir Pintar” di antaranya: a) terdapat sistem semiotik yang dapat dianalisis dalam menganalisis multimodal pada video promosi “Kasir Pintar”; b) tiap-tiap sistem semiotik multimoda saling berhubungan satu sama lain dalam menghasilkan makna iklan. 
MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERBAHASA YANG BAIK DAN BENAR DALAM PENULISAN SURAT RESMI Eka Septiani; Nur Indah Sari
Jurnal Terapan Abdimas Vol 8, No 1 (2023)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25273/jta.v8i1.10430

Abstract

Abstract. Advances in science and technology are currently developing rapidly. All activities tend to be digital, especially in conveying messages to the public. All the old habits left behind included writing a letter to convey an important and official message. In fact, there are not many people who underestimate writing letters. In fact, providing examples of good and correct language in writing letters is very important. Not only that, good and correct language can help the message we want to convey so that it can be accepted by the community. If you have ever had difficullty capturing the message coveyed in a letter, it is because of an error in using language. Whether the message conveyed in a letter is accepted or not can be seen from the use of good and correct language. The Purpose of this activity is to provide solutions in providing counseling in making good and correct letter. The scope of this outreach and community service program, it will focus on the (Ruku Tetangga (RT) Management. RT is second social sphere after family in creating good and correct use of Indonesian, especially in conveying an important message to the community. RT administrators are given prior views on the development of speaking and the use of good and correct language, especialy in writing outgoing letters. They are given an illustration of how the influence of using good and correct language in society and the environment. Furthermore, the instructor will provide materials related to how to make the correct outgoing letter. The results obtained from this activity are that there are several language errors so that the RT management can correct errors in writing letters. Abstrak. Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi saat ini begitu berkembang pesat. Semua kegiatan lebih cenderung beralih ke digital, terlebih dalam menyampaikan pesan kepada masyarakat. Semua kebiasaan lama ditinggalkan termasuk dalam membuat surat untuk menyampaikan sebuah pesan penting dan resmi. Bahkan tak banyak pula orang yang menganggap remeh dalam membuat surat. Padahal, memberikan contoh berbahasa yang baik dan benar dalam membuat surat adalah hal yang sangat penting. Tak hanya itu, berbahasa yang baik dan benar dapat membantu pesan yang ingin kita sampaikan sehingga dapat diterima oleh masyarakat. Jika Anda pernah mengalami kesulitan dalam menangkap pesan yang disampaikan dalam sebuah surat, hal ini disebabkan karena adanya kesalahan dalam menggunakan bahasa. Diterima atau tidaknya pesan yang disampaikan dalam sebuah surat itu dapat dilihat dari penggunaan bahasa yang baik dan benar. Tujuan dalam kegiatan ini adalah memberikan solusi dalam memberikan penyuluhan membuat surat yang baik dan benar. Lingkup pada program penyuluhan dan pengabdian masyarakat ini, akan berfokus pada Pengurus Rukun Tetangga (RT). RT merupakan lingkup sosial kedua setelah keluarga dalam menciptakan penggunaan bahasa Indonesia yang baik dan benar terutama dalam menyampaikan sebuah pesan penting kepada masyarakat. Adapun metode pelaksanaan kegiatan ini yaitu pengurus RT diberikan pandangan terlebih dahulu mengenai perkembangan Berbahasa dan penggunaan bahasa yang baik dan benar terutama dalam membuat surat keluar. Mereka diberikan gambaran bagaimana pengaruh menggunakan bahasa yang baik dan benar dalam masyarakat dan lingkungan. Selanjutnya penyuluh akan memberikan materi terkait bagaimana membuat surat keluar yang benar. Hasil yang didapat dari kegiatan ini adalah terdapat beberapa kesalahan berbahasa sehungga pengurus RT dapat memperbaiki kesalahan dalam menulis surat. 
ETNOGRAFI KOMUNIKASI: KESALAHAN PENGGUNAAN BAHASA DALAM TAKARIR DI AKUN INSTAGRAM REDAKSI ORTAX TENTANG PENCEGAHAN VIRUS CORONA Nur Indah Sari; Eka Septiani
JURNAL SKRIPTA Vol 7 No 2 (2021): SKRIPTA NOVEMBER 2021
Publisher : UNIVERSITAS PGRI YOGYAKARTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (388.93 KB) | DOI: 10.31316/skripta.v7i2.1968

Abstract

Kesalahan penggunaan bahasa banyak ditemukan dalam kehidupan sehari-hari. Salah satu contoh dari kesalahan penggunaan bahasa adalah tulisan yang diunggah oleh warga net ke media sosial Instagram. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kesalahan penggunaan bahasa dalam takarir di akun Instagram Redaksi Ortax tentang pencegahan virus corona. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini berupa unggahan dari media sosial akun Instagram Redaksi Ortax tentang pencegahan virus corona. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan observasi catat media sosial akun Instagram Redaksi Ortax tentang pencegahan virus corona. Analisis yang dipakai menggunakan analisis kesalahan. Hasil penelitian menunjukkan adanya kesalahan penggunaan bahasa dalam takarir di akun Instagram Redaksi Ortax tentang pencegahan virus corona baik dari segi ejaan maupun dari segi diksi. Kesalahan ejaan yang sering terjadi dalam takarir di akun Instagram Redaksi Ortax tentang pencegahan virus corona adalah kesalahan penggunaan huruf kapital, kesalahan penggunaan huruf miring, kesalahan penulisan kata turunan, kesalahan penulisan singkatan, kesalahan penggunaan kata depan dan kesalahan penggunaan tanda garis miring serta ketidaklengkapan tanda titik. Sementara itu, kesalahan diksi yang sering terjadi dalam takarir di akun Instagram Redaksi Ortax tentang pencegahan virus corona adalah kesalahan pemilihan kata dan kesalahan penggunaan pengulangan kata.
ANALISIS SEMANTIK DESAIN BANGUNAN DI YOGYAKARTA DALAM PERSPEKTIF ETNOMATEMATIKA Eka Septiani; Nur Indah Sari
Pujangga: Jurnal Bahasa dan Sastra Vol 9, No 1 (2023): Volume 9 Nomor 1 Tahun 2023
Publisher : Universitas Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47313/pujangga.v9i1.2459

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis semantik desain bangunan di Yogyakarta dalam perspektif etnomatematika. Penelitian dilakukan dengan menggunakan studi pustaka. Data dikumpulkan dengan menggunakan studi literatur. Data dianalisis secara deskriptif kualitatif. Penelitian deskriptif kualitatif digunakan untuk menganalisis secara semantik lima desain bangunan yang ada di Yogyakarta dalam perspektif etnomatematika. Hasil penelitian menunjukkan desain bangunan di Yogyakarta lebih didominasi bangunan yang berbentuk limasan atau gunungan pada bagian atapnya. Desain bangunan yang terdapat di Yogyakarta mengandung unsur semantik yang berbeda-beda.
Exploration Of the Application Of Indonesian Language Learning And Its Connections in The Curriculum Merdeka Nur Indah Sari; Eka. Supriatna; Imelda Kusumastuty; Petrus Jacob Pattiasina; Hasman Zhafiri Muhammad; Salman Alam; A. Prayogi
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 4 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v3i4.3913

Abstract

Dalam pelajaran bahasa Indonesia setidaknya ditemukan beberpa inovasi yang  dapat  diimplementasikan  dalam  kurikulum  merdeka  belajar  diantaranya  yaitu  belajar dengan suasana  baru  yaitu  belajar  di  alam  sehingga  dengan  belajar dialam  siswa  mampu mengeksplorasi diri. penelitian ini bertujuan untuk melihat eksplorasi penerapan pembelajaran bahasa indonesia dan koneksinya dalam kurikulum merdeka belajar. Penelitian ini termasuk penelitian pustaka (library research), yaitu merupakan penelitian yang memanfaatkan sumber perpustakaan untuk memperoleh data penelitiannya. Dalam pelajaran bahasa Indonesia setidaknya ditemukan beberpa inovasi yang  dapat  diimplementasikan  dalam  kurikulum  merdeka  belajar  diantaranya  yaitu  belajar dengan suasana  baru  yaitu  belajar  di  alam  sehingga  dengan  belajar dialam  siswa  mampu mengeksplorasi diri.  Sehingga  dapat  mengembangkan  dua  keterampilan  secara  langsung  yaitu keterampilan  mengamati  dan  keterampilan  menuangkan  hasil  observasi  yang  telah  dilakukan dialam.  Selain  itu  inovasi  lain  yang  ditemukan  yaitu  dengan memberikan  bimbingan  interaktif kepada  siswa,  selanjutnya  yaitu  melakukan  pembelajaran  dengan  menggunakan  teknologi digitalisasi. Pada  Implementasi  pembelajaran  bahasa  Indonesia  melalui  profil  pelajar  Pancasila  terdapat empat  kompetensi  atau  keterampilan  yang  dijadikan  suatu  tolok  ukur  keberhasilan  dalam penilaian  yaitu  keterampilan  menulis,  menyimak,  membaca  serta  berbicara.  Selain  itu  tujuan pembelajaran  sastra  yaitu  agar  mampu  mengapresiasi  serta  mengetahui  makna  suatu  karya sastra.  Apabila  tujuan  pembelajaran  bahasa  dan  sastra  Indonesia  dihubungkan  pada  kurikulum merdeka  belajar,  berarti  guru  bisa  menyediakan  suatu  materi  pembelajaran  yang  memiliki variasi berbeda-beda agar para siswa dapat berproses  dengan belajar sesuai minat dan bakatnya.
Tantangan Guru Bahasa Indonesia Di Era Tranformasi Digital Dan Teknologi Berkelanjutan Dalam Mewujudkan Peserta Didik Yang Berkarakter Kuat Positif Dwi Syukriady; Debi Febianto; Samuel Mamonto; Muh. Safar; Nur Indah Sari
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 4 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v3i4.4339

Abstract

Penulisan ini mempunyai tujuan untuk mengeksplorasi bagaimana guru pendidikan bahasa Indonesia dalam era transformasi digital menghadapi tantangan dalam membentuk karakter positif peserta didik. Penelitian ini berlandaskan pada studi pustaka, serta dalam proses pengumpulan data, penulis akan menyelidiki tantangan yang dihadapi guru pendidikan bahasa Indonesia dalam menciptakan karakter yang kuat dan positif pada peserta didik. Temuan dari penelitian ini mengindikasikan bahwa perkembangan teknologi digital saat ini memiliki dampak signifikan pada perilaku siswa. Oleh karenanya, penting untuk menyeimbangkan akses informasi digital dengan penggunaan media yang etis dan bijak sebagai tantangan bagi pendidik di era transformasi digital. Dalam konteks ini, pendidik, keluarga, serta masyarakat perlu bersatu untuk membekali anak-anak dengan pemahaman tentang kecerdasan emosional dan karakter yang baik, sehingga mereka bisa mengatasi pengaruh negatif dari lingkungan sekitarnya. Pendidikan yang paling mendasar adalah tanggung jawab bersama keluarga dan sekolah. Oleh karenanya, keluarga dan sekolah harus mengajarkan anak-anak tentang nilai-nilai toleransi, kebijaksanaan, etika, serta tata krama dalam berinteraksi di media sosial. Jika siswa telah memiliki karakter yang kuat dalam hal moral, tata krama, serta etika, maka kemajuan teknologi tidak akan bisa mengubah sikap dan perilaku mereka, karena fondasi karakter positif telah terbentuk dalam diri mereka. Berbagai tantangan dalam dunia pendidikan saat ini harus dianggap sebagai dorongan bagi pendidik untuk terus meningkatkan kompetensi.
THE ROLE OF ARTIFICIAL INTELLIGENCE (AI) AT SCHOOL LEARNING Aristanto Aristanto; Eka Supriatna; Hanna Maria Panggabean; Eka Apriyanti; Hartini Hartini; Nur Indah Sari; Wahyu Kurniawati
Consilium: Education and Counseling Journal Vol 3 No 2 (2023): EDISI AGUSTUS
Publisher : Biro 3 Kemahasiswaan dan Kerjasama Universitas Abduracman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/consilium.v3i2.3437

Abstract

Services using AI can be found everywhere, such as Google Assistant, Siri, Google Translate, Computer Games, and so on. The purpose of this research is to find out the role of Artificial Intelligence (AI) in learning in schools. This research uses a descriptive qualitative approach with the literature study method. Sources of data were obtained through research journal articles, proceeding articles and books that were relevant to the research objectives. The results of this study found that AI can assist in analyzing individual student data and produce learning recommendations that are tailored to the needs and abilities of each student. Thus, AI can help teachers to provide a more personal and effective approach to the learning process. Adaptable Teaching: AI can be used to develop adaptive teaching systems, where learning materials can be adapted to students' level of understanding. For example, AI can provide additional exercises or additional explanatory material to students who are having difficulty understanding a particular topic