Enjang Ali Nurdin
Pendidikan Ilmu Komputer, FPMIPA, Universitas Pendidikan Indonesia

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW YANG DIVARIASIKAN DENGAN LEMBAR KERJA SISWA WORD SQUARE UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA PELAJARAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI Kartika Sari, Tian Styani; Nurdin, Enjang Ali; Prof, Munir
Jurnal Pendidikan Ilmu Komputer (JIPK) Vol 1, No 1 (2013): Jurnal Pendidikan Ilmu Komputer (JPIK)
Publisher : Pendidikan Ilmu Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilakukan atas dasar adanya permasalahan berkurangnya motivasi siswa dalam mengikuti proses belajar mengajar disekolah serta banyaknya peristiwa negatif yang ditayangkan televisi yang melibatkan siswa sekolah didalamnya. Faktor lingkungan sekolah yang tidak menyenangkan serta proses belajar mengajar yang monoton dapat menjadi alasan. Solusi yang dapat diterapkan salah satunya adalah dengan menerapkan model pembelajaran yang tepat pada proses belajar mengajar yang dapat menjadikan siswa berperan aktif. Model pembelajaran yang dapat dipilih adalah model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw yang divariasikan dengan lembar kerja siswa word square. Selain model pembelajaran guru juga dapat memberikan evaluasi yang beragam untuk membuat siswa senang dalam mengerjakan soal yang diberikan. Bentuk evaluasi yang dapat digunakan adalah lembar kerja siswa word square. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui rerata hasil belajar siswa dengan penerapan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw yang divariasikan dengan lembar kerja siswa word square. Metode penelitian yang digunakan adalah metode Quasi Eksperimen dengan desain penelitian nonequivalent control group. Populasi pada penelitian ini adalah siswa kelas X SMA Negeri 1 Cikarang Pusat  dan sampel yang diambil dua kelas yaitu kelas X-5 sebagai kelas eksperimen dan kelas X-6 sebagai kelas kontrol. Kelas kontrol mendapatkan pengajaran dengan menggunakan model pembelajaran konvensional sedangkan kelas eksperimen menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw yang divariasikan dengan lembar kerja siswa word square. Hasil penelitian menunjukan bahwa rata-rata nilai hasil belajar posttes kelas eksperimen 70,82 sedangkan kelas kontrol 63,23. Kemudian dilakukan uji hipotesis menggunakan uji t yang menghasilkan bahwa hasil belajar siswa dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw yang divariasikan dengan lembar kerja siswa word square lebih baik dibandingkan dengan model pembelajaran konvensional. Sedangkan peningkatan rerata hasil belajar dapat dilihat dari hasil uji gain ternormalisasi. Peningkatan rerata hasil belajar kelas ekperimen adalah 31% sedangkan kelas kontrol 22%. Dapat diambil kesimpulan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw yang divariasikan dengan lembar kerja word square dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Kata Kunci  : hasil belajar, model pembelajaran tipe  jigsaw word square
THE PROMISE AND CAVEATS OF IMPLEMENTING DISCOVERY-INQUIRY Nurdin, Enjang Ali
Jurnal Pengajaran MIPA Vol 23, No 1 (2018): JPMIPA: Volume 23, Issue 1, 2018
Publisher : Faculty of Mathematics and Science Education, Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18269/jpmipa.v23i1.13909

Abstract

Discovery learning is arguably the most debated learning approach because even after more than 58 years since Brunner suggested it in 1961, it continued to be a center of heated debate. The main concern for numerous educational experts was the degree of teacher involvement in discovery learning. One of the discovery learning variants which addressed this issue is discovery-inquiry learning, a learning model currently endorsed by the Indonesian Government to be implemented in the classroom. This study explored the potency and caveats of discovery-inquiry learning model and discussed improvement suggestions when implementing the model.
KAJIAN IMPLEMENTASI E-LEARNING BERDASARKAN TINGKAT KESIAPAN PESERTA E-LEARNING Hasanah, Siti; Nurdin, Enjang Ali; Herbert, Herbert
Prosiding KOMMIT 2014
Publisher : Prosiding KOMMIT

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Implementasi sistem e-learning banyak dilakukan di beberapa institusi termasukFPMIPA UPI. Evaluasi dan pengukuran kesiapan peserta e-learning pun mulaibanyak dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk mengkombinasikan empatkategori kesiapan peserta e-learning yang diadopsi dari penelitian-penelitiansebelumnya sebagai upaya menemukan model pengukuran yang ideal. Keempatkategori kesiapan merupakan kombinasi dari akses teknologi, keahlian internetdan komputer, motivasi serta gaya belajar yang kemudian dibuat ke dalamsebuah model struktural beserta 17 indikator penyusunnya. Pengumpulan datadilakukan dengan menggunakan kuesioner online yang dibangun berdampingandengan model. Selanjutnya model dikonfirmasi menggunakan teknik analisismodel persamaan struktural dengan jumlah responden 223 orang yang terdiridari mahasiswa tingkat tiga dan empat. Dari hasil analisis berbantuan perangkatlunak analisis SEM didapati bahwa model berhasil divalidasi dan keempatkategori terbukti memiliki hubungan. Dengan skala pengukuran Aydin dan Tasci(2005) didapati derajat kesiapan peserta e-learning berada pada tingkat ‘belumsiap namun hanya memerlukan sedikit persiapan untuk e-learning.