Nurdin Nurdin
Pendidikan Islam Anak Usia Dini, Institut Agama Islam Negeri Kendari

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Membentuk Karakter melalui Kegiatan Ekstrakurikuler Pramuka pada Anak Usia 6-8 Tahun Nurdin Nurdin; Jahada Jahada; Laode Anhusadar
Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 6, No 2 (2022)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/obsesi.v6i2.1603

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi kegiatan ekstrakurikuler pramuka dalam membentuk karakter peserta didik. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, data dikumpulkan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Data kemudian dianalisis dengan tahapan reduksi data, penyajian data, verifikasi dan kesimpulan. Penelitian ini dilakukan selama 6 bulan mulai bulan April-September 2019 dengan informan guru dan peserta didik. Lokasi penelitian ini adalah SDN 1 Talaga dan SDN 2 Talaga. Hasil penelitian menunjukan bahwa perencanaan kegiatan ekstrakurikuler pramuka dalam membentuk karakter peserta didik memuat pengetahuan dan keterampilan kepramukaan dengan perencanaan jangka panjang dan jangka pendek. Kemudian pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler pramuka dalam membentuk karakter peserta didik terbagi atas pengetahuan dan ketereampilan atau tehnik kepramukaan. Selanjutnya evaluasi kegiatan ekstrakurikuler pramuka dalam membentuk karakter peserta didik terbagi atas evaluasi bagi peserta didik dan evaluasi bagi pembinanya dalam hal ini guru-guru
Efektivitas Pembelajaran Online Pendidik PAUD di Tengah Pandemi Covid 19 Nurdin Nurdin; Laode Anhusadar
Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/obsesi.v5i1.699

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui efektifitas pembelajaran online yang dilakukan oleh pendidik PAUD di tengan pandemi covid 19 di Kota Kendari. Penelitian ini dilakukan dengan metode penelitian survey deskriptif. Sampel pada penelitian ini adalah pendidik PAUD se Kota Kendari. Responden pada penelitian ini sebanyak 95 responden dan dilakukan mulai bulau Maret-Juni tahun 2020. Peneliti menggunakan teknik pengumpulan data berupa wawancara dan angket. Efektivitas pembelajaran online pada Lembaga PAUD di tengah pandemi covid 19 belum berjalan efektif. Dari hasil temuan penelitian bahwa masih ada pendidik PAUD yang tidak menjalankan pembelajaran di tengah pandemi covid 19. Masih banyak pendidik PAUD yang belum mahir menggunakan aplikasi pembelajaran online. Metode pembelajaran yang digunakan masih dominan pemberian tugas kepada peserta didik. Banyak pendidik PAUD yang tidak setuju dengan pembelajaran online karena tidak efektif dan tidak semua orang tua yang memiliki leptop atau HP untuk pembelajaran online.
Evaluasi Pelaksanaan Standar Proses di Satuan Pendidikan Anak Usia Dini Nurdin Nurdin; La Ode Anhusadar
Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 4, No 2 (2020)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/obsesi.v4i2.485

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui proses perancanaan pembelajaran, pelaksanaan pembelajaran dan penilaian pembelajaran. Metode penelitian ini adalah metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode evaluasi model CIPP dengan pendekatan kualitatif. Lokasi penelitian ini adalah Kelompok Bermain Nurain di Mola Selatan Kecamatan Wangi-wangi Selatan Kabupaten Wakatobi Subyek dalam penelitian ini adalah pelaksanaan proses standar PAUD di Kelompok Bermain Nurain. Faktor yang diteliti adalah Kepala Sekolah dan guru. Teknik Pengumpulan data adalah teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini adalah perencanaan dan penyusunan program semester dan kegiatan harian masih dilakukan oleh para guru dengan menyontek buku yang dibeli. Kelompok Bermain Nurain baru sebatas membuat rencana kegiatan harian sesuai dengan buku tanpa melakukan modifikasi. Hal ini tentu saja menimbulkan pertanyaan mengapa kebiasaan ini terus dipertahankan padahal sekolah-sekolah seharusnya mampu membuat perencanaan pembelajarannya sendiri. Dengan demikian, pada aspek proses sekolah ini belum sesuai dengan standar PAUD. Kegiatan pelaksanaan pembelajaran meliputi pembukaan, inti dan penutup sebagaimana tertuang dalam standar PAUD. Namum kegiatan masih dominan terjadi di dalam kelas dengan suasana teacher center yang menekankan pembelajaran pada kognisi anak. Dari sisi metode pembelajaran, maka belum sesuai dengan standar PAUD. Yang dapat dikatakan menyangkut penilaian adalah pertama Kelompok Bermain Nurain ini melakukan penilaian melalui pengamatan dan unjuk kerja. Namun, penilaian tersebut tidak dicatat secara individu melalui narasi melainkan berkelompok dengan memakai simbol angka.