Claim Missing Document
Check
Articles

Found 14 Documents
Search

HUBUNGAN KEBERSYUKURAN DENGAN PERILAKU PROSOSIAL PADA MAHASISWA Husna, Wildatul; Fahmi, Reza; Kurniawan, Rizal
Al-Qalb : Jurnal Psikologi Islam Vol 10, No 2 (2019)
Publisher : Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15548/alqalb.v10i2.960

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi dengan hasil data awal yang peneliti temukan di lapangan bahwa masih banyak mahasiswa yangmemiliki perilaku prososial rendah. Mereka tidak mau terlibat dengan masalah orang lain, tidak mau menolong, serta memiliki egosentrisme yang tinggi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kategori kebersyukuran, kategori perilaku prososial, dan hubungan kebersyukuran dengan perilaku prsososial mahasiswa prodi Ilmu Perpustakaan UIN Imam Bonjol Padang. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kuantitatif dengan teknik korelasi. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah kebersyukuran dan variabel terikat adalah perilaku prososial. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa prodi Ilmu Perpustakaan UIN Imam Bonjol Padang berjumlah 358 Mahasiswa dengan sampel penelitian berjumlah 189 mahasiswa. Penarikan sampel penelitian dengan menggunakan proportionate stratified random. Teknik  pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah skala psikologi, yang berpedoman pada skala model Likert yang dimodifikasi. Penelitian ini menggunakan dua skala sebagai alat ukur yaitu skala kebersyukuran dan skala perilaku prososial. Hasil korelasi menunjukkan adanya hubungan positif antara kebersyukuran dengan perilaku prososial Nilai koefisien korelasi sebesar 0,486 yang berarah positif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 56,6% mahasiswa memiliki kebersyukuran yang tinggi dan sebanyak 52,4% mahasiswa menunjukkan perilaku prososial yang tinggi.
EKSPLORASI DIMENSI PSYCHOLOGICAL WELL-BEING MAHASISWA PSIKOLOGI ISLAM Kurniawan, Rizal
Al-Qalb : Jurnal Psikologi Islam Vol 6, No 2 (2015)
Publisher : Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15548/alqalb.v6i2.816

Abstract

Jurusan Psikologi Islam (PI) merupakan jurusan yang mengalami banyak tantangan. Hal tersebut akan berdampak pada kesejahteraan mahasiswa. Penelitian ini dilakukan untuk mengekplorasi bagaimana psychological well-being (PWB)  atau kesejahteraan psikologis mahasiswa PI. Teori yang digunakan adalah dari Ryff (1987)  yang menyatakan PWB terdiri dari enam dimensi. Situasi dirancang berdasarkan teori untuk melihat tingkat PWB mahasiswa untuk setiap dimensinya. Skala berbentuk semantik difrerensial digunakan untuk melihat tingkat kesulitan mahasiswa dalam merespon situasi tersebut. Sebanyak 193 orang mahasiswa PI ikut serta dalam penelitian ini dengan rata-rata umur 19 tahun. Sebagian besar mahasiswa PI dapat dengan mudah menghadapi situasi dari ke enam dimensi PWB. Dimensi yang paling sulit dihadapi oleh mahasiswa PI adalah tujuan hidup tertuma mahasiswa yang berada pada semester tiga dan lima. Mahasiswa PI mudah mencari kelebihan yang mereka miliki, namun kesulitan untuk mengembangkan potensi yang mereka miliki. Mahasiswa semester awal mengalami kesulitan dalam beradaptasi pada lingkungan tempat tinggal sendangkan semester tiga dan lima mengalami kesulitan dalam adaptasi lingkungan kampus. Mahasiswa PI juga merasa mudah untuk bercerita dengan teman namun mereka sulit untuk mempercayai teman mereka.
HARMONISASI MASYARAKAT MENTAWAI Kurniawan, Rizal
Al-Qalb : Jurnal Psikologi Islam Vol 9, No 2 (2018)
Publisher : Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15548/alqalb.v9i2.859

Abstract

Mentawai merupakan salah satu suku yang masih primitif yang masih menyimpan sisa-sisa kehidupan pemburu dan pengumpul. Mereka masih hidup terpisah hidup berkelompok, masih menjalankan agama kepercayaan mereka, memiliki tato sebagai penanda identitas kelompok. Situasi-situasi tersebut menyimpan potensi untuk terjadinya konflik antar kelompok. Namun beberapa dinamikan kehidupan masyarakat mentawai dan nilai budaya yang diwariskan oleh nenek moyang mereka mampu meredam konflik tersebut. Tulisan ini bertujuan untuk mengambarkan beberapa nilai budaya dan dinamika kehidupan masyarakat Mentawai yang dapat meredakan konflik antar kelompok. Studi pustaka digunakan pada penelitian ini. Hasilnya yang didapatkan bahwa nilai gotong royong yang masih diterapkan dalam membangung tempat tinggal, tersedianya transportasi air yang memudahkan mereka untuk melakukan kontak sosial dan perkawinan antar kelompok yang dipraktekkan dan menghukum berat mereka yang membunuh dapat meminimalisir untuk terjadinya konflik.
APAKAH MAHASISWA PSIKOLOGI ISLAM BAHAGIA? GAMBARAN PSYCHOLOGICAL WELL-BEING DENGAN PENDEKATAN PEMODELAN RASCH Kurniawan, Rizal
Al-Qalb : Jurnal Psikologi Islam Vol 7, No 1 (2016)
Publisher : Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15548/alqalb.v7i1.839

Abstract

Psikologi Islam (PI) merupakan salah satu jurusan yang masih baru di indonesia. Banyak tantangan yang dihadapi sejak berdiri. Tantangan tersebut dapat menjadi stressor bagi mahasiswa yang dapat berdampak pada kebahagiaan mereka. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengeksplorasi bagaimana kebahagiaan mahasiswa PI dengan menggunakan pemodelan Rasch. Teori psychological well-being (PWB) dari teori Ryff (1989) yang terdiri dari 6 dimensi digunakan untuk melihat kebahagiaan mahasiswa pada penelitian ini. Dari ke enam dimensi tersebut dirancang kondisi-kondisi tertentu yang harus direspon oleh mahasiswa dari tingkat mudah sampai sulit dengan respon semantic differensial. Sebanyak 193 responden dengan umur 19 tahun dengan range 17 sampai 23 tahun ikut terlibat dalam penelitian ini. Hasilnya estimasi Rasch menunjukkan sebagian besar mahasiswa Psikologi Islam memiliki kebahagiaan yang tinggi. Hal ini dibuktikan dengan tingginya nilai logit responden dibandingkan logit aitem untuk semua dimensi PWB. Dimensi PWB yang sulit dihadapi oleh mahasiswa PI adalah penerimaan diri terutama menerima pengalaman buruk dari masa lalu. Dimensi yang paling mudah dihadapi oleh mahasiswa PI adalah relasi yang positif terutama menikmati bercerita dengan teman. Tidak ada perbedaan ke enam dimensi PWB berdasarkan jenis kelamin. Mahasiswa yang ikut organisasi memiliki penerimaan diri, perkembangan pribadi dan tujuan hidup lebih baik dibandingkan mereka yang tidak ikut organisai. Mahasiswa semester 5 memiliki perkembangan pribadi, penguasaan lingkungan dan autonomi yang baik.
Peran Servant Leadership Pelatih terhadap Kecemasan Bertanding Atlit Student Akbar, Amin; Kurniawan, Rizal
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 5 No. 2 (2021): 2021
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (252.85 KB)

Abstract

Kecemasan merupakan salah satu faktor penting dalam sebuah kompetisi. Ketika seorang atlet merasa gugup, itu akan menghalangi kinerja terbaiknya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kepemimpinan yang melayani dengan kecemasan dalam bertanding pada atlet yang masih duduk di bangku sekolah. Lima puluh sembilan responden yang terlibat dalam penelitian ini terdiri dari 81% laki-laki dan 78% siswa SMA. Para atletnya berasal dari berbagai cabang olahraga namun kebanyakan dari sepak bola. Data dikumpulkan dengan menggunakan kuisioner kepemimpinan pelayan dengan reliabilitas 0,89 dan kecemasan bersaing dengan reliabilitas 0,91. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak ada hubungan antara kepemimpinan yang melayani dengan kecemasan bersaing pada siswa.
Internet-related Behavior and Mind Wandering Rahayu Hardianti Utami; Rizal Kurniawan; Elrisfa Magistarina
Jurnal RAP (Riset Aktual Psikologi Universitas Negeri Padang) Vol 12, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/rapun.v12i1.112854

Abstract

Awareness of attention, especially mind-wandering, is more prominent nowadays because of the development of technology that empowers a person to do several jobs and focus on several things simultaneously. This study examines internet-related behavior, namely online fear of missing out and compulsive internet use on mind wandering on active internet users. This study involved 327 internet users aged 17-40 years selected by convenience sampling. This research confirms that fear of missing out and compulsive internet use positively correlate with mind wandering. Furthermore, mind wandering and fear of missing are contrarily related with age.This study explicates that the contribution of internet-related behavior is significant to the incidence of mind wandering, which proves the influence of internet use on inattention, especially in young internet active users. Therefore, the younger generation must be cognizant of and monitor the use and impact of internet use, especially concerning the necessity to maintain focus when handling task demands. This study proposes addressing the adverse consequence of FOMO, compulsive internet use, and mind-wandering on productivity and wellbeing further, notably for the young age.
Validation of Online Fear of Missing Out (ON-FoMO) Scale in Indonesian Version Rizal Kurniawan; Rahayu Hardianti Utami
Jurnal Neo Konseling Vol 4, No 3 (2022): Jurnal Neo Konseling
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/00651kons2022

Abstract

The main objective of this study was to examine the psychometric properties of the online fear of missing out (ON-FoMO) scale in the Indonesian version. This research consists of two stages. In the first stage, this study also examines the dimensional structure of the ON-FoMO scale. A total of 327 respondents were involved in this process. The analysis used is exploratory factor analysis (EFA). In the second stage, this study was conducted to test the validity of the ON-FoMO scale. This test was carried out by calculating the correlation of the ON-FoMO scale with the fear of missing out (FoMO) scale and the big five inventory personality. This process involved as many as 245 respondents. This study indicates that the scale dimensions formed from the EFA testing process are the same as the dimensions of the original scale, namely four dimensions: anxiety, need to belong, addiction, and need for popularity. The anxiety dimension has contributed to the most significant variance value, 17.85%. The correlation of the four dimensions of ON-FoMO ranged from  r = .41 to r = .21. The results of the convergent validity test showed that the ON-FoMO scale was significantly correlated with the FoMO scale, neuroticism personality type, and openness personality type. Overall, the ON-FoMO scale has good validity. The correlation between ON-FoMO and the openess personality types is further discussed.
Why Do We Use Instagram? Motives of Active and Passive Instagram Users Agitia Kurniati Asrila; Rizal Kurniawan
Jurnal Neo Konseling Vol 5, No 2 (2023): Jurnal Neo Konseling
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/00721kons2023

Abstract

The popularity of social media has not faded yet. One of the latest popular social media is instagram. Based on the differences in features and patterns of interaction, this research is conducted to find out motives of instagram users. This research uses a qualitative approach, therefore the researcher is the main instrument. Using an open-ended questionnaire, this study was conducted on 136 early adults who are instagram users. After conducting a thematic analysis, the results of the study stated that there are several motives underlie individuals using instagram. Furthermore, active and passive users known as the type of the instagram users. The conclusion from this study is both users perform repetitive behaviors when using instagram, with different motives and patterns.
Kepercayaan diri atlet pusat pendidikan dan latihan olahraga pelajar Sumatera Barat Amin Akbar; Irfan Oktavianus; Alex Aldha Yudi; Firunika Intan Cahyani; Rizal Kurniawan
Jurnal Patriot Vol 5 No 3 (2023): Jurnal Patriot
Publisher : Jurusan Kepelatihan, Fakultas Ilmu Keolahragaan, Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/patriot.v5i3.965

Abstract

Masalah: Atlet yang berada dalam pusat pendidikan dan latihan olahraga pelajar (PPLP) Sumatera Barat sering dihadapkan dengan situasi yang menimbulkan tekanan maupun kecemasan, sehingga dapat mempengaruhi kepercayaan diri seorang atlet. Gangguan internal maupun eksternal yang dialami atlet tersebut dapat menyebabkan menurunnya kepercayaan diri seorang atlet yang berujung pada ketidakmampuan atlet menampilkan performa mereka dan yang akan bermuara pada prestasi atlet. Hal tersebut penting untuk diteliti karena seorang atlet yang memiliki kepercayaan diri yang tinggi mampu mengontrol pikiran negatif yang dapat menganggu performa atlet selama bertanding. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kepercayaan diri atlet PPLP Sumbar sehingga menjadi landasan awal untuk tindakan selanjutnya Metode: Desain penelitian menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner yang telah melalui proses validitas dan reliabelitas. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini merupakan siswa kelas XII PPLP Sumbar yang berjumlah 30 orang. Hasil: Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa 10 orang atlet memiliki tingkat percaya diri tinggi dengan persentase (33,33 %), 12 orang atlet yang terdiri dari atlet memiliki tingkat percaya diri sedang dengan persentase (40%), dan 8 orang lainnya memiliki tingkat percaya diri yang rendah dengan persentase (26,66%). Adapun rata-rata tingkat percaya diri atlet PPLP Sumbar masuk dalam kategori sedang dengan persentase 70,34%. Kesimpulan: Kesimpulan peneltian ini menunjukkan bahwa tingkat kepercayaan diri atlet PPLP Sumbar dalam kategori sedang, melalui hasil penelitian ini diharapkan menjadi bahan evaluasi untuk mengetahui mental atlet khususnya masalah kepercayaan diri atlet karena akan berujung pada performa atlet.
PENGARUH PERSEPSI PADA BRAND AMBASSADOR TERHADAP PENGAMBILAN KEPUTUSAN MEMBELI PRODUK MAKEUP DI KOTA PADANG Witri Syafrida Femelia; Rizal Kurniawan
CAUSALITA : Jurnal Psikologi Vol 1 No 2 (2023): CAUSALITA: Journal of Psychology
Publisher : Causalita

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62260/causalita.v1i2.51

Abstract

Pada penelitian ini memiliki tujuan untuk melihat pengaruh dari persepsi pada brand ambassador terhadap pengambilan keputusan membeli produk makeup di Kota Padang. Desain penelitian yang digunakan metode kuantitatif. Populasi yang digunakan merupakan pembeli produk makeup di Kota Padang. Jumlah sampel pada penelitian yaitu 287 sampel di Kota Padang. Instrument dalam penelitian ini menggunaka skala persepsi berdasarkan teori Walgito (2010) yang dimodifikasi dari Ramadhani (2020) dan skala pengambilan keputusan berdasarkan teori Mincemoyer & Perkins (2003) yang dimodifikasi dari Eliza (2020). Pada penelitian ini memakai teknik analisis regresi linear sederhana dalam pengolahan data dengan hasil nilai koefesien korelasi sebesar 0.548 dan nilai P sebesar 0.000 (P < 0.000) serta nilai R-Square sebesar 0.300 (30%) sehingga dapat diartikan bahwa persepsi pada brand ambassador berpengaruh terhadap pengambilan keputusan membeli produk makeup di Kota Padang.