Wiwien Sugih Utami
Program Studi Pendidikan Dokter, Fakultas Kedokteran, Universitas Jember

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Penerimaan Aplikasi E-Promkes di Kabupaten Probolinggo Dwinda Prriantono; Yuliana Mahdiyah Daat Arina; Aris Prasetyo; Wiwien Sugih Utami; Ika Barokah Suryaningsih
Jurnal Manajemen Kesehatan Yayasan RS.Dr. Soetomo Vol 9, No 2 (2023): JMK Yayasan RS.Dr.Soetomo, Oktober 2023
Publisher : STIKES Yayasan RS.Dr.Soetomo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29241/jmk.v9i2.1497

Abstract

Penggunaan teknologi informasi ini berhubungan erat dengan upaya untuk meningkatkan percepatan arus informasi dengan sarana perangkat elektronik untuk mampu menunjang pelayanan dan pengelolaan di dalam suatu sistem kesehatan. Penggunaan aplikasi e-promkes sebagai platform pelaporan kegiatan promosi kesehatan sangat penting sebagai dasar sebuah penentuan kebijakan. Tujuan penelitian ini adalah menilai seberapa besar penerimaan sistem informasi e-promkes dan pengaruh antar variabel TAM dalam penggunaan e-promkes. Penelitian ini menggunakan pendekatan cross sectional. Sampel pada penelitian ini adalah petugas kesehatan yang pernah mengoperasikan e-promkes di tiap kecamatan dengan jumlah 33 responden. Untuk melihat pengaruh antar variabel, analisis jalur dilakukan menggunakan SmartPLS 4.0. Berdasarkan analisis jalur didapatkan empat variabel yang signifikan antara lain PEOU (Perceived Ease of Use) terhadap PU (Perceived Usefulness) (p=0.000), PU (Perceived Usefulness) terhadap ATU (Attitude toward using) (p=0.000), PU (Perceived Usefulness) terhadap AU (Actual Use) (p=0.028), dan BI (Behavioral intention to use) terhadap AU (Actual Use) (p=0.049). Variabel PEOU yang dimediasi PU, ATU, BI secara simultan berpengaruh secara signifikan terhapap AU (p=0.001). Persepsi kemudahan (PEOU) memberikan dampak penggunaan e-promkes oleh petugas karena mampu membantu dalam penyelesaian tugas, meningkatkan kinerja, meningkatkan produktivitas dan efektivitas.