Jurnal JKFT
Vol 2, No 2 (2017): Jurnal JKFT

HUBUNGAN ANTARA KOMPLIKASI KEHAMILAN DAN RIWAYAT PERSALINAN DENGAN TINDAKAN SECTIO CAESAREA

Marthia Ikhlasia (Unknown)
Siti Riska (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2018

Abstract

ABSTRAK Sectio Caesarea adalah suatu persalinan buatan, dimana janin dilahirkan melalui suatu insisi pada dinding rahim dengan syarat rahim dalam keadaan utuh serta berat janin diatas 500 gram. Sectio caesarea umumnya dilakukan ketika proses persalinan normal melalui vagina tidak memungkinkan atau karena adanya indikasi medis maupun nonmedis. Tujuan dari penelitian ini adalah diperolehnya informasi tentang hubungan antara komplikasi kehamilan dan riwayat persalinan dengan kejadian Sectio caesarea di Rumah Sakit Fatimah Serang Tahun 2017. Penelitian ini menggunakan metode Deskriptif Analitik dengan pendekatanCross Sectional. Adapun populasi pada penelitian ini adalah seluruh ibu bersalin di Rumah Sakit Fatimah Serang yang berjumlah 408 dengan kejadian Sectio caesarea sejumlah 219 kasus. Metode pengumpulan data dilakukan dengan cara melihat buku register pasien (Dokumen) periode bulan Januari sampai dengan bulan Maret 2017. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat (52,2%) ibu bersalin memiliki komplikasi kehamilan, (54,2%) ibu bersalin dengan riwayat persalinan sectio caesarea. Adapun dari hasil penelitian uji statistik chi-square pada α < 0,05 seluruh variabel mempunyai faktor yang mempengaruhi hubungan yang bermakna dengan kejadian Sectio caesarea berdasarkan komplikasi kehamilan (P=0,000), riwayat persalinan (P=0,000). Diharapkan pihak instansi pelayanan kesehatan perlu mempertahankan pelayanan yang sudah berjalan dengan baik dan diperlukan evaluasi kembali agar tindakan Sectio caesarea dilakukan terhadap ibu dengan kasus yang sesuai untuk kebutuhan medisnya.Daftar bacaan : 2011-2015 Kata kunci : Komplikasi Kehamilan,Riwayat persalinan

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

jkft

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Naskah yang diterima dalam Jurnal kami harus ditulis dalam Bahasa Inggris atau Bahasa Indonesia. Artikel yang diterbitkan di Jurnal JKFT adalah artikel berdasarkan hasil penelitian (prioritas), dan artikel ulasan ilmiah tentang jurnal JKFT sebagai wadah untuk dosen dalam publikasi dalam ...