cover
Contact Name
muhdar
Contact Email
jilkominfo.aikom@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
jilkominfo.aikom@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota ternate,
Maluku utara
INDONESIA
Jurnal Ilmiah ILKOMINFO - Ilmu Komputer & Informatika
ISSN : 26214962     EISSN : 26214970     DOI : -
Core Subject : Science,
Jurnal Ilmiah ILKOMINFO - Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer dan Informatika merupakan wadah untuk para guru, akademisi dan praktisi dalam menyebarluaskan artikel ilmiah pada bidang ilmu komputer dan informatika agar bermanfaat bagi masyarakat. Artikel ilmiah ini diterbitkan 2 kali dalam setahun pada bulan Januari dan Juli.
Arjuna Subject : -
Articles 83 Documents
Sistem Rekomendasi Minat Anak Menggunakan Alat Tes Rothwell Miller Interest Blank Berbasis Web M. Tsana'uddin Farid
Jurnal Ilmiah ILKOMINFO - Ilmu Komputer & Informatika Vol 4, No 1 (2021): Januari
Publisher : Akademi Ilmu Komputer Ternate

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47324/ilkominfo.v4i1.116

Abstract

Abstrak: Indonesia Career Center Network menemukan fakta bahwa 87% mahasiswa Indonesia merasa salah jurusan. Salah jurusan merupakan salah satu faktor dalam penurunan performa belajar dan tidak sedikit pelajar yang akhirnya memutuskan untuk tidak melanjutkan studi. Kejadian ini dapat dicegah dengan mendeteksi minat anak sejak dini agar orang tua dan guru dapat mengarahkan mereka kepada kebutuhan potensi dan pendidikan mereka. Salah satu cara mendeteksi minat anak adalah berkonsultasi langsung kepada psikolog pendidikan. Minat anak dideteksi oleh psikolog melalui alat tes yang dilakukan secara manual. Kendala dari proses ini adalah waktu yang dibutuhkan tidak singkat karena memerlukan ketelitian dalam menghitung, memeriksa hasil dan memberikan rekomendasi. Kesalahan proses analisis kalkulasi dari alat tes kapanpun dapat terjadi yang berakibat kesalahan dalam mendeteksi minat seseorang. Penelitian ini membahas pengembangan sistem rekomendasi berbasis web yang bertujuan membantu pakar agar analisis minat anak menjadi lebih cepat, fleksibel dan tercegah dari kesalahan. Metode Waterfall digunakan untuk mengembangkan sistem dan alat tes Rothwell-Miller Interest Blank digunakan untuk perhitungan dalam mendeteksi minat anak. Sistem ini diujikan dengan 20 sampel dan semua hasil deteksi keluaran dari sistem sesuai dengan hasil deteksi dari pakar. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem ini memberikan akurasi yang sangat baik sehinga dapat membantu pakar dalam mendeteksi minat anak.Kata kunci: Sistem Rekomendasi, Web, Waterfall, Minat, Rothwell-Miller Interest BlankAbstract: The Indonesia Career Center Network found that 87% of Indonesian students felt they were on the wrong education path. This situation is one of the factors in decreasing learning performance. These incidents can be prevented by early detection of children's interests. Children's interests could be detected by doing a consultation with an educational psychologist. A psychologist detects children's interest through manual tests. The problem with this process takes a long time because it requires accuracy in calculating, checking results, and providing recommendations. Errors in the calculation analysis process from the test tool can occur at any time, which results in errors in detecting someone's interest. This study discusses developing a web-based system that aims to assist experts in analyzing children's interests to be faster, more flexible, and error-prevented. The Waterfall method is used to develop a system, and the Rothwell-Miller Interest Blank method is used for calculations in detecting children's interests. This system was tested with 20 samples, and all the output detection results from the system were in accordance with the detection results from experts. The test results indicate that this system provides excellent accuracy to assist experts in detecting children's interests.Keywords: Recommender System, Web, Waterfall, Interest, Rothwell-Miller Interest Blank
Perancangan Sistem Informasi Menejemen Sarana Dan Prasarana Menggunakan Framework Codeigniter Pada Akademi Ilmu Komputer Ternate Ratna Jafar; Muksin Hi Abdullah; Mudar Safi
Jurnal Ilmiah ILKOMINFO - Ilmu Komputer & Informatika Vol 3, No 2 (2020): Juli
Publisher : Akademi Ilmu Komputer Ternate

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47324/ilkominfo.v3i2.103

Abstract

Abstrak: Pengelolaan sarana dan prasarana sangat penting karena dengan adanya pengelolaan sarana prasarana yang ada di lembaga pendidikan akan terpelihara dan jelas kegunaannya. Dalam pengelolaannya suatu instansi harus dapat bertanggung jawab terhadap sarana prasarana sehingga diharapkan akan berdampak positif terhadap seluruh keberlangsungan mahasiswa dalam proses belajar mengajar dan agar tujuan pendidikan dapat tercapai secara efektif dan efisien, maka para penyelenggara pendidikan perlu berusaha untuk terus-menerus meningkatkan kualitas pendidikan sesuai dengan tuntutan zaman. Banyaknya fasilitas dan keperluan dimana satu sama lain saling berkaitan dan harus terorganisir dengan baik maka informasi tentang administrasi sebenarnya dapat diposting dalam sebuah media sehingga dapat diakses oleh semua orang/mahasiswa ataupun satker lain melalui internet, sehingga memberikan ide bagi penulis untuk membuat suatu website dengan menggunakan pemrograman PHP dan MySQL sebagai basis datanya dilengkapi dengan Framework Codeigniter dengan tujuan dapat memberikan kemudahan pihak manajemen  AIKOM Ternate dalam mengelola sarana dan prasarana, sehingga mempermudah proses pelaporan nantinyaKata Kunci: Framework Codeigniter, PHPMyAdmin, MySQL, Xampp, AIKOM TernateAbstract: Management of facilities and infrastructure is critical because there are infrastructure management facilities available in educational institutions that will be maintained and their use bright. In its management there must be accountability for infrastructure so that it must have a positive impact on the sustainability of students in the teaching and learning process and so that educational goals can be effectively and efficiently improved, organizers need the education needed to continuously improve the quality of education by the rescue of the times. There are so many facilities and needs where each other is interrelated and must be well organized, information about administration can be posted on media that can be accessed by all people/students or other work units through the internet, thus providing ideas for writers to create a site web using PHP and MySQL programming as a database equipped with a Codeigniter Framework to provide the ease of management of AIKOM Ternate in managing facilities and infrastructure, thereby facilitating the resulting reporting processKeywords: Codeigniter Framework, PHPMyAdmin, MySQL, Xampp, AIKOM Ternate
Sistem Pendukung Keputusan Pembelian Mobil Baru Dengan Menggunakan Metode Multi Attribute Utility Theory (Maut) Dhea Safitri; Hairil Kurniadi Siradjudin; Rosihan .
Jurnal Ilmiah ILKOMINFO - Ilmu Komputer & Informatika Vol 4, No 2 (2021): Juli
Publisher : Akademi Ilmu Komputer Ternate

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47324/ilkominfo.v4i2.127

Abstract

Abstrak: Mobil adalah salah satu alat transportasi darat yang penting pada saat sekarang ini. Memiliki mobil bagi sebagian besar kalangan masyarakat pada saat ini bagaikan suatu hal yang pokok dimana dapat membantu mereka dalam beraktivitas khususnya dalam bekerja.Sistem Pendukung Keputusan membantu mengambil keputusan memanfaatkan data dan model keputusan untuk menyelesaikan masalah-masalah yang tidak terstruktur dan semi terstruktur. SPK dirancang untuk menunjang keseluruhan tahapan pembuatan keputusan, yang dimulai dari tahapan identifikasi masalah. Penelitian ini bertujuan untuk membangun sebuah sistem pendukung keputusan dengan menggunkan metode Multi Attribute Utility Theory (Maut), dan dapat memberi manfaat bagi calon pembeli mobil baru. Metode Maut merupakan suatu skema yang evaluasi akhir, v (x) dari suatu objek x didefinisikan sebagai bobot yang dijumlahkan dengan suatu nilai yang relevan terhadap nilai dimensinya. Kelebihan dari metode ini adalah dapat mengetahui dengan cepat tentang status akhir atau hasil. Penerapan metode ini mampu memberikan hasil rekomendasi sesuai dengan kriteria yang diinginkan.Kata Kunci: Mobil, Sistem Pendukung Keputusan, Multi Attribute Utility Theory (Maut).Abstract: Cars are one of the essential means of land transportation today. Having a car for most of the community is like a thing that can help them in their activities, especially at work. Decision Support Systems help make decisions using data and decision models to solve unstructured and semi-structured problems. DSS is designed to support all stages of decision-making, starting from the problem identification stage. This study aims to build a decision support system using the Multi-Attribute Utility Theory (Death) method to benefit prospective new car buyers. The Death Method is a scheme in which the final evaluation, v (x) of an object x, is defined as the weight added to a value relevant to its dimension value. The advantage of this method is that it can quickly find out about the final status or result. Moreover, the application of this method can provide recommendations according to the desired criteria.Keywords: Cars, Decision Support Systems, Multi-Attribute Utility Theory (Death)
Implementasi Metode Fuzzy Tsukamoto Dalam Memprediksi Jumlah Produksi TMG eki juliana; Ragil Kurniawan
Jurnal Ilmiah ILKOMINFO - Ilmu Komputer & Informatika Vol 4, No 1 (2021): Januari
Publisher : Akademi Ilmu Komputer Ternate

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47324/ilkominfo.v4i1.107

Abstract

Abstrak: Usaha kuliner adalah salah satu usaha yang banyak digemari dan diminati oleh masyarakat. Sejak dulu hingga sekarang, usaha kuliner seperti jajanan khas daerah terus berkembang tiada habisnya. Salah satu jajanan khas daerah yang berasal dari kota Sampit yaitu Telur Mata Gajah. Di kota Sampit sendiri salah satu usaha kuliner yang Sering di cari warga dan cukup dikenal yaitu Telor Mata Gajah Amrozy yang berlokasi di Jalan Yos Sudarso atau Kompleks Pujasera di Kota Sampit, persis bersebelahan dengan Taman Kota Sampit. Menjadi tempat jajanan yang dikenal dan ramai dikunjungi membuat pemilik usaha kesulitan dalam menentukan jumlah produksi yang mesti disiapkan dalam memenuhi jumlah permintaan dalam penjualan nya. Penelitian ini bertujuan untuk menyelesaikan permasalahan di atas dengan menggunakan sebuah metode. metode yang digunakan oleh penulis pada penelitian ini adalah metode fuzzy Tsukamoto. Dari hasil penelitian yang dilakukan oleh penulis diperoleh hasil yakni 2162 TMG yang harus diproduksi. Sehingga hasil penelitian ini bisa menjadi pertimbangan untuk menentukan  jumlah rata rata dalam memproduksi TMGKata kunci: Produksi, Prediksi Produksi, Fuzzy Tuskamoto, Telur Mata GajahAbstract: The culinary business is one of the most popular companies and is in demand by the community. Since then until now, culinary companies such as local specialties have continued to grow endlessly. One of the typical regional snacks from the city of Sampit is Elephant Eye Eggs. In the town of Sampit itself, one of the culinary businesses that are often sought after by residents and are quite well known is Telor Mata Gajah Amrozy, which is located on Jalan Yos Sudarso or the Pujasera Complex in Sampit City, right next to Sampit City Park. Being a well-known and visited place for snacks makes it difficult for business owners to determine the production required to meet the demand for sales. This study aims to solve the above problems by using a method. The method used by the author in this study is the Tsukamoto fuzzy method. From the author's research results, it was found that 2162 TMG had to be produced. So that the results of this study can be a consideration to determine the average amount in creating TMGKeywords: Production, Production Prediction, Fuzzy Tsukamoto, Elephant Eye Eggs
Sistem Informasi Buku Tamu Menggunakan Qr code Berbasis Web Pada PT Petrokimia Gresik aldhiqo yusron mubarok; Umi Chotijah
Jurnal Ilmiah ILKOMINFO - Ilmu Komputer & Informatika Vol 4, No 1 (2021): Januari
Publisher : Akademi Ilmu Komputer Ternate

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47324/ilkominfo.v4i1.112

Abstract

Abstrak: Corona merupakan wabah yang sedang menyerang seluruh dunia pada tahun 2020. Banyaknya korban jiwa baik dalam ruanglingkup pekerjaan maupun masyarakat umum membuat virus ini sangat berbahaya. Petrokimia Merupakan salah satu industri pupuk terbesar di dunia, dengan jumlah karyawan yang mencapai 3000 karyawan. Dalam hal penanganan dari penyebaran virus tersebut peneliti membuat sebuah Sistem Informasi Buku Tamu Petrokimia Gresik Menggunakan Qr Code Berbasis Web yang dapat digunakan untuk menerima tamu yang akan berkunjung pada Petrokimia, agar karyawan Petrokimia lebih aman dalam menerima tamu tanpa melakukan kontak fisik dengan Tamu yang berkunjung. Sistem ini dibuat dengan menggunakan metode waterfall dan dibuat dengan bahasa pemerograman PHP dengan MySQL sebagai sistem basis data. Hasil user acceptance test menunjukkan bahwa semua fitur sistem bekerja dengan baik dan diterima oleh pengguna.Kata kunci: corona, buku tamu, Qr code, websiteAbstract: Corona is an epidemic that is currently attacking the entire world in 2020. A large number of casualties both in the scope of business and the general public makes this virus very dangerous. Petrokimia is one of the largest fertilizer industry in the world, with a total of 3000 employees. In terms of handling the spread of the virus, the authors created a system of web-based application guestbook using Qr code that can be used to record guests visiting Petrokimia, so that Petrokimia employees are safer in receiving guests without making physical contact with the guests. This system was built using the waterfall method made with  PHP language with MySQL as the system of the database. User acceptance test show that all the features on system works really well and it has been accepted by users.Keywords: corona, guest book, Qr code, website
Sistem Informasi Pengelolaan Data Mutasi Kendaraan Bermotor Pada Samsat Halmahera Selatan Berbasis Web Wirantika Idris; Junaidi Sabtu; M Kasyif G Umar
Jurnal Ilmiah ILKOMINFO - Ilmu Komputer & Informatika Vol 3, No 2 (2020): Juli
Publisher : Akademi Ilmu Komputer Ternate

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47324/ilkominfo.v3i2.104

Abstract

Abstrak: Pada Samsat Kab Halmahera Selatan juga dalam pengelolaan data mutasi kendaraan masi sangat sederhana dan masih manual dalam pengelolaan data mutasi keluar maupun mutasi masuk. Untuk dapat meningkatkan pengelolaan data mutasi. Maka harus merubah Sistem yang lama (manual) menjadi Sistem terkomputerisasi. Dimana komputer sebagai alat bantu dalam menyelesaikan tugas-tugas yang berkaitan dengan pengelolaan data mutasi, sehingga setiap pekerjaan dapat diselesaikan dengan efektif dan efesien. Sistem Informasi yang baik dan berkualitas merupakan hal utama yang sangat diperhatikan dan menjadi suatu tujuan untuk dicapai guna memberikan kepuasaan dan kemudahaan dalam memperoleh Informasi yang dibutuhkan bagi manusia untuk menunjang keputusan. Sistem Informasi dapat diterapkan pada instansi atau perusahaan untuk mengolah data dan menyajikan Informasi atau laporan-laporan sesuai dengan kebutuhan pengguna secara cepat, tepat dan akurat. Sistem Informasi data mutasi dirancang dengan pemrograman PHP dan MySQL sebagai basis datanya, tujuannya untuk mempermudah dalam proses pengelolaan data mutasi kendaraan bermotor dan dapat meningkatkan mutu pelayanan pada Samsat yang lebih efektif dan efesienKata Kunci: PHP, MySQL, Xampp, WebsiteAbstract: At the South Halmahera Samsat District, the management of data on mutation vehicles is still straightforward and still manual in managing both outgoing and incoming mutations. To be able to improve the management of mutation data. Then you have to change the old system (manual) into a computerized system. Where the computer as a tool in completing tasks related to the management of mutation data, so that each work can be completed effectively and efficiently. A good and quality information system is the main thing that is considered and becomes a goal to be achieved in order to provide satisfaction and ease in obtaining information needed for humans to support decisions. Information systems can be applied to agencies or companies to process data and present information or reports according to user needs quickly, accurately, and accurately. Mutation Data Information System is designed with PHP and MySQL programming as the databaseKeywords: PHP, MySQL, Xampp, Website
Sistem informasi Data Poin Pelanggaran Siswa Menggunakan Metode Prototyping Berbasis Web Pada SMA Negeri 10 Kota Rani Hormati; Sartina Yusuf; Muhdar Abdurahman
Jurnal Ilmiah ILKOMINFO - Ilmu Komputer & Informatika Vol 4, No 2 (2021): Juli
Publisher : Akademi Ilmu Komputer Ternate

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47324/ilkominfo.v4i2.128

Abstract

Abstrak: Sekolah SMA Negeri 10 Kota Ternate  terletak di Jln.Ki Hajar Dewantara, Kelurahan Takoma, Kecamatan Kota Ternate Tengah. Poin Pelanggaran Siswa pada SMA Negeri 10 Kota Ternate saat ini masih dicatat manual dan penyimpanan data poin pelanggaran masih disimpan pada Arsip. Tujuan penelitian ini adalah merancang Website Sistem Poin Pelanggaran siswa  pada SMA Negeri 10 Kota Ternate. Pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara, dan observasi. Tahap penelitian dimulai dari analisis sistem, kemudian  analisis pengembangan sistem. Analisis sistem menggunakan Model Driven yang berorentasi objek, sedangkan pengembangannya menggunakan metode Prototyping. Sistem ini dirancang dengan alat bantu UML (Unified Modeling Language), bahasa pemrograman yang dgunakan adalah HTML, CSS, dan PHP, Database dibuat menggunakan MySQL. Hasil penelitian adalah website Poin Pelanggaran Siswa SMA Negeri 10 Kota Ternate yang memudahkan pihak sekolah pada proses pengelolahan data Poin Pelanggaran siswa. Sistem informasi data Poin Pelanggaran lebih efektif dan efesien sehingga orang tua  dan siswa dapat melihat hasil  laporan data pelanggaran tersebut dan mempermuda Guru BK dan Kesiswaan dalam mengolah data Poin Pelanggaran Siswa.Kata Kunci: Perancangan Sistem Informasi, Data Poin Pelanggaran Siswa, Berbasis Website. Abstract: The country' ten Ternate high School is located at Street Ki Hajar Dewantara, village office Takoma districts Kota Tengah. Student Violation Points at Ternate City High School ten are still recorded manually, and the violation points storage is still stored in the Archive. This study aimed to design a Website for the Students Violation Points System at Ternate ten Public High School. The collection is done by interview and observation. The research phase starts from system analysis, then analysis of system development. Analysis of the system uses a Model-Driven oriented object, while its development uses the Prototyping method. This system is designed with the UML (Unified Modeling Language) tool. The programming languages used are HTML, CSS, and PHP; the Database is created using MySQL. The study results were the Students Abuse Points ten Ternate City High School website, making it easy for the school to manage its Abuse Points. In addition, the information system of the Violation Points data is more effective and efficient so that parents and students can see the results of the violation data report and make the counselor and Student Teachers process processing the Student Violation Points.Keywords: Design of Information System for Student Violation, Points Data, Based on Website
Sistem Informasi Sebaran Data Alumni Berbasis Website GIS (Geographic Information System) pada Politeknik Sains dan Teknologi Wiratama Maluku Utara Lia Muawarsiati; Hindun Hasan; Muhdar Abdurahman; Syahril Hasan
Jurnal Ilmiah ILKOMINFO - Ilmu Komputer & Informatika Vol 4, No 1 (2021): Januari
Publisher : Akademi Ilmu Komputer Ternate

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47324/ilkominfo.v4i1.111

Abstract

Abstrak: Sistem Informasi Persebaran Data Alumni Berbasis Website GIS (Geographic Information System) Pada Politeknik Sains dan Teknologi Wiratama Maluku Utara.Politeknik Sains dan Teknologi Wiratama Maluku Utara merupakan kampus Swasta yang berlokasi di Kota Ternate, Kelurahan Jati Ternate Selatan, yang setiap tahun memiliki lulusan alumni dan data alumni yang cukup banyak, tetapi data tersebut kurang dimaksimalkan karena tidak diolah lebih lanjut untuk menjadi informasi dan pada saat ini khususnya bagi kalangan  mahasiswa kurang mengetahui informasi persebaran alumni secara spesifik karena belum adanya  sistem yang melakukan hal tersebut. Untuk mengatasi permasalahan tersebut dapat memanfaatkan teknologi Geographic Information System (GIS), dimana GIS memiliki kemampuan untuk menyajikan informasi dalam bentuk grafis dengan menggunakan peta sebagai antar muka, sehingga persebaran alumni dapat diketahui secara spesifik. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan Sistem Informasi Data Alumni Berbasis Website GIS (Geographic Information System) Pada Politeknik Sains dan Teknologi Wiratama Maluku Utara. Penelitian ini dilaksanakan dikampus Politeknik Sains dan Teknologi Wiratama Maluku Utara. Pengumpulan data penelitian menggunakan  dokumentasi dan wawancara. Hasil penelitian ini dapat membantu dan mempermudah mahasiswa wiratama  untuk mengetahui sistem persebaran alumni wiratama.Kata Kunci : Sistem Informasi, Data Alumni, Berbasis Web GISAbstract: Alumnus Data Distribution Information System Based on GIS Website (Geographic Information System) at the North Maluku Wiratama Science and Technology Polytechnic. The North Maluku Wiratama Polytechnic of Science and Technology is a Private campus located in Ternate City, Jati Ternate District, South Ternate, which annually has a large number of alumni graduates and alumni data. However, the data is not maximized because it is not processed more further to be informed and, mainly, for students not knowing information about alumni's specific distribution. After all, there is no system to do this. To overcome these problems, we can utilize Geographic Information Systems (GIS) technology, where GIS can present information in graphical form using maps as an interface so that alumni's distribution can be explicitly known. This study aims to develop a GIS Web-Based Alumni Data Information System (Geographic Information System) at the North Maluku Wiratama Science and Technology Polytechnic. This research was carried out at the North Maluku Wiratama Science and Technology Polytechnic. Research data collection using documentation and interviews. This study's results can help and make it easier for Wiratama students to find out the distribution systems of Wiratama alumni.Keywords: Information Systems, Alumni Data, Gis Web-Based
Implementasi Metode Algoritma Genetika Untuk Menentukan Penjadwalan Pelajaran Di SMKN 1 yuli ana; Vivi Nur Alaeyda
Jurnal Ilmiah ILKOMINFO - Ilmu Komputer & Informatika Vol 4, No 1 (2021): Januari
Publisher : Akademi Ilmu Komputer Ternate

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47324/ilkominfo.v4i1.114

Abstract

Abstrak: Menentukan jadwal pelajaran merupakan suatu hal yang sangat penting dalam kegiatan mengajar. Dengan memiiki jadwal pelajaran yang tepat maka guru yang mengajar serta siswa dapat menjalani pelajaran dengan baik. Oleh karena itu guru maupun siswa memerlukan penjadwalan yang baik agar tidak terjadi bentrok antara pelajaran yang satu dengan pelajaran yang lainnya. Nah dalam kasus tersebut maka sangat diperluknnya sistem algoritma yang baik yaitu dengan menggunakan sistem algoritma genetika yang dapat membantu meringankan kesulitan penjadwalan tersebut. Metode ini lebih memudahkan kita melakukan penjadwalan dibandingkan metode konvensional. Dengan kita menerapkan metode ini untuk kedapannya maka akan sangat membantu kita untuk melakukan penjadwalan pelajaran disekolah SMKN 1 yang lebih efektif dan dan tapat.Kata kunci: Algoritma Genetika, Penjadwalan Pelajaran.Abstract: Determining a lesson schedule is very important in teaching activities. By having the right lesson schedule, teachers who teach and students can undergo lessons well. Therefore, teachers and students need fair scheduling to have no clash between one class and another. In this case, a suitable algorithm system is required, namely by using a genetic algorithm system that can help alleviate scheduling difficulty. This method makes scheduling more comfortable than conventional methods. Applying this method to its practicality will significantly help us schedule lessons at SMKN 1, which is more effective and accurate.Keywords: Genetic Algorithm, Lesson Scheduling.
Perancangan Website Sistem Seleksi Siswa Baru menggunakan Framework CodeIgniter Pada Madrasah Aliyah Alkhairaat Kalumpang Kota Ternate Widiawati .; Hairil Kurniadi Siradjuddin
Jurnal Ilmiah ILKOMINFO - Ilmu Komputer & Informatika Vol 3, No 2 (2020): Juli
Publisher : Akademi Ilmu Komputer Ternate

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47324/ilkominfo.v3i2.105

Abstract

Abstrak: Madrasah Aliyah Alkhairaat merupakan salah satu Sekolah Islami pada Kota Ternate. Sebagai sekolah yang memiliki peran besar bagi masyarakat luas tentunya sangat membutuhkan Teknologi Informasi seperti website untuk mengelola data maupun proses seleksi siswa baru. Tujuan penelitian ini adalah membuat Perancangan Website Sistem Seleksi Siswa Baru pada Madrasah Aliyah Alkhairaat Kalumpang Kota Ternate. Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan teknik wawancara dan observasi. Tahapan kemudian  penelitian dimulai dari analisis sistem, perancangan sistem, dan pengembangan sistem. Metode analisis sistem adalah metode terstruktur dengan menggunakan model bottom-up, untuk perancangannya menggunakan metode berorentasi objek sedangkan untuk pengembangannya menggunakan metode Prototyping. Sistem ini dirancang dengan Alat Bantu UML (Unified Modeling Language), bahasa pemrograman yang di gunakan adalah HTML, CSS, dan PHP, Database dibuat menggunakan MySQL. Penelitian menghasilkan website seleksi siswa baru pada Madrasah Aliyah Alkhairaat Kota Ternate yang memudahkan pihak sekolah pada proses pengelolaan data seleksi serta menginformasikan pengumuman kelulusan, untuk siswa baru dapat memudahkan proses seleksi dan pengumuman kelulusan siswa baru dimana saja, tanpa harus datang ke sekolah terkait.Kata Kunci: Perancangan Sistem Website, Seleksi Siswa baruAbstract: Madrasah Aliyah Alkhairaat is one of the Islamic Schools in Ternate City. As a school that has a significant role for the wider community, of course, need Information Technology such as websites to manage data and the selection process of new students. The purpose of this study was to create a New Student Selection System Website Design at Madrasah Aliyah Alkhairaat Kalumpang Ternate City. Data collection in this study uses interview and observation techniques. The next stage of research starts with system analysis, system design, and system development. The system analysis method is a structured method using a bottom-up model, for the design using object-oriented methods while for its development using the Prototyping method. This system is designed with UML (Unified Modeling Language) Tools. The programming languages used are HTML, CSS, and PHP. The database is created using MySQL. The research produced a new student selection website at Madrasah Aliyah Alkhairaat Ternate City which made it easy for schools to manage the selection data and inform graduation announcements, for new students to facilitate the selection process and the announcement of new student graduations everywhere, without having to come to the relevant school.Keywords: Website System Design, New Student Selection