cover
Contact Name
Eka Jelita Lubis
Contact Email
ekajelita14@gmail.com
Phone
+6281215445700
Journal Mail Official
rifajuniartika@gmail.com
Editorial Address
kecamatan kotanopan kabupaten mandailing natal, Sumatera Utara Medan
Location
Kota padang,
Sumatera barat
INDONESIA
Jurnal Psikologi Islam
ISSN : 20858647     EISSN : 2686326x     DOI : https://doi.org/10.15548/alqalb
This journal accepts scientific articles or research reports in general areas of psychology such as education, clinical, industrial and organizational, and religious social psychology. However, the main focus of this journal is the development of Islamic psychology so that this topic will dominate the articles in Al-Qalb : Jurnal Psikologi Islam
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol 9, No 1 (2018)" : 8 Documents clear
PERAN PENTING PERSEPSI DUKUNGAN ORGANISASI SEBAGAI ASPEK PENGENDALI PENGARUH JOB STRESS TERHADAP INTENSI TURNOVER KARYAWAN Ardias, Widia Sri
Al-Qalb : Jurnal Psikologi Islam Vol 9, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15548/alqalb.v9i1.850

Abstract

Salah satu indikator performa perusahaan dikatakan bagus adalah rendahnya tingkat turnover karyawan. Munculnya turnover diawali dengan adanya intensi karyawan untuk berpisah dari organisasi yang disebut dengan intensi turnover. Oleh sebab itu, cara terbaik untuk mencegah terjadinya turnover adalah dengan menekan tingkat intensinya. Job stress dan persepsi dukungan organisasi adalah anteseden intensi turnover yang menjadi fokus dalam penelitian ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran job stress terhadap munculnya intensi turnover yang dimoderasi oleh  persepsi dukungan organisasi. Metode pengambilan data dilakukan melalui survei dengan menyebarkan skala job stress, skala persepsi dukungan organisasi, dan skala intensi turnover. Subjek penelitian ini adalah 78 karyawan yang terdiri dari 33 orang auditor bank dan 45 auditor pemerintahan yang bertugas di kota Pekanbaru. Uji moderator dan hipotesis dilakukan melalui multiple regression. Penelitian ini membuktikan bahwa persepsi dukungan organisasi memoderasi pengaruh job stress terhadap intensi turnover dengan R = 0,691; F = 22.299 (p < 0,01). Saran berdasarkan hasil penelitian ini adalah menekan intensi turnover dengan cara modifikasi stressor di lingkungan kerja melalui work design dengan pendekatan sosioteknikal.
STRES KERJA DENGAN KEHARMONISAN KELUARGA PADA KARYAWAN Sudirman, Subhan Ajrin
Al-Qalb : Jurnal Psikologi Islam Vol 9, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15548/alqalb.v9i1.855

Abstract

Organisasi yang baik tercipta oleh tenaga kerja atau sumber daya manusia (SDM). Perlu berbagai usaha  yang dilakukan organisasi agar tujuan yang telah ditetapkan dapat dicapai secara maksimal. Manusia merupakan faktor yang sangat penting karena berhasil atau tidaknya suatu usaha sebagian besar ditentukan oleh karyawan. Sehingga sumber daya manusia (SDM) merupakan aset utama yang sangat besar pengaruhnya terhadap kemajuan perusahaan. Berbagai bentuk pekerjaan yang dilakukan dapat menyebabkan timbulnya masalah. Masalah yang muncul baik internal dan eksternal. Masalah internal seperti kesehatan yang tidak baik, kurangnya istirahat, maupun emosi yang tidak terkontrol. Sedangkan masalah eksternal seperti pekerjaan yang menumpuk, adanya tekanan di tempat kerja, kurangnya rasa nyaman di tempat bekerja, karena hal ini akan mempengaruhi cara kerja karyawan dalam bekerja. Stres kerja menurut para ahli dapat menimbulkan dampak keharmonisan keluarga. Hal ini karena pekerja yang stres akan mempengaruhi kehidupan pribadi dan keluarganya. Tulisan ini akan menguraikan stres kerja pada karyawan serta bagaimana stres kerja itu mempengearuhi keharmonisan keluarga.
EFEKTIVITAS COGNITIVE BEHAVIOR THERAPY (CBT) UNTUK MENINGKATKAN RESILIENSI PADA MAHASISWA KORBAN BULLYING Arlotas, Rena Kinnara; Zulkarnain, Zulkarnain; Dewi, Ika Sari
Al-Qalb : Jurnal Psikologi Islam Vol 9, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15548/alqalb.v9i1.848

Abstract

Bullying sering terjadi di perguruan tinggi dan menimbulkan dampak negatif bagi korban. Agar tetap mampu berfungsi positif, korban haruslah memiliki resiliensi. Salah satu cara untuk meningkatkan resiliensi adalah dengan pemberian Cognitive Behavior Therapy (CBT). Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji efektivitas Cognitive Behavior Therapy (CBT) dalam meningkatkan resiliensi pada mahasiswa korban bullying. Subjek penelitian berjumlah 12 orang mahasiswa korban bullying yang memiliki resiliensi rendah, dan dibagi menjadi dua kelompok yaitu kelompok kontrol dan kelompok eksperimen. Data dikumpulkan dengan menggunakan skala resiliensi, yang selanjutnya dianalisis dengan mixed design anova. Hasil analisis data menunjukkan bahwa pemberian CBT efektif secara signifikan untuk meningkatkan resiliensi pada mahasiswa korban bullying.
GAMBARAN STRES KERJA PADA POLISI WANITA DI KEPOLISIAN RESOR KOTA PADANG Yusri, Nur 'Aisyiah; Farida, Mutia
Al-Qalb : Jurnal Psikologi Islam Vol 9, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15548/alqalb.v9i1.854

Abstract

Polisi wanita memiliki tugas dan tanggung jawab yang sama dengan polisi laki laki sebagian waktunya dihabiskan di tempat kerja, tuntutan untuk meluangkan waktu bersama keluarga tidak terpenuhi, maka hal ini akan menimbulkan konflik peran ganda dan stres kerja berpengaruh signifikan terhadap keharmonisan keluarga. Penelitian ini menjelaskan bahwa kondisi stres didiagnosa berdasarkan 3 jenis gejala yaitu gejala fisik, perilaku, dan tempat kerja, dimana gejala-gejala tersebut dapat membuat individu waspada terhadap kenyataan bahwa berada di bawah pengaruh stres yang mempengaruhi kehidupannya. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji ada atau tidaknya stres kerja pada polisi wanita di kepolisian resor kota Padang”. Metode yang digunakan kuantitatif dengan teknik analisis data yaitu analisis korelasi Pearson. Populasi penelitian yakni polisi wanita yang bertugas di kepolisian resor kota Padang dengan ketentuan yang sudah menikah yang berjumlah 48 orang. Sampel pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan skala gejala stres kerja. Hasil analisis data penelitian menunjukkan stres kerja polisi wanita kepolisian resor kota Padang memiliki tingkat stres kerja yang rendah yaitu sebesar 2%.
HUBUNGAN KECERDASAN EMOSIONAL DAN INTERAKSI TEMAN SEBAYA DENGAN PENYESUAIAN SOSIAL PADA MAHASISWA Afiif, Ahmad; Ismail, Wahyuni; Nurdin, Sukma
Al-Qalb : Jurnal Psikologi Islam Vol 9, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15548/alqalb.v9i1.853

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah  (1) mengetahui gambaran kecerdasan emosional Mahasiswa Pendidikan Biologi UIN Alauddin Makassar, (2) mengetahui gambaran interaksi teman sebaya Mahasiswa Pendidikan Biologi UIN Alauddin Makassar, (3) mengetahui gambaran penyesuaian sosial Mahasiswa Pendidikan Biologi UIN Alauddin Makassar dan (4) mengetahui hubungan antara kecerdasan emosional dan interaksi teman sebaya dengan penyesuaian sosial pada Mahasiswa Pendidikan Biologi UIN Alauddin Makassar. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa pendidikan biologi angkatan 2015 dan 2016 sebanyak 180 orang. Sedangkan sampelnya adalah 50% atau 90 orang dengan menggunakan teknik  Simple Random Sampling. Pengambilan data pada penelitian ini dengan menggunakan skala kecerdasan emosional, skala interaksi teman sebaya dan skala penyesuaian sosial. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah teknik analisis deskriptif dan analisis inferensial.  Berdasarkan hasil penelitian menunjukan bahwa kecerdasan emosional mahasiswa pendidikan biologi berada pada kategori sedang dengan persentase  72,22%, interaksi teman sebaya mahasiswa pendidikan biologi berada pada kategori sedang dengan persentase 73,33% dan penyesuaian sosial mahasiswa pendidikan bologi berada pada kategori sedang  dengan persentase 52,55%. Berdasarkan hasil analisis data dengan korelasi product moment diperoleh nilai r2 0,600 dan nilai thitung  ttabel atau 7,035 1,987. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara Kecerdasan Emosional dan Interaksi  Teman Sebaya dengan Penyesuaian Sosial pada  Mahasiswa Pendidikan Biologi Fakultas  Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islams Negeri Aalauddin Makassar, maka H0 ditolak H1 diterima.
PELATIHAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL UNTUK MENINGKATKAN TEAMWORK KARYAWANPADA PT.X Aziz, Abdul; Sahra, Alimatus; Budi S, Nur Fachmi
Al-Qalb : Jurnal Psikologi Islam Vol 9, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15548/alqalb.v9i1.852

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan teamwork melalui pelatihan komunikasi interpersonal. Hipotesis penelitian ini yaitu, terdapat perbedaan teamwork pada karyawan antara sebelum dan sesudah diberikan pelatihan komunikasi interpersonal pada kelompok eksperimen, dimana tingat teamwork karyawan setelah diberi pelatihan komunikasi interpersonal lebih tinggi dibanding tingkat teamwork karyawan sebelum diberikan pelatihan komunikasi interpersonal .hipotesis kedua ,terdapat perbedaan tingkat teamwork posttest antara kelompok eksperimen dengan kelompok kontrol. Dimana posttest kelompok teamwork pada eskperimen lebih tinggi dari pada kelompok kontrol. penelitian ini adalah  karyawan produksi di PT,X.  Karakteristik subjek penelitian ini adalah karyawan yang memiliki tingkat teamwork dan komunikasi interpersonal pada ketegori sangat rendah, rendah dan sedang. Disain yang digunakan adalah pretest-postest Control Group, sedangkan data yang dikumpulkan skala teamwork kemudian dianalisis menggunakan uji Mann Whitney untuk melihat perbedaan skor antara kelompok eksperimen yang diberi pelatihan komuniasi interpersonal dengan kelompok kontrol yang tidak diberikan pelatihan komunikai interpersonal. Selanjutnya dilanjutan uji Wilcoxon untuk melihat skor kelompok eksperimen antara sebelum dan dan sesudah diberikan pelatihan komunikasi interpersonal. Berdasaran hasil uji Mann Whitney ditemunakan Z= -3,790 (p<0,01), artinya ada perbedaan skor kelompok eksperimen yang diberikan pelatihan dengan kelompok kontrol yang tidak diberi pelatihan. Berdasarkan hasil uji Wilcoxon ditemukan ada perbdaan antara skor antara teamwork karyawan kelompok eksperimen antara sebelum dan sesudah diberikan pelatihan komunikai interpersonal dengan Z= -3,827 (p<0,01).
GAMBARAN AKTUALISASI DIRI PENYANDANG TUNA NETRA (Studi pada Boy Sandi Penyanyi Minang) Hasneli, Hasneli; Riska, Fitra Meri Aulia
Al-Qalb : Jurnal Psikologi Islam Vol 9, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15548/alqalb.v9i1.851

Abstract

Penderita tuna netra sejak lahir, dengan berbagai kemampuan yang dimilikinya  mampu mengaktualisasikan dirinya dengan baik. Dia bangkit dengan terus menggali potensi-potensi yang terdapat dalam dirinya dan berupaya mengembangkan potensi tersebut semaksimal mungkin walaupun berawal dari ketidakmungkinan dan menghadapi berbagai rintangan, yang berat, akan tetapi semua proses yang dilalui akhirnya mengantarkannya kepada pencapaian aktualisasi diri yang baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran aktualisasi diri yang dilakukan oleh Boy Sandi dan  faktor yang mendorong Boy Sandi  mengaktualisasikan diri. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif, dengan  teknik purposive sampling sebagai penetapan sampel. Subjek dalam penelitian ini adalah Boy Sandi dan sebagai informan adalah istri Boy Sandi, ibu mertua dan tetangganya. Teknik pengumpulan data yaitu observasi dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Boy Sandi mampu mencapai tingkat kebutuhan tertinggi yaitu aktualisasi diri. Dalam hal ini Boy Sandi adalah orang yang terbuka pada pengalaman, memiliki kehidupan eksistensial, memiliki kepercayaan diri, kreatif, spontanitas dan memiliki sifat humor. Faktor yang mendorong Boy Sandi mampu mengaktualisasikan diri adalah karena Boy Sandi mampu menerima takdir Allah tanpa menyesali diri dengan kekurangan yang dimiliki disertai dengan keinginan dari dalam diri, kegigihan, semangat, cita-cita. Di samping itu karena faktor ekonomi dan orientasi masa depan serta adanya dukungan sosial dari orang-orang terdekatnya.
PENGARUH LOGOTERAPI YANG DIINTEGRASIKAN DENGAN NILAI - NILAI ISLAM TERHADAP PROSES PENEMUAN MAKNA HIDUP PADA PASIEN KANKER PAYUDARA STADIUM LANJUT Mardenny, Mardenny
Al-Qalb : Jurnal Psikologi Islam Vol 9, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15548/alqalb.v9i1.866

Abstract

Kanker saat ini telah menjadi penyebab kematian nomor dua di dunia, dan nomor enam di Indonesia.  Diperkirakan terdapat 100 penderita kanker baru untuk setiap 100.000 penduduk per-tahunnya di Indonesia. Kanker payudara menduduki peringkat pertama diantara kanker lainnya pada wanita, dan merupakan penyebab utama kematian pada wanita akibat kanker. Hal ini membuat wanita yang didiagnosa menderita kanker payudara dihadapkan pada suatu kenyataan bahwa ia akan kehilangan sebagian dari identitasnya sebagai wanita, atau yang lebih menakutkan lagi terancam kehidupannya. Beberapa pasien kanker lebih sering melamun dan berujung pada munculnya rasa frustrasi dan perasaan hampa. Gambaran kondisi pasien kanker diatas,  menurut Frankl menunjukkan bahwa mereka mengalami syndrom of meaningless (sindrom ketidakbermaknaan) atau existential vacuum. Syndrom of meaningless ini ditandai oleh dua tahapan mendasar, yaitu existential frustration (frustrasi eksistensial)  dan neurosis noögenik. Penelitian ini dilakukan untuk melihat bagaimana pengaruh logoterapi yang diintegrasikan dengan nilai-nilai Islam terhadap proses penemuan makna hidup pada pasien kanker payudara stadium lanjut. Secara umum diperoleh fakta empirik atau mengungkap pengaruh ditemukan atau tidaknya makna hidup pada pasien kanker payudara setelah melalui proses konseling logoterapi yang diintegrasikan dengan nilai-nilai Islam. Sampel penelitian adalah pasien kanker payudara stadium lanjut yang berjumlah 2 orang responden. Desain dalam penelitian ini dibuat dengan rancangan one group pretest posttest design. Alat ukur yang digunakan adalah kuesioner yang dirancang sendiri oleh peneliti berdasarkan teori Logoterapi dari Viktor Frankl dan diintegrasikan dengan konsep-konsep islam yang bersumber dari al-qur’an dan sunnah yang berjumlah 70 item. Dilakukan uji validitas dan uji Reliabilitas terhadap alat tes menggunakan teknik Rank Spearman dengan hasil koefisien reliabilitas (r tot ) = 0,977 termasuk ke dalam kriteria reliabilitas sangat tinggi dengan mengunakan Microsoft Excel 2007. Kesimpulan penelitian mengungkapkan secara empirik bahwa terbukti perlakuan berupa konseling logoterapi yang diintegrasikan dengan nilai-nilai Islam memberikan pengaruh terhadap proses penemuan makna hidup pada pasien kanker payudara stadium lanjut.

Page 1 of 1 | Total Record : 8