Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : IJIS - Indonesian Journal On Information System

PEMODELAN DATA WAREHOUSE PERPUSTAKAAN FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN (FTIK) INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI (IAIN) PALANGKA RAYA Irawan, Rio
IJIS - Indonesian Journal On Information System Vol 6, No 1 (2021): APRIL
Publisher : POLITEKNIK SAINS DAN TEKNOLOGI WIRATAMA MALUKU UTARA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (382.488 KB) | DOI: 10.36549/ijis.v6i1.134

Abstract

Perpustakaan merupakan salah satu layanan teknis yang sangat penting keberadaannya sebagai sumber informasi akademik dalam bentuk koleksi-koleksi buku-buku, artikel jurnal dan prosiding dan lainnya. Semakin berkembangnya koleksi perpustakaan, maka akan diperlukan sebuah sistem yang mampu melakukan manajemen data dengan baik. Data warehouse merupakan sebuah konsep manjemen basis data yang mampu mengintegrasikan data dalam database yang kemudian mampu untuk menghasilkan analisis terhadap data tertentu sesuai kebutuhan manajerial perpustakaan. Proses pengembangan data warehouse diawali dengan melakukan analisis desain basis data untuk proses OLTP untuk mendapatkan sumber data awal, kemudian dilakukan proses ELT untuk mendapatkan gambaran proses pemodelan data warehouse dengan menggunakan snowflake schema. Penelitian ini menghasilkan sebuah desain model data warehouse yang akan digunakan sebagai acuan dalam pengembangan manajemen basis data pada perpustakaan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri Palangka RayaKata Kunci: Data Warehouse, Perpustakaan, ETL, Snowflake Schema