Claim Missing Document
Check
Articles

Found 10 Documents
Search

Studi Pengaruh Penguatan Medan Terhadap Tegangan Keluaran Generator Sinkron Satu Phasa Rizki Ellony Pratama; Atmam; Usaha Situmeang
SainETIn : Jurnal Sains, Energi, Teknologi, dan Industri Vol. 3 No. 2 (2019): SainETIn
Publisher : Teknik Elektro Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/sainetin.v3i2.3289

Abstract

Generator adalah suatu alat yang berfungsi mengubah energi mekanik menjadi listrik. Dibagian generator terdapat kumparan medan di rotor sehingga diberi penguatan. Pada saat diberi arus penguatan maka mengalir arus medan pada kumparan rotor dan menimbulkan fluksi medan magnet yang dihasilkan oleh kumparan stator. Sehingga tegangan induksi dan tegangan output generator yang dihasilkan oleh kumparan stator menjadi naik. Tujuan penelitian ini adalah membahas sistem penguatan medan pada arus dan tegangan generator sinkron satu phasa dan perbandingan tegangan output generator sinkron dengan beban resistif dan induktif. Dari hasil penelitian generator sinkron satu phasa tanpa beban dengan tegangan medan 22,46 Volt dan arus medan 0,90 Amper diperoleh tegangan keluaran generator sebesar 220 Volt dan saat tegangan medan 9,15 Volt dan arus medan 0,32 Amper diperoleh tegangan keluaran generator sebesar 100 Volt. Selanjutnya generator berbeban resistif dengan arus medan 1,08 Amper diperoleh tegangan output generator sebesar 220 Volt, arus medan 0,39 Amper tegangan output generator 100 Volt selanjutnya generator beban induktif dengan arus medan 1,13 Amper tegangan output sebesar 220 Volt, Arus medan 0,43 Amper tegangan output 100 Volt.
ANALISIS KEANDALAN TRANSFORMATOR DAYA 60 MVA MENGGUNAKAN METODE DISTRIBUSI WEIBULL Akbar Ali; David Setiawan; Usaha Situmeang
PROSIDING SEMINAR NASIONAL CENDEKIAWAN PROSIDING SEMINAR NASIONAL CENDEKIAWAN 2019 BUKU I
Publisher : Lembaga Penelitian Universitas Trisakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/semnas.v0i0.5745

Abstract

Keandalan merupakan kemampuan sebuah alatatau sistemuntuk dapat bekerja sesuai yang diinginkandalamkondisi tertentuselama rentang waktu telah ditentukan. Keberhasilan sebuah sistem tenaga listrik sangat dipengaruhi oleh keandalan transformator daya.Keandalan transformator daya sangat dipengaruhi oleh tingkat kegagalannya. Kegagalan transformator daya di sub-sistem transmisi akan mengurangi tingkat keandalan dan kualitas daya transformator daya tersebut. Untuk meningkatkan keandalan, harus dilakukan analisa terhadap penyebab kegagalan dan kerusakan yang terjadi. Penelitian tentang analisis keandalan transformator daya ini berdasarkan nilai Time To Failure (TTF) transformator dan menggunakan metode Distribusi Weibull. Distribusi Weibull banyak digunakan untuk menghitung laju kegagalan, keandalan dan untuk memprediksi waktu sisa umur sebuah peralatan.Setelah dilakukan perhitungan,diperoleh nilaiMean TimeTo Failure (MTTF)transformator daya gardu indukTeluk LembuPT.PLN (Persero) sebesar 0,067 tahun,nilai rata-rata laju kegagalan (λ)adalah 0,1492% pertahun, nilai uptime adalah 5,933 tahun dan nilai reliability adalah 0,98.
ANALISIS SISTEM PENCAHAYAAN TERHADAP PEMAKAIAN DAYA DI PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS LANCANG KUNING Kentiler Edison; Usaha Situmeang; Monice Monice
PROSIDING SEMINAR NASIONAL CENDEKIAWAN PROSIDING SEMINAR NASIONAL CENDEKIAWAN 2019 BUKU I
Publisher : Lembaga Penelitian Universitas Trisakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/semnas.v0i0.5750

Abstract

Perpustakaan merupakan salah satu tempat kerja yang sebagian besar kegiatan sangat mengandalkan mata. Sesuai dengan kebutuhannya sebuah ruangan harus mempunyai Intensitas pencahayaan. Pencahayaan tersebut sangat digunakan diruangan atau ditempat tempat tertentu. Setiap ruangan tersebut memiliki kebutuhan intensitas pencahayaan yang berbeda-beda dan haruslah memenuhi standar yang direkomendasikan.Maka pada penelitian ini dilakukan analisis sistem pencahayaan terhadap pemakaian daya di perpustakaan Universitas Lancang Kuning dalam melakukan aktivitas pembelajaran. Membandingkan hasil intensitas penerangan dengan standar penerangan perpustakaan dan menghitung pemakaian daya pada pencahayaan yang digunakan perpustakaan Universitas Lancang Kuning.Dari hasil penelitian diperoleh data dari ruangan perpustakaan yaitu intensitas cahaya dan konsumsi energi di ruang baca23,49 lux dan 2,19 kWh/m2/tahun, ruang buku 51,77 lux dan 3,11 kWh/m2/tahun, ruang pertemuan 33,56 dan 3,179 kWh/m2/tahunserta untuk ruang kepala perpustakaan 71,31 lux dan 6,648 kWh/m2/tahun. Sehingga intensitas penerangannya masih rendah dan belum memenuhi rekomendasi pengukuran standar SNI 16-7062-2004 300 lux dan untuk intensitas konsumsi energi maksimumSNI 03-6197-2000 sebesar 15kWh/m2/tahun.
Studi Penggunaan Variable Speed Drive Untuk Pengaturan Kecepatan Motor Exhaust Fan Pada Dyno Test Room PT. Trakindo Utama Pekanbaru: STUDI PENGGUNAAN VSD Elham Prasetyo Wibowo; Elvira Zondra; Usaha Situmeang
JURNAL TEKNIK Vol. 12 No. 2 (2018)
Publisher : JURNAL TEKNIK UNILAK

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/teknik.v12i2.1755

Abstract

ABSTRAK Exhaust fan adalah peralatan berupa sudu-sudu yang berputar dan memanfaatkan gaya sentrifugal untuk membuang exhaust gas hasil pembakaran bahan bakar solar engine diesel pada saat dilakukan tes pembebanan penuh. Dengan exhaust fan, gas karbondioksida yang dihasilkan oleh engine diesel memungkinkan untuk dibuang dengan cepat sehingga tidak memenuhi ruangan dan membahayakan bagi setiap karyawan. Pengoperasian exhaust fan dilakukan sesuai jadwal pengetesan engine. Exhaust fan tersebut digerakkan oleh motor induksi 3 phasa 30 kW dengan putaran nominal secara konstan. Pada saat pengetesan engine dengan nilai aliran gas buang yang rendah, exhaust fan tetap dioperasikan dengan kecepatan nominal. Operasional motor exhaust fan dengan kecepatan konstan seperti ini akan mengakibatkan konsumsi daya listrik yang relatif tinggi dari pada motor dengan kecepatan berubah-ubah sesuai kebutuhan. Sebagai pertimbangan hasil perhitungan untuk engine C 18 Caterpillar kapasitas 831 hp yang sebelumya membutuhkan operasional exhaust fan dengan daya 24,7927 kW nilai sama untuk semua model engine, setelah penggunaan VSD dapat dikurangi sebesar 14,35 % menjadi 21,2343 kW saja. Penelitian ini bertujuan mendapatkan probabilitas hubungan antara konsumsi energi listrik, frekuensi pada variable speed drive, putaran motor induksi dan nilai aliran udara pada cerobong exhaust fan. Nilai aliran udara exhaust fan tersebut akan disesuaikan dengan nilai aliran gas pembakaran yang dihasilkan oleh engine. Analisa optimasi motor exhaust fan ini sedianya akan menggunakan Matematic Analysis dan simulasi menggunakan simulink matlab sehingga diharapkan ada solusi untuk melakukan penghematan terhadap konsumsi daya motor, kemudian bisa diterapkan dalam semua pengoperasian motor yang ada di perusahaan. Kata kunci : variable speed drive, motor induksi, exhaust fan ABSTRACT The exhaust fan is a rotary blade device which produces centrifugal force to remove exhaust gas from diesel fuel combustion during a full load test. With exhaust fans, the carbondioxide gases that generated by the diesel engine allows to be disposed quickly so that it does not fill the room and harm to every employee. The operation of exhaust fan is carried out according to the engine test schedule. The exhaust fan is driven by a 3 phase induction motor of 30 kW with constant rotation. When testing the engine with a low Exhaust Gas flow value, the exhaust fan remains operated at rated speed. Operational exhaust fan with a constant speed like this will result in relatively high power consumption of the motor with the speed of change as needed. Considering the calculation results for C 18 engine Caterpillar capacity of 831 hp which previously required operational exhaust fan with 24,7927 kW of equal value for all engine models, after the use of VSD can be reduced by 14.35% to 21.2343 kW only. This study aims to obtain the probability of relationship between electrical energy consumption, frequency on the variable speed drive, induction motor rotation and the value of air flow in the exhaust fan chimney. The value of the exhaust fan air flow will be adjusted to the combustion gas flow value generated by the engine. The optimization analysis of this motor exhaust fan will be using Matematic Analysis and simulation using matlab simulink so it is expected there is a solution to make savings to motor power consumption, then it can be applied in all the motor operation in the company. Keywords: variable speed drive, induction motor, exhaust fan
Evaluasi Setting Rele Proteksi Untuk Mengurangi Busur Api Pada Switchgear Di Bekasap Area PT. Chevron Pacific Indonesia Doni Mahendra; Arlenny Arlenny; Usaha Situmeang
JURNAL TEKNIK Vol. 12 No. 2 (2018)
Publisher : JURNAL TEKNIK UNILAK

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/teknik.v12i2.1769

Abstract

Sistem proteksi tenaga listrik harus mampu bekerja sesuai dengan tujuan serta fungsi yang ditentukan terhadap jenis gangguan yang terjadi. Salah satu gangguan yang terjadi adalah arus hubung singkat (short circuit) yang diikuti pelepasan energi panas dalam bentuk busur (arc flash) yang dapat merusak peralatan. Besar energi busur api yang dihasilkan tergantung dari waktu kerja sistem pengaman akibat gangguan arus hubung singkat. Semakin cepat rele pengaman bekerja, maka semakin kecil pula busur api yang dihasilkan dan begitu pula sebaliknya. Evaluasi setting rele proteksi di switchgear adalah mengubah setting time dial pada OCR primary dan OCR secondary. Untuk OCR primary nilai setting time dial sebelum nya 2,6 s menjadi 1,08 s sedangkan untuk OCR secondary dengan time dial 2,4 s menjadi 1,02 s. Perubahan setting pada OCR ini dihasilkan waktu kerja rele proteksi yang lebih cepat yaitu sebesar 0.208 s. Dengan waktu kerja proteksi yang semakin cepat, nilai energi panas yang di hasilkan juga lebih kecil. Energi insiden yang di hasilkan adalah 2,59 cal/cm2 menjadi 1.48 cal/cm2.
ANALISIS EFISIENSI PENERAPAN SISTEM KONTROL LAMPU JALAN DI UNIVERSITAS LANCANG KUNING PEKANBARU David Setiawan; Hamzah Hamzah; Usaha Situmeang
Prosiding Seminar Nasional Pakar Prosiding Seminar Nasional Pakar 2019 Buku I
Publisher : Lembaga Penelitian Universitas Trisakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/pakar.v0i0.4157

Abstract

Sistem kontrol hadir mengantikan peran dan kontrol yang dilakukan olehmanusia, melihat prilaku dalam pengelolaan sistem penerangan tersebutsistem kontrol hadir secara otomatis mengerjakannya sehinggamempermudah pekerjaan operator atau pengguna peralatan tersebut dalam hal ini sistem penerangan lampu jalan. Selain menggantikan fungsi kontrol oleh operator, sistem kontrol lampu jalan tadi ini dirancang dapat mengurangi pencahayaan disaat tidak adanya aktifitas pada jalan lingkungan kampus tersebut, tujuan dari mengurangi pencahayaan tadi untuk mengurangi daya yang digunakan lampu dengan cara mengurangi tegangan kerja pada saluran lampu-lampu tersebut sehingga seluruh lampu pada jalur A, B, C atau D menjadi redup, peredupan lampu diharapkan dapat menghemat penggunaan energi listrik. Berdasarkan data lapangan, ada dua jenis lampu yang digunakan oleh penerangan jalan di lingkungan Unilak yaitu lampu merkuri 250 W dan merkuri 500 W, berdasarkan hasil pengukuran, lampu merkuri 250 W dengan tegangan kerja 220 V mengkonsumsi daya sebesar 230 W, sementara lampu merkuri 500 W dengan tegangan yang sama daya yang terpakai sebesai 470 W, sementara tegangan kerja diturunkan ke 170 V maka daya pada lampu merkuri 250 W menjadi 130 W dan merkuri 500 W menjadi 310 W. Hasil pengukuran dan perhitungan menunjukkan bahwa total daya listrik kondisi existing lampu menyala dari jam 18:00 – 06:00 adalah 363,24 kWh sedangkan total daya terpakai menggunakan sistem kontrol adalah167,72 kWh sehingga terjadi penghematan sebesar 195,52 kWh atau 53,82%.
ANALISIS KONTINGENSI SISTEM TENAGA LISTRIK RIAU MENGGUNAKAN METODE ALIRAN DAYA NEWTON RAPHSON Monice Monice; Usaha Situmeang; Perinov Perinov
Prosiding Seminar Nasional Pakar Prosiding Seminar Nasional Pakar 2019 Buku I
Publisher : Lembaga Penelitian Universitas Trisakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/pakar.v0i0.4160

Abstract

Analisis Kontengensi merupakan analisis untuk memprediksi kondisi sistem pasca terjadinya pelepasan (outage) baik berupa pelepasan saluran maupun generator. Analisis ini dilakukan untuk memprediksi kejadian terburuk pada sistem tenaga listrik apabila terjadinya kegagalan pada sistem tenaga. Pada penelitian ini dilakukakan kontingensi dimana hanya terjadi pelepasan satu saluran antar bus yang akan diimplementasiakan pada sistem Riau menggunakan metode aliran daya Newton Raphson. Dari hasil perhitungan aliran daya, diambil nilai daya aktif saluran dengan batas maksimal iterasi yang telah ditentukan untuk mencapai nilai konvergen pada metode Kongensi yang dilakukan pada pelepasan saluran pada bus Kotopanjang ke Bangkinag sangat berpengaruh besar pada sistem transmisi Riau, dimana 12 bus terjadipenurunan tegangan, bus Dumai mengalami penurunan tegangan yangterbesar yaitu 139,358 KV pada saat kondisi normal dan 133,546 KV saatterjadi kontigensi, dan 1 saluran mengalami kenaikan daya aktif yaitu saluran Kotopanjang ke Garudasakti sebesar 62 MW pada saat kondisi normal dan 179,42 MW pada saat terjadi kontigensi.
ANALISIS RANCANG BANGUN TURBIN TERAPUNG PEMANFAATAN ALIRAN BUANG DANAU FH UNIVERSITAS LANCANG KUNING Hazra Yuvendius; Usaha Situmeang; Perinov Perinov
Prosiding Seminar Nasional Pakar Prosiding Seminar Nasional Pakar 2019 Buku I
Publisher : Lembaga Penelitian Universitas Trisakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/pakar.v0i0.4161

Abstract

Power Hydrokinetic adalah sebuah teknologi yang memanfaatkan energi kinetis pada air mengalir. Pemanfaatan digunakan salah satunya sebagai sumber Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH) menggunakan turbin terapung. Energi ini sangat bergantung terhadap aliran arus air sebagai penggerak turbin. Turbin terapung memiliki keunggulan adalah efisien, ramah lingkungan dan biaya pembuatan murah. Pada rancangan turbin terapung ini akan dilakukan pemanfaatan terhadap aliran air buang danau fakultas hukum Universitas Lancang Kuning. Kecepatan rata-rata air buang pada danau Unilak adalah sebesar 2,65 m/s, yang diuji pada saat musim hujan. Hal ini sangat dimungkinkan pengujian terhadap daya kinetik aliran air karena telah melebihi standard minimal yang dibutuhkan sebesar 1 m/s. Pembuatan turbin harus memiliki tingkat presisi pada poros yang mampu meminimalkan gaya gesek putaran (RPM) blade turbin. Rancangan Turbin Mikrohydro kinetik diameter blade 0,6m dan panjang poros 1m, sedangkan daya mampu minimum adalah 2,5 kWmenggunakan Permanent Magnet Generator.
ANALISIS EFISIENSI PENERAPAN SISTEM KONTROL LAMPU JALAN DI UNIVERSITAS LANCANG KUNING PEKANBARU David Setiawan; Hamzah Hamzah; Usaha Situmeang
Prosiding Seminar Nasional Pakar Prosiding Seminar Nasional Pakar 2019 Buku I
Publisher : Lembaga Penelitian Universitas Trisakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/pakar.v0i0.5456

Abstract

Sistem kontrol hadir mengantikan peran dan kontrol yang dilakukan oleh manusia, melihat prilaku dalam pengelolaan sistem penerangan tersebut sistem kontrol hadir secara otomatis mengerjakannya sehingga mempermudah pekerjaan operator atau pengguna peralatan tersebut dalam hal ini sistem penerangan lampu jalan. Selain menggantikan fungsi kontrol oleh operator, sistem kontrol lampu jalan tadi ini dirancang dapat mengurangi pencahayaan disaat tidak adanya aktifitas pada jalan lingkungan kampus tersebut, tujuan dari mengurangi pencahayaan tadi untuk mengurangi daya yang digunakan lampu dengan cara mengurangi tegangan kerja pada saluran lampu-lampu tersebut sehingga seluruh lampu pada jalur A, B, C atau D menjadi redup, peredupan lampu diharapkan dapat menghemat penggunaan energi listrik. Berdasarkan data lapangan, ada dua jenis lampu yang digunakan oleh penerangan jalan di lingkungan Unilak yaitu lampu merkuri 250 W dan merkuri 500 W, berdasarkan hasil pengukuran, lampu merkuri 250 W dengan tegangan kerja 220 V mengkonsumsi daya sebesar 230 W, sementara lampu merkuri 500 W dengan tegangan yang sama daya yang terpakai sebesai 470 W, sementara tegangan kerja diturunkan ke 170 V maka daya pada lampu merkuri 250 W menjadi 130 W dan merkuri 500 W menjadi 310 W. Hasil pengukuran dan perhitungan menunjukkan bahwa total daya listrik kondisi existing lampu menyala dari jam 18:00 – 06:00 adalah 363,24 kWh sedangkan total daya terpakai menggunakan sistem kontrol adalah 167,72 kWh sehingga terjadi penghematan sebesar 195,52 kWh atau 53,82%.
Pelatihan Pembuatan Lampu Emergency Menggunakan Light Emitting Diode (LED) bagi Siswa SMA Budhi Luhur Pekanbaru Atmam Atmam; Zulfahri Zulfahri; Usaha Situmeang
JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 1 NOMOR 2 SEPTEMBER 2017 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat)
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (352.124 KB) | DOI: 10.30595/jppm.v1i2.1454

Abstract

ABSTRAK Sekolah Menengah Atas (SMA) Budhi Luhur Pekanbaru merupakan salah satu sekolah menengah atas swasta yang beralamat di jalan Paus Ujung kelurahan Limbungan Baru kecamatan Rumbai Pesisir Kota Pekanbaru Provinsi Riau. Visi dari SMA Budhi Luhur Pekanbaru adalah berbudi pekerti luhur, beriman dan bertaqwa serta berbudaya melayu dengan salah satu indikator visi berprestasi dibidang akademik dan non akademik. Sarana dan prasarana yang dimiliki SMA Budhi Luhur untuk mendukung proses pembelajaran adalah laboratorium terpadu dan komputer. Permasalahan yang terjadi adalah tingkat pengetahuan dan keterampilan dari siswa SMA Budhi Luhur Pekanbaru terhadap penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) sangat minim sekali, disebabkan oleh kurangnya kegiatan yang berhubungan dengan IPTEK. Melihat kondisi tersebut, maka haruslah ada upaya untuk membekali siswa SMA Budhi Luhur Pekanbaru dengan IPTEK. Salah satu pengetahuan dan keterampilan untuk mengembangkan potensi yang ada pada siswa SMA Budhi Luhur Pekanbaru adalah melalui pemberian pelatihan membuat rangkaian elektronika sederhana. Pengetahuan dan keterampilan ini berupa pembuatan lampu emergency menggunakan Light Emiting Diode (LED) untuk pencahayaan ruangan pada saat listrik padam dimalam hari. Dari hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini, pengetahuan peserta (siswa) tentang defenisi elektronika, 100% peserta sudah mengetahuinya dimana sebelumnya hanya 4% mengetahuinya dan terjadi peningkatan sebesar 96% serta pengetahuan pembagian dan fungsi komponen elektronika dari peserta setelah mengikuti penyuluhan dan pelatihan terjadi peningkatan sebesar 92%. Peningkatan pengetahuan peserta tentang rangkaian lampu emergency menggunakan LED sebesar 96% dimana sebelum dilakukan pelatihan, peserta yang mengetahuinya sebesar 4% dan untuk pengetahuan teknik penyolderan komponen elektronika, setelah diberikan pelatihan 100% peserta sudah mengetahuinya. Kata kunci : Elektronika, Light Emiting Diode (LED)