Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Ekonomi Bisnis Digital

Prosedur Pemberian Kredit Kepada Golongan Berpenghasilan Tetap dan Kredit KUR Di PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Unit Simalingkar Medan Cindy Theresia M.M. Damanik; Friska Darnawaty Sitorus
Jurnal Ekonomi Bisnis Digital Vol 1 No 2 (2022): Research Article Volume 1 Issue 2 July 2022
Publisher : CV. Tungga Esti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (165.697 KB) | DOI: 10.59663/jebidi.v1i2.80

Abstract

Prosedur pemberian kredit merupakan hal penting dalam penentuan kelayakan dan sebagai patokan dalam menganbil keputusan apakah debitur tersebut layak ataukah tidak untuk menerima kredit yang telah disediakan oleh Bank. Tidak hanya itu prosedur pemberian kredit juga merupakan system dan prosedur yang telah ditetapkan oleh suatu bank untuk memudahkan pihak bank dalam menjalankan fungsinya sebagai penyalur dana kepada masyarakat dalam bentuk kredit dengan sistematika dan alur yang rapi dan tersusun sehingga dapat memudahkan bank untuk menilai prospek dalam pemberian kredit. Tujuan pembahasan ini adalah untuk mengetahui prosedur pemberian kredit multiguna pada golongan berpenghasilan tetap dan prosedur pemberian Kredit Usaha Rakyat (KUR) pada PT BANK BRI (Persero) Tbk Unit Simalingkar. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah data kualitatif yang diperoleh dari wawancara dengan beberapa staff dan nasabah pada Bank BRI unit Simalingkar. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi dan wawancara. Hasil menunjukkan bahwa PT Bank Rakyat Indonesia unit Simalingkar telah menerapkan sistem prosedur pemberian kredit sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP); tahap permohonan kredit, tahap pemeriksaan/analisis kredit, tahap pemberian keputusan kredit, tahap penandatanganan akad kredit, dan tahap pencairan kredit.