Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Rekayasa Proses

Biosorpsi Pb (II) Pada Jamur Trichoderma Asperrellum TNJ-63 Desi Heltina; Evelyn; Renny Indriani
Jurnal Rekayasa Proses Vol 3, No 1 (2009)
Publisher : Departemen Teknik Kimia Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22146/jrekpros.558

Abstract

Logam berat Pb2+ merupakan senyawa yang sangat beracun dan sangat berbahaya bagi makhluk hidup. Salah satu cara untuk menanggulanginya adalah dengan biosorpsi menggunakan jamur. Penelitian ini bertujuan menentukan kapasitas jerap maksimum dan model kesetimbangan biosorpsi Pb2+dengan menggunakan jamur Trichoderma asperellum TNJ-63. Sejumlah jamur Trichoderma asperellum TNJ-63 dimasukkan ke dalam erlenmeyer yang berisi larutan Pb2+ 100 ppm pada suhu ruang dengan massa jamur yang divariasikan. Lama waktu tercapainya kesetimbangan dipelajari dengan memvariasi lama waktu penjerapan dan kecepatan pengadukan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa maksimum penjerapan Pb2+ pada jamur Trichoderma asperellum TNJ-63 adalah sebesar 98,24%. Mekanisme proses biosorpsi Pb2+ pada Trichoderma asperellum TNJ-63 mengikuti model isoterm Freundlich. Kata kunci: logam berat, biosorpsi, jamur Trichoderma asperellum, isoterm Freundlich Heavy metal Pb2+ is a highly toxic substance and is very dangerous for living creatures. Biosorption with fungi is one of the abatement methods to reduce the metal contaminant in environment. The present study aimed at determining the maximum biosorption capacity and the equilibrium model of Pb2+ biosorption by Trichoderma asperellum TNJ-63. Some Trichoderma asperellum TNJ-63 varied in amount were put into an erlenmeyer flask containing a solution of Pb2+ with an initial concentration of 100 ppm at room temperature. Variation of stirring speeds (80, 130 and 180 rpm) was also carried out to study its effect on the time required to reach equilibrium. The result showed that Pb2+ could be effectively adsorbed by Trichoderma asperellum TNJ-63 as the biosorbent and its biosorption could reach its maximum by as much as 98.24% (w/w). Calculation result showed that the mechanism of Pb2+ biosorption on Trichoderma asperellum TNJ-63 followed Freundlich isotherm model with an average error of 0.098%. Keywords: heavy metal, biosorption, Trichoderma asperellum, Freundlich isotherm