Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : JAD: Jurnal Riset Akuntansi

Pengaruh Profitabilitas, Kebijakan Hutang, Degree Of Operating Leverage Terhadap Nilai Perusahaan Aghlul Jannatun; Yuli Chomsatu
JAD : Jurnal Riset Akuntansi & Keuangan Dewantara Vol. 2 No. 1 (2019): Januari (2019) - Juni (2019)
Publisher : STIE PGRI Dewantara Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (204.365 KB) | DOI: 10.26533/jad.v2i1.359

Abstract

Dalam menghadapi perkembangan zaman yang semakin cepat pada sektor perekonomian di Indonesia membuat perusahan berfikir untuk menemukan cara agar nilai perusahaan yang ada saat ini bisa bermanfaat untuk masa yang akan datang. Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh profitabilitas, kebijakan hutang dan dol (Degree of Operating Leverage ) terhadap nilai perusahaan yang terdaftar di Jakarta Islamic index (JII) selama periode Juni 2016 – Mei 2019. Populasi penelitian ini adalah perusahaan yang terdaftar di Jakarta Islamic Index (JII).Pengambilan sampel ditentukan dengan menggunakan purposiv sampel. Terdapat 30 sampel dalam penelitian ini berdasarkan kriteria yang telah ditentukan. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan,hasil yang didapat menunjukkan bahwa profitabilitas,kebijakan hutang dan dol berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan. Hasil penelitian ini dilakukan dengan pengujian regresi yang menunjukkan jika profitabilitas, kebijakan hutang dan dol semakin tinggi akan meningkatkan nilai perusahaan . Manfaat dari penelitian ini adalah sebagai salah satu pertimbangan investor dalam menentukan keputusan saat akan melakukan pengambilan keputusan investasi di suatu perusahaan.